Anda di halaman 1dari 11

LAPORAN KEGIATAN PRAKTIKUM PENGAMATAN

PERTUMBUHAN KACANG MERAH DENGAN 3 MEDIA TANAM


YANG BERBEDA
MATA PELAJARAN BIOLOGI

Disusun Oleh :
Anastasya Salsabila Setiady (01)
Deviana Dewi Saparani (06)
M Lutfi Syawal R (22)
Maisyah Ghina Alya Zaenah Aripin (23)
Syaqiq Rahman Al Mughni (32)

XII MIPA 4

SMAN 1 GARUT
Tahun ajaran 2022-2023
I. Judul Laporan
Laporan Kegiatan Praktikum Pengamatan Pertumbuhan Kacang Merah Dengan 3
Media Tanam Yang Berbeda.

II. Tujuan Laporan


1. Mengamati pengaruh media tanam yang berbeda terhadap pertumbuhan dan
perkembangan kacang merah; dan
2. Mengetahui pengaruh media tanam yang berbeda terhadap pertumbuhan dan
perkembangan kacang merah (tinggi).

Dengan :

1. Variabel bebas : Variabel pengaruh karena akan memberikan pengaruh


terhadap variabel lainnya. Oleh karena itu dalam percobaan ini yang termasuk
memberikan pengaruh adalah media tanamnya, yang mencakup
a. Kapas;
b. Tanah yang dicampur sekam bakar; dan
c. Spons.
2. Variabel terikat : Variabel terikat adalah suatu variabel yang dapat berubah
karena pengaruh variabel bebas. oleh karena itu dalam percobaan ini yang
mengalami perubahan, mencakup
a. Pertumbuhan tinggi batang dari tumbuhan kacang; dan
b. Pertumbuhan daun dari tumbuhan kacang.
3. Variabel kontrol : Variabel kontrol merupakan variabel yang dikendalikan
sehingga pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat tidak dipengaruhi
oleh faktor luar yang tidak diteliti. Oleh karena itu faktor yang dikendalikan
agar tiap media tanam dibuat sama, mencakup
a. Biji kacang merah;
b. Air; dan
c. Cahaya.

III. Alat dan bahan


1. Alat :
a. Wadah;
b. Benang; dan
c. Penggaris.
2. Bahan :
a. Semua media tanam yang telah ditentukan (kapas, sekam bakar yang
dicampur tanah, spons);
b. Air; dan
c. 15 biji kacang merah.

IV. Cara kerja


1. Media kapas :
 Siapkan alat dan bahan yang dibutuhkan.
 Pilihlah 6 biji kacang merah yang bagus.
 Ambillah kapas dan tempatkan biji kacang merah di atas kapas.
 Simpan wadah ditempat yang sudah disiapkan untuk pengamatan.
 Siram dengan air.
 Amati perkembangan yang terjadi dan mencatat perkembangannya.
2. Media spons dan sekam bakar yang dicampur tanah :
 Siapkan alat dan bahan yang dibutuhkan.
 Pilihlah kacang merah yang bagus.
 Rendam semua kacang merah tersebut selama 2 jam.
 Siapkan media tanam (spons dan sekam bakar)
 Tempatkan kacang yang sudah direndam ke media tanam tersebut.
 Siram masing-masing dengan air.
 Amati
V. Hasil Pengamatan
Hari ke 1 :
Hari pertama biji kacang merah mulai ditanam.

Hari ke 2 :

Hari kedua biji kacang merah mulai berkecambah dari masing-masing media
tanam.

Hari ke 3

Hari ketiga biji kacang merah kecambah mulai bertambah panjang dari masing-
masing media tanam, yang paling cepat pertumbuhan saat hari ketiga adalah
kacang dari media tanam spons.

Hair ke 4

Hari ke empat dalam media tanam sekam bakar yang dicampur tanah dan spons
sangat terlihat perubahannya, bahkan sudah tumbuh daun dari biji kacang merah
yang bermedia tanamkan spons. Namun dalam media tanam kapas, pertumbuhan
tidak terlalu terlihat.
Hari ke 5

Hari kelima dalam media tanam sekam bakar yang dicampur tanah dan spons
sangat terlihat perubahannya seperti sebelumnya, bahkan sudah tumbuh juga daun
dari biji kacang merah yang bermedia tanamkan sekam bakar yang dicampur
tanah. Namun dalam media tanam kapas, belum adanya daun dan mengalami
pertumbuhan yang sedikit dari hari sebelumnya.

Hari ke 6

Dalam hari keenam, pertumbuhan sudah mulai terlihat dari biji kacang merah
dengan media kapas. Dalam media spons dan sekam bakar yang dicampur tanah
sangat bertumbuh cepat dan sudah bermunculkan banyak daun-daun di batangnya.

Hari ke 7
Dalam hari ketujuh, pertumbuhan sudah mulai terlihat dari biji kacang merah
dengan media kapas. Dalam media spons dan sekam bakar yang dicampur tanah
sangat bertumbuh cepat, batangnya memanjang dengan cepat dan bermunculkan
daun-daun di batangnya.

Hari ke 8

Dalam hari kedelapan, terlihat pertumbuhan akar dari biji kacang merah dengan
media kapas. Dalam media spons batang memanjang. Sedangkan dalam media
sekam bakar yang dicampur tanah batangnya memanjang dan bermunculkan
banyak daun-daun di batangnya.

Hari 9

Dalam hari ke sembilan, terlihat pertumbuhan daun dari biji kacang merah dengan
media kapas. Dalam media spons batang memanjang dan tumbuh daun-daun pula.
Sedangkan dalam media sekam bakar yang dicampur tanah batangnya memanjang
dan bermunculkan lebih banyak daun-daun di batangnya.

Hari 10
Dalam hari ke sembilan, terlihat pertumbuhan daun dari biji kacang merah dengan
media kapas. Dalam media spons batang memanjang dan lebih banyak daun-daun.
Sedangkan dalam media sekam bakar yang dicampur tanah batangnya memanjang
dan bermunculkan lebih banyak di batangnya daripada media tanam spons dan
kapas.

Hari ke 12
Dalam hari ke-12, semuanya terlihat sudah memanjang dengan panjang yang
berbeda beda. Batang kacang merah dalam media tanam sekam bakar + tanah
memiliki batang yang lebih tebal daripada yang lainnya.

Berikut adalah tabel rata-rata pertumbuhan batang tanaman kacang merah :

Pertumbuhan Kacang Merah Hari Ke-


Media tanam (dalam cm) Rata-rata Keterangan
1 4 6 8 10 12

Pada hari ke-1 biji sudah


mulai berkecambah.
Penyiraman dilakukan
sehari sekali.
Pertumbuhan relatif
Sekam bakar + sangat cepat dibuktikan
2 4 24,5 29,6 33,5 41 4,8
tanah dengan rata-rata tanaman
bertumbuh sebesar 4,8 cm
setiap dua hari sekali.
Pada hari terakhir
tanaman sudah
menghasilkan bakal biji.

Pada hari ke-1 biji sudah


mulai berkecambah.
Penyiraman dilakukan
sehari sekali.
Pertumbuhan relatif
sangat cepat dibuktikan
Spons 2,2 4,5 25,4 33,2 36 37 3,6 dengan rata-rata tanaman
bertumbuh sebesar 3,6 cm
setiap dua hari sekali.
Pada hari terakhir
tanaman sudah
menghasilkan bakal biji
yang sudah memerah.

Kapas 1,6 2,5 3 5,5 13,1 16 2,1 Pada hari ke-1 biji sudah
mulai berkecambah.
Penyiraman dilakukan
sehari sekali.
Pertumbuhan relatif lebih
lambat dibanding objek
penelitian lainnya
dibuktikan dengan rata-
rata tanaman bertumbuh
hanya sebesar 2,1 cm
setiap dua hari sekali.
Pada hari terakhir
tanaman hanya memiliku
sehelai daun pada
tangkainya.

Grafik pertumbuhan tanaman kacang merah :


SEKAM +
  TANAH SPONS KAPAS
hari ke-1 2cm 2.2cm 1.6cm
hari ke-4 4cm 4.5cm 2.5cm
hari ke-6 24.5cm 25.4cm 3cm
hari ke-8 29.6cm 33.2cm 5.5cm
hari ke-10 33.5cm 36.9cm 13.1cm
Hari ke-12 41cm 37cm 16cm

Grafik pertumbuhan tanaman kacang merah (cm)


45
40
35
30
25
20
15
10
5
0
hari ke-2 hari ke-4 hari ke-6 hari ke-8 hari ke-10 hari ke-12

SEKAM + TANAH SPONS KAPAS


VI. Kesimpulan
Berdasarkan dari percobaan yang telah dilakukan, maka dapat disimpulkan
bahwa:
- Media sangat berpengaruh dalam pertumbuhan kacang merah, buktinya:
Dihitung rata-rata tinggi kecambah dari berbagai media sebagai berikut, pada
sekam bakar yang dicampur tanah dengan rata-rata tinggi adalah 4,8 cm. Pada
media kapas dengan rata-rata 2,1 cm dan pada media spons dengan rata-rata
3,6 cm.
- Setelah dihitung rata-rata tinggi kecambah dari setiap media, dapat
disimpulkan bahwa perkecambahan yang dapat tumbuh lebih tinggi dari media
yang lain adalah dengan media sekam bakar yang dicampur tanah.
- Pada penggunaan media kapas, perkembangan kacang merah tumbuh sangat
lambat dibandingkan dengan media lain.

- Penggunaan media spons pada perkecambahan kacang merah relatif cepat


namun hasilnya masih kurang maksimum apabila dibandingkan dengan
penggunaan media sekam bakar yang dicampur tanah.

VII. Daftar Pustaka


a. https://www.sampoernauniversity.ac.id/id/variabel-terikat-adalah/
b. https://dspace.uii.ac.id/bitstream/handle/123456789/590/05.3%20bab
%203.pdf?sequence=9&isAllowed=y

Anda mungkin juga menyukai