Anda di halaman 1dari 3

Peran siswa dalam menghadapi tantangan

pembelajaran tatap muka terbatas untuk


mewujudkan siswa SMADA yang hebat

BAB 1
Pendahuluan

1.Latar belakang
Pembelajaran tatap muka terbatas mayoritas di alami semua siswa di
berbagai negara.Kami hampir 2 tahun melakukan pembelajaran daring dan
sekarang kami bisa tatap muka meskipun dengan cara tatap muka
terbatas.

Semua berawal dari virus yang mematikan banyak orang yaitu


COVID-19.Kami seorang pelajar sering merasa bosan dan tidak mengerti
penjelasan guru karena pembelajaran di lakukan secara daring,Akan tetapi
sekarang sudah bisa belajar tatap muka meskipun terbatas.

2.Rumusan masalah
Bagaimana caranya siswa SMADA menghadapi tantangan
pembelajaran tatap muka terbatas untuk mewujudkan siswa SMADA yang
hebat?

3.Tujuan penelitian
Mengetahui bagaimana caranya belajar siswa SMADA saat belajar
tatap muka terbatas
4.Manfaat penelitian
Dengan penulisan karya ilmiah ini dapat mengetahui cara peran siswa
SMADA dalam mengahadapi tantangan pembelajaran tatap muka terbatas
dalam mewujudkan siswa SMADA yang hebat

BAB 2
Pembahasan

Pembelajaran secara daring telah di lakukan dari maret 2020 lalu.di


saat semuanya senang karena di liburkan dalam 2 minggu akan tetapi
setelah 2 minggu pemerintah tidak memperbolehkan siswa masuk sekolah
hanya belajar di rumah secara daring.

Sampai tiba di agustus 2021 pemerintah memperbolehkan siswa


untuk masuk sekolah dengan sistem tatap muka terbatas.pemerintah
membagikan dengan adanya shift 1 dan shift 2 secara bergantian masuk
ke sekolah.kami semua senang karena sudah di perbolehkan untuk masuk
sekolah lagi dan melakukan pembelajaran secara tatap muka terbatas

Ketika di rumah kami hanya belajar menggunakan buku paket dan


buku catatan yang kami tulis dari penjelasan ibu/bapak guru di classroom
dan terkadang kami tidak memahami apa yang di jelaskan dan di
perintahkan ibu/bapak guru.kami hanya rajin dalam mengerjakan
tugas,tepat waktu dalam mengumpulkan tugas.kami juga berusaha
mencari informasi sebanyak banyak nya di youtube ataupun dimana saja
agar kami bisa lebih paham terhadap apa yang telah di jelaskan oleh ibu/
bapak guru.Kami sailing berdiskusi satu sama lain apa bila ada tugas yang
sulit untuk di jawab dan kami bisa menanyakan kepada saudara saudara
kami bagaimana caranya mengerjakan soal tersebut.

Alhamdulillah sekarang kami bisa melakukan tatap muka terbatas


dan kami bisa paham dan mengerti apa yang di jelaskan oleh ibu/bapak
guru.

BAB 3
Penutup

3.1 Kesimpulan
Dengan ada nya COVID-19 siswa SMADA dapat berhati hati dalam
menjaga kesehatan dan tetep mematuhi protokol kesehatan.Dalam
pembelajaran tatap muka terbatas ini insyallah siswa SMADA lebih
memahami penjelasan yang di berikan oleh ibu/bapak guru.

3.2 Saran
Dengan adanya makalah ini di harapkan siswa SMADA lebih giat
atau aktif dalam pembelajaran tatap muka terbatas.sehingga prestasi yang
mereka punya agar bisa tersalurkan dengan baik

Anda mungkin juga menyukai