Anda di halaman 1dari 17

PEMBUATAN ALAT PENGHISAP DEBU

SEDERHANA

PENULIS :

SAKHA ZAHRAN FADHILLAH


RADITYA RAMADHAN PUTRA HERMAWAN
SYAIFULLAH USBANDI

JUNI 2022

SMP RIMBA TERUNA


BOGOR – JAWA BARAT
DAFTAR ISI

DAFTAR ISI …………............……………………………… ii


INTISARI MAKALAH ………………………………………… iii
KATA PENGANTAR ………………………………………… iv
BAB I PENDAHULUAN ………………………………… 1
BAB II Rencana Pembuatan Alat Penghisap Debu………. 4

BAB III Rencana Uji Coba Alat Penghisap Debu………….. 6

BAB IV Analisa Uji Coba……………………………………… 7

BAB V Tinjauan Ekonomi……………………………………... 8

Daftar Pustaka…………………………………………………………. 10
Biodata Penulis………………………………………………………… 11
Lampiran Gambar ………………………………………………………… 12
Lembar Pengesahan……………………………………………………… 13

ii
INTISARI MAKALAH

Pembuatan alat penghisap debu dengan tujuan meneliti polusi udara yang
ada di jalan raya dengan cara membuat alat yang terbuat dari bahan yang sederhana
dan mudah ditemukan.

iii
KATA PENGANTAR

Sebelumnya kami mengucapkan puji syukur yang sebesar-besarnya ke


hadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena kami dapat menyumbangkan buah pikiran
kami melalui makalah ini, yang mudah-mudahan dapat berguna bagi masyarakat.

Polusi udara yang disebabkan oleh asap kendaraan bermotor sangatlah merugikan
makhluk hidup dan dapat membahayakan bagi kesehatan makhluk hidup bahkan
bisa menyebakan kematian. Polusi udara harus dikurangi karena indonesia adalah
negara yang menyumbangkan polusi udara terbanyak dengan peringkat ke-17 di
dunia.

Kiranya tidaklah terlalu berlebihanlah kata-kata kami ini, hanya harapan kami agar
bapak, ibu sudi untuk menerima dan mempertimbangkan karya kami ini.

Hormat kami,
Penyusun,
Sakha Zahran. F
Raditya Ramadhan. P.H
Syaifullah. U

iv
BAB I.
PENDAHULUAN

Pencemaran udara adalah kehadiran satu atau lebih substansi


fisik,kimia,atau biologi di atmosfer dalam jumlah yang dapat membahayakan
kesehatan manusia,hewan dan tumbuhan,mengganggu estetika dan
kenyamanan,atau merusak properti.

Pencemaran udara merupakan salah satu kerusakan lingkungan, berupa


penurunan kualitas udara karena masuknya unsur-unsur berbahaya ke dalam udara
atau atmosfer bumi. Unsur-unsur berbahaya yang masuk ke dalam atmosfer tersebut
bisa berupa karbon monoksida (CO), Nitrogen dioksida (No2), chlorofluorocarbon
(CFC), sulfur dioksida (So2), Hidrokarbon (HC), Benda Partikulat, Timah (Pb), dan
Carbon Diaoksida (CO2). Unsur-unsur tersebut bisa disebut juga sebagai polutan
atau jenis-jenis bahan pencemar udara.

Masuknya polutan ke dalam atmosfer yang menjadikan terjadinya


pencemaran udara bisa disebabkan dua faktor, yaitu faktor alam dan faktor manusia.
Penyebab pencemaran udara dari faktor adalah alam contohnya adalah aktifitas
gunung berapi yang mengeluarkan abu dan gas vulkanik, kebakaran hutan, dan
kegiatan mikroorganisme. Polutan yang dihasilkan biasanya berupa asap, debu, dan
gas.

Dampak pencemaran udara dari asap kendaraan, asap pabrik, asap rokok,
dan lain-lain bisa memicu terjadinya gangguan pernapasan, seperti asma, ISPA, dan
kanker paru-paru.  Selain itu, pencemaran udara juga bisa berakhir pada
berkurangnya kadar oksigen di dalam tubuh manusia.

Bukan hanya saluran pernapasan, sistem peredaran darah juga dapat


terganggu karena dampak dari pencemaran udara. Hal ini disebabkan oleh karbon
monoksida (CO) yang jumlahnya sangat banyak sehingga membuat kadar protein
inflamasi dan jumlah kekentalan darah bertambah. Itulah yang memicu radang
pembuluh darah yang bisa mengakibatkan penyakit kardiovaskular.

1
Dampak pencemaran udara

Dampak pencemaran udara dari asap kendaraan, asap pabrik, asap rokok,
dan lain-lain bisa memicu terjadinya gangguan pernapasan, seperti asma, ISPA, dan
kanker paru-paru.  Selain itu, pencemaran udara juga bisa berakhir pada
berkurangnya kadar oksigen di dalam tubuh manusia.

Bukan hanya saluran pernapasan, sistem peredaran darah juga dapat


terganggu karena dampak dari pencemaran udara. Hal ini disebabkan oleh karbon
monoksida (CO) yang jumlahnya sangat banyak sehingga membuat kadar protein
inflamasi dan jumlah kekentalan darah bertambah. Itulah yang memicu radang
pembuluh darah yang bisa mengakibatkan penyakit kardiovaskular.

Dampak lain dari pencemaran udara yaitu bisa mengurangi jarak pandang.
Asap tebal yang menimbulkan polusi udara bisa menggangu penglihatan
Hal ini akan sangat berbahaya ketika Anda sedang berkendara lalu jarak pandang
berkurang. Aktivitas berkendara bisa terganggu dan tidak menutup kemungkinan
menjadi pemicu kecelakaan.

Cara mengurangi pencemaran udara

1. Membiasakan menggunakan kendaraan umum daripada kendaraan pribadi


Salah satu sumber polusi udara adalah gas pembuangan dari kendaraan bermotor,
seperti mobil, motor, bus, dan truk. Untuk menguranginya, Anda bisa menggunakan
transportasi umum. Jika Anda ingin menggunakan kendaraan pribadi, buatlah rute
yang seefisien mungkin untuk meminimalisir polusi yang dikeluarkan oleh mesin
kendaraan. Selain itu, pastikan Anda melakukan service berkala pada kendaraan.

2. Menghentikan kebiasaan merokok


Asap rokok akan membuat polusi udara dan juga merokok bahaya untuk kesehatan
bisa menyebabkan kematian

2
3. Menghentikan kegiatan pembakaran sampah
Membakar sampah bias menjadi polusi udara karena asap dari bakaran sampah
sangat banyak alangkah baik nya sampah tersebut di daur ulang dengan cara
memilah sampah organik dan An-organik

Tujuan pembuatan makalah

1) Mampu memahami pengertian tentang polusi udara


2) Mampu memahami dampak dari polusi udara
3) Mampu memahami cara mengurangi polusi udara

3
BAB II.
RENCANA PEMBUATAN ALAT PENGHISAP DEBU

Alat dan bahan yang di perlukan sebagai berikut:

ALAT
1. Tang
2. Lem tembak
3. Solder dan timah
4. Lem kertas
5. Hektar tembak

BAHAN
1. Kardus lembaran
2. Kipas computer
3. Kabel
4. Saklar
5. Baterai
6. Dudukan baterai
7. Kabel ties
Sumber sumber tenaga dari baterai dapat memutarkan kipas komputer dan kipas
tersebut dapat menghisap debu
gambar 1

Kipas PC

Loyang

Aki

4
Cara membuat alat

Bahan yang dipergunakan untuk membuat alat penghisap debu sederhana


yaitu karudus lembaran yang berfusngsi sebagai cover kipas agar kipas bisa di
simpan dalam kardus tersebut. Kardus lembaran dengan ukuran 120 x 60 cm
dibentuk balok dengan panjang 120,lebar 24,tinggi 24 cm. Kardus direkatkan oleh
lem kertas dan direkatkan oleh lakban.

Kipas PC digambungkan menggunakan kabel ties membentuk persegi


dengan ukuran 24 x 24 cm dengan rangkaian kabel berpola pararel dan
membutuhkan baterai dengan jumlah 4 buah dan diberi saklar 1 buah.

Tempat untuk menampung debu berupa loyang yang berdimensi 24 x 24 x


4 cm dan di bagian bawah kardus terdapat kabel, dan untuk saklar di bagian tengah
kardus, untuk baterai dibagian bawah ,dibagian loyang terdapat lubang kecil untuk
menggeluarkan dan memasukan loyang.

5
BAB III.
RENCANA UJI COBA ALAT PENGISAP DEBU

Setelah peralatan selesai dirakit dan siap untuk dipergunakan, maka langkah
selanjutnya adalah uji coba untuk mengetahui kinerja alat dan untuk mencari cara
terbaik.

Beberapa hal yang akan diamati dalam uji coba ini adalah :
Proses penghisapan.
Kekurangan/ kelemahan alat tersebut.
Lama waktu alat tersebut bekerja.

Proses Penghisapan

Proses penghisapan dilakukan dipinggir dijalan raya dengan menaruh alat


tersebut. Kipas PC akan menghisap debu yang dihasilkan oleh kendaraan bermotor
dan debu dari jalan raya. Setelah beberapa jam alat tersebut di ambil lalu di hitung
debu yang dihasilkan dan di teliti seberapa banyak debu yang ada di loyang

Kekurangan / Kelemahan Alat Tersebut

Setelah selesai dirakit, diuji ketahanannya ternyata alat tersebut sangat


boros baterai dan alat tersebut tidak bisa digunakan saat hujan karena alat tersebut
berbahan dasar kardus yang bisa rusak jika terkena air.

Lama Waktu Alat Tersebut Bekerja


Alat ini akan kita uji coba dengan waktu yang akan kita tentukan. dan alat
ini akan terus bekerja selama waktu yang kita tentukan, Jika waktu yang kita
tentukan sudah habis maka alat tersebut diberhentikan untuk meneliti debu yang
didapat.dan debu tersebut akan kita timbang.

6
BAB IV.
ANALISA HASIL UJI COBA

Kesulitan Dalam Mengoperasikan Alat

Kesulitan dalam pengoprasian alat tersebut adalah tempat menyimpan alat


tersebut. Alat tersebut kami simpan di jalan raya sebagai tempat untuk percobaan
dari alat tersebut. Kami berjalan kaki membawa alat tersebut untuk di simpan di
jalan raya waktu kami berjalan dari sekolah sampai ke jalan raya memang tidak
terlalu lama hanya sekitar 3 menit tetapi alat tersebut cukup berat dan membutuhkan
tenaga.

Alur Kerja

Setelah uji coba untuk menemukan tempat menyimpan alat di jalan raya
kami menemukan waktu yang ideal untuk menaruh alat tersebut. Waktu ideal nya
adalah pagi sampai siang hari kondisi ideal di saat cuaca panas.

Berikut waktu kami lakukan saat uji coba alat

Pukul Waktu Pekerja Rincian Kerjaan Awal

08.20-08.35 15 Mengeluarkan peralatan dari lab


A&B
menit
08.35-08.40 5 Menyiapkan baterai dan pemasangan baterai
B
menit
08.40-08.45 5 Berjalan dari sekolah ke jalan raya untuk percobaan
A,B&C
menit
08.45-10.30 45 Mengoprasikan alat
A,B&C
menit
10.30-10.35 5 Membawa kembali alat tersebut ke sekolah
A,B&C
menit

Dari hasil tersebut kami mendapatkan debu sebanyak 0,5 gram

7
BAB V.
BIAYA PEMBUATAN ALAT

Pembuatan alat penghisap debu ini dibuat dengan sangat sederhana dan
sangat ekonomis. Agar masyarakat bisa membuat alat ini dengan budget yang
murah dan mudah dalam proses pembuatan nya. Berikut kami rinci total barang
yang di beli untuk membuat alat ini.

Biaya Pembuatan :
Kipas PC 4 buah @ 21.000 84.000
Loyang 1 buah @ 41.000 41.000
Aki 1 buah @ 130.000 130.000
Kabel 20 meter @ 2.000 40.000
Kardus 2 lembar @ 8.500 17.000
Dudukan baterai 4 buah @ 2.000 8.000
Saklar 1 buah @ 5.000 5.000
Kabel ties 1 pack @ 4.850 4.850

TOTAL Rp .329.850

8
BABVI.
KESIMPULAN DAN SARAN

Kesimpulan

- Jadi tujuan kami membuat alat ini agar masyarakat bisa menghitung jumlah
debu dan mengetahui seberapa banyak jumlah polusi debu yang ada di sekitar.

Saran

- Gunakan kendaran umum agar polusi udara di indonsia bisa berkurang, jika
ingin membuat alat tersebut di saran kan menggunakan bahan yang lebih kokoh
untuk badan dari alat tersebut

9
DAFTAR PUSTAKA

https://www.kompas.com/sains/read/2022/04/07/123100123/polusi-udara-di-
indonesia-peringkat-1-di-asia-tenggara-dan-peringkat-

17?page=all#:~:text=KOMPAS.com%20%2D%20Laporan%20terbaru%20Kualit
as,negara%20dengan%20konsentrasi%20PM2%2C5.

https://dlh.bulelengkab.go.id/informasi/detail/artikel/sumber-penyebab-dan-
pencemaran-udara-48

ini/#:~:text=Dampak%20pencemaran%20udara%20dari%20asap,oksigen%20di%
20dalam%20tubuh%20manusia.

https://www.kompas.com/sains/read/2021/08/24/163000823/10-cara-mengurangi-
polusi-udara?page=all

10
BIODATA PENULIS:

Nama : Sakha Zahran Fadhillah


Kelas :8
TTL : Bogor, 28 Maret 2009

Nama : Raditya Nama : Raditya Ramadhan Putra Hermawan


Kelas :8 Kelas :8
TTL : Bogor, 06 September 2008

Nama : Syaifullah Usbandi


Kelas :8 Kelas :8
TTL : Bogor, 01 Agustus 2009

11
Lampiran Gambar

12
LEMBAR PENGESAHAN
KARYA ILMIAH

PEMBUATAN ALAT PENGHISAP DEBU SEDERHANA

Disusun oleh :
1. Sakha Zahran Fadhillah
2. Raditya Ramadhan Putra Hermawan
3. Syaifullah Usbandi

BOGOR, 08 AGUSTUS 2022

Mengetahui
Kepala SMP Rimba Teruna Bogor Guru Pembimbing

Ridwan,S.Si

13

Anda mungkin juga menyukai