Anda di halaman 1dari 1

KENCUR

(Kaempferia Galanga)

Kencur mengandung banyak zat dan senyawa kimia yang bermanfaat bagi
kesehatan. Di antaranya adalah pati, mineral, sineol, asam metil kanil, penta
dekaan, asam sinamat, dan minyak atsiri : etil ester, borneol, kamfen,
paraeumarin, asam anisat, alkaloid, dan gom. Etip p-metoksisinamat
merupakan komponen utama dari kencur.

Manfaat :

1. Mengobati penyakit, seperti hipertensi, rematik, batuk, sakit kepala, sakit


gigi, sakit maag, nyeri dada, sakit perut, hingga radang tumor. Kencur bisa
dikonsumsi untuk mengatasi gangguan tidur, stres, dan gangguan
kecemasan.

2. Mencegah karies gigi. Kencur bersifat antimikroba untuk menghambat


perkembangan bakteri Lactobacillus acidophilus di dalam tubuh. Jika
dibiarkan semakin banyak, bakteri tersebut menyebabkan kerusakan gigi,
seperti karies gigi.

3. Menambah nafsu makan. Khasiat ini banyak dirasakan anak-anak. Tak


heran jika banyak anak-anak suka mengonsumsi beras kencur, yaitu olahan
jamu yang terdiri dari campuran kencur, beras, gula merah, dan asam
jawa.

4. Manfaat kencur untuk kulit. Tanaman ini memiliki sifat antiinflamasi dan


antibakteri, sehingga bisa digunakan untuk mengatasi masalah kulit. Di
antaranya untuk mengendalikan produksi minyak berlebih pada kulit
wajah, mengencangkan kulit, menyembuhkan luka, dan perawatan wajah
berjerawat.

Anda mungkin juga menyukai