Anda di halaman 1dari 1

PROGRAM PENDIDIKAN KENOTARIATAN PASCA SARJANA UNIVERSITAS PANCASILA

TUGAS MATA KULIAH : “HUKUM PASAR MODAL”


Dosen : Dr. AGUNG IRIANTORO, SH.,MH
agungiriantoro62@gmail.com

Dibuat Oleh FENTY SEPTINAH / 5619221058

Sebutkan Dan Jelaskan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) dalam PT. Terbuka, dan bagaimana
jika dalam RUPS tersebut tidak tercapai kuorum ?

1. RUPS dalam PT. Terbuka


Ada 3 (tiga) RUPS PT. Terbuka di Pasar Modal:
1. RUPS Tahunan, wajib dilaksanakan satu kali dalam setahun sebelum akhir bulan Juni.

2. RUPSLB, dapat diadakan kapanpun oleh direksi melalui permohonan tertulis yang
disampaikan oleh:
a. Satu atau lebih pemegang saham, baik individu maupun gabungan, yang mewakili
sekurangkurangnya 10% atau lebih dari total saham yang memiliki hak suara; atau
b. Dewan Komisaris.

3. RUPS Independen.

2. RUPS dapat diadakan di:


a. Tempat kedudukan Perseroan;
b. Tempat Perseroan melakukan kegiatan usahanya; atau
c. Tempat kedudukan Bursa Efek dimana saham Perseroan dicatatkan.

3. KUORUM DAN KEPUTUSAN RUPS


- Dalam hal kuorum kehadiran dalam RUPS tidak tercapai, dapat diselenggarakan RUPS kedua.
RUPS kedua sah dan berhak mengambil keputusan jika dalam rapat paling sedikit 3/5 bagian
dari jumlah seluruh saham dengan hak suara hadir atau diwakili dalam RUPS dan keputusan
adalah sah jika disetujui paling sedikit 2/3 bagian dari jumlah suara yang dikeluarkan,
kecuali anggaran dasar menentukan kuorum kehadiran dan/atau ketentuan tentang
pengambilan keputusan RUPS yang lebih besar.

- Kuorum Ke-1 dan Ke-2 sesuai dengan Pasal 86 ayat (1) dan ayat (4) UUPT. Keputusan
Sah, jika disetujui oleh lebih dari 50% (lima puluh persen) bagian dari seluruh saham
dengan hak suara yang hadir dalam RUPS tersebut.

- Dalam hal RUPS Ke-2 tidak kuorum, untuk menyelenggarakan RUPS Ke-3, maka Atas
permohonan Perseroan, Kuorum Kehadiran, Jumlah Suara untuk mengambil keputusan,
Pemanggilan, dan waktu penyelenggaraan RUPS ditetapkan oleh Komisioner Kepala
Eksekutif Pasar Modal OJK.

Anda mungkin juga menyukai