Anda di halaman 1dari 27

RENCANA PEMBELAJARAN MICROTEACHING

MODEL PROJECT BASED LEARNING (PjBL)

NURUL IZZAH FATIMAH (19030204049)

PENDIDIKAN BIOLOGI UNGGULAN 2019

JURUSAN BIOLOGI

FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM

UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA

2021
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
Nama Sekolah : SMAN 1 Sampang
Mata Pelajaran : Biologi
Materi Pokok : Bioteknologi
Kelas/Semester : XII IPA/Ganjil
Alokasi Waktu : 180 Menit (2 x Pertemuan)

A. Kompetensi Inti

KI 3. Memahami, menerapkan, menganalisis dan mengevaluasi pengetahuan


faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin
tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan
humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan
peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan
pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan
bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah
KI 4. Mengolah, menalar dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak
terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya disekolah secara
mandiri serta bertindak secara efektif dan kreatif, dan mampu
menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan
B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi
Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3.10 Menganalisis prinsip-prinsip 3.10.1 Menjelaskan konsep dasar
Bioteknologi dan penerapannya bioteknologi
sebagai upaya peningkatan 3.10.2 Membedakan bioteknologi
kesejahteraan manusia konvensional dan bioteknologi
modern
3.10.3 Memberikan contoh dalam
kehidupan sehari-hari produk
Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
bioteknologi konvensional dan
modern
3.10.4 Menganalisis dampak
bioteknologi bagi kehidupan
manusia

4.10 Menyajikan laporan hasil 4.10.1 Membuat inovasi produk


percobaan penerapan prinsip- bioteknologi konvensional serta
prinsip Bioteknologi menganalisis kegunaannya dalam
konvensional berdasarkan kehidupan manusia.
scientific method

C. Tujuan Pembelajaran
1. Siswa dapat menjelaskan konsep dasar bioteknologi.
2. Setelah kegiatan diskusi di kelas siswa diharapkan dapat menjelaskan
perbedaan bioteknologi konvensional dan bioteknologi modern
3. Siswa dapat memberikan minimal masing-masing 5 contoh produk
bioteknologi konvensional dan bioteknologi modern
4. Siswa dapat menganalisis dampak positif dan negatif dari produk
bioteknologi bagi kehidupan manusia.
5. Siswa dapat membuat inovasi produk bioteknologi konvensional
menganalisis kegunaannya dalam kehidupan manusia

D. Materi Pembelajaran
Materi Reguler dan Remedial
Fakta
Bioteknologi adalah kemajuan bidang ilmu pengetahuan dan teknologi yang
sangat penting dalam peningkatan mutu hidup manusia. Bioteknologi
merupakan cabang ilmu yang mempelajari pemanfaatan makhluk hidup
(bakteri, fungi, virus, dan lain-lain) maupun produk dari makhluk hidup
(enzim, alkohol) dalam proses produksi untuk menghasilkan barang dan jasa.
Konsep
 Pengertian Bioteknologi
 Bioteknologi Konvensional
 Konsep dasar
 Contoh Penerapan
 Bioteknologi Modern
 Konsep dasar
 Contoh Penerapan
 Dampak Bioteknologi bagi kehidupan manusia
 Dampak Positif
 Dampak Negatif
Prinsip
 Bioteknologi konvensional
 Bioteknologi modern
Prosedural
 Mekanisme kultur jaringan
 Mekanisme rekayasa genetika
 Mekanisme kloning

E. Metode Pembelajaran
Pendekatan : Saintifik
Metode : Diskusi, Observasi, Presentasi kelompok dan Proyek
Model : Project Based Learning (PjBL)
F. Media/Alat, Bahan, dan Sumber Belajar
 Media : Power Point, Lembar observasi, video link youtube
 Alat : Laptop, jaringan internet, aplikasi google meet.
 Sumber Belajar : Irnaningtyas. 2014. Biologi untuk SMA/MA Kelas XII.
Jakarta. Erlangga
G. Kegiatan Pembelajaran
Pertemuan 1
Langkah Kegiatan Uraian Kegiatan Alokasi
/Waktu
Pendahuluan  Guru mengucapkan salam melalui 5 menit
google classroom
 Guru mengabsen siswa melalui fitur
absensi di googleclassroom dengan
batas waktu yang ditentukan
 Guru menginstruksikan siswa untuk
bergabung melalui tautan menuju
google meet
 Guru menyampaikan tujuan
pembelajaran yang harus dicapai
siswa.
 APERSEPSI
Guru bertanya pada siswa “apakah
kalian pernah makan tempe, tape, nata
de coco?” “tahukah kalian bagaimana
cara pembuatan makanan tersebut”
 MOTIVASI
Guru memberikan motivasi pada siswa
pentingnya mempelajari bioteknologi
untuk kebutuhan manusia di masa
mendatang.
Kegiatan inti  Guru menyampaikan kegiatan 70 menit
Fase I : pembelajaran yang akan dilaksanakan
Penyajian masalah  Siswa dibagi menjadi 5 kelompok yang
heterogen.
Langkah Kegiatan Uraian Kegiatan Alokasi
/Waktu
 Guru menyajikan masalah berupa video
youtube dan artiekl krisis pangan di
Indonesia di masa pandemi.
 Siswa menganalisis permasalahan yang
diberikan oleh guru
 Guru membagikan LKM pada masing-
masing kelompok melalui stream GC
 Guru mempersilakan siswa untuk
meninggalkan google meet untuk
berdiskusi melalui fitur grup WA yang
tergabung dengan guru.
 Guru membimbing siswa untuk
melakukan observasi alasan mengapa
Indonesia mengalami krisis pangan dan
bagaimana solusi yang tepat untuk
menanggulanginya menggunakan
perspektif bioteknologi melalui studi
Fase II: literatur, video, browsing, dll.
Membuat  Guru membimbing siswa membuat
perencanaan prencanaan proyek dengan mulai
mengambil tema produk bioteknologi
yang akan dibuat, bahan yang akan
digunakan, langkah-langkah
pembuatan, waktu pengerjaan dan
waktu pengumpulan produk secara
daring.
 Siswa secara berkelompok mengambil
tema produk bioteknologi
Langkah Kegiatan Uraian Kegiatan Alokasi
/Waktu
konvensional yang akan dibuat
berdasarkan kepentingannya bagi
kehidupan manusia dan dapat
memanfaatkan bahan lain yang tidak
berbahaya sesuai dengan prinsip
kerjanya.
 Siswa bersama kelompoknya
mendiskusikan produk bioteknologi
yang akan dibuat, bahan yang akan
digunakan, langkah-langkah
pembuatan, waktu pengerjaan dan
waktu pengumpulan produk.
 Secara berkelompok siswa
mengajukan ide-ide kreatifnya
mengenai produk bioteknologi yang
akan mereka buat.
 Guru mengarahkan siswa dalam
pengambilan tema agar sesuai dengan
prinsip pembuatan produk yang akan
dibuat
 Perencanaan dilakukan secara
kolaboratif antara guru dan siswa agar
siswa merasa “memiliki” proyek
tersebut.

Fase III:  Guru beserta siswa secara bersama-


Menyusun Jadwal sama menyusun jadwal aktivitas
dalam menyelesaikan proyek meliputi
Langkah Kegiatan Uraian Kegiatan Alokasi
/Waktu
batas waktu pengumpulan proyek,
jadwal bimbingan Guru dan waktu
persentasi hasil proyek.
Penutup  Guru mengingatkan kembali siswa 10 menit
untuk mengerjakan tugas proyek
 Guru mempersilakan siswa untuk
bertanya.
 Guru memberikan rekleksi
pembelajaran

Pertemuan 2
Langkah Kegiatan Uraian Kegiatan Alokasi
/Waktu
Pendahuluan  Guru mengucapkan salam melalui 5 menit
google classroom
 Guru mengabsen siswa melalui fitur
absensi di googleclassroom dengan
batas waktu yang ditentukan
 Guru menginstruksikan siswa untuk
bergabung melalui tautan menuju
google meet
 APERSEPSI
Guru mengulas kembali materi yang
sudah didapatkan oleh siswa. “Seperti
yang sudah kalian pelajari pada
pertemuan sebelumnya bahwa
bioteknologi adalah ilmu yang
Langkah Kegiatan Uraian Kegiatan Alokasi
/Waktu
mempelajari pemanfaatan makhluk
hidup untuk menghasilkan barang dan
jasa. Siapa yang masih ingat perbedaan
bioteknologi konvensional dan
bioteknologi modern? Siapa yang mau
memberikan contoh produk
bioteknologi konvensional dan
bioteknologi modern?”
 MOTIVASI
Guru memberikan motivasi pada siswa
berupa penayangan gambar produk-
produk bioteknologi yang dijumpai
sehari-hari dan manfaatnya bagi
kesehatan dan mengaitkannya dengan
pasar industri yang saat ini sangat
dibutuhkan masyarakat.
Fase IV:  Guru menanyakan sejauh mana 70 menit
Memonitor perkembangan proyek yang dibuat
Pembuatan Proyek dan hambatan yang ditemui selama
pembuatan produk.
 Guru memeriksa jadwal kegiatan yang
telah mereka buat
 Siswa mengkomunikasikan dengan
guru perkembangan proyek yang
sedang mereka kerjakan

Fase V:  Guru mengarahkan siswa untuk


mengumpulkan produk bioteknologi
Langkah Kegiatan Uraian Kegiatan Alokasi
/Waktu
Melakukan yang telah mereka buat sesuai dengan
Penilaian jadwal yang telah ditentukan
 Guru mengingatkan untuk
mengumpulkan produk yang telah
dibuatnya pada waktu yang
ditentukan.
 Guru menilai produk bioteknologi
yang telah dibuat siswa disesuaikan
dengan rencana yang telah dibuat
siswa sebelumnya

 Siswa secara berkelompok


mempresentasikan produk bioteknologi
Fase VI: yang telah dibuatnya
Evaluasi  Guru dan siswa melakukan refleksi
terhadap aktivitas dan produk yang
dihasilkan
 Guru meminta setiap kelompok
mengungkapkan perasaan dan
pengalamannya dalam menyelesaikan
produk tersebut.
Penutup  Guru memberikan penghargaan kepada 10 menit
setiap kelompok atas apa yang telah
dikerjakan
 Guru memutuskan kelompok terbaik
 Guru memberikan posttest untuk
mengetahui pemahaman siswa
Langkah Kegiatan Uraian Kegiatan Alokasi
/Waktu
 Guru menutup pembelajaran dengan
mengucapkan salam
H. Penilaian, Pembelajaran remidi, dan pengayaan
1. Teknik Penilaian
a. Tes
b. Non tes
2. Instrumen Penilaian
A. Indikator
No Indikator Pencapaian Kompetensi Teknik
1 Menjelaskan konsep dasar bioteknologi Tes
2 Membedakan bioteknologi konvensional dan Tes
bioteknologi modern
3 Memberikan contoh dalam kehidupan sehari-hari Tes
produk bioteknologi konvensional dan modern
4 Menganalisis dampak bioteknologi bagi kehidupan Tes
manusia
5 Membuat inovasi produk bioteknologi konvensional Non tes
serta menganalisis kegunaannya bagi kehidupan
manusia
Lampiran

Instrumen Penilaian

LEMBAR PENILAIAN SIKAP


Mata Pelajaran : Biologi
Kelas/Semester : XII/2

Nama Indikator Skor Nilai


Siswa rasa ingin tanggungjawab keaktifan kerjasama Akhir
tahu (NA)
3 2 1 3 2 1 3 2 1 3 2 1

Ket : Hanya ditandai siswa yang paling tinggi dan yang paling rendah. Selain itu,
dianggap setara.
Ketentuan :
1. Rumus : Nilai Akhir (NA) = Jumlah skor yg diperoleh x 100
Jumlah skor maksimum
2. Nilai sikap dikualifikasikan menjadi predikat sebagai berikut :
A = Unggul (80-100) C = Perbaikan (60-69)
B = Kompeten (70-79)
RUBRIK PENILAIAN SIKAP
No Aspek yang Dinilai Rubrik
1. Menunjukkan rasa ingin 3 : Menunjukkan rasa ingin tahu yang besar,
tahu antusias, aktif, dalam kegiatan pembelajaran
2 : Menunjukkan rasa ingin tahu, namun tidak
terlalu antusias, dan baru terlibat aktif dalam
kegiatan pembelajaran ketika disuruh
1 ; Tidak menunjukkan antusias dalam
pembelajaran, sulit terlibat aktif dalam
kelompok walaupun telah didorong untuk
terlibat.
2. Tanggungjawab 3 : Menyelesaikan semua tugas individu maupun
kelompok sesuai dengan waktu yang telah
ditentukan
2 : Menyelesaikan sebagian tugas individu
maupun kelompok sesuai dengan waktu yang
telah ditentukan
1 : Menyelesaikan sebagian tugas individu
maupun kelompok tidak sesuai dengan waktu
yang telah ditentukan
3 Keaktifan siswa 3 : Selama kegiatan diskusi dan pembelajaran
berlangsung, siswa menjawab pertanyaan,
menyanggah, mengajukan pernyataan serta
mengemukakan gagasan maupun ide
2 : Selama kegiatan diskusi dan pembelajaran
berlangsung, siswa menjawab pertanyaan,
menyanggah maupun mengajukan
pertanyaan
1 : Selama kegiatan diskusi dan pembelajaran
berlangsung, siswa hanya mengajukan 1
pertanyaan, dan tidak ikut mengemukakan
ide atau gagasan mengenai materi yang
dipelajari
4. Kerjasama 3 : Selama kegiatan diskusi berlangsung, siswa
membantu dalam menganalisis dan
menyelesaikan semua pertanyaan diskusi
yang diberikan

2 : Selama kegiatan diskusi berlangsung, siswa


membantu teman kelompoknya dalam
menganalisis materi yang sedang dibahas
1 : Selama kegiatan diskusi berlangsung, siswa
mempelajari dan menyelesaikan pertanyaan
diskusi secara individual
LEMBAR PENILAIAN KETERAMPILAN
Mata Pelajaran : Biologi
Kelas/Semester : XII/2
Nama Indikator Skor Nilai
Siswa Berbicara Menerapkan Menjelaskan Merancang Akhir
didepan konsep proyek (NA)
umum
3 2 1 3 2 1 3 2 1 3 2 1

Ket : Hanya ditandai siswa yang paling tinggi dan yang paling rendah. Selain itu,
dianggap setara.
Ketentuan :
1. Rumus : Nilai Akhir (NA) = Jumlah skor yg diperoleh x 100
Jumlah skor maksimum
2. Nilai keterampilan dikualifikasikan menjadi predikat sebagai berikut :
A = Unggul (80-100) C = Perbaikan (60-69)
B = Kompeten (70-79)
Rublik Penilaian Keterampilan

Aspek yang Dinilai Rubrik


No
1. Keterampilan berbicara 3 : Siswa berbicara dengan volume suara yang
didepan umum lantang, intonasi yang jelas, dan tidak
menunjukan keraguan dalam menyampaikan
hasil diskusi atau gagasannya.
2 : Siswa berbicara dengan volume suara yang
kecil, intonasi yang jelas, dan tidak
menunjukan keraguan dalam menyampaikan
hasil diskusi atau gagasannya.
1 ; Siswa berbicara dengan volume suara yang
lantang, intonasi yang tidak jelas, dan
menunjukan keraguan dalam menyampaikan
hasil diskusi atau gagasannya.
2 Menerapkan Konsep 3 : Selama kegiatan pembelajaran berlangsung,
siswa dapat menjelaskan fenomena mengenai
contoh produk bioteknologi di lingkungan
sekitar dan menghubungkan konsep yang sesuai
dengan kajian teori serta membuat alternatif
bahan yang lain untuk membuat produk tersebut
2 : Selama kegiatan pembelajaran berlangsung,
siswa dapat menjelaskan fenomena mengenai
contoh produk bioteknologi di lingkungan
sekitar namun belum unggul dalam
menghubungkan konsep yang sesuai dengan
kajian teori serta membuat alternatif bahan yang
lain untuk membuat produk tersebut
1 : Selama kegiatan pembelajaran berlangsung,
siswa harus memperbaiki pemahaman konsep
mengenai bioteknologi sehingga dapan
menghubungkannya dengan kajian teori.
3. Keterampilan 3 : Penjelasan yang diberikan oleh siswa selaras
menjelaskan dengan jawaban dan memberikan contoh-
contoh yang lebih sederhana serta memperjelas
terlebih dahulu pertanyaan sehingga dapat
dipahami oleh teman yang lain.
2 : Penjelasan yang diberikan oleh siswa selaras
dengan jawaban, namun tidak memberikan
contoh-contoh yang lebih sederhana.
1: Penjelasan yang diberikan oleh siswa tidak
selaras dengan jawaban sehingga menimbulkan
ambigu, dan tidak memberikan contoh-contoh
yang lebih sederhana.
4. Merancang Proyek 3 : Siswa dapat merencanakan proyek yang akan
dibuatnya berdasarkan kajian teori yang relevan,
memilih bahan alternatif berdasarkan prinsip
kerja bioteknologi konvensional serta membuat
Aspek yang Dinilai Rubrik
No
langkah kerja dan menyusun jadwal dengan
benar
2 : Siswa dapat merencanakan proyek yang akan
dibuatnya berdasarkan kajian teori yang relevan,
namun belum bisa memilih bahan alternatif
berdasarkan prinsip kerja bioteknologi
konvensional serta membuat langkah kerja dan
menyusun jadwal dengan benar
1 : Siswa belum dapat merencanakan proyek yang
akan dibuatnya serta belum tepat dalam
memilih bahan alternatif yang sesuai dengan
prinsip kerja bioteknologi konvensional.
LEMBAR PENILAIAN PROYEK
Kelompok :
Anggota : ..............................................
..............................................
..............................................
..............................................

No Aspek yang dinilai Hasil Penilaian


1 PERENCANAAN 3 2 1
a. Merumuskan Judul
b. Menentukan Tujuan
c. Menentukan Sumber Informasi
2 Pelaksanaan
a. Merumuskan alat dan bahan untuk menyajikan
data lengkap, jelas dan informatif.
b. Menjelaskan latar belakang produk dengan jelas,
tepat, dan informatif
c. Merumuskan langkah-langkah pembuatan
dengan jelas, tepat, dan informatif
d. Produk yang dihasilkan sesuai dan berhasil
e. Menjelaskan fungsi dan keunggulan produk
dengan jelas, tepat, dan informatif
3 Presentasi

a. Penguasaan materi
b. Mampu menjelaskan setiap tahapan proyek
dengan baik, lantang, dan jelas
c. Mampu menjawab pertanyaan saat diskusi dengan
baik, lantang, dan jelas
Skor maksimum = 33
Ketentuan :
𝑺𝒌𝒐𝒓𝒆 𝒑𝒆𝒓𝒐𝒍𝒆𝒉𝒂𝒏
Nilai = =
𝑺𝒌𝒐𝒓𝒆 𝒎𝒂𝒌𝒔𝒊𝒎𝒖𝒎

Perolehan nilai kemudian dikualifikasikan menjadi predikat sebagai berikut


:
A = Unggul (80-100) C = Perbaikan (60-69)
B = Kompeten (70-79)
It’s Our Project
(Judul)

Kelompok :
Anggota : ..............................................
..............................................
..............................................
..............................................
Tujuan :
Sumber :

Latar Belakang Produk :


(Alasan mengapa memilih membuat produk tersebut)

Alat dan Bahan :


Cara Pembuatan :

Fungsi dan Keunggulan Produk :

***Selamat Bekerja**
Pertanyaan Postest

A. Jawablah Pertanyaan dibawah ini dengan tanda pada jawaban yang paling tepat

1. Keberhasilan rekayasa genetika yang mampu menghasilkan tumbuhan unggul


dan pengembangan hasilnya terus-menerus telah meningkatkan kekuatiran
banyak kalangan, khususnya ahli biologi karena ...
A. gen-gen unggul plasma nutfah menjadi inaktif
B. menurunkan populasi plasma nutfah
C. sifat unggul tidak dapat dipertahankan
D. memberikan keunggulan yang sesaat pada manusia
E. sifat unggul memiliki toleransi yang tinggi terhadap lingkungan

2. Pada umumnya, tanaman transgenik mempunyai sifat-sifat unggul yang


diinginkan, namun tanaman tersebut dapat merusak ekosistem, contohnya
penanaman tanaman transgenik tahan hama dapat mengakibatkan ...
A. Dalam waktu yang lama hama, akan menjadi kebal sehingga memerlukan
pestisida dosis tinggi
B. Tanaman di sekitarnya yang berbeda jenis tumbuh kerdil karena tanaman
transgenik banyak menyerap unsur hara
C. Populasi kupu-kupu yang membantu proses penyerbukan musnah dan
produksi tanaman menurun
D. Hewan yang mengonsumsi tanaman transgenik menjadi mandul karena
terkontaminasi gen asing
E. Tubuh tanaman transgenik tidak dapat diuraikan oleh bakteri sehingga
menjadi limbah pertanian

3. Penerapan bioteknologi untuk memperoleh varietas varietas unggul akan


menjurus pada …
A. Menurunkan kualitas lingkungan
B. Meningkatnya jenis hama tanaman
C. Meningkatnya keanekaragaman ekologi
D. Meningkatnya keanekaragaman genetic
E. Menurunkan kualitas produk pertanian

4. Suatu organisme dimodifikasi gen-nya dengan cara mengganti urutan basa


nitrogen pada DNA yang ada dengan basa nitrogen yang lain sehingga terjadi
perubahan sifat pada organisme tersebut. Proses di atas merupakan rekayasa
genetika dengan menggunakan teknik ...
A. Rekombinasi gen
B. Hibridoma
C. Kultur jaringan
D. Fusi sel
E. Teknologi plasmid

5. Bioteknologi dibedakan menjadi bioteknologi tradisional dan modern.


Bioteknologi tradisional meliputi memanfaatkan....
A. Fermentasi, dasar mikrobiologi dan sifat totipotensi
B. Rekayasa DNA, dasar mikrobiologi dan biokimia
C. Dasar mikrobiologi, biokimia dan fermentasi
D. Rekayasa DNA, bakteri dan fermentasi
E. Dasar mikrobiologi, rekayasa genetika dan fermentasi

6. Melalui teknik rekombinasi gen yang memanfaatkan bakteri E.coli dapat


diperoleh insulin dalam jumlah banyak dan cepat. Bagaimana prinsip dasar
teknik tersebut ?
A. Gen insulin sel pankreas dapat disisipkan pada plasma bakteri
B. Sel prokarion bakteri dan sel eukarion pankreas melebur membentuk sel hibrid
C. Bakteri mengalami perubahan struktur kimia secara total
D. Gen insulin dapat bekerja lebih ekspresif pada E.coli
E. Seluruh gen-gen bakteri dapat memproduksi insulin

7. Berikut ini yang bukan termasuk pemanfaatan rekayasa genetika untuk


meningkatkan kualitas kesehatan manusia yaitu ...
A. Terapi gen sel sumsum tulang
B. Insulin
C. Antibody monoclonal
D. Antibiotic
E. Interferon

8. Mikroorganisme yang dimanfaatkan dalam pembuatan asam sitrat adalah ..


A. Aspergillus oryzae
B. Aspergillus niger
C. Aspergillus soyae
D. Aspergillus flavus
E. Aspergillus wentii

9. Bahaya dari bioteknologi, kecuali ..


A. Menambah keanekaragam hayati
B. Memunculkan organisme strain jahat
C. Mengganggu keseimbangan lingkungan
D. Digunakan untuk senjata biologis
E. Menyalahi hukum dan nilai masyarakat

10. Dampak positif dari bioteknologi adalah dapat mengolah limbah sehingga
menjadi tidak berbahaya. Ada bakteri yang ikut campur pada pengolahan limbah
tersebut yaitu....
A. Bakteri Pseudomonas sp
B. Bakteri Thuringiensis
C. Bakteri Lactobacillus bulgaricus
D. Bakteri Metanobacterium
E. Bakteri Arthrobacter

11. Hubungan yang benar antara mikroba dengan produk yang dihasilkan melalui
proses bioteknologi adalah….
A. Penicillium camemberti = nata de coco
B. Acetobacter xylinum = keju
C. Rhizopus oligosporus = protein sel tunggal
D. Candidas utilis = tempe
E. Lactobacillus bulgaris = yoghurt

12. Produk yang mengandung organisme hasil rekayasa bioteknologi harus diberi
label dengan jelas guna memberi informasi kepada konsumen mengenai produk
yang dikonsumsi. Merupakan pencegahan tehadap dampak yang menyebabkan...
A. Alergi
B. Iritasi
C. Inveksi
D. Radiasi
E. Patogen Super

13. Teknologi plasmid dalam rekayasa genetika adalah….


A. Penyambungan gen tertentu dengan DNA bakteri
B. Pemotongan gen tertentu untuk dibuang
C. Mengidentifikasi gen tertentu untuk pemotongan
D. Mengganti gen dengan gen lain
E. Mencari gen tertentu yang cocok dengan DNA bakteri

14. Ntibodi monoclonal hasil bioteknologi dimanfaatkan untuk…..


A. melawan kanker
B. mendiagnosa penyakit infeksi
C. menekan kerusakan sel dan jaringan yang terkena kanker
D. mengatasi gangguan fisiologi
E. mengurangi dampak difungsi kelenjar endokrin

15. Teknik rekayasa genetika didukung/ditunjang oleh adanya hal-hal berikut ,


kecuali….
A. ditemukannya plasmid
B. ditemukan enzim endonuklease restriksi
C. adanya teknik fermentasi
D. adanya sel yang mampu berfusi
E. ditemukan enzim ligase

Soal Essay Tentang Bioteknologi


1. Jelaskan perbedaan antara bioteknologi konvensional dan modern!
2. Jelaskan pengertian bioteknologi!
3. Sebutkan manfaat bioteknologi!
4. Sebutkan dampak negatif bioteknologi!
5. Berikan contoh produk bioteknologi konvensional!
Kunci Jawaban

Jawaban Soal Pilihan Ganda


1. B 9. A
2A 10. A
3D 11. E
4A 12. A
5C 13. A
6A 14. E
7B 15. C
8B

Jawaban Soal Essay


1. Perbedaan bioteknologi konvensional dan modern antara lain : 1) Hasil yang
dihasilkan bioteknologi konvensional kurang efisiendibandingkan modern. 2)
Bioteknologi konvensional tidak memodifikasi agen biologis yang digunakan
sedangkan bioteknologi modern sering memodifikasi agen biologis yang
digunakan, 3) Bioteknologi modern sering berhubungan dengan tahap
analisis gen dan DNA serta rekombinasi gen dan DNA sedangkan
bioteknologi konvensional tidak. 4) Biaya yang dibutuhkan untuk menjalankan
bioteknologi konvensioanal lebih sedikit dibandingkan bioteknologi modern.
2. Bioteknologi adalah suatu metode yang melibatkan makhluk hidup untuk
menghasilkan produk baru yang bermanfaat bagi manusia. Singkatnya,
bioteknologi adalah cabang ilmu yang mempelajari cara memanfaatkan
organisme hidup dalam melakukan proses produksi untuk menghasilkan
sesuatu yang bermanfaat bagi manusia.
3. Manfaat bioteknologi antara lain : 1) dapat menghasilkan obat, menghasilkan
antibiotik, Dapat mengurangi pencemaran lingkungan, 4) Dapat meningkatkan
hasil produksi pertanian dari tanaman transgenic.
4. Beberapa dampak negatif bioteknologi adalah : Rusaknya ekosistem,
Hilangnya beberapa jenis hewan dan tumbuhan tertentu, Dapat menyebabkan
alergi, Terjadinya pencemaran biologis
5. Contoh bioteknologi konvensional seperti tempe, tape, oncom, kecap

Anda mungkin juga menyukai