Anda di halaman 1dari 42

TINGKAT PENGETAHUAN IBU TERHADAP PEMBERIAN MPASI

PADA BAYI 6-24 BULAN DI WILAYAH PUSKESMAS PANGKALAN


SUSU TAHUN 2022

MINI PROJECT

Oleh:
dr. Heru Fahlefi Harahap

UPT PUSKESMAS PANGKALAN SUSU

2
LEMBAR PENGESAHAN

Telah dipresentasikan mini project dengan judul:

TINGKAT PENGETAHUAN IBU TERHADAP

PEMBERIAN MAKANAN PENDAMPING ASI (MPASI) PADA BAYI 6-24

BULAN DI WILAYAH PUSKESMAS PANGKALAN SUSU TAHUN 2022

Penulis:

(dr. Heru Fahlefi Harahap)

Dokter Pendamping Internship Ka. UPT Puskesmas Sekupang

(dr. ) (dr.)
3
NIP. 198309132010012028 NIP. 197105262010012001

4
KATA PENGANTAR

Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena atas karunia-Nya penulis dapat menyelesaikan
penyusunan Mini Project berjudul “TINGKAT PENGETAHUAN IBU TERHADAP
PEMBERIAN MAKANAN PENDAMPING ASI PADA BAYI USIA 6-24 BULAN DI
WILAYAH PUSKESMAS PANGKALAN SUSU TAHUN 2022 ini.
Dalam proses penyusunan dan penulisan tugas ini tidak terlepas dari bantuan dan bimbingan
beberapa pihak. Oleh karena itu, dalam kesempatan ini penulis pertama-tama mengucapkan terima
kasih pada pihak yang sudah membantu.

P.SUSU, 11 November 2022

Penulis

5
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL.........................................................................................................................1
LEMBAR PENGESAHAN..............................................................................................................2
KATA PENGANTAR.......................................................................................................................3
DAFTAR ISI......................................................................................................................................4
DAFTAR TABEL.............................................................................................................................5
DAFTAR LAMPIRAN.....................................................................................................................6
BAB I PENDAHULUAN..................................................................................................................7
1.1 Latar Belakang................................................................................................................................... 7
1.2 Rumusan Masalah.............................................................................................................................. 9
1.3 Tujuan Penelitian............................................................................................................................... 9
1.3.1 Tujuan Umum............................................................................................................................... 9
1.3.2 Tujuan Khusus............................................................................................................................... 9
1.4 Manfaat Penelitian............................................................................................................................. 9
BAB II TINJAUAN PUSTAKA....................................................................................................11
2.1 Makanan Pendamping ASI (MPASI)..............................................................................................11
2.1.1 Definisi MPASI........................................................................................................................... 11
2.1.2 Syarat Pemberian MPASI............................................................................................................ 11
2.1.3 Usia Pemberian MPASI............................................................................................................... 11
2.1.4 Frekuensi dan Porsi Pemberian MPASI......................................................................................12
2.1.5 Jenis MPASI................................................................................................................................ 13
2.1.6 Cara Pemberian MPASI.............................................................................................................. 14
2.1.7 Pemberian MPASI yang terlalu dini...........................................................................................15
2.2 Pengetahuan, Sikap, Perilaku..........................................................................................................17
2.2.1 Pengetahuan................................................................................................................................ 17
2.2.2 Sikap............................................................................................................................................ 18
2.2.3 Perilaku....................................................................................................................................... 19
2.3 Kerangka Teori................................................................................................................................. 19
2.4 Kerangka Konsep............................................................................................................................. 20
2.5 Hipotesis............................................................................................................................................ 20
BAB III METODOLOGI PENELITIAN.....................................................................................21
3.1 Metode Penelitian.......................................................................................................................21
3.2 Waktu dan Tempat Penelitian.....................................................................................................21
3.3 Subjek Penelitian........................................................................................................................21
3.3.1 Populasi....................................................................................................................................... 21
3.3.2 Sampel......................................................................................................................................... 21
3.3.3 Tehnik Sampling......................................................................................................................... 21
3.3.4 Kriteria Inklusi............................................................................................................................ 21
3.3.5 Kriteria Ekslusi............................................................................................................................ 21
3.4 Variabel Penelitian......................................................................................................................22
3.4.1 Variabel Dependen...................................................................................................................... 22
3.4.2 Variabel Independen.................................................................................................................... 22

6
3.5 Definisi Operasional...................................................................................................................22
3.6 Metode Pengumpulan Data.........................................................................................................23
3.6.1 Instrumen..................................................................................................................................... 23
3.6.2 Jenis Data.................................................................................................................................... 23
3.7 Analisis Data...............................................................................................................................23
BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN..............................................................24
4.1 Hasil Penelitian...........................................................................................................................24
4.1.1 Karakteristik Demografis Responden..........................................................................................24
4.1.2 Gambaran Deskriptif Tingkat Pengetahuan, Sikap, dan Perilaku Ibu Terhadap Pemberian
MPASI................................................................................................................................................. 25
4.1.3 Hubungan Karakteristik Demografis terhadap Pengetahuan, Sikap, dan Perilaku Ibu dalam
Pemberian MPASI................................................................................................................................ 26
4.1.4 Hubungan Pengetahuan Ibu terhadap Sikap dan Perilaku Pemberian MPASI.............................28
4.1.5 Hubungan Sikap terhadap Perilaku Pemberian MPASI...............................................................28
4.2 Pembahasan.................................................................................................................................29
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN..........................................................................................32
5.1 Kesimpulan.................................................................................................................................32
5.2 Saran...........................................................................................................................................32
5.2.1......................................................................................................................Bagi
Pendidikan................................................................................................................................... 32
5.2.2......................................................................................................................Bagi
Tenaga Medis.............................................................................................................................. 32
5.2.3......................................................................................................................Bagi
Peneliti Selanjutnya..................................................................................................................... 32
5.2.4......................................................................................................................Bagi
Ibu dengan Balita Usia 6-24 Bulan..............................................................................................33
5.3 Kelemahan Penelitian.................................................................................................................34
DAFTAR PUSTAKA......................................................................................................................35
LAMPIRAN.....................................................................................................................................37

7
DAFTAR TABEL

Tabel 1. Frekuensi dan Porsi Pemberian MPASI sesuai Usia


Tabel 2. Definisi Operasional
Tabel 3. Data demografis responden
Tabel 4. Karakteristik pengetahuan responden terhadap pemberian MPASI

Tabel 5. Analisis bivariat karakteristik demografis responden terhadap pengetahuan responden


terhadap pemberian MPASI

8
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Lembar Kuesioner


Lampiran 2. Coding Tabel Data Penelitian

9
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Makanan pendamping ASI (MPASI) merupakan makanan tambahan yang diberikan kepada bayi
berusia 6 bulan ke atas agar kebutuhan gizinya terpenuhi. Bertambahnya usia bayi mengakibatkan
bertambah pula kebutuhan gizinya. Ketika bayi memasuki usia 6 bulan ke atas, beberapa elemen
nutrisi seperti karbohidrat, protein, lemak, vitamin dan mineral yang terkandung dalam air susu ibu
(ASI) tidak lagi dapat mencukupi kebutuhan gizi bayi. Oleh sebab itu, MPASI yang bergizi
lengkap dan seimbang dibutuhkan untuk pertumbuhan dan perkembangan optimal bayi dan
memelihara daya tahan tubuh bayi agar terhindar dari berbagai penyakit. Dalam pemberian
MPASI, perlu diperhatikan usia pemberian, frekuensi pemberian, porsi pemberian, jenis, dan cara
pemberian MPASI yang tepat agar sesuai dengan pemenuhan gizi bayi sesuai usianya.
Selama kurun waktu 1989 sampai 2004 terdapat sekitar 40 juta balita mengalami kekurangan gizi
dari keseluruhan 211 juta balita yang ada. Meningkatnya jumlah anak balita yang mengalami
kurang gizi tersebut diakibatkan karena tidak terpenuhinya asupan pola makanan yang seimbang
(Depkes RI, 2006). Dari beberapa penelitian dinyatakan bahwa keadaan kurang gizi pada bayi dan
anak disebabkan karena kebiasaan pemberian MPASI yang tidak tepat/ mutu MPASI yang rendah,
ketidaktahuan ibu tentang manfaat dan cara pemberian MPASI yang benar, dan pola asuh yang
kurang baik. Hal ini kemudian berpengaruh terhadap sikap dan perilaku ibu dalam pemberian
MPASI. Dalam menanggulangi dan mencegah kurang gizi pada balita ini, maka penting bagi ibu
untuk mengetahui dengan benar mengenai MPASI dan bagaimana cara pemberian yang tepat pada
anak. Pengetahuan, sikap, dan perilaku pemberian MPASI sendiri juga dipengaruhi oleh berbagai
faktor internal dan eksternal keluarga termasuk di dalamnya kondisi sosial ekonomi, pengalaman,
tingkat pendidikan, dan budaya setempat.
Berdasarkan uraian diatas, peneliti tertarik untuk mengetahui gambaran tingkat pengetahuan ibu
tentang pemberian MPASI dengan menuangkan dalam bentuk Karya Tulis Ilmiah yang berjudul
TINGKAT PENGETAHUAN IBU TERHADAP PEMBERIAN MPASI PADA BAYI USIA 6-24
BULAN DI WILAYAH PUSKESMAS P.SUSU TAHUN 2022.

10
1.2 Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang tersebut dapat dirumuskan masalah penelitian:
1. Bagaimana pengetahuan ibu terhadap pemberian MPASI pada bayi usia 6- 24 bulan di wilayah
kerja Puskesmas P.SUSU?
2. Bagaimana hubungan data demografis ibu dan bayi terhadap pengetahuan ibu terhadap
pemberian MPASI pada bayi usia 6-24 bulan di wilayah kerja Puskesmas P.SUSU?

1.3 Tujuan Penelitian


1.3.1 Tujuan Umum
Mengetahui Tingkat Pengetahuan ibu terhadap pemberian MPASI pada bayi 6-24 bulan
di wilayah puskesmas P.Susu.
1.3.2 Tujuan Khusus
a. Mengetahui gambaran demografis ibu dan balita usia 6-24 bulan di wilayah kerja
Puskesmas P.Susu.
b. Mengetahui hubungan faktor demografis terhadap pengetahuan pemberian MPASI
pada bayi usia 6-24 bulan di wilayah kerja Puskesmas P.Susu.
1.4 Manfaat Penelitian
1. Bagi Masyarakat
Untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai pemberian MPASI yang benar.
2. Bagi Puskesmas

11
Sebagai bahan evaluasi program gizi Puskesmas Sekupang dalam rangka peningkatan
kualitas pelayanan.
3. Bagi Peneliti
Sebagai bahan pembelajaran dalam praktik langsung ke masyarakat dalam memberikan
edukasi terkait MPASI

12
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Makanan Pendamping ASI (MPASI)


2.1.1. Definisi MPASI
Makanan Pendamping ASI (MPASI) adalah makanan atau minuman yang mengandung zat gizi,
diberikan kepada bayi atau anak usia 6-24 bulan guna memenuhi kebutuhan gizi selain dari ASI
(Pedoman Umum Pemberian Makanan Pendamping ASI Lokal; 2006). MPASI adalah makanan
atau minuman selain ASI yang mengandung zat gizi yang diberikan kepada bayi selama periode
penyapihan (complementary feeding) yaitu pada saat makanan/minuman lain diberikan bersama
pemberian ASI (WHO). Adapun tujuan pemberian MPASI yaitu:
 Memenuhi kebutuhan gizi bayi.
 Mengembangkan kemampuan bayi untuk menerima berbagai macam makanan dengan
berbagai rasa dan tekstur yang pada akhirnya mampu menerima makanan keluarga.
 Mengembangkan kemampuan bayi untuk mengunyah dan menelan (keterampilan
oromotor).
2.1.2. Syarat Pemberian MPASI
Pada Global Strategi for Infant and Young Child Feeding (GSIYCF, 2002) dinyatakan bahwa
pemberian MPASI harus memenuhi syarat sebagai berikut:
 Tepat waktu (Timely): MPASI mulai diberikan saat kebutuhan energi dan zat gizi melebihi
yang didapat dari ASI.
 Adekuat (Adequate): MPASI harus mengandung cukup energi, protein dan mikronutrien.
 Aman (Safe): Penyimpanan, penyiapan dan sewaktu diberikan, MPASI harus higienis.
 Tepat cara pemberian (Properly): MPASI diberikan sejalan dengan tanda lapar dan ada
napsu makan yang ditunjukan bayi serta frekuensi dan cara pemberiannya sesuai dengan
umur bayi.
Soetjiningsih (2002) juga menambahkan bahwa makanan bayi dan anak juga harus memenuhi
kebutuhan makanan secara adekuat yaitu tidak kekurangan atau kelebihan, mudah diterima dan
dicerna, jenis makanan dan pemberian sesuai dengan pemberian kebiasaan makan yang sehat,
terjamin kebersihannya dan bebas dari bibit penyakit, susunan menu seimbang (berasal dari 10-

13
15% dari protein, 25- 30% dari lemak dan 50-60% dari karbohidrat).
2.1.3. Usia Pemberian MPASI
Menurut Depkes RI (2007) usia pada saat pertama kali pemberian MPASI pada anak yang tepat
dan benar adalah setelah anak berusia enam bulan, dengan tujuan agar anak tidak mengalami
infeksi atau gangguan pencernaan akibat virus atau bakteri. Saat tepat memulai pemberian MPASI
bergantung pada kesiapan bayi, yang meliputi:
 Kesiapan fisik
o Refleks ekstrusi (menjulurkan lidah) telah sangat berkurang atau sudah
menghilang.
o Perkembangan keterampilan oromotor antara lain yang semula hanya mampu
menghisap dan menelan yang cair menjadi mengunyah dan menelan makanan yang
lebih kental dan padat serta dapat memindahkan makanan dari bagian depan ke
bagian belakang.
o Mampu menahan kepala tetap tegak.
o Duduk tanpa/hanya dengan sedikit bantuan dan mampu menjaga keseimbangan
badan ketika tangannya meraih benda didekatnya.
 Kesiapan psikologis bayi
o Perilaku dari reflektif (berdasarkan reflek) ke imitatif.
o Lebih mandiri dan exploratif.
o Mampu menunjukan keinginan makan dengan cara membuka mulutnya, rasa lapar
dengan memajukan tubuhnya kedepan/kearah makanan, tidak berminat atau
kenyang dengan menarik tubuh kebelakang/menjauh.
2.1.4. Frekuensi dan Porsi Pemberian MPASI
Menurut Depkes RI (2007) untuk tiap kali makan, dalam pemenuhan porsi yang tepat adalah
sebagai berikut:
o Pada usia 6 bulan, beri 6 sendok makan
o Pada usia 7 bulan, beri 7 sendok makan.
o Pada usia 8 bulan, beri 8 sendok makan.
o Pada usia 9 bulan, beri 9 sendok makan.
o Pada usia 10 bulan, diberi 10 sendok makan, dan usia selanjutnya porsi pemberiannya

14
menyesuaikan dengan usia anak.

Tabel 1. Frekuensi dan Porsi Pemberian MPASI sesuai Usia


Umur Tekstur Frekuensi Jumlah Rata-Rata/ Kali
(Bulan) Makan
6-8 Mulai dengan bubur halus, lembut, 2-3 x makanan 2-3 sendok makan penuh
cukup kental dilanjutkan bertahap lumat + 1-2 x setiap kali makan dan
menjadi lebih kasar makanan selingan + tingkatkan secara perlahan
ASI sampai setengah dari
cangkir mangkuk ukuran
250 ml tiap kali makan
9-11 Makanan yang dicincang halus atau 3-4 x makanan ½ mangkuk ukuran 250
disaring kasar, ditingkatkan semakin lembek + 1-2 x ml
kasar sampai menjadi makanan yang makanan selingan +
bisa dipegang atau diambil dengan ASI
tangan
12-24 Makanan keluarga, bila perlu masih 3-4 x makanan ¾ mangkuk ukuran 250
dicincang atau disaring kasar keluarga + 1-2 x ml
makanan selingan +
ASI
Sumber: World Health Organization (WHO) 2012

2.1.5. Jenis MPASI


Dalam pemilihan jenis makanan, biasanya diawali dengan proses pengenalan terlebih dahulu
mengenai jenis makanan yang tidak menyebabkan alergi, umumnya yang mengandung kadar
protein paling rendah seperti serealia (beras merah atau beras putih). Khusus sayuran, mulailah
dengan yang rasanya hambar seperti kentang, kacang hijau, labu, zucchini. Kemudian
memperkenalkan makanan buah seperti alpukat, pisang, apel dan pir.
Menurut Depkes RI (2007) jenis MPASI yang baik adalah terbuat dari bahan makanan yang segar,
seperti tempe, kacang kacangan, telur ayam, hati ayam, ikan, sayur mayur dan buah-buahan. Jenis-

15
jenis makanan pendamping yang tepat dan diberikan sesuai dengan usia anak adalah sebagai
berikut:
o Makanan lumat, adalah makanan yang dihancurkan, dihaluskan atau disaring dan
bentuknya lebih lembut atau halus tanpa ampas. Biasanya makanan lumat ini diberikan saat
anak berusia enam sampai sembilan bulan. Contoh dari makanan lumat itu sendiri antara
lain berupa bubur susu, bubur sumsum, pisang saring atau dikerok, pepaya saring dan nasi
tim saring.
o Makanan lunak, adalah makanan yang dimasak dengan banyak air atau teksturnya agak
kasar dari makanan lumat. Makanan lunak ini diberikan ketika anak usia sembilan sampai
12 bulan. Makanan ini berupa bubur nasi, bubur ayam, nasi tim, kentang puri.
o Makanan padat/keluarga, adalah makanan lunak yang tidak nampak berair dan biasanya
disebut makanan keluarga. Makanan ini mulai dikenalkan pada anak saat berusia 12-24
bulan. Contoh makanan padat antara lain berupa lontong, nasi, lauk-pauk, sayur bersantan,
dan buah-buahan.
Untuk melengkapi kebutuhan vitamin, mineral dan menambahkan energi, diantara waktu makan
dapat diberikan makanan selingan misalnya bubur kacang hijau, biskuit, buah-buahan dengan
frekuensi 2 kali sehari.
2.1.6. Cara Pemberian MPASI
Pengenalan jenis, tekstur dan konsistensi makanan, frekuensi dan jumlah harus secara bertahap.
Beberapa hal penting yang berkaitan, antara lain:
o Mencoba makanan pertama kali. Bubur tepung beras yang diperkaya zat besi dianjurkan
sebagai makanan pertama. Setelah bubur matang, diamkan sampai hangat baru
ditambahkan ASI perah atau susu formula yang biasa diminum bayi.
o Berikan makanan 1-2 sendok teh sesudah bayi minum sejumlah ASI atau formula. Bila
bayi selalu menolak makanan baru, maka makanan diberikan sebelum ASI/formula.
o Setiap jenis makanan diperkenalkan satu persatu dan pemberian diulang selama 2 hari agar
bayi dapat mengenal rasa, aroma jenis makanan tersebut. Contoh: bubur beras + daging,
bubur beras + wortel dan sebagainya.
o Mengenalkan makanan baru tidak cukup hanya 1-2 kali tetapi bisa sampai 10- 15 kali
sebelum dinyatakan memang tidak suka pada makanan tersebut.

16
o Selanjutnya jumlah makanan ditambah bertahap sampai jumlah yang sesuai atau yang
dapat dihabiskan bayi.
Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam pemberian MPASI:
o Perhatikan kebersihan alat makan, alat makan yang bersih adalah alat makan yang dicuci
dengan ais sabun kemudian direndam dalam air panas yang telah mendidih selama lima
menit.
o Membuat makanan secukupnya sehingga dapat dihabiskan sekali waktu oleh bayi tanpa
harus dipanaskan lagi untuk diberikan kepada bayi.
o Buat variasi makanan agar bayi tidak bosan.
o Jangan berikan makanan dekat dengan waktu menyusui, minimal selisih waktu antara
pemberian makanan dan pemberian ASI adalah dua jam.
o Jaga kebersihan bahan makanan yang akan diolah, cuci bersih sayuran dan rendam ke
dalam air untuk sayuran yang berakar.
o Jangan memaksa bayi apabila tidak mau makan MPASI yang diberikan, ganti dengan
MPASI yang lain. Penolakan terhadap suatu makanan mungkin karena bayi merasa bosan
dengan jenis makanan tersebut.
2.1.7. Pemberian MPASI yang Terlalu Dini
Menurut Gibney (2013) mengatakan bahwa banyak kepercayaan dan sikap ibu yang tidak
mendasar terhadap maksud dari pemberian ASI yang membuat para ibu tidak melakukan
pemberian ASI secara eksklusif pada bayi mereka dalam usia bayi 6 bulan petama. Alasan –
alasan umum mengapa mereka memberikan MPASI secara dini adaalah sebagai berikut :
o Rasa takut bahwa ASI yang mereka hasilkan tidak cukup dan atau kualitasnya buruk.
Kekhawatiran ini berkaitan dengan pemberian ASI pertama (kolostrum) yang terlihat
encer atau menyerupai air. Ibu seharusnya mengetahui bahwa perubahan komposisi
pada ASI akan terjadi ketika bayinya mulai menghisap puting mereka. Jumlah ASI
dapat dipertahankan melalui isapan puting (suckling) yang sering. Jadi, semakin sering
bayi menghisap maka akan lebih banyak produksi ASI. Produksi ASI tidak dapat
ditingkatkan dengan perubahan makanan. Jumlah feses yang relatif sedikit pada bayi –
bayi yang mendapatkan ASI disebabkan karena sedikitnya bahan yang tercerna di
dalam susu ini, dan feses bayi yang mendapatkan ASI eksklusif secara normal akan

17
terlihat lembek dan berwarna kuning. Kekhawatiran para ibu terhadap hal tersebut
harus diredakan dan dukungan perlu diberikan agar ibu – ibu itu mau meneruskan
pemberian ASI sampai bayi mereka bertambah berat sedikitnya 500 gram per bulan,
tampak kenyang dan menghasilkan urin dengan jumlah normal (lebih kurang enam
sampai delapan kali ganti popok yang basah karena urin dalam sehari hari atau satu
popok yang basah setiap kali pemberian makan dengan syarat bahwa bayi tersebut tidak
mendapat cairan lain yang bukan ASI).
o Keterlambatan memulai pemberian ASI dan praktek membuang kolostrum. Di negara
berkembang, masih banyak masyarakat yang memiliki kepercayaan bahwa kolostrum
yang berwarna kekuningan merupakan zat beracun yang harus dibuang. Salah satu dari
keberhasilan pemberian ASI eksklusif adalah ibu yang memberikan ASI secara dini
kepada bayinya, hal tersebut lebih cenderung mendorong ibu untuk melaksanakan
pemberian ASI eksklusif dan menyusui bayi mereka dengan periode yang lebih lama.
o Teknik pemberian ASI yang salah. Salah satu penyebab dari terhambatnya pemberian
ASI sampai umur bayi 6 bulan adalah posisi yang salah ketika memberikan ASI. Ketika
bayi tidak digendong dan dipeluk dengan posisi tepat pada saat pemberian ASI,
kemungkinan ibu akan mengalami nyeri, lecet pada puting susu, pembengkakan pada
payudara hingga mastitis karena bayi tidak mampu meminum ASI secara efektif. Hal
tersebut bisa jadi berakibat ibu akan menghentikan pemberian ASI.
o Kebiasaan yang keliru bahwa bayi memerlukan cairan tambahan. Pemberian cairan lain
selain ASI seperti air teh dan air putih dapat menyebabkan bayi akan mendapat ASI
yang lebih rendah dan frekuensi menyusu yang lebih singkat karena adanya tambahan
cairan lain. Selain itu, pemberian cairan lain selain ASI dapat meningkatkan risiko
terjadinya diare pada bayi.
o Dukungan yang kurang dari pelayanan kesehatan seperti tidak adanya fasilitas rumah
sakit dan rawat gabung dan disediakannya dapur susu formula akan meningkatkan
praktek pemberian MPASI predominan kepada bayi yang baru lahir di rumah sakit.
Selain itu, menurut Parasetyono (2009), pemasaran formula pengganti ASI juga merupakan salah
satu alasan. Hal ini telah menimbulkan anggapan bahwa formula MPASI lebih unggul daripada
ASI sehingga ibu akan lebih tertarik dengan iklan MPASI dan memberikan MPASI secara dini.

18
Hal – hal tersebut menyebabkan terjadinya perubahan dari pola dasar pemberian ASI menjadi
pemberian susu formula. Bila keadaan tersebut terus berlanjut, maka bisa jadi bangsa Indonesia
mengalami kemunduran di masa mendatang. Situasi seperti ini akan menjadi masalah yang cukup
mendasar, karena bayi kehilangan kesempatan dan manfaat yang terkandung dalam ASI.
Menurut Krisnatuti dan Yenrina tahun (2008), bayi belum siap menerima makanan semi padat
sebelum berusia 6 bulan, selain itu makanan tersebut belum diperlukan sepanjang bayi tetap
mendapatkan ASI, kecuali pada keadaan tertentu. Banyak resiko yang ditemukan pada jangka
pendek maupun panjang jika bayi diberikan makanan pendamping terlalu dini antara lain:
o Resiko Jangka Pendek
Salah satu resiko jangka pendek dari pemberian MPASI terlalu dini adalah penyakit diare,
defisiensi besi dan anemia. Harus diperhatikan bahwa apabila MPASI sudah diberikan
kepada bayi sejak dini (di bawah usia 6 bulan) maka asupan gizi yang diperoleh bayi tidak
sesuai dengan kebutuhan. Selain itu sistem pencernaan bayi akan mengalami gangguan
seperti sakit perut, sembelit (susah buang air besar) dan alergi (Arisman, 2004).
o Resiko Jangka Panjang
o Obesitas (kegemukan)
Kelebihan dalam memberikan makanan adalah salah satu faktor resiko utama dari
pemberian susu formula dan pemberian makanan pendamping ASI yang terlalu dini
pada bayi. Sama seperti orang dewasa kelebihan berat badan anak terjadi akibat
ketidakseimbangan antara energi yang masuk dan keluar.
o Penyakit Kronis
Sistem pencernaan yang belum siap menerima makanan yang diberikan selain ASI,
dapat berdampak menimbulkan penyakit kronis dan jika berlangsung lama dapat
mengganggu pertumbuhan karena hilangnya nafsu makan.

2.2. Pengetahuan
2.2.1. Pengetahuan
Pengetahuan adalah penampakan dari hasil yang terjadi setelah seseorang melakukan penginderaan
terhadap suatu objek tertentu. Penginderaan terjadi melalui panca indera manusia yakni: indera
penglihatan, pendengaran, penciuman, rasa dan raba. Sebagian besar pengetahuan manusia

19
diperoleh melalui mata dan telinga. Pengetahuan atau kognitif merupakan hal yang sangat penting
untuk terbentuknya tindakan seseorang. Menurut Skinner dalam Budiman dan Riyanto (2013),
apabila seseorang mampu menjawab suatu materi tertentu baik secara lisan maupun tulisan, maka
dikatakan seseorang tersebut mengetahui bidang tersebut. Sekumpulan jawaban yang diberikan
tersebut dinamakan pengetahuan. Pengukuran bobot pengetahuan seseorang ditetapkan menurut
hal – hal sebagai berikut:
o Bobot I : tahap tahu dan pemahaman
o Bobot II : tahap tahu, pemahaman, aplikasi dan analisis
o Bobot III : tahap tahu pemahaman, aplikasi, analisis, sintesis dan evaluasi
Pengukuran dapat dilakukan dengan wawancara atau angket yang menanyakan isi materi, diukur
dari subjek penelitian atau responden dari penelitian. Budiman dan Riyanto (2013) juga membuat
kategori tingkat pengetahuan seseorang menjadi dua tingkatan yang didasarkan pada nilai
presentase yaitu sebagai berikut:
o Tingkat pengetahuan kategori Baik jika nilainya > 50%
o Tingkat pengetahuan kategori Kurang jika nilainya ≤ 50%

2.3 Kerangka Teori

Faktor internal: Faktor eksternal:


Pengetahuan ibu mengenai MPASI Lingkungan
Informasi yang diperoleh dari media
Tingkat pendidikan, usia, pengalaman sosial atau penyuluhan dari fasyankes
Tradisi pemberian MPASI dalam keluarga Dukungan keluarga
Sosial ekonomi

Perilaku Pemberian MPASI

Tepat cara pemberian


Adekuat
Tepat waktu
Aman

20
2.4 Kerangka Konsep

Data demografis:
1. Tingkat
pendidikan Pengetahuan Ibu terhadap Pemberian MPASI
2. Usia
3. Pengalaman

Keterangan:

: Variabel independen

: Variabel dependen

: Hubungan variabel yang diteliti

2.5 Hipotesis
o Terdapat hubungan antara data demografis ibu dan anak terhadap pengetahuan pemberian
MPASI pada bayi usia 6-24 bulan di wilayah kerja Puskesmas P.Susu

21
BAB III
METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Metode Penelitian


Metode penelitian yang digunakan adalah cross sectional untuk mengetahui pengetahuan ibu
terhadap pemberian MPASI pada bayi usia 6-24 bulan di wilayah puskesmas pangkalan susu.
3.2 Waktu dan Tempat Penelitian
Waktu penelitian: Penelitian dilaksanakan pada bulan Oktober 2022

Tempat penelitian: Penelitian dilaksanakan di posyandu secara langsung


3.3 Subjek Penelitian
3.3.1 Populasi
Populasi target dalam penelitian ini adalah seluruh ibu yang memiliki bayi usia 6-24 bulan di
wilayah kerja Puskesmas P.Susu. Populasi terjangkau dalam penelitian ini adalah seluruh
ibu yang memiliki bayi usia 6-24 bulan di wilayah kerja Puskesmas P.Susu yang datang ke
Posyandu pada bulan Oktober dengan nomor ponsel tercatat pada register Posyandu
3.3.2 Sampel
Sampel dalam penelitian ini adalah yang termasuk di dalam populasi terjangkau dan bersedia
untuk mengisi kuesioner yang diberikan.
3.3.3 Tehnik Sampling
Cara yang digunakan dalam pengambilan sampel ini adalah total sampling karena penulis
mengambil semua sampel dari populasi yang bersedia mengisi kuesioner yang diberikan.
3.3.4 Kriteria Inklusi
1. Ibu yang memiliki bayi usia 6-24 bulan yang ada di wilayah kerja Puskesmas P.Susu.
2. Ibu yang dapat baca tulis dan dapat berbahasa Indonesia.
3. Ibu yang bersedia mengisi kuesioner penelitian.
3.3.5 Kriteria Eksklusi
1. Ibu dengan bayi berusia kurang dari 6 bulan atau lebih dari 24 bulan.

22
3.4 Variabel Penelitian
3.4.1 Variabel Dependen
Variabel terikat pada penelitian ini adalah pengetahuan ibu terhadap pemberian MPASI pada
bayi usia 6-24 bulan di wilayah kerja Puskesmas P.Susu.
3.4.2 Variabel Independen
Variabel bebas dalam penelitian ini adalah data demografis dari ibu dan bayi usia 6-24 bulan di
wilayah kerja Puskesmas P.Susu.
3.5 Definisi Operasional
Tabel 2. Definisi Operasional
Variabel Definisi Alat Ukur Hasil Ukur Skala
Operasional Ukur
Pengetahuan Tingkat pemahaman Kuesioner: 1. Baik Ordinal
ibu terhadap ibu mengenai hal 1. Jawban benar= 2. Kurang
pemberian yang berhubungan 1 baik
MPASI dengan MPASI 2. Jawaban
salah= 0

23
3.6 Metode Pengumpulan Data
3.6.1 Instrumen
Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner.
3.6.2 Jenis Data
Jenis data yang diperoleh adalah data primer karena data didapatkan langsung dari kuesioner yang
diisi oleh subjek penelitian.
3.7 Analisis Data
Setelah data dikumpulkan, data diolah menggunakan software SPSS Mac Inc version 25.0 dengan
langkah sebagai berikut:
1. Editing: Memastikan data yang diterima akurat dan tidak ada kesalahan
2. Entry data: Melakukan coding pada data yang telah diperoleh
3. Processing: Mengetik data ke dalam software SPSS agar dapat dianalisis
4. Cleaning: Pengecekan kembali data yang telah diinput
5. Analisis: Analisis dilakukan dengan menggunakan software SPSS melalui uji deskriptif
(univariat) dan bivariate (Chi Square atau Fishers Exact Test)

24
BAB IV
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Hasil Penelitian


4.1.1 Karakteristik Demografis Responden
Jumlah responden dalam penelitian ini adalah 95 sampel. Data demografis responden dirangkum
pada Tabel 3. Usia reponden rata-rata adalah 30 tahun dengan tingkat pendidikan yang cukup baik
yaitu SMA (55.8%) dan perguruan tinggi (21.11%).

Tabel 3. Data demografis responden

Karakteristik (n=95)
Usia ibu (tahun) 30.74 ± 4.22
Tingkat pendidikan
SD 5 (5.3%)
SMP 17 (17.9%)
SMA 53 (55.8%)
Perguruan Tinggi 20 (21.1%)
Bekerja
Ya 14 (14.7%)
Tidak 81 (85.3%)
Kelurahan tempat tinggal
Tanjung Riau 49 (51.6%)
Sungai Harapan 16 (16.9%)
Patam Lestari 9 (9.5%)
Tiban Baru 7 (7.4%)
Tanjung Pinggir 7 (7.4%)
Tiban Indah 4 (4.2%)
Tiban Lama 3 (3.2%)
Jenis kelamin balita
Laki-laki 54 (56.8%)
Perempuan 41 (43.2%)
Usia balita (bulan) 11 (6-24)
Anak ke
1 22 (23.2%)
2 40 (42.1%)
3 26 (27.4%)
>3 7 (7.4%)
Ibu pasien mendapatkan penyuluhan
Ya 70 (73.7%)
Tidak 25 (26.3%)

25
Pola asuh
Diasuh sendiri 89 (93.7%)
Dititipkan nenek 5 (5.3%)
Dititipkan ke tante 1 (1.1%)

Responden tersebar dari seluruh kelurahan di Kecamatan P.Susu, dengan jumlah responden
terbanyak berasal dari Kelurahan Alur Cempedak (51.6%). Balita yang sedang diberikan MPASI
kebanyakan berjenis kelamin laki-laki (56.8%) dan merupakan anak ke 2 di dalam keluarga
(42.1%). Kebanyakan ibu pasien telah mendapatkan penyuluhan mengenai MPASI dari fasilitas
layanan kesehatan (73.7%). Hampir seluruh balita dalam penelitian ini diasuh sendiri oleh ibu
kandungnya (93.7%).
4.1.2 Gambaran Deskriptif Tingkat Pengetahuan Ibu terhadap Pemberian MPASI
Tabel 4 menjelaskan mengenai karakteristik pengetahuan, sikap, dan perilaku ibu terhadap
pemberian MPASI bayi usia 6-24 bulan. Dari tabel didapatkan bahwa mayoritas ibu memiliki
tingkat pengetahuan yang baik (76.8%). Selain itu, sikap (54.7%) dan perilaku (66.3%) terkait
dengan pemberian MPASI juga sudah baik.

Tabel 4. Karakteristik pengetahuan, sikap, dan perilaku responden terhadap pemberian MPASI

Karakteristik (n=95)
Pengetahuan 6 (3-9)
Baik 73 (76.8%)
Kurang baik 21 (22.2%)
Sikap 33 (26-40)
Baik 52 (54.7%)
Kurang baik 43 (45.3%)
Perilaku 9 (4-10)
Baik 63 (66.3%)
Kurang baik 32 (33.7%)

4.1.3 Hubungan Karakteristik Demografis terhadap Pengetahuan Ibu dalam


Pemberian MPASI
Hubungan karakteristik demografis responden terhadap pengetahuan responden terhadap
pemberian MPASI terhadap balita usia 6-24 bulan digambarkan pada Tabel 5.

26
Tabel 5. Analisis bivariat karakteristik demografis responden terhadap pengetahuan, sikap, perilaku responden terhadap
pemberian MPASI

Tingkat
Sikap Perilaku
Karakteristik pengetahuan OR (95% p- OR (95% p- OR (95% p-
Kurang CI) value Kurang CI) value Kurang CI) val
Bai Baik Baik
baik baik baik
k
Usia ibu <30 9 25 18 16 1.62 (0.69- 9 25
1.33 (0.5- 0.59 (0.24
0.62 0.29 0.3
(tahun) >30 13 48 3.53) 25 36 3.78) 23 38 – 1.49)
Tingkat SD-SMP 10 12 15 7 3.44 (1.25 9 13
pendidikan SMA- 12 61 28 45 – 9.49) 23 50 1.51
4.24 (1.49
Perguruan 0.008 0.02 (0.56- 0.4
– 12.02)
Tinggi 4.02)

Bekerja Ya 2 12 0.51 0.51 5 9 0.63 (0.19- 0.56 5 9 1.11 1.0


(0.11- 2.04) (0.34-
Tidak 20 61 2.46) 38 43 27 54 3.61)
Usia balita <11 7 34 0.54 (0.19 17 24 0.76 (0.34- 14 27
(bulan) 0.33 1.73) 0.54 1.04 (0.44 1.0
>11 15 39 – 1.47) 26 28 18 36 – 2.45)
Anak ke 1-2 12 50 27 35 0.82 (0.35- 18 44
0.55 (0.21 1.91)
≥3 10 23 0.31 16 17 0.67 14 19 0.55 (0.23
– 1.46) 0.2
– 1.34)
Penyuluhan Ya 21 49 0.09 31 39 1.16 (0.47 22 48
1.46 (0.57
Tidak 1 24 (0.01- 0.01 12 13 – 2.90) 0.82 10 15 0.4
– 3.75)
0.76)
Pola asuh Diasuh 22 67 41 48 1.71 (0.29 31 58
sendiri – 9.81) 2.67 (2.99
- 0.33 0.68 0.66
Diasuh 0 6 2 4 1 5 – 23.89)
orang lain
Secara umum, karakteristik demografis tidak mempengaruhi tingkat pengetahuan, sikap, dan
perilaku ibu terhadap pemberian MPASI. Namun, beberapa variabel perlu diperhatikan, seperti
tingkat pendidikan dan adanya tidaknya penyuluhan mengenai MPASI. Dari tabel, didapatkan
bahwa tingkat pendidikan mempengaruhi tingkat pengetahuan dan sikap ibu dalam pemberian
MPASI. Tingkat pendidikan rendah meningkatkan kemungkinan ibu untuk memiliki pengetahuan
(4.24, 95% CI [1.49-12.02], p=0.008) dan sikap (3.44, 95% CI [1.25-9.49], p=0.02) yang kurang
baik dalam pemberian MPASI. Selain itu, ibu yang telah mendapatkan penyuluhan mengenai
MPASI di fasilitas layanan kesehatan juga memiliki kemungkinan lebih rendah untuk memiliki
pengetahuan yang kurang baik (0.09, 95% CI [0.01-0.76], p=0.01) dalam pemberian MPASI.
4.1.4 Hubungan Pengetahuan Ibu terhadap Sikap dan Perilaku Pemberian MPASI
Tabel 6 menjelaskan mengenai hubungan pengetahuan ibu terhadap sikap dan perilakunya dalam
pemberian MPASI. Diperoleh bahwa, tidak terdapat hubungan yang signifikan antara tingkat
pengetahuan terhadap sikap dan perilaku ibu.
Tabel 6. Analisis bivariat karakteristik tingkat pengetahuan terhadap sikap dan perilaku responden
terhadap pemberian MPASI
Sikap Perilaku
OR (95% p- OR (95% p-
Karakteristik Kurang Kurang
Baik CI) value Baik CI) value
baik baik
Tingkat Kurang 14 8 6 16
pengetahuan baik 2.66 (0.98-
7.13) 0.68 (0.24
– 1.94)
0.07 0.61
Baik 29 44 26 47

4.1.5 Hubungan Sikap terhadap Perilaku Pemberian MPASI


Hubungan antara sikap dengan perilaku pemberian MPASI dijelaskan pada Tabel 7. Dari hasil
penelitian kami, didapatkan bahwa terdapat hubungan signifikan antara sikap ibu terhadap
pemberian MPASI (2.38, 95% CI [0.99-5.67], p=0.04).
Tabel 7. Analisis bivariat sikap terhadap perilaku responden terhadap pemberian MPASI
Perilaku
OR (95% p-
Karakteristik Kurang
Baik CI) value
baik
Sikap 19 24
2.38 (0.99- 0.04
5.67)
Kuran
g baik
Baik 13 39
27
4.2 Pembahasan
Dari data hasil penelitian yang dilakukan pada bulan Oktober 2022 di wilayah kerja Puskesmas
P.Susu didapatkan bahwa secara umum pengetahuan ibu dalam pemberian MPASI kepada bayi
usia 6-24 bulan sudah cukup baik. Tingkat pengetahuan ibu dalam pemberian MPASI yang baik
berjumlah 73 responden (76.8%) dan yang kurang baik berjumlah 21 responden (22.2%). Terdapat
hubungan yang signifikan antara tingkat pendidikan terhadap tingkat pengetahuan (4.24, 95% CI
[1.49-12.02], p=0.008) dan sikap (3.44, 95% CI [1.25-9.49], p=0.02)
serta ada tidaknya penyuluhan terkait MPASI yang diterima ibu terhadap tingkat pengetahuan ibu
(0.09, 95% CI [0.01-0.76], p=0.01) dalam pemberian MPASI terhadap balita. Selain itu,
terdapat pula hubungan yang signifikan antara sikap terhadap perilaku ibu (2.38, 95% CI [0.99-
5.67], p=0.04). dalam pemberian MPASI.
Seperti yang telah kita ketahui, faktor pendidikan dan informasi memegang peranan penting dalam
memperoleh pengetahuan, makin tinggi pendidikan seseorang makin mudah pula menerima
informasi sehingga makin banyak pula pengetahuan yang dimilikinya. (Nursalam, 2001). Begitu
juga dalam hal informasi, semakin sering seseorang mendapatkan informasi, maka pengetahuan
seseorang tersebut juga semakin bertambah. Terbukti dengan data yang menunjukkan bahwa
tingkat pendidikan dan adanya penyuluhan mengenai informasi terkait yang mempengaruhi tingkat
pengetahuan ibu mengenai MPASI.
Seseorang yang memiliki tingkat pendidikan yang tinggi maka akan lebih paham dan tahu serta
memehami lebih banyak hal dari pada seseorang yang berpendidikan lebih rendah. Pendidikan
mempengaruhi pola pikir individu dalam hal penerimaan dan pemahaman atas informasi tersebut
yang dapat berpengaruh terhadap pengetahuan yang bersangkutan. Dalam hal ini pengetahuan
dapat dipengaruhi oleh lingkungan sosial sehingga dalam prakteknya tidak sesuai dengan teori
yang ada. Hal ini sesuai dengan pernyataan Saryono (2003) bahwa sikap positif yang timbul dari
suatu pengetahuan akan membuat individu memiliki niat untuk melakukan suatu perilaku.
Terwujudnya niat menjadi perilaku tergantung pada beberapa faktor seperti lingkungan sekitar,
norma, aturan dan sebagainya. Hal ini terbukti dari hasil penelitian kami dimana ibu –ibu yang

28
mampu menjawab kuesioner dengan tingkat pengetahuan dan sikap pemberian MPASI yang baik
sebagian besar adalah ibu – ibu yang berpendidikan SMA atau Perguruan Tinggi. Selain itu hal ini
juga didukung dengan hasil penelitian Berisha (2016) mengenai pengetahuan dan sikap ibu di
Kosova tentang pemberian makanan komplementer untuk bayi dan anak 6-24 bulan yang
menyatakan bahwa pengetahuan dan sikap ibu tentang makanan pendamping ASI berkaitan
dengan tingkat pendidikan.
Dari hasil wawancara didapatkan pula bahwa mayoritas responden mendapatkan informasi
mengenai pemberian MPASI dari fasilitas layanan kesehatan. Namun, peran serta tenaga kesehatan
khususnya dokter, bidan, dan perawat dalam hal ini dapat ditingkatkan lagi. Responden mengaku
sangat mengharapkan adanya penyuluhan kesehatan dan kelas nutrisi untuk ibu-ibu khususnya
tentang cara pemberian MPASI yang benar. Pengetahuan yang didapatkan responden ini
membentuk kepercayaan baru karena pemberi informasi adalah sumber yang dapat dipercaya. Hal
ini sesuai dengan teori yang menyatakan bahwa pengetahuan akan membentuk kepercayaan yang
selanjutnya akan memberikan perspektif pada manusia dalam mempersepsi kenyataan, menjadi
dasar pengambilan keputusan dan menentukan sikap terhadap objek tertentu. Kepercayaan yang
dimaksud adalah keyakinan bahwa sesuatu itu benar atau salah atas dasar bukti, sugesti, otoritas,
pengalaman atau intuisi.
Walaupun seseorang itu memiliki pengetahuan yang baik akan sesuatu, tidak selalu seseorang itu
akan menerapkan pengetahuan yang dia miliki itu ke dunia nyata dengan baik tanpa adanya
kemauan. Menurut Notoatmodjo, kemauan adalah dorongan dalam diri manusia untuk mencapai
tujuan tertentu dan yang telah dipertimbangkan masak-masak, mempertimbangkan perasaan,
lingkungan sosial ekonomi, serta diikuti dengan aktivitas tertentu yang disebut perbuatan, tindakan
atau perilaku. Begitu seseorang mengetahui sesuatu hal, dia tidak akan serta-merta menerapkan hal
itu. Hal ini sesuai dengan proses kemauan yang terdiri atas adanya dorongan, mempertimbangkan
dorongan, memilih dan memutuskan, hingga akhirnya melaksanakan keputusan. Hal in terbukti
dengan tidak adanya hubungan antara tingkat pengetahuan dengan sikap dan perilaku ibu terkait
pemberian MPASI.
Sikap seseorang merupakan suatu bentuk respon yang belum terlihat nyata. Sikap belum
melakukan suatu tindakan yang terjadi nyata, tetapi masih berupa pemahaman dan persiapan
seseorang untuk bereaksi terhadap stimulus yang diperoleh dari lingkungan sekitarnya. Dari hasil

29
penelitian kami terbukti bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara sikap terhadap perilaku
ibu dalam pemberian MPASI terhadap balitanya. Penelitian yang dilakukan di Kabupaten Karo,
Sumatera Utara juga memperoleh hasil yang sama bahwa terdapat hubungan signifikan antara
sikap Ibu dengan perilaku ibu memberikan MPASI pada anaknya di usia lebih dari 6 bulan
(p=0.001). Hasil penelitian di Kalimantan Selatan juga menunjukkan bahwa terdapat hubungan
sikap Ibu yang memiliki kategori “baik” mempunyai risiko kecil untuk memberikan MPASI pada
bayi usia kurang 6 bulan. Rangsangan dari lingkungan akan mendorong sikap seseorang untuk
bersiap melakukan aksi. Sikap menentukan akan aksi seseorang tergantung dari stimulus yang
diperoleh.

30
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil penelitian tingkat pengetahuan ibu dalam pemberian MPASI yang dilakukan di
wilayah kerja Puskesmas P.Susu Tahun 2022 dapat disimpulkan bahwa:
1. Secara umum, tingkat pengetahuan ibu dalam pemberian MPASI cukup baik
2. Terdapat hubungan yang signifikan antara tingkat pendidikan terhadap tingkat pengetahuan
dan sikap ibu serta ada tidaknya penyuluhan terkait MPASI yang diterima ibu terhadap
tingkat pengetahuan ibu dalam pemberian MPASI terhadap balita
5.2 Saran
5.2.1 Bagi Pendidikan
Penelitian ini diharapkan dapat menggambarkan pentingnya pengetahuan ibu mengenai kebutuhan
MPASI.
5.2.2 Bagi Tenaga Medis
Penelitian ini dapat menjadi evaluasi bagi praktek pelayanan kesehatan khususnya dokter, bidan,
dan perawat untuk dapat memberikan penjelasan kepada ibu yang memiliki bayi usia 6-24 agar
dapat memenuhi kebutuhan MPASI dengan tepat sesuai dengan umur bayi dan diharapkan dapat
memberikan kontribusi kepada perawat agar dapat melakukan tindakan preventif guna mencegah
pemenuhan kebutuhan MPASI yang buruk pada bayi.
5.2.3 Bagi Peneliti Selanjutnya
Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Saran untuk peneliti
selanjutnya supaya menggunakan desain deskriptif kualitatif dengan metode wawancara sehingga
hasilnya lebih akurat dan pada bagian tindakan juga dilakukan observasi langsung kepada
responden

31
5.2.4 Bagi Ibu dengan Balita Usia 6-24 Bulan
Ibu yang belum memiliki pengetahuan yang cukup baik mengenai MPASI diharapkan lebih aktif
mencari informasi seputar MPASI yang benar, sehingga memiliki pengalaman yang baik terkait
MPASI dan tidak terjadi kesalahan pemberian MPASI ke anak selanjutnya.
5.3 Kelemahan Penelitian
Hasil penelitian ini memiliki keterbatasan penelitian yaitu terkait kualitas data. Teknik
pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan lembar kuesioner pengetahuan, sikap dan
tindakan. Pengumpulan data dengan pengisian kuesioner cenderung bersifat subyektif sehingga
kejujuran responden menentukan kebenaran data yang diberikan. Ketidaktepatan jawaban dapat
terjadi karena faktor pemahaman responden yang kurang terhadap pertanyaan-pertanyaan yang
disampaikan oleh peneliti melalui kuesioner.

32
DAFTAR PUSTAKA

1. Artika, as M. and Arty, D. (2018) “Hubungan Pengetahuan Ibu dengan Pemberian

Makanan Pendamping ASI Pada bayi Usia 6 – 12 Bulan‟, in The 7th University Research

Colloqium 2018.

2. Azrul. Pedoman pemberian makanan pendamping ASI. Jakarta: Rineka Cipta; 2006.
3. Berhanu Z, Alemu T, Argaw D. Predictors of inappropriate complementary feeding
practice among children aged 6 to 23months in Wonago District, South Ethiopia, 2017;
case control study. BMC Pediatr. 2019; 19:146. https:// doi.org/10.1186/s12887-019-1523-
6
4. Departemen Kesehatan Republik Indonesia (1997) „Kepmenkes No. 237 Tahun 1997
tentang Pemasaran Pengganti Air Susu Ibu‟. Jakarta: Kementerian Kesehatan RI.
5. Dumaguing NV, Ignacio JLC, Naupal RT, Apostol NES, Ilagan JR, Talavera MTM.
Knowledge, attitude, and practices of complementary feeding by mothers in the Bayanijuan
Southville 7 Resettlement Village in Calauan, Laguna, Philippines. Journal of Human
Ecology. 2011;1(1):58-72.
6. Dwi, P. K. (2016) Hubungan antara Pemberian Makanan Pendamping ASI (MP-ASI)
dengan Kejadian Stunting Anak Usia 6-23 Bulan di Kecamatan Sedayu. Universitas Alma
Ata.
7. Kassa T, Meshesha M, Haji J, Ebrahim J. Appropriate complementary feeding practices
and associated factors among mothers of children age 6–23 months in Southern Ethiopia,
2015. BMC Pediatr. 2016;16:131. https://doi. org/10.1186/s12887-016-0675-x
8. Krisnatuti. Menyiapkan makanan pendamping ASI. Jakarta: Puspa Swara; 2007.
9. Maelana, S. (2017) „Hubungan Ketepatan Pemberian Makanan Pendamping Air Susu Ibu
(MP-ASI) dengan Kejadian Diare pada Bayi Usia 1-12 Bulan di Puskesmas Umbulharjo I‟,
Program Studi DIV Bidan Pendidik, Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Aisyiyah
Yogyakarta
10. Mekbib E, Shumey A, Ferede S, Haile F. Magnitude and factors associated with
appropriate complementary feeding among mothers having children 6–23 months-of-age in

33
Northern Ethiopia; a community-based cross-sectional study. J Food Nutr Sci.
2014;2(2):36-42. doi: 10.11648/j. jfns.20140202.13
11. Na M, Aguayo VM, Arimond M, Stewart CP. Risk factors of poor complementary feeding
practices in Pakistani children aged 6–23 months: A multilevel analysis of the
Demographic and Health Survey 2012–2013. Matern Child Nutr. 2017;13(S2):e12463.
https://doi.org/10.1111/ mcn.12463
12. Nkoka O, Mhone TG, Ntenda PAM. Factors associated with complementary feeding
practices among children aged 6-23 mo in Malawi: an analysis of the Demographic and
Health Survey 2015-2016. Int Health. 2018;10(6):466- 79.
https://doi.org/10.1093/inthealth/ihy047
13. Notoatmodjo, S. (2010) Ilmu Perilaku Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta
14. Notoatmojo, S. (2003) Pendidikan Dan Perilaku Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.
15. Notoatmojo, S. (2005) Metode Penelitian Kesehatan, edisi revisi. Jakarta: Rineka Cipta.
16. Notoatmojo, S. (2007) Promosi Kesehatan dan Ilmu Perilaku. Jakarta: Rineka Cipta.
17. Notoatmojo, S. (2012) Promosi Kesehatan dan Ilmu Perilaku. Jakarta: Rineka Cipta.
18. Prabantini, D. (2010) A to Z Makanan Pendamping ASI. Yogyakarta: Andi
19. Rosnah. Faktor pada perilaku ibu dalam pemberian MPASI anak 6-24 bulan di Puskesmas
Perumnas, Kendari. J Gizi dan Diet Indones. 2013;1(1):51–7.
20. Sanghvi T, Seidel R, Baker J, Jimerson A. Using behavior
21. change approaches to improve complementary feeding practices. Matern Child Nutr.
2017;13(S2):e12406. https:// doi.org/10.1111/mcn.12406
22. Sasongko, A. (2012) „Hubungan antara Pemberian MP-ASI dengan di Kecamatan Pedan
Kabupaten‟, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan ’Aisyiyah, Yogyakarta.
23. Septriana and Suhartono, G. A. (2016) „Predisposing factors of complementary feeding
practices among 9-11 month-old infants in Jakarta urban slum area‟, Kesmas, 10(3), pp.
127–133. doi: 10.21109/kesmas.v10i3.948.
24. Wawan, A. and Dewi (2011) Teori dan Pengukuran Pengetahuan Sikap dan Perilaku
Manusia. Yogyakarta: Nuha Medika.
25. World Health Organization (1948) Constitution of World Health Organization. Available
at: https://www.who.int/about/who-we- are/constitution.

34
26. World Health Organization (2009) Infant and Young Child Feeding. Geneva: World Health
Organization.
27. World Health Organization (2010) World Health Statistics, World Health Statistics. France.

35
Lampiran 1. Lembar Kuesioner

Kuesioner Gambaran Tingkat Pengetahuan Ibu Terhadap Pemberian MPASI pada Bayi
Usia 6-24 Bulan di Wilayah Kerja Puskesmas P.Susu
1. Bacalah pertanyaan dengan baik dan isi dengan sejujur-jujurnya
2. Jawab seluruh pertanyaan hingga kuesioner selesai
3. Isilah jawaban yang menurut ibu paling cocok dan benar
4. Jawaban akan dijaga kerahasiaannya dan hanya akan digunakan untuk penelitian ini
5. Terima kasih atas kesediaan ibu menjawab pertanyaan ini

Lembar Persetujuan Keikutsertaan dalam Penelitian (Informed Consent)

Yth.Ibu/Saudari sekalian,
Bersama ini, saya, dr. Heru Fahlefi HRP dari Puskesmas P.Susu, sedang
menjalankan penelitian dengan judul “Tingkat Pengetahuan Ibu Terhadap Bayi Usia 6-24 Bulan
Di Wilayah Puskesmas P.Susu”. Data yang dihasilkan merupakan acuan untuk mengembangkan
program promosi kesehatan gizi di Puskesmas P.Susu. Seluruh data yang Ibu/Saudari berikan
bersifat rahasia dan tersimpan di data Puskesmas, serta hanya dapat di akses oleh tim peneliti.
Untuk itu, kami mengharapkan Ibu/Saudari bersedia untuk berpartisipasi dalam penelitian ini
dengan menjawab pertanyaan yang ada pada kuesioner ini. Pengisian kuesioner ini akan
memakan waktu sekitar 10-15 menit dari waktu Anda. Partisipasi dalam penelitian ini bersifat
sukarela.Bila Ibu/Saudari bersedia untuk berpartisipasi dalam penelitian ini, mohon mengisi
dan memberikan tanda pada pernyataan ‘Setuju berpartisipasi dalam penelitian ini’ yang ada
di bawah ini.

36
Saya yang dengan identitas di bawah ini secara sadar dan tanpa paksaan bersedia berpartisipasi
dalam penelitian ini. Saya menjamin bahwa semua data dan keterangan yang saya berikan dalam
penelitian ini adalah jujur dan benar adanya.

☐ Setuju

☐ Tidak Setuju

Data Demografis Orang Tua (Responden) dan Anak

Nama ibu :
Nama bayi yang diberi MPASI:
Usia ibu (tahun):
Pendidikan terakhir: SD/SMP/SMA/Perguruan Tinggi
Pekerjaan:

☐ Ibu rumah tangga


☐ Wiraswasta
☐ Karyawan
☐ PNS/TNI/POLRI
☐ Yang lain:
Kelurahan tempat tinggal:
Pemberian MPASI:

☐ Ya
☐ Tidak
Jenis kelamin bayi yang diberikan MPASI:
Usia bayi yang diberi MPASI (bulan):
Bayi merupakan anak ke:

☐1
☐2
☐3
☐ >3

37
Jenis MPASI yang diberikan (dapat dipilih lebih dari 1)

☐ Susu formula
☐ Tajin
☐ Bubur saring
☐ Buah tumbuk
☐ Sayur tumbuk
☐ Bubur susu
☐ Yang lain:
Ibu mendapat penyuluhan mengenai MPASI dari petugas kesehatan:

☐ Ya
☐ Tidak

Cara mengasuh balita yang diberikan MPASI:

☐ Diasuh sendiri
☐ Dititipkan pengasuh
☐ Dititipkan nenek
☐ Dititipkan tetangga/orang lain
☐ Yang lain:

Pengetahuan Ibu mengenai MPASI (Jawab benar/salah)


1. Makanan pendamping ASI (MPASI) adalah makanan atau minuman yang mengandung zat
gizi yang mulai diberikan pada bayi usia 4 bulan ketika bayi sudah siap dan ingin makan
dengan membuka mulut dan mampu mengunyah makanan
2. Pemberian makanan pendamping ASI (MPASI) sebelum usia 6 bulan adalah sangat
dianjurkan karena bayi akan terhindar dari resiko berat badan berlebih dan alergi
3. Makanan pendamping ASI (MPASI) dapat diberikan kepada bayi ketika sudah tidak ada
refleks untuk mengeluarkan makanan dari mulutnya
4. Makanan pendamping ASI (MPASI) buatan pabrik lebih baik dari buatan sendiri
5. Pada usia 6-9 bulan frekuensi pemberian MPASI yang tepat adalah 2-3 kali dimulai dengan
2-3 sendok makan setiap makan hingga 1/2 mangkok ukuran 250 mL
6. Makanan lunak seperti bubur nasi, bubur ayam, nasi tim, kentang puri diberikan pada bayi

38
usia 6-9 bulan
7. Untuk memenuhi gizi bayi, makanan selingan yang dianjurkan untuk diberikan pada bayi
sebanyak 1-2 kali sehari adalah buah-buahan atau biskuit
8. Makanan lumat adalah salah satu jenis makanan pendamping ASI (MPASI) yang dimasak
dengan banyak air yang teksturnya agak kasar dan tidak disaring
9. Makanan keluarga (makanan cincang) diberikan sebagai makanan pendamping ASI
(MPASI) pada bayi usia 9-12 tahun
10. Makanan manis tambahan wajib diberikan kepada bayi sebelum waktu makan agar
menambah nafsu makan

39
Timestamp Informed consent Usia ibu Pendidikan terakhir Pekerjaan Kelurahan MPASI Jenis kelamin Usia balita Anak ke Penyuluhan dari PKM Cara mengasuh P1 P2 P3 P4 P5 P6 P7 P8 P9 P10 Skor S1 S2 S3 S4 S5 S6 S7 S8 S9 S10 Skor P1 P2 P3 P4 P5 P6 P7 P8 P9 P10 Skor
10/12/2020 12:50:21 Setuju berpartisipasi dalam 25 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 17 1 Ya Diasuh sendiri 0 0 1 0 1 0 1 0 0 0 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 39 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/12/2020 12:57:36 Setuju berpartisipasi dalam 31 Perguruan Tinggi BUMN Tanjung Riau Ya Laki-laki 17 3 Ya Di titip ke tante 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 9 4 4 4 4 4 4 3 3 3 4 37 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 9
10/12/2020 13:02:03 Setuju berpartisipasi dalam 26 SMA Ibu rumah tangga Tiban Lama Ya Laki-laki 16 1 Ya Diasuh sendiri 0 1 1 1 1 0 1 0 0 1 6 3 4 3 4 1 3 3 3 4 4 32 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 9
10/12/2020 13:09:53 Setuju berpartisipasi dalam 28 Perguruan Tinggi Karyawan Sungai Harapan Ya Laki-laki 11 2 Ya Dititipkan nenek 1 1 0 1 1 0 1 1 1 1 8 4 4 4 4 3 3 3 3 3 3 34 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/12/2020 13:18:48 Setuju berpartisipasi dalam 27 Perguruan Tinggi Karyawan Patam Lestari Ya Perempuan 9 1 Tidak Dititipkan nenek 0 1 0 1 1 0 1 1 0 1 6 3 4 4 3 1 3 3 2 4 3 30 1 1 1 1 0 1 0 1 1 1 8
10/12/2020 13:43:30 Setuju berpartisipasi dalam 30 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Laki-laki 8 2 Tidak Diasuh sendiri 0 0 1 1 1 0 1 0 1 1 6 3 3 3 3 3 2 3 3 3 3 29 1 1 1 1 1 1 1 0 1 0 8
10/12/2020 13:51:09 Setuju berpartisipasi dalam 33 SMP Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 24 3 Ya Diasuh sendiri 0 1 1 1 1 0 1 0 0 1 6 1 3 4 3 3 4 4 3 4 3 32 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/12/2020 13:59:12 Setuju berpartisipasi dalam 34 SMA Ibu rumah tangga Tiban Lama Ya Perempuan 20 2 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 1 0 1 7 4 3 4 4 4 4 4 3 4 1 35 1 1 1 1 0 0 1 1 1 0 7
10/12/2020 14:23:53 Setuju berpartisipasi dalam 27 SMA Ibu rumah tangga Sungai Harapan Ya Laki-laki 21 2 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 0 0 0 5 3 2 3 4 3 4 4 3 3 3 32 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/12/2020 14:30:00 Setuju berpartisipasi dalam 27 SMA Ibu rumah tangga Sungai Harapan Ya Laki-laki 24 2 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 0 0 0 5 3 2 3 3 3 3 3 3 3 3 29 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 9
10/12/2020 14:49:58 Setuju berpartisipasi dalam 25 Perguruan Tinggi Ibu rumah tangga Tiban Baru Ya Perempuan 16 1 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 0 0 1 6 4 3 4 3 3 3 3 3 3 3 32 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 9
10/12/2020 15:08:33 Setuju berpartisipasi dalam 31 SMA Ibu rumah tangga Sungai Harapan Ya Perempuan 12 3 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 0 1 0 1 1 1 7 4 3 3 4 1 4 2 4 4 4 33 1 0 1 1 1 1 0 1 1 1 8
10/12/2020 15:10:10 Setuju berpartisipasi dalam 33 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 18 2 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 0 0 1 1 0 1 6 3 3 4 4 3 4 4 4 4 4 37 1 1 1 1 0 1 1 1 0 1 8
10/12/2020 22:27:36 Setuju berpartisipasi dalam 25 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 6 3 Tidak Diasuh sendiri 1 1 1 1 1 0 1 0 0 0 6 3 3 4 3 3 3 3 3 3 3 31 1 1 1 1 1 1 1 0 1 0 8
10/12/2020 22:27:50 Setuju berpartisipasi dalam 25 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 18 3 Tidak Diasuh sendiri 1 1 1 1 1 0 1 0 0 0 6 3 3 4 3 3 3 3 3 3 3 31 1 1 1 1 1 1 1 0 1 0 8
10/12/2020 23:24:01 Setuju berpartisipasi dalam 28 Perguruan Tinggi Ibu rumah tangga Tiban Baru Ya Perempuan 14 2 Ya Diasuh sendiri 1 1 1 1 1 0 1 0 0 1 7 4 3 4 4 3 4 3 4 3 3 35 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 9
10/13/2020 12:12:30 Setuju berpartisipasi dalam 33 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Laki-laki 6 3 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 1 1 1 8 3 2 4 4 4 2 3 3 4 3 32 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/13/2020 12:19:09 Setuju berpartisipasi dalam 30 Perguruan Tinggi Guru Tanjung Riau Ya Perempuan 24 2 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 0 0 1 6 4 3 4 4 2 3 4 4 3 2 33 1 1 1 1 0 0 1 1 1 1 8
10/13/2020 12:27:08 Setuju berpartisipasi dalam 33 SMA Ibu rumah tangga Tiban Baru Ya Laki-laki 22 3 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 1 1 1 8 3 2 4 4 4 3 3 3 3 3 32 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/13/2020 12:53:27 Setuju berpartisipasi dalam 31 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 18 3 Ya Diasuh sendiri 1 1 1 1 0 0 1 0 0 1 6 3 3 3 3 3 4 3 3 3 3 31 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 9
10/14/2020 11:11:12 Setuju berpartisipasi dalam 25 SMP Ibu rumah tangga Tiban Lama Ya Perempuan 6 1 Ya Diasuh sendiri 0 0 1 0 1 0 1 1 0 0 4 3 1 3 3 4 3 2 3 3 3 28 1 0 1 0 0 1 1 0 1 1 6
10/14/2020 11:43:34 Setuju berpartisipasi dalam 33 SMP Ibu rumah tangga Sungai Harapan Ya Laki-laki 6 >3 Ya Diasuh sendiri 0 0 1 1 1 0 1 0 0 0 4 4 3 4 3 4 4 3 3 3 2 33 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 9
10/15/2020 12:38:51 Setuju berpartisipasi dalam 31 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Laki-laki 9 2 Tidak Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 1 0 1 7 4 3 4 4 3 3 4 4 3 3 35 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 9
10/15/2020 15:44:18 Setuju berpartisipasi dalam 36 SMP Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Laki-laki 10 2 Ya Diasuh sendiri 1 1 1 1 1 0 1 0 0 1 7 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 30 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/16/2020 9:56:08 Setuju berpartisipasi dalam 33 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Laki-laki 19 2 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 9 4 4 4 4 4 3 1 3 4 2 33 1 1 1 1 1 1 0 1 1 0 8
10/16/2020 10:03:42 Setuju berpartisipasi dalam 31 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Pinggir Ya Laki-laki 18 2 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 0 1 1 7 4 3 4 4 3 4 3 3 4 4 36 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 9
10/16/2020 10:05:02 Setuju berpartisipasi dalam 27 Perguruan Tinggi Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Laki-laki 14 1 Tidak Diasuh sendiri 1 1 0 1 0 1 1 0 1 1 7 4 3 3 4 4 4 4 3 4 4 37 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 9
10/16/2020 10:16:20 Setuju berpartisipasi dalam 33 SMA Ibu rumah tangga Tiban Baru Ya Laki-laki 8 1 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 1 0 1 7 3 3 4 3 3 2 3 3 3 3 30 1 0 0 1 1 1 1 1 1 1 8
10/16/2020 10:25:07 Setuju berpartisipasi dalam 34 SMA Ibu rumah tangga Sungai Harapan Ya Perempuan 12 3 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 0 0 1 6 1 1 4 4 4 4 4 1 4 4 31 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 9
10/16/2020 10:28:21 Setuju berpartisipasi dalam 28 SD Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 6 3 Ya Diasuh sendiri 1 0 1 0 1 0 1 1 0 0 5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 40 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/16/2020 10:41:07 Setuju berpartisipasi dalam 45 SD Penjahit Tanjung Riau Ya Laki-laki 16 >3 Ya Diasuh sendiri 0 0 1 1 1 1 1 1 0 1 7 3 4 4 4 3 3 2 3 3 3 32 1 1 1 1 0 1 0 1 1 1 8
10/16/2020 10:57:27 Setuju berpartisipasi dalam 25 SD Ibu rumah tangga Patam Lestari Ya Perempuan 6 2 Ya Diasuh sendiri 1 0 1 1 1 0 1 0 0 0 5 4 4 4 4 3 1 3 3 3 1 30 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 9
10/16/2020 11:12:47 Setuju berpartisipasi dalam 30 Perguruan Tinggi Karyawan Tanjung Riau Ya Perempuan 6 2 Tidak Dititipkan nenek 1 1 0 1 1 0 1 1 0 1 7 4 3 4 4 4 4 3 4 4 4 38 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/16/2020 11:13:09 Setuju berpartisipasi dalam 27 Perguruan Tinggi Guru Tanjung Riau Ya Laki-laki 22 1 Tidak Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 1 1 1 0 1 8 3 2 3 3 3 4 2 3 3 3 29 1 1 0 1 1 1 0 1 1 1 8
10/16/2020 11:24:34 Setuju berpartisipasi dalam 29 SMP Ibu rumah tangga Tanjung Pinggir Ya Laki-laki 6 2 Ya Diasuh sendiri 1 1 1 1 1 0 1 0 1 1 8 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 40 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 9
10/16/2020 11:24:57 Setuju berpartisipasi dalam 27 SMA Ibu rumah tangga Tiban Baru Ya Perempuan 6 1 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 0 1 1 7 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 40 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 9
10/16/2020 11:34:16 Setuju berpartisipasi dalam 36 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 24 2 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 1 1 1 0 1 8 4 1 4 4 4 4 4 4 4 4 37 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 9
10/16/2020 11:34:57 Setuju berpartisipasi dalam 23 SMA Ibu rumah tangga Sungai Harapan Ya Laki-laki 15 1 Tidak Diasuh sendiri 0 1 1 1 1 0 1 0 0 1 6 4 4 4 4 4 3 3 4 4 3 37 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/16/2020 11:39:41 Setuju berpartisipasi dalam 32 SMA Ibu rumah tangga Tiban Indah Ya Laki-laki 6 1 Ya Diasuh sendiri 1 1 1 1 1 0 1 1 0 1 8 4 4 4 4 1 3 3 3 4 4 34 1 1 1 1 1 1 0 1 1 0 8
10/16/2020 12:03:22 Setuju berpartisipasi dalam 30 Perguruan Tinggi Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 10 2 Tidak Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 0 0 1 6 3 3 4 4 3 4 3 3 3 3 33 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 9
10/16/2020 12:19:20 Setuju berpartisipasi dalam 26 SMA Ibu rumah tangga Sungai Harapan Ya Laki-laki 20 1 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 1 0 1 7 4 3 4 4 2 2 3 4 4 4 34 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 9
10/16/2020 12:28:57 Setuju berpartisipasi dalam 35 SMA Ibu rumah tangga Sungai Harapan Ya Perempuan 13 3 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 0 0 1 6 4 3 4 4 4 4 4 3 4 2 36 1 0 0 1 1 1 1 1 1 1 8
10/16/2020 13:20:27 Setuju berpartisipasi dalam 29 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 24 1 Tidak Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 1 1 0 0 1 7 4 2 4 4 3 3 3 3 3 2 31 1 1 1 1 0 0 1 1 1 1 8
10/16/2020 15:12:34 Setuju berpartisipasi dalam 30 Perguruan Tinggi Guru Tanjung Riau Ya Laki-laki 16 1 Tidak Dititipkan nenek 1 1 0 1 1 1 1 0 1 1 8 3 3 4 4 3 3 3 3 3 3 32 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/16/2020 17:35:30 Setuju berpartisipasi dalam 33 Perguruan Tinggi Ibu rumah tangga Tiban Baru Ya Laki-laki 8 2 Tidak Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 1 0 1 7 4 3 4 4 3 4 4 3 3 3 35 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/16/2020 19:32:21 Setuju berpartisipasi dalam 33 Perguruan Tinggi Ibu rumah tangga Tiban Indah Ya Laki-laki 6 2 Ya Diasuh sendiri 0 1 1 1 1 0 1 0 0 1 6 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 40 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/17/2020 9:23:37 Setuju berpartisipasi dalam 40 SD Ibu rumah tangga Tiban Baru Ya Perempuan 10 >3 Ya Diasuh sendiri 1 1 1 1 1 1 1 1 0 1 9 4 4 4 4 4 1 1 4 4 4 34 1 0 1 1 0 1 0 1 1 1 7
10/17/2020 9:55:10 Setuju berpartisipasi dalam 31 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Laki-laki 9 >3 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 0 0 1 6 4 4 4 4 3 4 4 4 3 3 37 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 9
10/17/2020 10:28:11 Setuju berpartisipasi dalam 1 Perguruan Tinggi Karyawan Tanjung Riau Ya Laki-laki 6 2 Tidak Diasuh sendiri 1 1 1 1 1 0 1 1 0 1 8 4 3 4 4 3 4 3 4 4 4 37 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/17/2020 11:03:08 Setuju berpartisipasi dalam 32 SMA Ibu rumah tangga Patam Lestari Ya Laki-laki 12 2 Ya Diasuh sendiri 1 0 1 1 1 0 1 0 0 1 6 2 2 4 4 3 4 4 4 4 4 35 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/17/2020 11:11:57 Setuju berpartisipasi dalam 35 SMP Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Laki-laki 6 3 Ya Diasuh sendiri 0 0 1 1 1 0 1 0 1 1 6 4 4 4 4 4 1 2 4 4 1 32 1 1 1 0 1 1 1 1 1 0 8
10/17/2020 11:18:00 Setuju berpartisipasi dalam 33 Perguruan Tinggi Wiraswasta Tiban Indah Ya Perempuan 6 2 Tidak Diasuh sendiri 1 1 1 1 1 0 1 0 0 1 7 4 4 4 4 3 4 4 4 4 4 39 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/17/2020 12:08:50 Setuju berpartisipasi dalam 36 SMA Ibu rumah tangga Patam Lestari Ya Laki-laki 11 2 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 0 1 1 1 0 1 7 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 40 1 0 1 1 0 1 1 1 1 1 8
10/17/2020 13:23:52 Setuju berpartisipasi dalam 32 Perguruan Tinggi Karyawan Tanjung Riau Ya Laki-laki 11 2 Tidak Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 1 0 1 7 4 3 4 4 4 4 4 4 4 3 38 1 0 1 1 0 1 1 1 1 1 8
10/17/2020 16:40:18 Setuju berpartisipasi dalam 35 SMA Ibu rumah tangga Sungai Harapan Ya Perempuan 7 >3 Ya Diasuh sendiri 0 0 1 1 1 0 1 1 1 1 7 4 4 4 4 4 3 3 4 4 4 38 1 1 1 1 0 1 0 0 0 0 5
10/19/2020 10:00:34 Setuju berpartisipasi dalam 34 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 11 3 Ya Diasuh sendiri 0 1 0 1 1 1 1 0 0 0 5 3 4 3 3 2 3 3 4 4 3 32 1 1 0 1 1 0 1 1 1 1 8
10/19/2020 10:09:30 Setuju berpartisipasi dalam 31 SMA PNS/TNI/POLRI Patam Lestari Ya Laki-laki 12 3 Ya Diasuh sendiri 0 0 1 1 1 1 1 0 0 0 5 4 3 3 2 4 3 3 3 2 4 31 0 0 1 1 1 0 1 1 0 1 6
10/19/2020 10:20:16 Setuju berpartisipasi dalam 21 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 10 1 Ya Diasuh sendiri 0 1 1 1 1 1 1 0 0 0 6 4 3 3 4 4 3 4 4 4 4 37 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 9
10/19/2020 10:24:28 Setuju berpartisipasi dalam 32 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 22 2 Ya Diasuh sendiri 0 1 1 0 1 0 1 0 0 0 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 3 38 1 1 1 1 1 0 1 1 0 1 8
10/19/2020 10:48:01 Setuju berpartisipasi dalam 29 Perguruan Tinggi PNS/TNI/POLRI Tanjung Riau Ya Laki-laki 10 3 Ya Diasuh sendiri 0 0 1 1 1 0 0 0 0 0 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 40 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 9
10/20/2020 13:07:30 Setuju berpartisipasi dalam 34 SMA Ibu rumah tangga Sungai Harapan Ya Laki-laki 6 3 Tidak Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 1 1 1 8 4 1 4 4 4 1 1 4 4 4 31 1 0 1 1 0 1 0 0 1 1 6
10/20/2020 13:21:13 Setuju berpartisipasi dalam 26 SMA Ibu rumah tangga Sungai Harapan Ya Laki-laki 18 2 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 1 1 1 8 4 4 3 4 3 4 3 3 3 3 34 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/20/2020 13:21:41 Setuju berpartisipasi dalam 38 Perguruan Tinggi Karyawan Tanjung Riau Ya Laki-laki 15 3 Ya Dititipkan nenek 1 1 1 1 1 1 1 0 0 1 8 4 1 2 4 4 4 4 4 4 4 35 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 9
10/20/2020 13:22:42 Setuju berpartisipasi dalam 34 Perguruan Tinggi Ibu rumah tangga Patam Lestari Ya Laki-laki 8 2 Ya Diasuh sendiri 1 1 1 1 1 0 1 1 1 1 9 4 4 4 4 2 4 4 4 3 4 37 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/20/2020 13:22:49 Setuju berpartisipasi dalam 34 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 24 2 Ya Diasuh sendiri 0 1 1 1 1 0 1 0 0 0 5 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 30 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 9
10/20/2020 13:23:13 Setuju berpartisipasi dalam 28 SMP Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 24 2 Ya Diasuh sendiri 0 1 1 1 1 0 1 0 0 0 5 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 30 1 1 1 1 1 1 0 1 1 1 9
10/20/2020 16:30:41 Setuju berpartisipasi dalam 35 SMP Ibu rumah tangga Tanjung Pinggir Ya Perempuan 12 1 Ya Diasuh sendiri 0 0 1 0 1 0 1 0 0 0 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 40 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/20/2020 16:34:52 Setuju berpartisipasi dalam 36 SMP Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 13 3 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 0 1 0 0 5 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 30 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/20/2020 21:53:29 Setuju berpartisipasi dalam 36 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Laki-laki 17 3 Tidak Diasuh sendiri 0 0 1 1 1 0 1 0 0 0 4 3 3 4 3 3 3 3 3 3 3 31 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/21/2020 8:28:28 Setuju berpartisipasi dalam 40 SMA Ibu rumah tangga Sungai Harapan Ya Laki-laki 16 3 Ya Diasuh sendiri 0 0 1 1 1 0 1 0 0 0 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 1 36 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/21/2020 9:47:05 Setuju berpartisipasi dalam 30 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 11 1 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 0 0 1 6 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 30 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/21/2020 10:06:56 Setuju berpartisipasi dalam 33 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 9 3 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 0 1 1 7 4 2 3 4 3 4 4 4 4 4 36 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/21/2020 10:09:22 Setuju berpartisipasi dalam 25 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 13 2 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 1 0 1 7 4 3 3 4 4 4 3 3 3 3 34 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/21/2020 10:39:44 Setuju berpartisipasi dalam 34 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Laki-laki 16 2 Ya Diasuh sendiri 1 1 1 1 1 0 1 0 0 0 6 4 3 4 4 4 4 4 4 4 3 38 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/21/2020 10:54:01 Setuju berpartisipasi dalam 35 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Laki-laki 11 2 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 1 1 1 8 4 2 4 4 4 4 4 4 3 3 36 1 1 1 1 0 1 1 1 1 1 9
10/21/2020 10:57:02 Setuju berpartisipasi dalam 27 SMP Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 11 2 Tidak Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 0 0 1 6 4 3 3 3 3 4 3 3 3 3 32 1 1 0 1 1 1 1 1 1 0 8
10/21/2020 11:30:55 Setuju berpartisipasi dalam 36 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 8 3 Tidak Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 1 0 1 7 4 3 2 4 2 4 3 4 4 4 34 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/22/2020 22:55:39 Setuju berpartisipasi dalam 35 SMP Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Laki-laki 9 >3 Ya Diasuh sendiri 0 0 1 1 1 0 1 1 1 0 6 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 39 1 1 0 0 1 0 1 1 1 0 6
10/23/2020 8:05:51 Setuju berpartisipasi dalam 26 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Perempuan 10 2 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 1 0 0 6 3 4 3 3 2 3 2 3 2 3 28 1 1 0 1 0 1 0 1 1 1 7
10/23/2020 8:07:55 Setuju berpartisipasi dalam 30 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Laki-laki 20 2 Ya Diasuh sendiri 0 1 0 1 1 0 1 0 0 1 5 3 4 3 4 2 3 3 4 3 3 32 1 1 0 1 1 1 0 1 1 1 8
10/23/2020 8:10:56 Setuju berpartisipasi dalam 32 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Pinggir Ya Perempuan 6 3 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 1 0 1 1 1 8 3 4 3 4 3 4 3 4 3 4 35 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/23/2020 10:34:00 Setuju berpartisipasi dalam 29 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Laki-laki 7 2 Tidak Diasuh sendiri 1 1 1 1 1 0 1 0 1 0 7 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 30 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/26/2020 8:17:11 Setuju berpartisipasi dalam 30 Perguruan Tinggi Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Laki-laki 9 1 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 0 1 1 7 4 3 3 3 2 2 3 3 3 3 29 1 1 0 1 1 1 1 1 1 1 9
10/28/2020 8:14:54 Setuju berpartisipasi dalam 33 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Laki-laki 6 3 Tidak Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 1 1 1 8 3 4 4 4 4 4 3 3 3 3 35 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
10/28/2020 8:17:10 Setuju berpartisipasi dalam 30 SD Ibu rumah tangga Tanjung Riau Ya Laki-laki 24 >3 Ya Diasuh sendiri 0 0 1 0 0 1 0 1 0 0 3 3 2 2 3 3 3 4 2 2 2 26 1 0 0 0 0 1 0 1 0 1 4
11/21/2020 8:14:56 Setuju berpartisipasi dalam 30 SMA Ibu rumah tangga Patam Lestari Ya Laki-laki 9 2 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 0 1 1 7 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 30 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
11/21/2020 8:17:37 Setuju berpartisipasi dalam 28 SMP Ibu rumah tangga Patam Lestari Ya Laki-laki 10 2 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 0 0 1 0 0 0 4 3 2 3 3 2 2 3 3 3 3 27 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
11/21/2020 8:19:41 Setuju berpartisipasi dalam 31 SMP Ibu rumah tangga Sungai Harapan Ya Laki-laki 12 2 Ya Diasuh sendiri 0 0 0 1 1 0 0 0 0 1 3 2 3 2 3 2 3 3 2 3 3 26 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
11/21/2020 8:21:11 Setuju berpartisipasi dalam 25 SMP Ibu rumah tangga Tiban Indah Ya Laki-laki 13 1 Tidak Diasuh sendiri 1 1 1 0 1 0 0 1 1 1 7 3 2 3 3 3 3 3 3 3 3 29 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
11/21/2020 8:24:35 Setuju berpartisipasi dalam 24 SMP Ibu rumah tangga Tanjung Pinggir Ya Laki-laki 15 1 Tidak Diasuh sendiri 0 0 1 0 1 1 0 1 1 1 6 3 4 4 4 4 4 4 4 4 3 38 1 0 1 1 1 1 0 1 1 1 8
11/21/2020 8:27:08 Setuju berpartisipasi dalam 32 SMP Ibu rumah tangga Sungai Harapan Ya Perempuan 7 3 Ya Diasuh sendiri 0 1 0 1 1 0 1 0 1 1 6 3 3 3 3 2 2 3 2 3 3 27 1 1 1 1 1 1 1 0 0 0 7
11/21/2020 8:29:14 Setuju berpartisipasi dalam 34 SMA Ibu rumah tangga Sei Harapan Ya Laki-laki 9 3 Ya Diasuh sendiri 0 1 0 1 0 0 1 0 0 1 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 39 1 0 1 1 1 1 1 1 1 1 9
11/21/2020 8:31:36 Setuju berpartisipasi dalam 29 SMA Ibu rumah tangga Tanjung Pinggir Ya Perempuan 20 1 Tidak Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 1 1 1 8 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 40 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
11/21/2020 8:33:39 Setuju berpartisipasi dalam 23 SMP Ibu rumah tangga Tanjung Pinggir Ya Laki-laki 15 1 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 1 0 1 0 1 7 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 30 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10
11/21/2020 8:36:28 Setuju berpartisipasi dalam 30 SMA Ibu rumah tangga Patam Lestari Ya Laki-laki 6 2 Ya Diasuh sendiri 1 1 0 1 1 0 1 0 1 1 7 4 3 3 3 3 3 3 3 3 3 31 1 1 1 1 1 1 0 0 0 0 6

Anda mungkin juga menyukai