Anda di halaman 1dari 8

NASKAH

RENCANA PEMBANGUNAN JANGKA MENENGAH DESA


(RPJMDes)
TAHUN 2019-2024

DESA WARGASALUYU KECAMATAN GUNUNGHALU


KABUPATEN BANDUNG BARAT

Permendagri No 66 Tahun
No 2007/ RPJMD Provinsi Jawa No Perda No 1 Tahun 2009
Barat Tahun 2019 – 2024
1 Pendidikan
2 Perpustakaan
1 Pendidikan
3 Kepemudaan Dan Olahraga
4 Kebudayaan
5 Kesehatan
2 Kesehatan
6 Keluarga Berencana dan Keluarga Sejahtera
7 Ketenagakerjaan
8 Ketahanan Pangan
9 Pertanian
10 Perikanan
3 Ekonomi
11 Koperasi dan Usaha Kecil Menengah
12 Perindustrian
13 Perdagangan
14 Pariwisata
15 Pekerjaan Umum
16 Perumahan
4 Sarana\Prasarana
17 Lingkungan Hidup
18 Kehutanan
19 Sosial
20 Ketransmigrasian
21 Pemberdayaan Masyarakat dan Desa
22 Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
23 Bidang Otonomi Daerah, Pemerintahan Umum, Administrasi
Keuangan Daerah, Perangkat Daerah, Kepegawaian, dan
Persandian

24 Komunikasi dan Informatika


Pemerintahan 25 Perhubungan
5
26 Pertanahan
27 Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri.
28 Energi dan Sumber Daya Mineral
29 Bidang Kependudukan dan catatan Sipil
30 Bidang Ketenagakerjaan
31 Bidang keluarga Berencana dan Keluarga sejahtera
32 Bidang Statistik
33 Bidang Kearsipan
34 Bidang Perpustakaan

Berdasarkan Penjaringan masalah Desa Wargasaluyu di setiap dusun terdapat beberapa permasalahan yang teridentifikasi
antara lain :
1. Bidang Pendidikan ada 15 masalah
2. Bidang Kesehatan ada 12 masalah
3. Bidang Perpustakaan ada 3 Masalah
4. Bidang Keluarga Berencana dan Keluarga Sejahtera ada - Masalah
5. Bidang Ketenagakerjaan ada - Masalah
6. Bidang Sosial ada 6 Masalah
7. Bidang Ketransmigrasian ada- Masalah
8. Bidang Pemberdayaan Masyarakat dan desa ada 7 Masalah
9. Bidang Kepemudaan dan Olahraga ada 5 Masalah
10. Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak ada - Masalah
11. Bidang Otonomi Daerah, Pemerintahan Umum, Administrasi Keuangan Daerah, Perangkat Daerah, Kepegawaian,
dan Persandian ada 8 Masalah
12. Bidang Komunikasi dan Informatika ada - Masalah
13. Bidang Pekerjaan umum ada 30 masalah
14. Bidang Perhubungan ada - Masalah
15. Bidang Perumahan ada - Masalah
16. Bidang Pertanahan ada 3 Masalah
17. Bidang Ketahanan Pangan ada - Masalah
18. Bidang Pertanian ada 17 Masalah
19. Bidang Perikanan ada 1 Masalah
20. Bidang Koperasi dan Usaha Kecil Menengah ada 2 masalah
21. Bidang Perindustrian ada - Masalah
22. Bidang Perdagangan ada 1 Masalah
23. Bidang Pariwisata ada - Masalah
24. Bidang Kebudayaan ada - Masalah
25. Bidang Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri ada 4 masalah
26. Bidang Lingkungan Hidup ada 1 Masalah
27. Bidang Kehutanan ada 1 Masalah
28. Bidang Energi dan Sumber Daya Mineral ada 2 Masalah
29. Bidang Kependudukan dan Catatan Sipil ada 2 Masalah
30. Bidang Kearsipan ada 2 Masalah
Lebih rinci dapat dilihat pada Tabel 3 sebagaimana berikut :

BAB IV
RENCANA PEMBANGUNAN JANGKA MENENGAH DESA

4.1 Proses Penyusunan RPJMDes


Proses Penyusunan RPJMDes di Desa Wargasaluyuu dilakukan berdasarkan tahapan-tahapan sebagai
berikut :
1. Persiapan
Pada tahap persiapan yang harus dilakukan adalah :
a. Sosialisasi Rencana Penyusunan RPJMDes
b. Pembentukan Tim Penyusun RPJMDes
c. Pembekalan Tim Penyusun RPJMDes
2. Pelaksanaan Penyusunan Rencana
A. Musyawarah Dusun (Musdus)
Musyawarah Dusun adalah wadah bersama antar pelaku pembangunan di tingkat dusun untuk menggali
permasalah dan potensi di tingkat dusun. Untuk menggali masalah dan potensi yang ada dapat mengunakan
beberapa methodhologi yang memang sudah akrab dengan masyarakat desa misalnya PRA dalam musyawarah
dusun yang dapat tergalinya masalah dan potensi yang berkaitan dengan hak dasar warga negara, kemiskinan
dan pembangunan berkelanjutan.
A. Musyawarah Pembangunan Desa (Musrenbang)
Musyawarah Pembangunan Desa (Musrenbang) adalah wadah bersama antar pelaku pembangunan di
tingkat desa untuk menggali permasalah dan potensi di tingkat desa. Untuk menggali masalah dan potensi
yang ada dapat mengunakan beberapa methodhologi yang memang sudah akrab dengan masyarakat desa
misalnya Pra dalam musyawarah desa yang dapat tergalinya masalah dan potensi yang berkaitan dengan hak
dasar warga negara, kemiskinan dan pembangunan berkelanjutan.
B. Lokakarya Desa
Lokakarya Desa adalah wadah bersama antar pelaku pembangunan di Tingkat Desa
untuk membahas hasil musyawah dusun di tingkat desa. Materi yang dibahas dalam
Lokakarya adalah sebagai berikut :
a. Pengelompokan masalah dan potensi hasil musyawarah dusun
b. Menyusun sejarah pembangunan desa
c. Menyusun visi dan misi desa
d. Membuat prioritas masalah
e. Menentukan alternatif tindakan pemecahan masalah
f. Menyusun arah kebijakan pengelolaan keuangan desa
g. Menyusun matrik kegiatan RPJMDes
h. Menyusun draft nasakah RPJMDes
i.
C. Sosialisasi Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa
Musrenbang Jangka Menengah Desa diselenggarakan dalam rangka menyusun
RPJMDes diikuti oleh unsur-unsur pemerintahan desa dan mengikutsertakan masyarakat.
Musyawarah ini dilakukan untuk mendapatkan masukan dan menyepakati hasil lokakarya
desa.
3. Penetapan Rencana
Dalam Peraturan Pemerintah No 72 Pasal 64 ayat (2) disebutkan bahwa RPJMD
sebagaimana dimaksud pada ayat (1) huruf a ditetapkan dengan Peraturan Desa. Penetapan
Peraturan Desa Tentang RPJMDes tentunya melalui pembahasan dan persetujuan bersama
BPD.
4. Pemasyarakatan
Dalam Peraturan Pemerintah No 72 Pasal 60 ayat (3) disebutkan bahwa Peraturan
Desa dan Peraturan Kepala Desa sebagaimana dimaksud ayat (1) disebarluaskan oleh
Pemerintah Desa. Karena RPJMDes merupakan peraturan desa maka pemerintah desa
mempunyai kewajiban untuk mensosialisasikannya kepada segenap elemen masyarakat
desa.
4.3.2 Strategi Pencapaian Pembangunan
o Analisis
Guna mengimplementasikan Visi dan Misi Desa Gununghalu Kecamatan
Gununghalu, tentunya tidak terlepas dari berbagai faktor penentu yang akan menentukan
tingkat keberhasilan program dan kegiatan yang dilaksanakan, baik berupa analisis
Kekuatan (strength), Kelemahan (weakness), Peluang (opportunity) dan Ancaman
(threat) Desa Gununghalu Kecamatan Gununghalu.
1. Analisis Kekuatan (Strength)
a. Desa Gununghalu terdiri dari persawahan dan perbukitan sangat berpotensi di
Bidang Pertanian dan Peternakan.
b. Desa Gununghalu juga dialiri salah satu sungai yang sangat berpotensi di Bidang
Pertanian.
c. Dilihat dari segi geografis Desa Gununghalu berpotensi untuk kawasan
Agropertanian.
2. Analisis Kelemahan (Weakness)
a. Akibat jauhnya jarak ke perkotaan maka kualitas SDM di Daerah sangat kurang,
sehingga masyarakat monoton.
b. Sarana dan Prasarana di daerah baik fisik maupun non fisik kurang memadai.
3. Analisis Peluang (Opportunity)
a. Bantuan Pemerintah baik Pusat, Provinsi dan Kabupaten.
b. Bantuan dari investor dan Pihak Ketiga yang tidak mengikat yang menggali dan
mengembangkan Potensi Sumberdaya Alam di Desa Gununghalu .
c. Swadaya Masyarakat.
4. Analisis Ancaman (Threat)
a. Sistem Managemen Pertanian yang belum berjalan dengan baik.
b. Kurangnya SDM yang mengakibatkan kesulitan dalam memahami anjuran
Pemerintah.
c. Rongrongan dari oknum yang tidak bertanggung jawab yang ingin mengambil
keuntungan pribadi.
o Formulasi dan Strategi
1. Strategi Kekuatan dan Peluang
a. Dengan Kondisi wilayah Desa Gununghalu yang berpotensi di bidang pertanian,
maka Desa Gununghalu ingin meningkatkan ekonomi masyarakat dan SDM
yang memenuhi seluruh kebutuhan masyarakat.
b. Di bidang Transportasi berupa Terminal Kendaraan Umum, sehingga dapat
meningkatkan PAD Desa dan Retribusi Daerah.
c. Dengan potensi Swadaya masyarakat yang tinggi sehingga mampu meringankan
beban pemerintah dalam menjalankan pembangunan di Daerah.

2. Strategi Kekuatan dan Ancaman


Memperbaiki system managemen di bidang pertanian.
a. Meningkatkan mutu pendidikan dengan menyelenggarakan pendidikan yang
terjangkau oleh masyarakat bawah.
b. Memberikan sosialisasi dan arahan kepada masyarakat tentang anjuran-anjuran
pemerintah.
o Strategi Kelemahan dan Peluang
Dengan adanya bantuan-bantuan stimulant dari pemerintah. Maka, sarana dan
prasarana yang kurang memadai dapat di perbaiki dengan dibantu oleh sawadaya
masyarakat.

o Strategi Kelemahan dan Ancaman


Dengan menyiasati antara peluang dan kelemahan maka ancaman-ancaman di
harapkan dapat di minimalisir.

Secara sistematis starategi pencapaian yang dilakukan oleh Desa Gununghalu dituangkan dalam 5
(lima) dokumen Rencana Kerja Pembangunan Desa (RKPDes) yaitu :
a. RKPDes 1 untuk Pelaksanaan tahun pertama ( 2013)
b. RKPDes 2 untuk Pelaksanaan tahun kedua ( 2015)
c. RKPDes 3 untuk Pelaksanaan tahun ketiga ( 2016)
d. RKPDes 4 untuk Pelaksanaan kegiatan tahun keempat (2017)
e. RKPDes 5 untuk Pelaksanaan kegiatan tahun kelima (2018)

BAB V
PENUTUP
Dari uraian proses Review/Revisi RPJMDes diatas, dapat disimpulkan bahwa :
1. Perencanaan Pembangunan Jangka Menegah Desa merupakan susunan program jangka
menengah untuk program pembangunan dan merupakan rencana induk Desa Gununghalu
yang menjadi acuan untuk merencanakan, melaksanakan dan mengevaluasi kegiatan dalam
kegiatan tahunan.
2. Tujuan Review/Revisi RPJMDes adalah :
a. Meningkatkan kualitas dokumen RPJMDes terkait rencana kegiatan dan anggaran
b. Mendorong terwujudnya dokumen RPJMDes sebagai dokumen perencanaan yang
penting dan berfungsi secara efektif.
c. Tercapainya ketepatan pelaksanaan pembangunan.
d. Menyediakan dokumen acuan yang dapat digunakan berbagai pihak yang berkompeten
untuk mengetahui kerangka ekonomi desa.
3. Dalam rangka menyusun kebutuhan riil masyarakat, kemudian menjadi usulan dalam
RPJMDes ini dilakukan melalui proses pemetaan swadaya, analisa masalah dan potensi serta
perumusan kegiatandan langkah-langkah pengawasan yang dilakukan dengan prinsip dari,
oleh dan untuk masyarakat dengan harapat agar dapat :
a. Melestariakan semangat demokrasi dilingkungan masyarakat dalam merumuskan berbagai
kebijakan;
b. Membangun semangat kebersamaan dan kerjasama antar warga masyarakat dalam
pelaksanaan pembangunan;
c. Menggali dan mengembangkan potensi, bakat, dan keinginan yang ada di Desa
Gununghalu dalam berbagai bidang, meningkatkan keterampilan masyarakat pada
bidangnya masing-masing;

Mudah-mudahan dengan Revisi pertama RPJMDes ini dapat memberikan gambaran


perencanaanyang lebih komprehensif untuk lima tahun kedepan, guna mewujudkan desa yang
Kuat, maju, mandiri dan sejahtera.

KEPALA DESA GUNUNGHALU

DEDI KURNIADI

Anda mungkin juga menyukai