Anda di halaman 1dari 10

“KONDISI SUMBER DAYA PERAIRAN DAN ISU SERTA MASAAH

KONDISI DI INDONESIA”

Disusun Oleh :

Inge Dirgantari

E1E021050

PEMANFAATAN SUMBER DAYA PERIKANAN

PETERNAKAN

UNIVERSITAS JAMBI

2022/2023
KATA PENGANTAR

Segala puji dan syukur kami panjatkan ke hadirat Allah SWT yang telah melimpahkan
rahmat-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan makalah dengan judul “Kondisi sumber daya
perairan dan isu serta masalah kondisi di Indonesia”.

Kami juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu
sehingga makalah ini dapat diselesaikan tepat pada waktunya.

Kami menyadari, makalah yang kami tulis ini masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu,
kritik dan saran yang bersifat membangun sangat kami harapkan demi sempurnanya makalah ini.

Semoga makalah ini memberikan informasi yang bermanfaat untuk pengembangan


wawasan dan peningkatan ilmu pengetahuan bagi kita semua.

Jambi, 06 September 2022

Penyusun

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR......................................................................................................................i
DAFTAR ISI...................................................................................................................................ii
BAB I PENDAHULUAN................................................................................................................1
1.1. Latar Belakang..................................................................................................................1
1.2. Rumusan Masalah.............................................................................................................1
1.3. Tujuan...............................................................................................................................2
BAB II PEMBAHASAN.................................................................................................................3
2.1. Kondisi Sumber Daya Perairan di Indonesia....................................................................3
2.2. Isu dan masalah yang terjadi pada sumber daya perairan di Indonesia Perubahan Iklim.4
BAB III PENUTUP.........................................................................................................................6
3.1. Kesimpulan.......................................................................................................................6
3.2. Saran..................................................................................................................................6
DAFTAR PUSTAKA.....................................................................................................................iii

ii
BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Indonesia merupakan negara kepulauan terbesar di dunia yang memiliki posisi
strategis. Wilayah lautan di Indonesia sangat luas dengan potensi kekayaan yang
melimpah, teman-teman tahukah apa saja sumber daya laut yang dimiliki oleh Indonesia?
Lautan merupakan salah satu dari kenampakan alam perairan di Indonesia,
termasuk juga danau, rawa, dan selat. Luas lautan di Indonesia adalah sekitar 5.8 juta km2
dengan garis pantai sepanjang 81.00 km yang merupakan garis pantai produktif terpanjang
kedua di dunia. Laut sebagai aset nasional, memiliki banyak manfaat bagi kehidupan
manusia. Seperti sebagai jalur transportasi, sumber bahan makanan, sumber energi dan
pertambangan, kawasan perdagangan, hingga wilayah pertahanan keamanan. Sumber daya
laut tidak hanya berupa ikan, tetapi juga bahan tambang dan lain-lain.
Mengutip Kementerian Perikanan dan Kelautan (KKP) RI, Potensi lestari sumber
daya ikan laut di Indonesia diperkirakan sebesar 12,54 juta ton per tahun yang tersebar di
perairan wilayah Indonesia dan perairan zona ekonomi ekslusif (ZEE).
Luas terumbu karang milik Indonesia yang sudah terpetakan mencapai 25.000
kilometer persegi. Tetapi terumbu karang dalam kondisi sangat baik hanya 5,3 persen,
kondisi baik 27,18 persen, cukup baik 37,25 persen, dan kurang baik 30,45 persen.
Laut Indonesia memiliki sekitar 8.500 spesies ikan, 555 spesies rumput laut dan
950 biota terumbu karang. Sumber daya ikan di laut Indonesia meliputi 37 persen dari
spesies ikan di dunia. Beberapa jenis ikan di Indonesia mempunyai nilai ekonomis tinggi,
seperti tuna, udang, lobster, ikan karang, berbagai jenis ikan hias, kerang, dan rumput laut.
Perairan laut Indonesia juga menyimpan potensi sumber daya non hayati yang
melimpah. Masih banyak wilayah perairan Indonesia yang memiliki potensi ekonomi
namun belum terkelola secara memandai.

1.2. Rumusan Masalah


Berdasarkan latar belakang diatas, maka dapat dirumuskan permasalahnya, yaitu :

1
1. Bagaimana kondisi sumber daya perairan di Indonesia?
2. Apa saja isu dan masalah yang terjadi pada sumber daya perairan di Indonesia?

1.3. Tujuan
Tujuan dari penulisan makalah ini adalah sebagai berikut :
1. Untuk mengetahui mengenai kondisi sumber daya perairan di Indonesia.
2. Untuk mengetahui isu dan masalah yang terjadi pada sumber daya perairan di
Indonesia.

2
BAB II

PEMBAHASAN

2.1. Kondisi Sumber Daya Perairan di Indonesia


Status Indonesia sebagai negara kepulauan telah ditetapkan sejak Deklarasi
Djuanda pada tahun 1957 dan diperkuat dengan Konvensi Hukum Laut (United Nations
Convention on the Law of the Sea/UNCLOS). Indonesia memiliki sekitar 17.500 pulau,
bergaris pantai sepanjang 81.000 km. Sekitar 62% luas wilayah Indonesia adalah laut dan
perairan, hal ini dikonfirmasi dari data KKP, luas wilayah daratan sebesar 1,91 juta km2
sedangkan luas wilayah perairan mencapai 6,32 juta km2.
Dengan lanskap seperti itu, tak pelak Indonesia memiliki potensi kekayaan
sumber daya laut yang luar biasa, khususnya di sektor perikanan. Pertumbuhan nilai ekspor
produk kelautan dan perikanan menjadi salah satu perhatian utama pemerintah dalam hal
ini Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP). Berdasarkan data BPS yang diolah
Direktorat Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan (Ditjen
PDSPKP), pada periode Januari – November 2016-2017, nilai ekspor produk perikanan
naik 8,12% dari USD3,78 miliar pada 2016 menjadi USD4,09 miliar pada 2017.
Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti dalam konferensi pers di kantor
KKP, Kamis (11/1), mengungkapkan sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo, KKP
akan terus mengupayakan peningkatan produksi dan ekspor produk perikanan Indonesia.
Untuk mewujudkannya, penegakan hukum dalam melawan Illegal, Unreported, and
Unregulated (IUU) Fishing harus tetap digalakan.
Dalam kesempatan yang sama, disampaikan pula kenaikan neraca perdagangan
yang mengalami pertumbuhan sebesar 7,42% dari USD3,403 miliar pada 2016 menjadi
USD3,655 miliar pada 2017. Kemudian pada periode Januari – November 2016-2017
berbagai komoditas kelautan dan perikanan mengalami peningkatan nilai ekspor, di
antaranya udang mengalami kenaikan 0,53%, tuna tongkol cakalang (TTC) naik 18,57%,
rajungan & kepiting (RK) naik 29,46%, cumi sotong gurita (CSG) naik16,54%, dan
rumput laut (RL) naik 23,35%, sedangkan komoditas lainnya naik 3,61%.

3
Kondisi negara maritim indonesia cukup baik,karena berdasarkan kondisi
geografisnya sendiri negara negara ini terletak diantara dua samudera dan laut yang cukup
potensial. sehingga dapat memanfaatkan letak geografis yang sangat menguntungkan untuk
meningkatkan sektor ekonomi negara. Indonesia memiliki laut yang luas.space2/3 bagian
wilayah negara Indonesia merupakan laut.
Ekonomi maritim merupakan salah satu sumber potensi ekonomi Indonesia,
misalnya industri perkapalan dan pelelangan ikan. Bisa dikatakan bahwa sekitar 40%
masyarakat Indonesia bermata pencaharian di sektor maritim. Bahkan demi mendukung
ekonomi maritim, pemerintah membentuk Kementerian yang khusus membawahi
kemaritiman di Indonesia yakni Kementerian.

2.2. Isu dan masalah yang terjadi pada sumber daya perairan di Indonesia
Perubahan Iklim
Isu dan masalah yang harus dikelola sangat kompleks, sehingga
membutuhkan pengelolaan terhadap dinamika yang ada. Berikut beberapa permasalahan
laut di Indonesia :
2.2.1. Illegal fishing
Permasalahan laut di Indonesia yang kerap ditemui oleh petugas ialah
illegal fishing atau penangkapan ikan secara ilegal. Laut Indonesia kaya akan
ikannya sehingga nelayan dari luar negeri banyak mengincar. Nelayan dari luar
negeri yang melakukan penagkapan ikan secara ilegal menjadi ancaman bagi
kelautan Indonesia serta merugikan masyarakat Indonesia.
Oleh sebab itu, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) terus
berusaha mencegah masuknya kapal-kapal asing yang mencuri ikan di wilayah laut
Indonesia. Kapal asing yang mencuri ikan di laut Indonesia akan diancam
ditenggelamkan kapalnya dan orangnya diproses hukum.

2.2.2. Sampah di laut Indonesia


Permasalahan laut di Indonesia bukan hanya illegal fishing atau
penangkapan ikan secara ilegal karena laut Indonesia juga memiliki
masalah..Indonesia menjadi salah satu negara penyumbang sampah terbesar di laut.

4
Menutut data Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), sampah di laut
Indonesia didominasi oleh sampah plastik..Sampah yang mencemari laut akan
berdampak buruk pada habitat laut, pariwisata, kesehatan masyakarat pesisir,
hingga ekonomi.
Selain itu, laut banyak tercemar sampah plastik dan logam yang lama
proses penguraian yaitu 50–400 tahun.

2.2.3. Penangkapan ikan dengan merusak atau destructive fishing


Permasalahan laut Indonesia selanjutnya ialah penangkapan ikan dengan
cara merusak. Pencari ikan dengan cara merusak kerap terjadi di wilayah laut
Indonesia yang sangat berbahaya untuk ekosistem laut.
Penangkap ikan dengan cara merusak seperti menggunakan bom atau
pukat harimau. Cara tersebut bisa merusak ekosistem laut bahkahan akan merusak
lingkungan laut.

5
BAB III
PENUTUP
3.1. Kesimpulan
Kondisi negara maritim indonesia cukup baik,karena berdasarkan kondisi
geografisnya sendiri negara negara ini terletak diantara dua samudera dan laut
yang cukup potensial. sehingga dapat memanfaatkan letak geografis yang sangat
menguntungkan untuk meningkatkan sektor ekonomi negara. Indonesia memiliki
laut yang luas.space2/3 bagian wilayah negara Indonesia merupakan laut.
Ekonomi maritim merupakan salah satu sumber potensi ekonomi
Indonesia, misalnya industri perkapalan dan pelelangan ikan. Bisa dikatakan
bahwa sekitar 40% masyarakat Indonesia bermata pencaharian di sektor maritim.
Bahkan demi mendukung ekonomi maritim, pemerintah membentuk Kementerian
yang khusus membawahi kemaritiman di Indonesia yakni Kementerian.
Isu dan masalah yang harus dikelola sangat kompleks, sehingga membutuhkan
pengelolaan terhadap dinamika yang ada. Berikut beberapa permasalahan laut di
Indonesia :
1. Illegal fishing
2. Sampah di laut Indonesia
3. Penangkapan ikan dengan merusak atau destructive fishing

3.2. Saran
Upaya dalam menjaga kondisi sumber daya perairan di Indonesia dengan
melakukan pelestarian, tidak melakukan pemancingan ilegal, tidak mengotori laut
dengan membuang sampah sembarangan, dan melakukan penangkapan yang tidak
berlebihan dan tidak merusak serta membunuh bibit kehidupan di perairan di
Indonesia.

6
DAFTAR PUSTAKA

Finaka, A. W. (2018). Indonesia Kaya Potensi Kelautan dan Perikanan. Retrieved September
06, 2022, from Indonesiabaik.id: https://indonesiabaik.id/infografis/infografis-indonesia-
kaya-potensi-kelautan-dan-perikanan

Kevin, F. (2021, August 17). Macam-Macam Permasalah yang Terjadi di Laut Indonesia dan
Dampaknya. Retrieved September 06, 2022, from GRID Kids:
https://kids.grid.id/read/472842093/macam-macam-permasalah-yang-terjadi-di-laut-
indonesia-dan-dampaknya?page=all

Muttaqin. (2021, June 08). LAUT INDONESIA, POTENSI SUMBER DAYA ALAM LAUTAN.
Retrieved September 06, 2022, from Sekolah Islam Terpadu Al Haraki:
https://alharaki.sch.id/laut-indonesia-potensi-sumber-daya-alam-lautan-2/

iii

Anda mungkin juga menyukai