Anda di halaman 1dari 5

PERJANJIAN PINJAM PAKAI

Nomor : 05
- Pada pukul 10.00 (sepuluh) Waktu Indonesia Barat.------------
- Sabtu, tanggal 04-02-2012 (empat Pebruari tahun duaribu------
duabelas).-----------------------------------------------------
- Berhadapan dengan saya,--------------------------------------
------------------- MASRUROH, Sarjana Hukum, ------------------
----- Notaris di Kota Tangerang Selatan - Propinsi Banten, ----
dengan hadirnya saksi-saksi yang saya, Notaris kenal dan akan--
disebutkan dalam akhir akta ini :------------------------------
I. Tuan TJANDRA BUDIMAN,----------------------------------
lahir di Surakarta pada tanggal 23-05-1958 (duapuluh---
tiga Mei tahun seribu sembilanratus limapuluh delapan),
Warga Negara Indonesia, Karyawan, pemegang Kartu Tanda-
Penduduk Nomor : 09.5402.230558.0501 yang dikeluarkan--
oleh Kelurahan Pulo Gadung, berlaku sampai dengan------
tanggal 14-09-2012 (empatbelas September tahun duaribu-
duabelas),---------------------------------------------
-menurut keterangannya untuk melakukan tindakan hukum--
dalam akta ini telah mendapat persetujuan dari istrinya
yaitu Nyonya CHANDRAWATI DHARMADJI,--------------------
lahir di Jakarta pada tanggal 10-04-1963 (sepuluh April
tahun seribu sembilanratus enampuluh tiga), Warga------
Negara Indonesia, Ibu Rumah Tangga, pemegang Kartu-----
Tanda Penduduk Nomor : 09.5402.500463.0005 yang--------
dikeluarkan oleh Kelurahan Pulo Gadung, berlaku sampai-
dengan 10-04-2013 (sepuluh April tahun duaribu tiga----
belas),------------------------------------------------
-keduanya bertempat tinggal di Daerah Khusus Ibukota---
Jakarta, Jalan Kayu Putih Utara III, Rukun Tetangga----
004, Rukun Warga 008, Kelurahan Pulo Gadung, Kecamatan-
Pulo Gadung, Kota Administrasi Jakarta-Timur,----------
-keduanya untuk sementara berada di Kota Tangerang- ---
Selatan,-----------------------------------------------
-untuk selanjutnya akan disebut juga sebagai :---------
-------------------- PIHAK PERTAMA --------------------
II. Tuan YUDI FEPIADI,-------------------------------------
lahir di Purwakarta pada tanggal 14-09-1964 (empatbelas
September tahun seribu sembilanratus enampuluh empat),-
Warga Negara Indonesia, Karyawan swasta, bertempat-----
tinggal di Jalan Kayu Putih Kaveling 1235, Bukit Nusa--
Indah, Rukun Tetangga 003, Rukun Warga 016, Kelurahan--
Sarua, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang-Selatan,------
pemegang Kartu Tanda Penduduk Nomor :------------------
3603261409640001 yang dikeluarkan oleh Kelurahan Sarua,
berlaku sampai dengan tanggal 14-09-2012 (empatbelas---
September tahun duaribu duabelas),---------------------
-untuk selanjutnya akan disebut juga sebagai :---------
--------------------- PIHAK KEDUA ---------------------
-Para penghadap dikenal oleh saya, Notaris.--------------------
-Penghadap Tuan TJANDRA BUDIMAN tersebut, selanjutnya disebut--
PIHAK PERTAMA, menerangkan dengan ini meminjam-pakaikan kepada-
penghadap Tuan YUDI FEPIADI, selanjutnya dalam akta ini disebut
PIHAK KEDUA, yang menerangkan menerima pinjam pakai dari PIHAK-
PERTAMA, yaitu atas :------------------------------------------
- sebuah bangunan rumah tinggal permanen seluas 64 M2 (enam-
puluh empat meter persegi) yang didirikan diatas sebidang-
tanah seluas 120 M2 (seratus duapuluh meter persegi),-----
-terletak di :--------------------------------------------
- Propinsi : Banten ;-----------------------------
Kota : Tangerang Selatan (dahulu Kabupaten--
Tangerang ;--------------------------
Kecamatan : Ciputat ;----------------------------
Kelurahan : Sarua ;------------------------------
-setempat dikenal sebagai Jalan Kayu Putih Kaveling 1235,---
Rukun Tetangga 003, Rukun Warga 016.------------------------
-Selanjutnya pinjam pakai ini dilakukan dengan mamakai---------
perjanjian-perjanjian dan syarat-syarat sebagai berikut :------
---------------------------- PASAL 1 --------------------------
-Pinjam pakai ini dilangsungkan untuk jangka waktu 5 (lima)----
tahun lamanya terhitung sejak tanggal akta ini ditandatangani,-
dengan demikian akan berakhir pada tanggal 04-02-2017 (empat---
Pebruari tahun duaribu tujuhbelas).----------------------------
---------------------------- PASAL 2 --------------------------
-PIHAK KEDUA telah menerima tentang apa yang dipinjam pakaikan-
tersebut dalam keadaan pada saat ini serta dalam keadaan-------
terpelihara baik, oleh karenanya pada waktu pinjam pakai ini---
berakhir PIHAK KEDUA diwajibkan untuk menyerahkan kembali apa--
yang dipinjam pakainya dalam keadaan terpelihara baik pula-----
serta dalam keadaan kosong kepada PIHAK PERTAMA dan menyerahkan
kwitansi-kwitansi pembayaran rekening listrik dan telepon------
dan/atau rekening-rekening lainnya sehubungan dengan apa yang--
dipinjamnya tersebut dengan baik.------------------------------
---------------------------- PASAL 3 --------------------------
-Selama pinjam pakai ini berlangsung PIHAK KEDUA tidak---------
bertanggung jawab atas kemusnahan yang disebabkan oleh gempa---
bumi, bencana alam lainnya dan/atau dalam hal lainya diluar----
kesalahan PIHAK KEDUA menurut hukum.---------------------------
---------------------------- PASAL 4 --------------------------
-PIHAK PERTAMA menjamin kepada PIHAK KEDUA bahwa tentang apa---
yang dipinjamkan tersebut benar ia berhak meminjamkannya, oleh-
karena itu selama pinjam pakai ini berlangsung PIHAK KEDUA-----
tidak akan mendapat tuntutan dan/atau gangguan berupa apapun---
dari pihak lain yang menyatakan mempunyai hak terlebih dahulu--
atas dan terhadap apa yang dipinjam pakai tersebut, karenanya--
PIHAK KEDUA dengan ini dibebaskan oleh PIHAK PERTAMA mengenai--
hal-hal tersebut.----------------------------------------------
---------------------------- PASAL 5 --------------------------
-Perjanjian pinjam pakai ini akan berakhir atau batal karena---
salah satu pihak meninggal dunia atau karena dipindahtangankan-
dengan cara bagaimanapun juga atas bangunan rumah dan apa saja-
yang dipinjam pakai tersebut kepada pihak lain, sebelum jangka-
waktu pinjam pakai ini berakhir dan PIHAK KEDUA atau ahli------
warisnya wajib menyerahkan kembali apa yang dipinjam pakaikan--
tersebut dalam akta ini kepada PIHAK PERTAMA atau ahli---------
warisnya.------------------------------------------------------
---------------------------- PASAL 6 --------------------------
-Segala ongkos pemeliharaan/perbaikan dari apa yang dipinjam---
pakai tersebut termasuk juga pembayaran rekening-rekening------
listrik dan rekening telepon selama pinjam pakai ini-----------
berlangsung wajib dipikul dan dibayar oleh PIHAK KEDUA dengan--
cara tertib dan teratur sebagaimana mestinya, juga pembayaran--
Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), restribusi sampah dan lain-lain,
yang berkenaan dengan pemilikan bangunan tersebut selama masa--
pinjam pakai ini berlangsung wajib dipikul dan dibayar oleh----
PIHAK KEDUA.---------------------------------------------------
-Apabila PIHAK KEDUA tidak membayar Pajak Bumi dan Bangunan----
(PBB) selama 3 (tiga) tahun berturut-turut maka perjanjian-----
pinjam pakai ini dinyatakan berakhir atau batal.---------------
---------------------------- PASAL 7 --------------------------
-PIHAK KEDUA tidak diperkenankan membangun/merubah apa yang----
dipinjam pakaikan tersebut, kecuali dengan persetujuan tertulis
dari PIHAK PERTAMA dan apabila penambahan itu disetujui oleh---
PIHAK PERTAMA, maka segala penambahan yang bersifat benda------
tetap (yang bersatu dengan bangunan) menjadi milik PIHAK-------
PERTAMA dengan sendirinya, tanpa ganti kerugian berupa apapun--
dari PIHAK PERTAMA kepada PIHAK KEDUA, sedangkan untuk mengecat
atau mengapur dinding dan pagar setiap tahun yang menurut------
pertimbangan PIHAK PERTAMA atau oleh pemerintah setempat harus-
dilakukan dengan biaya yang dipikul dan dibayar oleh PIHAK-----
KEDUA.---------------------------------------------------------
-Penjagaan kebersihak atau perawatan tempat air bersih,--------
pembuangan air dan wc selama masa pinjam pakai ini berlangsung-
harus dab wajib dilakukan oleh PIHAK KEDUA atas biayanya-------
sendiri.-------------------------------------------------------
-Segala pembetulan dan perbaikan kecil seperti mengganti kaca--
kaca jendela/pintu yang pecah atau rusak, kunci-kunci/engsel- -
engsel yang rusak, atap yang bocor selama masa pinjam pakai ini
berlangsung wajib dilakukannya perbaikan oleh PIHAK KEDUA------
dengan biayanya sendiri tanpa ganti rugi berupa apapun juga----
dari PIHAK PERTAMA.--------------------------------------------
---------------------------- PASAL 8 --------------------------
-PIHAK KEDUA dilarang mempergunakan apa yang dipinjampakainya--
tersebut untuk hal-hal yang bertentangan dengan hukum dan------
kesusilaan dan PIHAK KEDUA hanya mempergunakan sebagai tempat--
tinggal.-------------------------------------------------------
-PIHAK KEDUA tidak diperkenankan dengan cara apapun atau bentuk
berupa apapun mengalihkan atau memindahkan hak pakainya atas---
apa yang dipinjamnya tersebut kepada pihak lain, baik sebagian-
maupun seluruhnya tanpa mendapat ijin tertulis terlebih dahulu-
dari PIHAK PERTAMA.--------------------------------------------
-Manakala sebelum jangka waktu pinjam pakai ini berakhir PIHAK-
KEDUA baik karena alasan-alasan apapun juga tidak menggunakan--
lagi apa yang dipinjamnya tersebut, sehingga bangunan tersebut-
menjadi terlantar maka PIHAK KEDUA harus dan wajib menyerahkan-
kembali apa yang dipinjamnya tersebut dalam keadaan baik dan---
kosong tidak dihuni oleh siapapun tanpa ada hak PIHAK KEDUA----
menuntut ganti rugi berupa apapun dari PIHAK PERTAMA.----------
---------------------------- PASAL 9 --------------------------
-PIHAK KEDUA diwajibkan atas perongkosannya sendiri memenuhi---
segala peraturan dari pemerintah daerah setempat mengenai------
orang-orang yang mendiami sesuatu bengunan.--------------------
---------------------------- PASAL 10 -------------------------
-Dalam hal salah satu pihak berkehendak untuk memperpanjang----
masa jangka waktu pinjam pakai ini, maka kehendaknya itu-------
haruslah diberitahukan kepada dan mendapat persetujuan dari----
pihak-pihak dalam waktu 3 (tiga) bulan sebelum waktu pinjam----
pakai ini berakhir.--------------------------------------------
---------------------------- PASAL 11 -------------------------
-Jika pinjam pakai ini berakhir/berhenti baik karena jangka----
waktunya berakhir dan tidak diperpanjang lagi atau karena salah
satu pihak meninggal dunia atau PIHAK KEDUA tidak melunasi-----
Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) atas tanah dan bangunan selama---
3 (tiga) tahun berturut-turut maka PIHAK KEDUA diwajibkan------
menyerahkan kembali kepada PIHAK PERTAMA apa yang dipinjamnya--
tersebut dalam keadaan terpelihara baik, bersih dan dalam------
keadaan kosong berikut kunci-kunci selengkapnya paling lambat--
2 (dua) bulan setelah berakhirnya pinjam pakai ini.------------
-Apabila dalam jangka waktu 2 (dua) bulan setelah berakhirnya--
perjanjian pinjam pakai ini PIHAK KEDUA tidak juga mengosongkan
bangunan tersebut maka PIHAK PERTAMA berhak untuk melakukan----
pengosongan paksa terhadap PIHAK KEDUA.------------------------
-Akhirnya para penghadap menyatakan dengan ini menjamin akan---
kebenaran identitas para penghadap sesuai dengan tanda pengenal
yang disampaikan kepada saya, Notaris, dan para penghadap------
bertanggung jawab sepenuhnya atas hal tersebut serta-----------
membebaskan Notaris dan saksi-saksi dari tuntutan pihak ketiga-
atau pihak manapun akibat pembuatan akta ini, selanjutnya para-
penghadap juga menyatakan telah mengerti dan memahami isi akta-
ini sepenuhnya.------------------------------------------------
-Akta ini diselesaikan pada pukul 10.30 (sepuluh lewat tiga----
puluh menit) Waktu Indonesia Barat.----------------------------
----------------------- DEMIKIAN AKTA INI ---------------------
-Dibuat dan diselesaikan di Kota Tangerang-Selatan, pada hari--
dan tanggal seperti disebutkan pada bagian awal akta ini dengan
dihadiri oleh :------------------------------------------------
1. Nyonya ENDANG PRASTITI, Sarjana Hukum,--------------------
lahir di Salatiga pada tanggal 05-09-1963 (lima September-
tahun seribu sembilanratus enampuluh tiga), Warga Negara--
Indonesia, Karyawati, bertempat tinggal di Perumahan------
Pabuaran Asri, Blok C I Nomor 10, Rukun Tetangga 01, Rukun
Warga 18, Kelurahan Pabuaran, Kecamatan Cibinong,---------
Kabupaten Bogor, pemegang Kartu Tanda Penduduk Nomor :----
32.03.17.1007/94/2937207,---------------------------------
-untuk sementara berada di Kota Tangerang Selatan, dan----
2. Tuan SURONO,----------------------------------------------
lahir di Wonogiri pada tanggal 03-02-1965 (tiga Pebruari--
tahun seribu sembilanratus enampuluh lima), Warga Negara--
Indonesia, Karyawan, bertempat tinggal di Perumahan Puri--
Bintaro Hijau Blok B4/6, Rukun Tetangga 008, Rukun Warga--
12, Kelurahan Pondok Aren, Kecamatan Pondok Aren,---------
Kabupaten Tangerang, pemegang Kartu Tanda Penduduk Nomor :
3603240302650002.-----------------------------------------
Keduanya sebagai saksi-saksi.--------------------------------
-Setelah saya, Notaris, membacakan akta ini kepada para--------
penghadap dan saksi-saksi, maka segera akta ini ditandatangani-
oleh para penghadap, saksi-saksi dan saya, Notaris.------------
-Dilangsungkan dengan tanpa perubahan.-------------------------
Minuta akta ini telah ditandatangani----------
dengan sempurna.------------------------------
- Diberikan sebagai S A L I N A N yang sama bunyinya,--------
Notaris Kota Tangerang Selatan,

M A S R U R O H, SH.

Anda mungkin juga menyukai