Anda di halaman 1dari 2

PEMESANAN OBAT

No. Dokumen : /SOP.UKP/PKM.KCR/II/2018


No. Revisi : -
SOP
Tanggal Terbit : 11 Februari 2018
Halaman : 1/2

UPTD PUSKESMAS Hj. Iip Nurhidayah, SKM


KONCARA NIP : 19681031 198911 2 001

A. Pengertian Pemesanan Obat adalah kegiatan permintaan kebutuhan obat puskesmas kepada
Dinas Kesehatan setempat dalam memenuhi kebutuhan pelayanan kesehatan untuk
masyarakat.
B. Tujuan Sebagai acuan penerapan langkah-langkah petugas farmasi dalam memenuhi
kebutuhan obat yang sesuai dengan perencanaan yang telah di buat sesuai peraturan
perundang-undangan dan kebijakan pemerintah daerah.
C. Kebijakan Surat Keputusan Kepala UPTD Puskesmas Koncara Nomor 214/PKM.KCR/XII/2017
Tentang Penunjang Pelayanan Klinis UPTD Puskesmas Koncara.
D. Referensi 1. Peraturan Menteri Kesehatan No.74 Tahun 2016 tentang Standar Pelayanan
Kefarmasian di Puskemas.
2. Pedoman Pelayanan Farmasi Puskesmas Koncara Tahun 2018

E. Langkah- 1. Proses pemesanan obat dilakukan setiap periodenya 1 bulan sekali menggunakan
Langkah form LPLPO (Laporan Pemakaian dan Lembar Permintaan Obat) untuk selanjutnya
di kirim ke Dinas Kesehatan.
2. Petugas farmasi melakukan perencanaan terlebih dahulu dengan menggunakan
data dari laporan bulanan dan sisa stok dari laporan gudang.
a. Dari data tersebut dapat diketahui rata-rata pemakaian tiap 1 bulan dan sisa
stok obat pada akhir periode.
b. Untuk jumlah kebutuhan obat yang di pesan dapat di gunakan rumus:
Permintaan = stok optimum – sisa obat
Dimana, stok optimum didapat dengan :
Stok optimum = Stok Kerja + Waktu Kosong + Waktu Tunggu
3. Proses pemesanan obat juga dengan mempertimbangkan :
a. Pola penyakit
b. Pola konsumsi obat periode sebelumnya
c. Data mutasi obat
d. Kebutuhan obat program.
4. Petugas farmasi mencatat kebutuhan obat pada form LPLPO
5. Petugas farmasi mengisi form LPLPO dengan lengkap kemudian di tandatangani
oleh Kepala Puskesmas untuk selanjutnya dikirim ke Dinas Kesehatan.
6. Petugas farmasi mengambil obat di UPTD Perbekalan Kesehatan setelah ada
konfirmasi bahwa obat sudah disiapkan oleh UPTD Perbekalan Kesehatan.
F. Unit terkait Ruang Farmasi, Ruang Tindakan, Ruang Pemeriksaan Umum, Ruang Pemeriksaan Anak,
Ruang KIA,KB dan Imunisasi.

2/2

Anda mungkin juga menyukai