Anda di halaman 1dari 2

Nama : Khalisha Yumnanida

Kelas : PIPS B 2022


NIM : 1407622054
Tugas : Bahasa Indonesia

Soal
1. Jelaskan penggunaan ragam bahasa berdasarkan media penyampaiannya.

Hubungkan dengan pengalaman pribadi Anda.

Jawab :
Ragam bahasa merupakan variasi Bahasa yang terwujud karena pemakaian bahasa.
Pemakaian bahasa dapat dibedakan melalui topik yang dibicarakan, sikap penuturnya dan juga
media yang digunakannya. Terdapat bahasa Indonesia baku dan tidak baku, Bahasa Indonesia
baku adalah yang sesuai dengan kaidah-kaidah yang telah dibuat yaitu sesuai PUEBI dan EYD,
sementara bahasa Indonesia tidak baku adalah bahasa yang tidak sesuai dengan kaidah yang
telah dibuat, atau kata kata yang dipengaruhi oleh bahasa asing ataupun bahasa daerah,
penggunaan bahasa tidak baku biasanya digunakan oleh masyarakat pada kehidupan sehari-hari
mereka. Ragam bahasa dibedakan menjadi dua berdasarkan media penyampaiannya yaitu ragam
bahasa lisan dan juga ragam bahasa tulis.

a. Ragam bahasa lisan

Ragam bahasa lisan adalah bahasa yang diucapkan melalui media lisan, yang
berhubungan dengan ruang dan waktu. Penggunaan bahasa lisan tingkat
kebakuannya dapat berubah rubah menyesuaikan sitiuasi.
Ciri dari ragam bahasa lisan adalah bertemu secara langsung, menggunakan mimic
wajah dan bahasa tubuh, berlangsung dengan singkat, memerlukan intonasi,
tergantung pad situasi dan kondisi, memerlukan lebih dari satu orang.
Seperti contohnya dalam kehidupan sehari-hari seperti pidato atau ceramah kita pasti
menggunakan ragam bahasa lisan karena disampaikan secara langsung nnamun
tingkat kebakuannya dapat dsesuaikan,

B Ragam bahasa tulis

Ragam bahasa tulis adalah ragam bahasa yang tidak memmerlukan orang lain
untuk melakukannya, ragam bahasa ini juga harus memperhatikan gramatikal seperti
subjek, predikan dan objeknya, dan penggunaan bahasa baku dalam
penyampaiannya.
Ciri dari ragam bahasa tulis ini adalah, tidak memerlukan adanya orang kedua,
dilengkapi dengan tanda baca seperti huruf miring dan huruf kapital., tidak perlu
memperhatikan Gerakan tubuh da juga mimikk wajah.
Contoh ragam bahasa tulis seperti “dia segera datang”

sumber
Rahma, M. O. (2021, November 22). Retrieved from Penggunaan Ragam Bahasa Berdasarkan
Media Penyampaiannya-Dikonversi:
https://www.scribd.com/document/541415029/Penggunaan-Ragam-Bahasa-Berdasarkan-
Media-Penyampaiannya-dikonversi
Saragih, D. K. (n.d.). Retrieved from BAHASA DAN RAGAM BAHASA PADA
PENDIDIKAN ANAK SEKOLAH:
http://openjournal.unpam.ac.id/index.php/Paradigma/article/download/1617/1340#:~:text
=Ciri%2Dciri%20ragam%20tulis%3A%201,hanya%20terbantu%20dengan%20tanda%2
0baca.
Supriyadii. (2017, September 15). Retrieved from RAGAM DAN LARAS BAHASA:
https://dosen.stie-
alanwar.ac.id/read/supriyadi/2017/09/15/36/RAGAM_DAN_LARAS_BAHASA#:~:text
=Ragam%20bahasa%20adalah%20variasi%20bahasa,antara%20bahasa%20dan%20fung
si%20pemakaiannya.

Anda mungkin juga menyukai