Anda di halaman 1dari 1

TUGAS JURNALISTIK

Kelompok 3 :

Fajar Atmaja (12305193164)

Siti Fatimatu zahro (12305193175)

Mohamad Alwi Khozin (12305193143)

JAWABAN

1. Fungsi Pers sebagai media pendidikan. Pers sebagai lembaga social dan wahana
komunikasi massa tentu punya potensi dalam penyelenggaraan pendidikan. Seperti
dinyatakan dalam Pasal 3 ayat 1 UU RI Nomer 40 Tahun 1999 tentang Pers. Dalam pasal
ini disebutkan pers nasional mempunyai fungsi sebagai media informasi, pendidikan,
hiburan, dan control social. Dalam menjalankan salah satu fungsinya inilah diharapkan
informasi yang terkait kegiatan jurnalistik bisa dijadikan sumber belajar dalam proses
pendidikan. Agar terwujud, maka dalam melaksanakan semua kegiatan ini harus
berpedoman pada prinsip penyelenggaraan pendidikan. Contoh saja adalah TVRI yang
dalam masa pandemic menayangkan sejumlah acara yang bisa membantu berbagai siswa
dalam berbagai jenjang untuk belajar.

2. Fungsi Pers sebagai media informasi. Pers mengolah informasi dengan cepat, tepat dan
menyajikannya kepada masyarakat. Dengan begitu masyarakat bisa mengetahui peristiwa
yang terjadi di suatu tempat dengan cepat (selalu up to date). Hal ini bisa membentuk
pemikiran masyarakat agar bisa mengatasi jika ada hal buruk serupa seperti jika ada
bencana yang disiarkan oleh pihak pers kepada masyarakat. Contoh terkait fungsi pers ini
adalah berita tentang bencana Tsunami Aceh yang terjadi pada tanggal 26 Desember
tahun 2004 silam. Pers memberitakan berita tersebut ke seluruh Indonesia secepatnya
setelah mendapatkan informasi jika telah ada Tsunami di Aceh. Jadi, masyarakat bisa
segera mengetahui kabar dengan cepat karena fungsi pers tersebut.

Anda mungkin juga menyukai