Anda di halaman 1dari 10

MAKALAH PKWU

LAPORAN PEMBUATAN SANDWICH BUAH

Nama Anggota Kelompok:


1. Alfira Khoerunnisa(2)
2. Elvania Desdwika P(6)
3. Roby Firma S(16)
4. Rosiana Nur Hafifah(17)
5. Suci Nurwati (21)

Kelas XII Bahasa 2

MAN 1 CILACAP TAHUN AJARAN 2022/2023


KATA PENGANTAR

Dengan mengucapakan puji syukur kepada Allah SWT yang telah


memberikan rahmat dan karunianya sehingga laporan ini dapat
terselesaikan.
Dengan mempertimbangkan kemampuan yang ada, kami ingin mcncoba
berwirausaha,yang tentunya di dukung dengan potensi pengetahuan
kami,Serta bimbingan materi dari guru.
Atas perhatian kami ucapkan terima ka sih semoga dapat memberi
manfaat maupun inspirasi pada pembaca.

Cilacap,4 Desember 2022

2
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ...............................................................................................................2


DAFTAR ISI ..............................................................................................................................3
BAB 1
PENDAHULUAN........................................................................................................................4
1. LATAR BELAKANG .....................................................................................................4
2. TUJUAN ..........................................................................................................................4
BAB 2
PEMBAHASAN ..........................................................................................................................5
1. Produk ..............................................................................................................................5
2. Bahan-Bahan ....................................................................................................................6
3. Alat-Alat ...........................................................................................................................6
4. CARA MEMBUAT .........................................................................................................6
BAB 3
ANALISIS PASAR.....................................................................................................................8
BAB 4
PERMODALAN ....................................................................................................................... 8
1. Pemasukan ......................................................................................................................8
2. Pembelian bahan-bahan ..................................................................................................8
3. Penetapan harga jual…....................................................................................................9
BAB 5
PENGEMASAN……………….………………………………………………………………..9
BAB 6
PENUTUP..................................................................................................................................10

3
BAB 1
PENDAHULUAN

1. LATAR BELAKANG
Pada zaman globalisasi variasi makanan sudah beragam bentuk dan harga,
dari yang bentuk kecil hingga yang besar dan dari harga yang murah hingga yang
mahal. Apalagi di zaman sekarang masyarakat tidak ingin rugi, masyarakat
menginginkan makanan yang enak dan harganya terjangkau.
Salah satu makanan yang enak dan harganya terjangkau adalah sandwich
buah. Walaupun sandwich buah makanan yang sederhana, tetapi sangat cocok
menjadi makanan penutup bagi masyarakat. Dalam pembuatan sandwich buah
dilakukan dengan cara yang sangat sederhana, tetapi lebih higenis serta akan dijual
dengan harga yang sangat terjangkau. Maka tentunya hal ini akan menarik minat
masyarakat untuk membelinya. Keberadaan sandwich buah sebagai salah satu
makanan dengan rasa yang enak, nikmat, manis, mengandung vitamin C dan juga
lezat.
Dengan melihat kelebihan hal tersebut diatas, maka kami ingin membuat usaha
makanan yaitu makanan sandwich buah

2. TUJUAN
Adapun tujuan kami melaksanakan kegiatan ini :
1. Menciptakan lapangan kerja sendiri,
2. Sebagai salah satu syarat nilai kewirausahaan,
3. Memperkenalkan produksi/makanan
4. Sebagai media penghasilan sampingan.

4
BAB 2
PEMBAHASAN

1. Produk

Sandwich buah merupakan camilan khas Jepang yang sangat ikonik, dengan
diisi potongan-potongan buah dan dibalur whip cream begitu menyegarkan saat
disantap untuk sarapan.
Sandwich kekinian adalah brand dari kegiatan usaha kami, karena bahan
bakunya adalah roti tawar. Namun kami ingin mengembangkan kembali dengan
cara memberikan kreatifitas bentuk, rasa dan harga yang menarik tanpa
mengurangi isi nutrisi yang terkandung di dalamnya. Sehingga sandwich dapat
terus berkembang seiring zamannya dengan beragam variasi isian. Sandwich
banyak mengandung nutrisi yang sehat dan berigizi disetiap varian isinya.
Sehingga makanan ini dapat di konsumsi oleh semua kalangan, mulai dari anak-
anak hingga orang lanjut usia.

2. Bahan-Bahan

1. Roti Tawar
2. Strawberry
3. Kiwi
4. Wippy Cream
5. Susu putih

5
3. Alat-Alat

1. Mixer
2. Plastik Wrap
3. Pisau
4. Spatula
5. Wadah
4. CARA MEMBUAT
1. Siapkan dan cuci Strawberry&Kiwi hingga bersih

2. Tuangkan kewadah Wippy cream pondan bubuk

3. Tuangkan 150 ml air dingin, kemudian mixer dengan kecepatan tinggi

6
4. Oleskan wippy cream yang sudah dimixer tadi pada roti tawar

5. Letakkan buah Strawberry&Kiwi di atas whippy cream

6. Letakkan lagi roti tawar diatasnya, kemudian bungkus Sandwich menggunakan


plastik wrap

7. Sebelum disajikan masukkan ke dalam freezer terlebih dahulu kurang lebih 30


menit 1 jam, Lalu Sandwich dipotong manjadi 2 – bagian,

7
BAB 3
ANALISIS

kami analisis menggunakan metode SWOT, yaitu :


a. Strenght (Kekuatan)
Kekuatan dari produk ini adalah :
- 1 (satu) produk terdiri dari beraneka ragam isi, rasa dan bentuk
- Bahan produk yang terjamin dan higienis
b. Weakness (Kelemahan)
Kelemahan dari produk ini adalah :
- Produknya mudah ditiru
c. Opportunities (Peluang)
Peluang dari produk ini adalah :
- Jenis makanan yang sangat digemari oleh masyarakat
- Jenis makanan yang cukup untuk mengisi perut dengan harga yang
terjangkau
d. Threath (Ancaman)
Ancaman dari produk ini adalah :
- Adanya pesaing yang menjual produk dengan harga yang lebih murah

BAB 4
PERMODALAN

1. Pemasukan
Dalam menjalankan suatu usaha, setiap pengusaha mengeluarkan biaya awal
yang biasa disebut modal untuk membeli bahan-bahan ataupun alat-alat dalam
proses produksi.
2. Pembelian bahan-bahan
➢ Sandwich Buah

Roti Tawar 1Bungkus Rp 17.000


Wippy Cream 1Bungkus Rp 30.000
Strawberry 1mika RP 12.000
Kiwi 1mika isi 2 Rp 20.000
Susu Omela 1 kaleng Rp 11.000
Jumlah 100.000

8
3. Penetapan Harga Jual
➢ Sandwich Buah

1. Harga Pokok
Harga Pokok = Modal = Rp 100.000 = 5.500
Jumlah Produk 18
2. Laba
Laba yang kami inginkan sekitar 50% yaitu Rp3.000
3. Harga Jual
Harga Jual = Harga Pokok + Laba
= 5.500 + 3.000
= 8.500/satuan
BAB 5
PENGEMASAN

Kami menggunakan mika brownis untuk pengemasan sandwich


Kelebihan dari mika ini adalah:
1. Lebih praktis dan kuat
2. Menarik
3. Mudah disusun
4. Harganya terjangkau

9
BAB 5
PENUTUP

Demikianlah laporan produk kami. Kami menyadari Makalah/laporan


kami ini masih banyak kekurangan, untuk itu kritik maupun saran yang
dapat membangun sangat kami butuhkan dari berbagai pihak.
Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat menambah pengetahuan siswa
dalam berwirausaha.

10

Anda mungkin juga menyukai