Anda di halaman 1dari 1

Nama: Amanda Yuniar

NIM: 2211000071
Kelas: 1R2B
Mata Kuliah: PKN

1) Beriman pada Tuhan berhubungan dengan Hak Asasi Manusia!

Argument: Berimana pada Tuhan berhubungan dengan Hak Asasi Manusia atau Hak beragama yang
dijamin secara konstitusional dalam UUD Tahun 1945 sebagai bagian dari hak asasi manusia yang
mendapat pengakuan, jaminan, dan perlindungan hukum oleh Negara sehingga setiap orang bebas
memeluk agama dan beribadat menurut agama yang dianutnya.

2) Beriman pada Tuhan dapat mengatasi masalah korupsi!

Argument: Korupsi sendiri memiliki arti penyalahgunaan uang atau apapun untuk keuntungan pribadi dan
merugikan orang lain yang mana dalam agama sangat tidak diperbolehkan. Dalam sudut pandang agama,
segala sesuatu yang dilakukan oleh manusia semuanya diawasi langsung oleh Tuhan Yang Maha Esa.
Maka, dengan kuatnya pemahaman, pengamalan terhadap ajaran agama, serta landasan keimanan dan
ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, berkarakter mulia, dapat mencegah seseorang
melakukan perbuatan jahat, perbuatan tercela termasuk dengan kejahat korupsi.

3) Beriman pada Tuhan bertentangan dengan primordialisme

Argument: Primordialisme sendiri memiliki arti loyalitas yang berlebihan terhadap budaya yang bersifat
subsnasional seperti keluarga, agama, atau ras. Lalu mengapa beriman pada Tuhan bertentangan dengan
primordialisme? Karna primordialisme ini berpotensi untuk memecah belah keutuhan bermasyarakat.
Pasalnya, hal tersebut bertentangan dengan ideologi Pancasila yang mengandung unsur kebinekaan. Dan
dalam beriman pada Tuhan juga suatu individu belajar untuk tidak mengusik orang lain yang berbeda
darinya.

4) Beriman pada Tuhan dapat mengatasi masalah kemiskinan!

Argument: Dengan beriman pada Tuhan suatu individu pastilah akan mendapatkan suatu petunjuk dan
penjelasan perihal bagaimana sikap hidup yang seharusnya dijalani untuk kebaikan diri sendiri dan
bagaimana seharusnya kita bersikap dan berperilaku di hadapan dengan orang lain. Mengapa demikian?
Karena kemiskinan merupakan salah satu akibat dari rasa malas yang mana sikap hidup yang tidak baik.

5) Beriman pada Tuhan berarti antidiskriminasi!

Argument: Beriman pada Tuhan berarti antidiskriminasi karena seseorang yang patuh dan mengerti bahwa
perlakuan semena-mena terhadap orang lain akan mendatangkan perpecahan dan dampak buruk untuk
kedua belah pihak. Selain itu, diskriminasi juga dilarang oleh Tuhan sehingga seseorang yang beriman pada
Tuhan pastinya akan menjadi orang yang antidiskriminasi dan akan mendatangkan persatuan serta
kedamaian dalam bermasyarakat.

Anda mungkin juga menyukai