Anda di halaman 1dari 3

INSTITUT BISNIS MUHAMMADIYAH BEKASI

TUGAS PERTEMUAN 1
SEMESTER GENAP TAHUN AJARAN 2020 - 2021
Mata Kuliah : Pengantar Akuntansi - 1 Dosen : Atika Rahmi, SE, Ak., M.Si.
Waktu : 90 menit
Semester : 1 (Satu) Program Studi : ALL – FEB IBM BEKASI

1. Sebutkan pengertian dari Akuntansi!


2. Sebutkan perbedaan Postulat dasar Akuntansi dengan Prinsip Dasar Akuntansi!
3. Jelaskan satu persatu dari Postulat dasar Akuntansi
4. Jelaskan 10 prinsip dasar Akuntansi!
5. Sebutkan pihak-pihak yang terkait dengan informasi Akuntansi!

Jawaban :

1. Secara garis besar, Akuntansi merupakan sebuah kegiatan pencatatan, pengelompokkan, dan
pengolahan data numeric dari sebuah transaksi guna menghasilkan laporan keuangan yang
nantinya akan dijadikan dasar pengambilan keputusan bagi siapapun yang membutuhkan
informasi didalamnya.

2. Perbedaan antara Postulat Dasar Akuntansi dengan Prinsip Dasar Akuntansi adalah :
Postulat Dasar Akuntansi adalah sebuah pernyataan yang tidak memerlukan pembuktian
yang dapat diterima secara umum karena sesuai dengan objectives/tujuan daripada financial
statement, dan menggambarkan lingkungan ekonomi, politik, sosiologis, dan hukum dimana
akuntansi harus beroperasi.
Sedangkan Prinsip Dasar Akuntansi adalah aturan keputusan umum (general decision
rules) yang diturunkan dari objectives/tujuan dan konsep teoitis (teoritical concepts), yang mana
prinsip ini mengatur segala bentuk pengembangan dari teknik-teknik akuntansi.

3. Adapun Postulat Dasar Akuntansi terdiri atas :


a. Dalil Keutuhan Usaha / Entitas (The Business Entity)
Postulat yang menyatakan bahwa perusahaan sebagai suatu unit yang dimiliki oleh
pemilik, namun aset didalamnya harus dipisahkan dengan aset pribadi dari si pemilik.
b. Dalil Kelangsungan Usaha (The Going Concern / Continuity Of Activity)
Postulat yang menyatakan bahwa perusahaan / entitas akuntansi akan terus hidup dan
berkembang tanpa terlikuidasi oleh waktu.
c. Dalil Unit Pengukuran (The Unit of Measure)
Postulat yang menyatakan bahwa akuntansi adalah pengukuran dan proses
mengkomunikasikan aktivitas perusahaan yang dapat diukur dalam satuan moneter.
d. Dalil Periode Akuntansi (The Accounting Period / Time Period)
Postulat yang menyatakan bahwa laporan keuangan perusahaan seharusnya
diungkapkan secara periodik.
INSTITUT BISNIS MUHAMMADIYAH BEKASI

4. Prinsip Dasar Akuntansi secara umum terdiri atas :


a. Prinsip Entitas Ekonomi ( Economic Entity Principle)
Prinsip yang mengakui konsep kesatuan usaha sebuah perusahaan.
b. Prinsip Periode Akuntansi (Period Principle)
Penilaian dan pelaporan keuangan entitas usaha dibatasi oleh periode waktu tertentu.
c. Prinsip Satuan Moneter (Unit Monetary Principle)
Pencatatan transaksi keuangan harus dinyatakan dalam bentuk mata uang tanpa
melibatkan faktor-faktor non kuantitatif.
d. Prinsip Biaya Historis (Historical Cost Principle)
Prinsip yang mengharuskan penilaian atau pencatatan transaksi keuangan atas suatu
barang atau jasa berdasarkan biaya-biaya yang dikeluarkan untuk memperoleh barang atau
jasa tersebut.
e. Prinsip Kesinambungan Usaha (Going Concern Principle)
Prinsip yang menganggap bahwa sebuah entitas usaha akan beroperasi terus-menerus
dan berkesinambungan.
f. Prinsip Pengungkapan Penuh (Full Disclosure Principle)
Prinsip akuntansi yang menyajikan informasi keuangan secara lengkap dan informatif.
g. Prinsip Pengakuan Pendapatan (Revenue Recognition Principle)
Prinsip yang mengakui bahwa pendapatan diakui ketika terjadi transaksi kuangan dan
ada kepastian nilai nominal atas pendapatan tersebut, meski penambahan kas belum
diterima perusahaan.
h. Prinsip Mempertemukan (Matching Principle)
Prinsip yang menyatakan bahwa biaya yang dikeluarkan perusahaan harus dipertemukan
dengan pendapatan yang diterima, dengan maksud untuk menentukan nilai penghasilan
bersih tiap periode.
i. Prinsip Konsistensi (Consistency Principle)
Prinsip akuntansi yang harus digunakan pada pelaporan keuangan secara konsisten atau
tidak berubah-ubah dalam hal metode, prosedur dan kebijakan yang digunakan.
j. Prinsip Materialitas
Prinsip yang mengakui adanya pengukuran dan pencatatan akuntansi secara material
atau bernilai.

5. Pihak-pihak yang terkait dengan informasi Akuntansi antara lain :


a. Pihak Internal :
 Pemilik Perusahaan
 Manajemen Perusahaan
 Karyawan Perusahaan
 Investor
 Pemegang Saham
b. Pihak Eksternal :
 Masyarakat
INSTITUT BISNIS MUHAMMADIYAH BEKASI

 Pemerintah
 Kreditur
 Calon Investor

Anda mungkin juga menyukai