Anda di halaman 1dari 3

Esai argumentasi

Pemuda harapan bangsa

Pemuda adalah individu yang sedang berada pada masa dewasa awal hingga
pertengahan dewasa madya. Dewasa awal pada umumnya mereka sudah matang secara
emosional dan juga mereka sedang pada puncak-puncak nya kreativitas. ‘’Masa dewasa awal
ini ditandai oleh eksperimen dan eksplorasi.” (Santrock,2011,hlm.6). Bisa dikatakan pada
masa ini merupakan masa yang paling optimal. Pemikiran mereka kritis terhadap segala hal.

Pemuda memiliki keinginan untuk bereksplorasi dan bereksperimen. Keinginan inilah


yang mendasari pemuda bergerak melakukan segala sesuatu. Mereka terus mengeksplorasi
apapun yang belum mereka ketahui. Pemikiran kritis dan keinginan mengeksplorasi inilah
yang menjadikan pemuda tidak tinggal diam apabila melihat suatu hal yang tidak benar.

Bung Karno pernah mengatakan “Beri aku seribu orang tua maka akan ku cabut
Gunung Semeru hingga akarnya. Namun beri aku sepuluh pemuda maka akan ku guncang
dunia.” Kutipan ini menggambarkan betapa berharganya pemuda di mata dunia. Betapa dunia
mengharapkan pemuda berkualitas yang akan melanjutkan perjuangan kaum tua.

Kutipan atas pendapat Edward Shill dari jurnal yang ditulis Aloysius Bram
Widyanto :

Edward Shill (dalam Aloysius Bram Widyanto, 2010, hlm.4) mnegemukakan


bahwa “Edward Shill mengkategorikan mahasiswa sebagai lapisan intelektual
yang memiliki tanggung jawab sosial yang khas. Shill menyebutkan ada lima
fungsi kaum intelektual yakni mencipta dan menyebar kebudayaan tinggi,
menyediakan bagan-bagan nasional dan antar bangsa, membina keberdayaan
dan bersama, mempengaruhi perubahan social dan memainkan peran politik.
Arbi Sanit memandang, mahasiswa cenderung terlibat dalam tiga fungsi
terakhir. Sementara itu Samuel Huntington menyebutkan bahwa kaum
intelektual di perkotaan merupakan bagian yang mendorong perubahan politik
yang disebut reformasi”.

Mahasiswa sebagai pemuda yang berintelektual tentu sangat diharapkan menjadi


penerus bangsa. Mereka yang akan membawa bangsa ini keluar dari kegelapan. Perubahan
bangsa ini ada ditangan pemuda. Maka dari itu, jadilah pemuda berpendidikan yang memiliki
jiwa nasionalisme yang tinggi. Karena bangsa ini berhak maju ditangan pemuda.

Dalam spirit yang sama pula, kita diajak untuk bersama-sama menjadi duta pemersatu.
Menjadi agen perubahan. Dan, menjadi simbol persatuan. Menyebarkan cinta kasih kepada
sesama saudara. Kita menjadi pembeda, yang siap mewariskan nilai-nilai luhur Pancasila
kepada generasi berikutnya. Menjadi orang muda yang mendedikasikan diri untuk kejayaan
NKRI. Sebagai generasi muda kita harus optimistis membawa bangsa Indonesia ke arah
yang lebih baik, dan lebih maju. Semoga momentum Sumpah Pemuda meningkatkan
kreativitas kita untuk kejayaan bangsa Indonesia. Untuk menjaga keutuhan NKRI dari
berbagai ancaman disintegrasi bangsa.

Sumber: https://m.mediaindonesia.com/opini/356459/generasi-muda-harapan-bangsa
Daftar pustaka

Santrock, John.W (2011). Life-span development. Edisi ketigabelas: Penerbit Erlangga.

Widyanto, A.B (2010). Pemuda dalam perubahan sosial. Lembaga LPPM jurnal, 1 (1), hlm.
4

Anda mungkin juga menyukai