Anda di halaman 1dari 65

PENGETAHUAN MASYARAKAT TENTANG PENANGANAN

PERTAMA PADA KASUS LUKA BAKAR DI KOMPLEK BATU


BENAWA 2 RT.15 KEC. BANJARMASIN BARAT
BANJARMASIN

SKRIPSI

Untuk memenuhi sebagian syarat memperoleh gelar


Sarjana Keperawatan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Suaka Insan Banjarmasin
HALAMAN SAMPUL

Oleh:
Kristian Septiyadi
NIM: 113063C117019

PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN SUAKA INSAN
BANJARMASIN
2023
HALAMAN PERSETUJUAN KOMISI PEMBIMBING

PENGETAHUAN MASYARAKAT TENTANG PENANGANAN


PERTAMA PADA KASUS LUKA BAKAR DI KOMPLEK BATU
BENAWA 2 RT.15 KEC. BANJARMASIN BARAT
BANJARMASIN

SKRIPSI

Oleh:
Kristian Septiyadi
NIM: 11194862111279

Telah Disetujui untuk Diajukan dalam Ujian Skripsi


pada Januari 2023

Pembimbing I Pembimbing II

Fitri Yuliana, S.S.T., M.Kes Nurul Hidayah, S.S.T., M.Kes


NIK. 1166012011036 NIK. 1166012011038

ii
HALAMAN PENGESAHAN DEWAN PENGUJI

PENGETAHUAN MASYARAKAT TENTANG PENANGANAN


PERTAMA PADA KASUS LUKA BAKAR DI KOMPLEK BATU
BENAWA 2 RT.15 KEC. BANJARMASIN BARAT
BANJARMASIN

SKRIPSI

Oleh:
Kristian Septiyadi
NIM: 11194862111279

Telah Diujikan dan Dipertimbangkan Dosen Penguji Proposal


Skripsi Pada Tanggal Januari 2023

Ketua Dewan Penguji

Fitri Yuliana, S.S.T., M.Kes


NIK. 1166012011036

Anggota Dewan Penguji Penguji Utama

Nurul Hidayah, S.S.T., M.Kes Sarkiah, S.S.T., M.Kes


NIK. 1166012011038 NIK. 1166012011039
Mengetahui,
Dekan Fakultas Kesehatan Ketua Jurusan Kebidanan

H. Ali Rakhman Hakim, M. Farm., Apt Ika Mardiatul Ulfa, SST., M.Kes
NIK. 1166012015073 NIK. 1166122009027
Ketua LPPM
Universitas Sari Mulia

Dini Rahmayani, S.Kep., Ns., MPH


NIK. 1166122004007

iii
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan pada tuhan Yang Maha Esa yang telah

mencurahkan berkat dan rahmat-Nya, sehingga peneliti dapat menyelesaikan

Skripsi yang berjudul “Pengetahuan Masyarakat tentang Penanganan Pertama

pada Kasus Luka Bakar di Komplek Batu Benawa 2 RT.15 Kec. Banjarmasin

Barat Banjarmasin“ dengan baik dan sesuai dengan waktu yang ditetapkan.

Penyusunan skripsi ini dimaksud untuk melengkapi persyaratan

memperoleh gelar Sarjana Keperawatan (S.Kep) di Sekolah Tinggi Ilmu

Kesehatan Suaka Insan Banjarmasin. Dalam penyusunan skripsi ini banyak sekali

pihak-pihak yang memberikan dukungan, bimbingan, dorongan serta perhatian

sehingga skripsi ini dapat diselesaikan oleh penulis. Oleh karena itu pada

kesempatan ini penulis menyampaikan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya

kepada:

1. Sr. Imelda Ingir Ladjar, SPC, BSN, MHA, selaku Ketua Stikes Suaka Insan

Banjarmasin..

2. Bapak Warjiman, S. Kep, MSN, selaku Wakil Ketua I STIKES Suaka Insan

Banjarmasin.

3. Ibu Chrisnawati, BSN, MSN, selaku Kepala Program Studi Sarjana

Keperawatan STIKES Suaka Insan Banjarmasin.

4. Bapak Aulia Rachman, S.Kep.Ners selaku Koordinator Riset STIKES Suaka

Insan Banjarmasin.

5. Fitri Yuliana, S.S.T., M.Kes sebagai Pembimbing I yang telah memberikan

bimbingan, saran serta mengarahkan dalam penyusunan Skripsi ini.

iv
6. Nurul Hidayah, S.S.T., M.Kes sebagai Pembimbing II yang yang telah

memberikan bimbingan, saran serta mengarahkan dalam penyusunan Skripsi

ini.

7. Seluruh Dosen dan Staf Karyawan Sarjana Keperawatan (S.Kep) di Sekolah

Tinggi Ilmu Kesehatan Suaka Insan Banjarmasin yang telah memberikan

bimbingan dan bantuan.

8. Kedua orang tua, keluarga, kekasih, sahabat dan teman-teman yang telah

memberikan semangat, dukungan serta doa kepada penulis sehingga dapat

menyelesaikan penyusunan skripsi ini.

9. Teman-teman seangkatan dan seperjuangan yang telah memberikan semangat

dan bantuan.

Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih jauh dari kesempurnaan,

banyak kekurangan dn kesalahan. Oleh karena itu penulis mengharapkan kritikal

dan saran yang membangun untuk perbaikan penulisan selanjutnya. Demikian

yang dapat penulis sampaikan bila ada kalimat yang salah mohon dimaafkan dan

akhir kata penulis mengucapkan banyak terimakasih dan semoga skripsi ini

bermanfaat bagi kita semua.

Banjarmasin, Januari 2023

Peneliti

v
DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL.............................................................................................i
HALAMAN PERSETUJUAN KOMISI PEMBIMBING.......................................ii
HALAMAN PENGESAHAN DEWAN PENGUJI...............................................iii
KATA PENGANTAR............................................................................................iv
DAFTAR ISI...........................................................................................................ix
DAFTAR GAMBAR.............................................................................................xii
DAFTAR TABEL................................................................................................xiii
DAFTAR LAMPIRAN.........................................................................................xiv
BAB I PENDAHULUAN........................................................................................1
A. Latar Belakang Masalah....................................................................1
B. Rumusan Masalah..............................................................................6
C. Tujuan Penelitian...............................................................................6
D. Manfaat Penelitian.............................................................................6
E. Keaslian Penelitian.............................................................................8
BAB II TINJAUAN PUSTAKA.............................................................................9
A. Telaah Pustaka...................................................................................9
1. Konsep Pengetahuan..........................................................................9
2. Luka Bakar.......................................................................................13
3. Pertolongan pertama pada luka bakar..............................................19
B. Landasan Teori.................................................................................21
1. Faktor pendidikan............................................................................22
2. Faktor pekerjaan...............................................................................22
3. Faktor pengalaman...........................................................................22
4. Keyakinan........................................................................................22
5. Sosial budaya...................................................................................23
C. Skema Landasan Teori.....................................................................23
D. Kerangka Konsep Penelitian............................................................24
BAB III METODE PENELITIAN........................................................................50

ix
A. Jenis dan Rancangan Penelitian.......................................................50
B. Tempat, Waktu dan Sasaran Penelitian...........................................50
1. Lokasi Penelitian..............................................................................50
2. Waktu Penelitian..............................................................................50
3. Sasaran Penelitian............................................................................51
C. Populasi dan Sampel Penelitian.......................................................51
1. Populasi............................................................................................51
2. Sampel..............................................................................................51
3. Sampling..........................................................................................53
D. Variabel penelitian...........................................................................53
E. Definisi operasional.........................................................................53
F. Instrumen penelitian............................................................................54
G. Uji validitas dan reliabilitas.............................................................55
1. Uji Validitas.....................................................................................55
2. Uji Reabilitas...................................................................................56
H. Teknik pengumpulan data................................................................57
1. Tahap persiapan pengumpulan data.................................................57
2. Tahap pengumpulan data.................................................................57
3. Jalannya penelitian...........................................................................58
I. Cara Analisis Data...............................................................................61
1. Pengumpulan Data...........................................................................61
2. Analisis Data....................................................................................63
J. Etika Penelitian....................................................................................64
1. Ethical Clereance.............................................................................64
2. Ijin Tempat Penelitian......................................................................64
3. Informed Consent.............................................................................64
4. Confidentiallity................................................................................64
5. Benefit..............................................................................................65
6. Justice..............................................................................................65
K. Kesulitan Penelitian.........................................................................65
1. Hambatan Penelitian........................................................................65

x
2. Keterbatasan.....................................................................................66
DAFTAR PUSTAKA............................................................................................67
LAMPIRAN

xi
DAFTAR GAMBAR

Gambar Halaman

Gambar 2. 1 pembagian daerah tubuh berdasarkan Rule of Nine..........................16

Gambar 2. 2 Kedalaman Luka Bakar pada Anatomi Kulit....................................19

Gambar 2. 3 Skema Landasan Teori......................................................................24

Gambar 2. 4 Kerangka Konsep..............................................................................24

xii
DAFTAR TABEL

Tabel Halaman

Tabel 1. 1 Keaslian Tulisan 8

Tabel 2. 1 Derajat dan kedalaman luka bakar.......................................................15

Tabel 3. 1 Variabel Penelitian dan Definisi Operasional.......................................53

xiii
DAFTAR LAMPIRAN

1. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan


2. Formulir Judul
3. Surat Ijin Studi Pendahuluan dari LPPM
4. Surat balasan dari tempat penelitian
5. Lembar Permohonan Menjadi Responden
6. Lembar Pernyataan Kesediaan Menjadi Responden
7. Kuesioner Penelitian
8. Rancangan Master Tabel Penelitian
9. Lembar Konsultasi Pembimbing I
10. Lembar Konsultasi Pembimbing II
11. Berita Acara Perbaikan Skripsi

xiv
1.

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Luka bakar merupakan cidera yang memiliki mordibilitas dan derajat

cacat tertinggi di rumah sakit. Luka bakar merupakan suatu jenis trauma

dengan mortalitas tinggi yang sangat memerlukan penatalaksanaan khusus

sejak awal (fase syok) sampai fase lanjut. Kasus luka bakar merupakan suatu

bentuk cidera berat yang memerlukan penatalaksanaan yang baik dan tepat,

karena jika tidak segera ditangani akan memperparah luka dan dapat

menyebabkan komplikasi berupa dehidrasi, infeksi sekunder dan lain-lain.

Kerusakan yang terjadi pada kulit atau jaringan tubuh dapat merusak jaringan,

sehingga diperlukan penanganan yang tepat. Luka bakar biasanya disebabkan

oleh panas atau radiasi, radioaktif, arus listrik, gesekan atau kontak dengan

senyawa kimia (Wijaya et al., 2019).

Data epidemiologi menunjukkan bahwa luka angka kejadian luka

bakar lebih tinggi pada kelompok usia anak dan lansia, serta pekerjaan yang

meningkatkan paparan terhadap sumber luka bakar. Luka bakar juga lebih

cenderung terjadi pada orang yang tinggal di negara berpenghasilan rendah

hingga menengah. Lebih dari 6 juta orang terkena luka bakar setiap tahun di

seluruh dunia. Sekitar 80% dari luka bakar timbul dari kesalahan individu dan

70% terjadi di rumah. Terdapat data yang menunjukkan bahwa kasus luka

bakar 19% terjadi pada anak usia balita. Selain itu, dilaporkan bahwa 12%

1
2

kasus luka bakar terjadi pada orang usia di atas 60 tahun. Di India, lebih dari

1.000.000 orang dilaporkan mengalami luka bakar derajat sedang hingga

berat setiap tahunnya. Sementara itu, di Bangladesh 173.000 anak mengalami

luka bakar derajat sedang hingga berat setiap tahunnya (WHO, 2022).

Data mengenai epidemiologi luka bakar secara nasional di Indonesia

masih terbatas. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia menyebutkan

bahwa terdapat 303 pasien yang menjalani perawatan akibat luka bakar di

Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo antara tahun 2020-2022. Untuk jenis

kelamin, perbandingan antara pria dan wanita adalah 2,26:1 dengan rerata

usia adalah 25,7 tahun. Angka kematian akibat luka bakar adalah 6-7%.

Sekitar 75% dari kematian akibat luka bakar disebabkan oleh inhalasi karbon

monoksida (Kemenkes RI, 2022).

Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan (P3K) merupakan usaha-usaha

untuk menangani korban segera mungkin ditempat kejadian sebelum tenaga

medis mengambil alih penanganan, macam-macam tindakan yang dilakukan

dalam pertolongan pertama, seperti memindahkan korban pada tempat yang

aman dan lapang untuk bisa memberikan pertolongan lebih lanjut kepada

korban sewaktu mengalami kecelakaan. P3K sangat diperlukan bagi anak,

karena anak sewaktu-waktu dapat mengalami kecelakaan, penyebab

kecelakaan pada anak berbeda dengan orang dewasa. Penanganan kecelakaan

pada anak tergantung pada keadaan (Oktia, 2005).

Luka bakar dapat terjadi di mana saja, termasuk di rumah, apabila

luka bakar itu terjadi segera bisa dilakukan tindakan pertolongan pertama
3

pada luka bakar yaitu dengan mendinginkan kulit terbakar dengan air

mengalir selama kurang lebih 20 menit (Yusuf, 2011).

Luka bakar adalah luka yang tidak jarang terjadi pada kehidupan

sehari-hari, baik luka bakar kecil ataupun besar. Kehidupan sehari-hari yang

sering berurusan dengan api membuat luka bakar tidak menjadi hal yang

asing karena itulah, pengetahuan tentang pertolongan pertama pada luka

bakar yang tepat sangat diperlukan oleh orang awam (Agfian, 2011).

Pada dasarnya dalam berbagai kasus darurat yang terjadi misalnya

pada luka bakar, peran masyarakat sangatlah penting karena peran dan

pengetahuan masyarakat merupakan faktor utama yang bisa menentukan

keselamatan seseorang. Hal ini karena masyarakat adalah kelompok pertama

yang akan berhadapan langsung dengan penderita luka bakar yang

membutuhkan bantuan sebelum korban mendapatkan bantuan dari pihak yang

berkompeten, dalam hal ini petugas medis (Anneahira, 2012).

Pengetahuan pertolongan pertama adalah hasil tahu yang terjadi

setelah seseorang mengamati suatu informasi. Pengetahuan merupakan

domain yang sangat penting untuk membentuk suatu tindakan/keterampilan

pertolongan pertama. Menurut Wulandini (2019) menyatakan bahwa semakin

baik pengetahuan seseorang tentang pertolongan pertama maka akan semakin

baik seseorang dalam melakukan tindakan pertolongan pertama di lapangan.

Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan pengetahuan

terkait dengan pertolongan pertama adalah dengan melakukan pendidikan

kesehatan (Wulandari, 2019).


4

Pengetahuan tentang penanganan luka bakar pada anak sekolah masih

rendah salah satunya adalah dengan menggunakan ramuan ataupasta gigi

yang dioleskan di kalangan anak sekolah ternyata malah memperburuk situasi

luka bakar (Muthohharoh, 2015).

Salah satu cara meningkat pengetahuan masyarakat adalah dengan

memberikan edukasi atau pendidikan kesehatan tentang pertolongan pertama

penanganan luka bakar, karena masih banyak yang melakukan penanganan

dengan cara yang salah. Hal tersebut juga di pengaruhi oleh masyarakat yang

berada di wilayah komplek perumahan yang masih kurang mendapatkan

tentang edukasi bagaimana cara penanganan pertama luka bakar yang benar

dan baik (Moenadjat, 2016).

Penanganan luka bakar yang tepat tidak akan menimbulkan dampak

yang berbahaya bagi tubuh, akan tetapi tetapi jika luka bakar tidak ditangani

dengan segera akan menyebabkan berbagai komplikasi seperti infeksi, syok,

dan ketidakseimbangan elektrolit yang sangat berbahaya bagi tubuh.

Komplikasi lain yang terjadi akibat luka bakar yaitu trauma psikologis yang

berat karena cacat akibat bekas luka bakar (Brunner & Suddart, 2013).

Sejalan dengan penelitian Magfiroh (2022), menunjukkan bahwa dari

40 orang responden, sebanyak 76% memiliki pengetahuan yang kurang

tentang penanganan pertama pada kasus luka bakar. Ni Made Krisna Dewi

Widya Permata Adi (2021), penelitian menunjukkan bahwa dari 30 orang

responden, sebanyak 42% mengalami luka bakar derajat 2 dan sebanyak 68%

memiliki pengetahuan yang kurang tentang penanganan pertama pada kasus


5

luka bakar. Rizqi Febrianti (2022), menunjukkan bahwa dari 30 orang

responden, 63,7% memiliki pengetahuan yang kurang tentang penanganan

pertama pada kasus luka bakar.

Salah satu penatalaksanaan pertama yang tepat adalah menggunakan

air mengalir setelah terjadinya luka bakar dapat menurunkan pelebaran luka

bakar dan dalam penelitian telah dipaparkan mengenai penggunaan air

mengalir sesaat setelah terjadi luka bakar mampu menurunkan prevalensi atau

pelebaran luka bakar (Wood et al., 2016).

Komplek Batu Benawa 2 RT.15 Kec. Banjarmasin Barat Banjarmasin

dalam kurun waktu 2016-2022 telah mengalami kejadian kebakaran skala

besar sebanyak 5x dan pada tahun 2016 mengakibatkan korban jiwa akibat

luka bakar sebanyak 1 orang dengan keparahan luka bakar hingga 70%,

sedangkan data kebakaran skala kecil sebanyak 17 kali yang disebabkan oleh

kompor meledak, konsleting listrik hingga kelalaian akibat penggunaan rokok

dan petasan dan sebagian mengakibatkan luka bakar bagi para korbannya.

Berdasarkan studi pendahuluan yang peneliti lakukan di Komplek

Batu Benawa 2 RT.15 Kec. Banjarmasin Barat Banjarmasin, terdapat 71 KK

dengan jumlah penduduk laki-laki sebanyak 221 orang dan wanita sebanyak

240 orang dengan total penduduk semua umur 461 orang. Hasil wawancara

dengan 10 orang sebanyak 7 orang (70%) mengatakan bahwa pertolongan

pertama yang dilakukan saat terkena luka bakar yaitu dengan mengoleskan

pasta gigi, kecap, salep, minyak atau mentega ke area yang terbakar

sedangkan 3 orang (30%) mengatakan bahwa pertolongan pertama pada luka


6

bakar dilakukan dengan cara mendinginkan kulit terbakar dengan air mengalir

dalam waktu sekitar 10 menit.

Berdasarkan permasalahan tersebut, maka penulis tertarik untuk

melakukan penelitian tentang “Pengetahuan Masyarakat tentang Penanganan

Pertama pada Kasus Luka Bakar di Komplek Batu Benawa 2 RT.15 Kec.

Banjarmasin Barat Banjarmasin”.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah diatas penulis tertarik untuk

membahas tentang “Bagaimanakah gambaran pengetahuan masyarakat

tentang penanganan pertama pada kasus luka bakar di Komplek Batu Benawa

2 RT.15 Kec. Banjarmasin Barat Banjarmasin?”.

1.3 Tujuan Penelitian

Mengetahui gambaran pengetahuan masyarakat tentang penanganan

pertama pada kasus luka bakar di Komplek Batu Benawa 2 RT.15 Kec.

Banjarmasin Barat Banjarmasin.

1.4 Manfaat Penelitian

1. Manfaat Teoritis

Hasil dari Penelitian ini diharapkan dapat memperkuat teori

mengenai kondisi yang berhubungan dengan tingkat pengetahuan dan

perilaku manusia serta dapat dimanfaatkan untuk penelitian selajutnya

berkaitan dengan masalah yang sama.

2. Manfaat Praktis
7

a. Bagi Masyarakat

Degan adanya penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan

acuan bagi masyarakat untuk meningkatkan pengetahuan serta

kesadaran pada masyarakat tentang bagaimana penanganan pertama

pada kasus luka bakar.

b. Bagi Profesi Perawat

Peneliti berharap degan adaya penelitian ini dapat memberikan

kesadaran ataupun memunculkan partisipan perawat dalam

meingkatkan pengetahua masyarakat dengan melakukan pendidikan

kesehatan maupun promkes pada masyarakat tentang bagaimana

penanganan pertama pada kasus luka bakar sehingga intervensi yang

didapatkan bisa memberikan hasil yang optimal.

c. Bagi Institusi Pendidikan

Penelitian ini diharapkan dapat menjadi sumber pustaka dan

wacana bagi pembaca di perpustakaan dalam menambah wawasan dan

ilmu pengetahuan tentang penanganan pertama pada luka bakar. Dan

dapat mengembangkan setiap mata ajar keperwatan yang berkaitan.

d. Bagi Peneliti Selanjutnya

Hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai dasar dalam

melaksanakan penelitian lebih lanjut yang berkaitan dengan gambaran

pengetahuan masyarakat tentang penanganan pertama kasus luka

bakar.
8

1.5 Keaslian Penelitian

Penelitian yang berkenaan dengan gambaran pengetahuan masyarakat

tentang penanganan pertama pada kasus luka bakar di Komplek Batu Benawa

2 RT.15 Kec. Banjarmasin Barat Banjarmasin.

Tabel 1. 1
Keaslian Tulisan
Metode
Judul Penelitian Hasil Penelitian
Penelitian
Magfiroh, Fatihatul (2022). Gambaran Deskriptif Hasil penelitian menunjukkan bahwa
Tingkat Pengetahuan Pertolongan dari 40 orang responden, sebanyak
Pertama Pada Luka Bakar Di 76% memiliki pengetahuan yang
Masyarakat Kelurahan Ulujami kurang tentang penanganan pertama
Kecamatan Pesanggrahan Jakarta pada kasus luka bakar.
Selatan
Ni Made Krisna Dewi Widya Permata Deskriptif Hasil penelitian menunjukkan bahwa
Adi (2021). Gambaran Kejadian Luka dari 30 orang responden, sebanyak
Bakar Dan Tingkat Pengetahuan Ibu 42% mengalami luka bakar derajat 2
Tentang Pertolongan Pertama Luka dan sebanyak 68% memiliki
Bakar Pada Anak Usia Toddler Di pengetahuan yang kurang tentang
Desa Padang Sambian KLOD penanganan pertama pada kasus luka
bakar.
Rizqi Febrianti (2022), Tingkat Deskriptif Hasil penelitian menunjukkan bahwa
Pengetahuan Pertolongan Pertama dari 30 orang responden, 63,7%
Luka Bakar Pada Siswa SMKN 1 memiliki pengetahuan yang kurang
Situbondo. tentang penanganan pertama pada
kasus luka bakar.

Berdasarkan tabel diatas perbedaan penelitian tersebut dengan penelitian

yang akan dilakukan ini yaitu terletak pada tempat yang akan dilaksanakan oleh

peneliti di Komplek Batu Benawa 2 RT.15 Kec. Banjarmasin Barat Banjarmasin

dengan sasaran yaitu masyarakat di Komplek Batu Benawa 2. Peneltian ini

menggunakan metode deskriptif. Waktu penelitian akan dilaksanakan kurang

lebih 2 bulan yaitu bulan Januari s.d Februari 2023.


2.

TINJAUAN PUSTAKA

A. Telaah Pustaka

1. Konsep Pengetahuan

2. Pengertian

Menurut Notoatmodjo dalam (Rahmawati, 2019)

pengetahuan (knowledge) adalah hasil tahu dari manusia, yang

sekedar menjawab pernyataan ‘what’, misalnya apa air, apa manusia,

apa alam, dan sebagainya. Pengetahuan merupakan hasil dari tahu,

dan ini terjadi setelah orang melakukan penginderaan terhadap suatu

objek tertentu. Penginderaan terjadi melalui panca indera manusia,

yakni indera penglihatan, pendengaran, penciuman, perasaan, dan

peraba. Sebagian besar pengetahuan manusia diperoleh melalui mata

dan telinga.

Pengetahuan adalah pemahaman teoritis dan praktik (Know-

how) yang dimiliki oleh manusia. Pengetahuan yang dimiliki

seseorang sangat penting bagi intelegensia orang tersebut.

Pengetahuan dapat disimpan dalam buku, teknologi, praktik, dan

tradisi. Pengetahuan yang disimpan tersebut dapat mengalami

transformasi jika digunakan sebagaimana mestinya. pengetahuan

berperan penting terhadap kehidupan dan perkembangan individu,

masyarakat, atau organisasi (Timotius, 2017).

9
10

3. Tingkat Pengetahuan

Enam tingkat pengetahuan menurut Mubarak, dalam (Erlin,

2017) yaitu:

1) Tahu (Know)

Tahu diartikan sebagai mengingat suatu materi yang telah

dipelajari sebelumnya, mengingat kembali termasuk (Recall)

terhadap suatu yang spesifik dari seluruh bahan atau rangsangan

yang diterima.

2) Memahami (Comprehension)

Memahami diartikan sebagai suatu kemampuan menjelaskan

secara benar tentang objek yang diketahui, dan dapat

menginterpretasikan materi tersebut secara luas.

3) Aplikasi (Aplication)

Aplikasi diartikan sebagai kemampuan untuk menggunakan

materi yang telah dipelajari pada situasi atau kondisi yang nyata.

4) Analisis (Analysis)

Analisis adalah suatu kemampuan untuk menjabarkan materi

atau suatu objek ke dalam komponen-komponen, tetapi masih di

dalam suatu struktur organisasi dan masih ada kaitannya satu

sama lain.

5) Sintesis (Synthesis)
11

Sintesis menunjukan kepada suatu kemampuan untuk meletakan

atau menghubungkan bagian-bagian di dalam suatu bentuk

keseluruhan yang baru.

6) Evaluasi (Evaluation)

Evaluasi ini berkaitan dengan kemampuan untuk melakukan

justifikasi atau penilaian terhadap suatu materi atau objek.

4. Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Pengetahuan

Menurut (Notoatmodjo, 2014) faktor yang mempengaruhi

pengetahuan antara lain yaitu:

1) Faktor pendidikan

Semakin tinggi tingkat pengetahuan seseorang, maka aan

semakin mudah untuk menerima informasi tentang obyek atau

yang berkaitan dengan pengetahuan. Pengetahuan umumnya

dapat diperoleh dari informasi yang disampaikan oleh orang tua,

guru, dan media masa. Pendidikan sangat erat kaitannya dengan

pengetahuan, pendidikan merupakan salah satu kebutuhan dasar

manusia yang sangat diperlukan untuk pengembangan diri.

Semakin tinggi tingkat pendidikan seseorang, maka akan

semakin mudah untuk menerima, serta mengembangkan

pengetahuan dan teknologi.

2) Faktor pekerjaan

Pekerjaan seseorang sangat berpengaruh terhadap proses

mengakses informasi yang dibutuhkan terhadap suatu obyek.


12

3) Faktor pengalaman

Pengalaman seseorang sangat mempengaruhi pengetahuan,

semakin banyak pengalaman seseorang tentang suatu hal, maka

akan semakin bertambah pula pengetahuan seseorang akan hal

tersebut. Pengukuran pengetahuan dapat dilakukan dengan

wawancara atau angket yang menyatakan tantang isi materi

yang ingin diukur dari subjek penelitian atau responden.

4) Keyakinan

Keyakinan yang diperoleh oleh seseorang biasanya bisa didapat

secara turun-temurun dan tidak dapat dibuktikan terlebih dahulu,

keyakinan positif dan keyakinan negatif dapat mempengaruhi

pengetahuan seseorang.

5) Sosial budaya

Kebudayaan berserta kebiasaan dalam keluarga dapat

mempengaruhi pengetahuan, presepsi, dan sikap seseorang

terhadap sesuatu.

5. Pengukuran Pengukuran

Pengukuran pengetahuan dapat dilakukan dengan wawancara

atau angket yang menanyakan tentang isi materi yang ingin diukur

dari subjek penelitian atau responden (Notoatmodjo, 2014).

Pengukuran tingkat pengetahuan dapat dikategorikan menjadi 3

yaitu:
13

1) Pengetahuan baik bila responden dapat menjawab 76-100%

dengan benar dari total jawaban pertanyaan.

2) Pengetahuan cukup bila responden dapat menjawab 56-75%

dengan benar dari total jawaban pertanyaan.

3) Pengetahuan kurang bila responden dapat menjawab < 56% dari

total jawaban pertanyaan.

2. Luka Bakar

a. Definisi

Luka bakar adalah cedera pada kulit atau jaringan organik

lainnya yang terutama disebabkan oleh panas atau karena radiasi,

radioaktivitas, listrik, gesekan atau kontak dengan bahan kimia

(WHO, 2018).

Luka bakar bisa merusak kulit yang berfungsi melindungi

kita dari kotoran dan infeksi. Jika banyak permukaan tubuh terbakar,

hal ini bisa mengancam jiwa karena terjadi kerusakan pembuluh

darah ketidakseimbangan elektrolit dan suhu tubuh, gangguan

pernafasan serta fungsi saraf (Adibah dan Winasis, 2014).

2. Etiologi

Luka bakar disebabkan oleh bebrapa hal, antara lain

(Thygerson et al., 2009):

1) Luka bakar thermal (panas)

Luka bakar thermal dapat disebabkan oleh kobaran api, kontak

dengan benda panas, uap yang mudah terbakar yang membakar


14

yang menyebabkan kilatan atau ledakan, uap panas, atau cairan

panas.

2) Luka bakar kimiawi

Agen-agen kimiawi dapat menyebabkan kerusakan dan

kematian jaringan jika kontak dengan kulit. Tiga jenis agen

kimiawi yaitu asam, alkali, dan senyawa-senyawa organik

menyebabkan sebagian besar luka bakar kimiawi.

3) Luka bakar listrik

Keparahan cidera akibat kontak dengan aliran listrik bergantung

pada jenis aliran listrik (searah [DC] atau bolak-balik [AC]),

voltase, area tubuh yang terpajan dan lamanya kontak. Terdapat

tiga jenis luka bakar akibat listrik : luka bakar termal/thermal

burn (api), arc burn (percikan listrik) dan cedera listrik yang

sebenarnya (kontak). Luka bakar termal (thermal burn) terjadi

bila pakaian atau benda yang menempel dengan kulit terbakar

aliran listrik. Cedera ini disebabkan oleh aliran listrik, bukan

melalu jalannya aliran listrik atau percikan listrik. Arc burn

terjadi bila terdapat lompatan atau percikan listrik dari satu titik

ke titik lain. Meskipun durasinya singkat, biasanya percikan

listrik menyebabkan cidera superfisial yang luas. Cidera listrik

yang sebenarnya (true electrical injury) terjadi bila aliran

listrikberjalan secara langsung melalui ubuh, yang dapat

mengganggu irama jantung normal dan menyebabkan henti


15

jantuang, cidera internal lain, dan luka bakar. Listrik keluar dari

bagian tubuh yang bersentuhan dengan permukaan, misalnya

benda dari logam, atau menempel ke tanah (ground). Jenis

cedera ini sering ditandai dengan adanya luka pada titik masuk

dan titik keluar.

3. Klasifikasi luka bakar

Kedalaman luka bakar dilihat dari permukaan kulit yang

paling luar. Kedalaman suatu luka bakar terdiri dari beberapa

kategori yang didasarkan pada elemen kulit yang rusak seperti pada

tabel di bawah ini:

Tabel 2. 1
Derajat dan kedalaman luka bakar
Derajat Kedalaman Kerusakan Karakteristik
Kulitkering, hiperemis,
Satu Superfisial Kerusakan Epidermis
nyeri
Superfisial
Dua
kedalaman partial Epidermis dan sepertiga
Dangka Bula, nyeri
(Deep partial bagian superficial dermis
l
thickness)
Dalam
Kerusakan dua pertiga bagian
Dua kedalaman partial Seperti marbel, putih dan
superficial dermis dan
Dalam (Deep partial keras
jaringan dibawahnya
thickness)
Luka berbatas tegas,
Kedalaman
Kerusakan seluruh lapisan tidak ditemukan bula,
Tiga penuh (Full
kulit bagian dalam berwarna kecoklatan,
thickness)
kasar tidak nyeri
Seluruh lapisan kulit dan
struktur disekitarnya Mengenai struktur di
Empat Subdermal
seperilemak subkutan, fasia, sekitarnya
otot dan tulang

The Rule of Nines adalah alat yang digunakan oleh penyedia

perawatan trauma dan darurat untuk menilai luas total permukaan

tubuh yang terlibat dalam luka bakar. Pengukuran luas permukaan

luka bakar penting dalam memperkirakan kebutuhan resusitasi


16

cairan, karena pasien dengan luka bakar yang parah akan mengalami

kehilangan cairan yang sangat besar karena penghilangan

penghalang kulit.

Alat ini hanya digunakan untuk luka bakar tingkat dua dan

tingkat tiga (juga disebut sebagai ketebalan parsial dan luka bakar

ketebalan penuh) dan membantu penyedia dalam penilaian cepat

untuk menentukan tingkat keparahan dan kebutuhan cairan

intravena. Perubahan pada Aturan Nines dapat dibuat berdasarkan

indeks massa tubuh (IMT) dan usia (Moore & Burns, 2018)

Gambar 2. 1 pembagian daerah tubuh berdasarkan Rule of Nine

1) Luka Bakar Derajat I (Superficial Burn)

Luka bakar pada derajat ini merupakan luka bakar yang hanya

melibatkan lapisan epidermis. Perlekatan dermal-epidermal

(dermal- epidermal junction) masih dalam kondisi baik.


17

Nampak eritem yang berdeskuamasi dan nyeri karena ujung

saraf sensorik yang iritasi. Biasanya sembuh dalam 3-6 hari

dengan bekas luka yang minimal. Contohnya adalah luka bakar

karena sengatan matahari (Kara, et al., 2018).

2) Luka Bakar Derajat II (Partial Thickness Burn)

Luka bakar pada derajat ini merupakan derajat luka bakar yang

mencapai lapisan dermis namun masih ada elemen epitel yang

sehat seperti stratum basal, kelenjar keringat, kelenjar sebasea

dan folikel rambut. Luka bakar derajat II ini dapat dibagi

menjadi derajat IIa (Superficial Partial Thickness Burn) dan

derajat IIb (Deep Partial Thickness Burn).

Pada derajat IIa, luka bakar terbatas pada sepertiga dermis atau

sampai lapisan papilar. Nampak eritem dengan kulit yang

lembap dan munculnya blisters yang nyeri. Bila luka ditekan

permukaan kulit menjadi berwarna pucat. Biasanya sembuh

dalam 1-2 minggu. Pada derajat IIb, luka bakar mengenai

seluruh lapisan dermis (sampai lapisan retikular). Terlihat kulit

berwarna merah muda campur putih (bagian putih memiliki

lebih sedikit aliran pembuluh darah dari yang merah muda) dan

bula yang lebih kering dari pada derajat IIa. Rasa nyeri tidak

separah derajat I dan IIa. Timbulnya blisters pada derajat II

disebabkan oleh peningkatan permeabilitaspembuluh darah yang

rusak karena luka bakar sehingga menyebabkan Gambar 2.2


18

cairan eksudat di antara dermis dan epidermis keluar dari

pembuluh darah. Biasanya luka sembuh dalam 2-5 minggu

(tergantung luas luka) (Kara, et al., 2018).

3) Luka Bakar Derajat III (Full Thickness Burn)

Luka bakar pada derajat ini meliputi seluruh epidermis, dermis

dan lapisan subkutan yang menyebabkan kerusakan jaringan

permanen. Tidak tersisa epitel sehat sehingga memungkinkan

terbentuknya eskar (jaringan nekrosis akibat denaturasi protein

jaringan kulit). Permukaan kulit berwarna putih mulai

menghitam dan kering. Tidak terdapat rasa nyeri karena ujung-

ujung saraf dan pembuluh darah sudah rusak (Kara, et al., 2018).

4) Luka Bakar Derajat IV (Burn Extension to Deep Tissue)

Luka bakar sampai mengenai seluruh lapisan subkutan hingga

otot dan tulang. Tidak ada lagi rasa nyeri. Luka berwarna hitam

dan terlihat kering. (ABA, 2019; Singer, et al., 2014).


19

Gambar 2. 2 Kedalaman Luka Bakar pada Anatomi Kulit

3. Pertolongan pertama pada luka bakar

Tujuan pertolongan pertama pada luka bakar adalah untuk

mengurangi rasa sakit, mencegah terjadinya infeksi, mencegah dan

mengatasi peristiwa syok yang mungkin dialami oleh korban.

Pertolongan luka bakar adalah usaha untuk menurunkan suhu di sekitar

luka bakar sehingga dapat mencegah luka pada jaringan dibawahnya

lebih parah lagi (Zydlo & Hill, 2009).

Thygerson et al. (2009) mengemukakan pertolongan pertama

pada luka bakar sebagai berikut:


20

a. Perawatan luka bakar termal

1) Perawatan untuk luka bakar derajat I

a) Dinginkan luka bakar dengan air dingin sampai bagian yang

terbakar tidak lagi terasa nyeri (sekkurang-kurangnya 10 menit).

b) Setelah luka bakar mendingin, oleskan gel lidah buaya atau

pelembap kulit untuk menjaga kulit tetap lembap dan

mengurangi rasa gatal dan terkelupas.

c) Jika ada, berika ibuprofen untuk menghilangkan nyeri dan

inflamasi. Berikan asetaminofen untuk anak-anak.

2) Perawatan untuk luka bakar derajat II yang kecil (BSA 20%)

dan luka bakar derajat III

a) Pantau pernapasan.

b) Lepaskan pakaian dan perhiasan yang tidak menempel pada

area tubu yang terbakar.

c) Tutup luka bakar dngan kassa steril atau bersih yang kering

an tidak lengket.

d) Lakukan perawatan untuk syok.

e) Cari pertolongan medis.

2. Perawatan luka bakar kimiawi

1) Segera siram area tubuh yang terbakar dengan air dalam jumlah

banyak selama 20 menit. Jika bahan merupakan serbuk kering,

maka hilangkan serbuk tersebut dengan menyikatnya dari kulit

sebelum menyiram dengan air.


21

2) Lepaskan pakaian dan perhiasan korban dengan terkontaminasi

sambl menyiram dengan air.

3) Tutup area tubuh yang luka dengankassa steril atau bersih yang

kering.

4) Cari pertolongan medis.

3. Perawatan luka bakar listrik

1) Tidak ada kontak dengan listrik

a) Jika korban tidak bergerak, buka jalan napas, periksa

pernapasan, dan tangani sesuai keadaan.

b) Lakukan perawatan untuk syok.

c) Lakukan perawatan untuk luka bakar listrik seperti saat

menangani luka bakar derajat III.

d) Telepon 118 atau layanan mdis darurat setempat.

2) Masih kontak dengan listrik

a) Matikan listrik pada stop kontak, kotak sekring, atau kotak

saklar diluar ruangan, atau cabut alat-alat listrik.

b) Telepon 118 atau layanan medis darurat setempat jika korban

masih menyentuh kabel listrik yang jatuh.

3.1 Landasan Teori

Menurut (Notoatmodjo, 2014), faktor yang mempengaruhi

pengetahuan antara lain yaitu:


22

1. Faktor pendidikan

Semakin tinggi tingkat pengetahuan seseorang, maka aan semakin

mudah untuk menerima informasi tentang obyek atau yang berkaitan

dengan pengetahuan. Pengetahuan umumnya dapat diperoleh dari

informasi yang disampaikan oleh orang tua, guru, dan media masa.

Pendidikan sangat erat kaitannya dengan pengetahuan, pendidikan

merupakan salah satu kebutuhan dasar manusia yang sangat diperlukan

untuk pengembangan diri. Semakin tinggi tingkat pendidikan seseorang,

maka akan semakin mudah untuk menerima, serta mengembangkan

pengetahuan dan teknologi.

2. Faktor pekerjaan

Pekerjaan seseorang sangat berpengaruh terhadap proses

mengakses informasi yang dibutuhkan terhadap suatu obyek.

3. Faktor pengalaman

Pengalaman seseorang sangat mempengaruhi pengetahuan,

semakin banyak pengalaman seseorang tentang suatu hal, maka akan

semakin bertambah pula pengetahuan seseorang akan hal tersebut.

Pengukuran pengetahuan dapat dilakukan dengan wawancara atau angket

yang menyatakan tantang isi materi yang ingin diukur dari subjek

penelitian atau responden.

4. Keyakinan

Keyakinan yang diperoleh oleh seseorang biasanya bisa didapat

secara turun-temurun dan tidak dapat dibuktikan terlebih dahulu,


23

keyakinan positif dan keyakinan negatif dapat mempengaruhi

pengetahuan seseorang.

5. Sosial budaya

Kebudayaan berserta kebiasaan dalam keluarga dapat

mempengaruhi pengetahuan, presepsi, dan sikap seseorang terhadap

sesuatu.

Pengukuran pengetahuan dapat dilakukan dengan wawancara atau

angket yang menanyakan tentang isi materi yang ingin diukur dari subjek

penelitian atau responden (Notoatmodjo, 2014). Pengukuran tingkat

pengetahuan dapat dikategorikan menjadi 3 yaitu:

1. Pengetahuan baik bila responden dapat menjawab 76-100% dengan benar

dari total jawaban pertanyaan.

2. Pengetahuan cukup bila responden dapat menjawab 56-75% dengan

benar dari total jawaban pertanyaan.

3. Pengetahuan kurang bila responden dapat menjawab < 56% dari total

jawaban pertanyaan.

3.2 Skema Landasan Teori

Kerangka teori adalah suatu model yang menerangkan bagaimana

hubungan suatu teori dengan faktor-faktor penting yang telah diketahui dalam

suatu masalah tertentu (Notoatmodjo, 2020). Adapun kerangka teori

berdasarkan pemaparan diatas dapat dilihat pada gambar berikut:


24

Pengetahuan Masyarakat

Faktor yang mempengaruhi


pengetahuan
1. Faktor pendidikan Pengetahuan Masyarakat
2. Faktor pekerjaan tentang Penanganan Pertama
3. Faktor pengalaman pada Kasus Luka Bakar
4. Keyakinan
5. Sosial budaya

Pengukuran pengetahuan
1. Pengetahuan baik (76-
100%)
2. Pengetahuan cukup (56-
75%)
3. Pengetahuan (< 56%)

Gambar 2. 3 Skema Landasan Teori

3.3 Kerangka Konsep Penelitian

Kerangka konsep adalah suatu uraian dan visualisasi tentang hubungan atau

kaitan antara konsep- konsep atau variabel- variabel yang akan diamati atau

diukur melalui penelitian yang akan dilakukan (Notoatmodjo, 2020). Adapun

kerangka konsep dalam peneltiian dapat dilihat pada gambar 2.4 berikut:

Pengetahuan Masyarakat Penanganan Pertama pada


Kasus Luka Bakar

Gambar 2. 4 Kerangka Konsep


3.4

METODE PENELITIAN

A. Jenis dan Rancangan Penelitian

Metode penelitian merupakan cara yang dilakukan dalam proses

penelitian (Hidayat, 2015). Metode penelitian deskriptif observasional adalah

penelitian dengan menggambarkan suatu keadaan atau masalah yang digali

melalui pengamatan yang terjadi dilapangan. (Notoatmodjo, 2020). Peneliti

mencoba untuk mengidentifikasi gambaran pengetahuan masyarakat tentang

penanganan pertama pada kasus luka bakar di Komplek Batu Benawa 2 RT.15

Kec. Banjarmasin Barat Banjarmasin. Pendekatan penelitian yang digunakan

adalah cross sectional yaitu pendekatan untuk mempelajari hubungan faktor

penyebab dengan faktor akibat secara serentak dalam suatu populasi.

B. Tempat, Waktu dan Sasaran Penelitian

1. Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian adalah tempat dimana proses studi yang

digunakan untuk memperoleh pemecahan masalah penelitian

berlangsung (Notoatmodjo, 2020). Penelitian ini dilakukan di Komplek

Batu Benawa 2 RT.15 Kec. Banjarmasin Barat Banjarmasin.

2. Waktu Penelitian

Waktu penelitian adalah lamanya proses penelitian (Notoatmodjo,

2020). Penelitian ini dilakukan pada Januari hingga Februari 2023.

50
51

3. Sasaran Penelitian

Sasaran penelitian atau responden adalah pihak-pihak yang

dijadikan sebagai sampel dalam sebuah penelitian. Subjek penelitian juga

membahas karakteristik subjek yang digunakan dalam penelitian,

termasuk penjelasan mengenai populasi, sampel dan teknik sampling

yang digunakan (Notoatmodjo, 2020). Sasaran dalam penelitian ini yaitu

masyarakat di Komplek Batu Benawa 2 RT.15 Kec. Banjarmasin Barat

Banjarmasin.

2.1 Populasi dan Sampel Penelitian

1. Populasi

Populasi adalah sekumpulan dari individu yang memiliki ciri

khusus, kualitas dan juga karakteristik yang dibutuhkan oleh peneliti. Ciri

ciri, karakter dan keunikan ini disebut dengan variabel (Notoatmodjo,

2020). Populasi dalam penelitian ini adalah semua masyarakat di

Komplek Batu Benawa 2 RT.15 Kec. Banjarmasin Barat Banjarmasin

pada bulan Januari 2023 sebanyak 461 orang.

2. Sampel

Sampel penelitian dapat diartikan sebagai bagian dari populasi

yang dijadikan subyek penelitian dan merupakan “wakil” dari anggota

populasi tersebut. Keduanya merupakan dua hal yang sangat menentukan

dalam penelitian karena dapat memberikan generalisasi pada kesimpulan

hasil penelitian yang didapat (Notoatmodjo, 2020). Sampel ditentukan


52

dengan rumus slovin pada taraf tingkat toleransi terjadinya galat 10%

yaitu:

N
n=
1+N(d2)

Keterangan:

N = Jumlah populasi

n = Jumlah Sampel

d = Tingkat Signifiksi (p) sebesar 10% (Notoatmodjo, 2020)

Berdasarkan rumus tersebut maka jumlah sampel yang akan

menjadi responden dapat dihitung sebagai berikut:

461
n=
1+461 (0,12)

461
n=
1+461 (0,01)

461
n=
1+4,61

461
n=
5,61

n = 82,1 dibulatkan menjadi 82 orang masyarakat di Komplek Batu

Benawa 2 RT.15 Kec. Banjarmasin Barat Banjarmasin pada bulan

Januari 2023.
53

3. Sampling

Penentuan sampel menggunakan teknik porpusive sampling atau

pengambilan sampel berdasarkan kriteria tertentu yakni sebanyak 82

orang masyarakat yang berusia 20-50 tahun yang sehat jasmani dan

rohani, mampu baca tulis danbersedia menjadi responden penelitian pada

bulan Januari tahun 2023 di Komplek Batu Benawa 2 RT.15 Kec.

Banjarmasin Barat Banjarmasin.

2.2 Variabel penelitian

Variabel dalam penelitian ini adalah pengetahuan masyarakat tentang

penanganan pertama pada kasus luka bakar.

2.3 Definisi operasional

Definisi operasional mendefinisikan variabel secara operasional

berdasarkan karakteristik yang diamati ketika melakukan pengukuran secara

cermat terhadap suatu objek atau fenomena dengan menggunakan parameter

yang jelas (Notoatmodjo, 2020). Variabel yang didefinisikan secara

operasional tercantum dalam tabel 3.1:

Tabel 3. 1 Variabel Penelitian dan Definisi Operasional


Definisi
Variabel Alat Ukur Hasil Ukur Skala
Operasional
Pengetahuan Hasil tahu Kuesioner a. Pengetahua Ordinal
masyarakat masyarakat n baik (76-
tentang mengenai cara 100%)
penanganan penanganan b. Pengetahua
pertama pertama pada n cukup
pada kasus kasus luka bakar (56-75%)
luka bakar berdasarkan teori, c. Pengetahua
derajat luka dan n (< 56%)
keparahannya (Notoatmodjo,
(Notoatmodjo, 2020)
2020)
54

2.4 Instrumen penelitian

Instumen penelitian adalah suatu alat yang digunakan untuk mengukur

fenomena alam maupun sosial yang diamati. Instrumen penelitian pada

dasarnya alat yang digunakan untuk mengumpulkan data dalam penelitian

(Notoatmodjo, 2020). Instrumen dalam penelitian yang digunakan adalah

kuesioner, dimana bentuk kuesioner yang dibuat adalah kuesioner berstruktur,

pernyataan yang dibuat sedemikian rupa sehingga responden dibatasi dengan

diberi jawaban terhadap beberapa alternatif atau hanya satu jawaban saja.

Hasil angket/kuesioner dapat dilihat dilampiran. Penelitian menggunakan

kuesioner baku yang diadopsi dari (Bobak, 2021). Untuk mengukur

pengetahuan dapat dilakukan dengan angket yang menanyakan tentang isi

materi yang ingin diukur melalui subjek penelitian atau responden

(Notoatmojdo, 2020). Penilaian pengukuran dapat dilakukan dengan

perhitungan dan presentasi dengan menggunakan rumus:

F
P= x 100 %
N

P = Persentase

F = skor

N = Jumlah soal

Dengan penafsiran sebagai berikut:

a) Kurang, apabila responden mendapat skor sebanyak <56%.

b) Cukup, apabila responden mendapat skor 56%-75%.

c) Baik, apabila responden mendapat skor 76%-100%.


55

2.5 Uji validitas dan reliabilitas

Uji instrumen penelitian akan dilakukan untuk menguji kuesioner

pengetahuan. Uji validitas dan reliabilitas tidak dilakukan karena kuesioner

penelitian diambil berdasarkan hasil penelitian Rizqi Febrianti (2022) yang

sudah dilakukan uji dalam penelitian tersebut. Adapun hasil uji validitas dan

reliabilitas dalam penelitian ini sebagai berikut.

1. Uji Validitas

Uji validitas dilakukan bertujuan untuk mengukur apa yang ingin

diukur dan cukup dipahami oleh responden dengan tingkat pengukuran

sebuah alat test (kuesioner) dalam mengukur secara benar apa yang

diinginkan peneliti untuk diukur. Validitas yang digunakan dalam

penelitian ini (content validity) menggambarkan kesesuaian sebuah

pengukur data dengan apa yang akan diukur.

Uji validitas dilakukan untuk menguji validitas setiap pertanyaan

angket. Skor setiap pertanyaan diuji validitasnya dikolerasikan dengan

skor total seluruh pertanyaan dengan rumus sebagai berikut:

n . ∑ XY −∑ X . ∑ Y
r xy=
√ n .∑ 2 (∑ X ) 2 {n . ∑ 2−¿ ¿ ¿
X Y

Keterangan:

r xy : Koefisien kolerasi

∑X : Jumlah Skor item

∑Y : Skor total seluruh pertanyaan

n : Jumlah responden uji coba


56

Untuk mengetahui apakah nilai kolerasi tiap-tiap pertanyaan

tersebut signifikan, maka perlu diilihat rtabel dan rhitung. Dikatakan valid

apabila rhitung lebih besar dari rtabel dan dikatakan tidak valid jika rhitung lebih

kecil dari rtabel dengan tingkat kemaknaan 5% (Sugiyono, 2018). Hasil uji

validitas yang dilakukan terhadap responden diperoleh hasil sebagai

berikut:

Tabel 3. 2
Hasil Uji Validitas Kuesioner Pengetahuan
No. Soal Pearson Correlation Sig. (2-tailed) Ket
1 0,843 0,000 Valid
2 0,902 0,000 Valid
3 0,475 0.000 Valid
4 0,518 0.000 Valid
5 0,713 0.000 Valid
6 0,756 0.000 Valid
7 0,770 0.000 Valid
8 0,712 0.000 Valid
9 0,767 0.000 Valid

Hasil analisis menunjukkan bahwa seluruh item pernyataan

memiliki nilai signifikasi <0,05 atau nilai Pearson Correlation >0,300

sehingga dapat dinyatakan pernyataan tersebut valid.

2. Uji Reabilitas

Uji Reliabilitas merupakan indeks yang memungkinkan alat

pengukuran dipercaya atau dapat diandalkan. Reliabilitas adalah indeks

yang menunjukkan sejauh mana suatu alat pengukur dapat dipercaya atau

dapat diandalkan. Pertanyaan yang sudah valid dilakukan uji reliabilitas

dengan cara membandingkan rtabel dengan rhasil. Jika nilai rhasil adalah alpha

yang terletak di awal output dengan tingkat kemaknaan 5% (0.05) maka


57

setiap pertanyaan kuesioner dinyatakan valid, jika ralpha lebih besar dari

konstanta (0,6), maka pertanyaan kuesioner tersebut reliable. Tekhnik uji

reliabilitas yang digunakan dengan koefisien Reliabilitas Alpha

Cronbach, yaitu:

r
11=
[ ]
k
k−1
( 1
− ∑ σ b2
σ t2 )
Keterangan:

r 11 : Reliabilitas instrument

k : Banyaknya butir pertanyaan

∑ σ b2 : Jumlah varians butir

2
σt : Varians Total

Hasil uji reliabilitas hasil kuesioner penelitian dapat diketahui

bahwa seluruh kuesioner dinyatakan reliable tinggi dengan nilai

Cronbach's Alpha>konstanta 0,890> (konstanta=0,600).

2.6 Teknik pengumpulan data

1. Tahap persiapan pengumpulan data

Dalam tahap persiapan pengumpulan data dilakukan administrasi

yang ada yaitu diawali dengan pembuatan surat izin peneliti dan

mengurus surat ijin dari koordinator riset penelitian yang akan diserahkan

kepada Ketua RT di Komplek Batu Benawa 2 RT.15 Kec. Banjarmasin

Barat Banjarmasin.
58

2. Tahap pengumpulan data

Tahap pengumpulan data dimulai dengan langkah-langkah

penyusunan instrumen penelitian yaitu mengidentifikasi variabel

penelitian, menentukan dan indikatornya. Sebuah kuesioner pada bagian

awalnya, sebelum pertanyaan, didahului dengan pengantar yang berisi

maksud dan tujuan kuesioner, cara mengisi kuesioner, informed consent

untuk menjadi responden dan informasi lain yang dianggap perlu. Pada

bagian akhir, diberi kata penutup yang berisi ucapan terimakasih.

Uji validitas dan reliabilitas tidak dilakukan karena kuesioner

penelitian diambil berdasarkan hasil penelitian Rizqi Febrianti (2022)

yang sudah dilakukan uji dalam penelitian tersebut.

Pada tahap pengumpulan data peneliti menggunakan metode

kuesioner. Peneliti terlebih dahulu menghubungi ketua RT dan

masyarakat sebagai calon responden, selanjutnya memberikan penjelasan

maksud dan tujuan peneliti serta sara pengisian kuesioner, kemudian

memberikan informed consent (surat persetujuan menjadi responden).

Setiap pasien yang setuju manjadi responden, kemudian diminta mengisi

kuesioner. Setelah semua kuesioner diisi, kuesioner dikumpulkan dan

selanjutnya dilakukan pengolahan data.

3. Jalannya penelitian

a. Tahap persiapan

Penelitian Itu Dimulai dengan adanya masalah, masalah

tersebut selanjutnya ingin dipecahkan oleh peneliti melalui penelitia


59

(Suiyono, 2010). Setelah data dikumpulkan dan diolah maka

didapatkan suatu masalah, yang kemudian dirumuskan dalam sebuah

judul penelitian. Masalah penelitian dikonsultasikan dengan

Koordinator riset peneltian dan disetujui. Selanjutnya, peyusunan

proposal penelitian dilakukan pada Oktober 2022 sampai dengan

Februari 2023. Proposal penelitian ini diseminarkan dan diujikan

pada minggu kedua bulan Maret 2023.

Pada tahap persiapan, proposal yang telah dilakukan

perbaikan, serta disetujui oleh pembimbing dan penguji salanjutnya

peneliti mengurus surat ijin penelitian dari Koordinator riset

penelitian ditujukan kepada Ketua RT Komplek Batu Benawa 2

RT.15 Kec. Banjarmasin Barat Banjarmasin.

Selanjutnya mendapat surat balasan dari Ketua RT berupa ijin

untuk melakukan penelitian, setelah mendapatkan persetujuan dari

pihak Ketua RT maka penelitian dapat dilaksanakan. Pada tahap

periapan ini juga peneliti meminta ijin kepada masyarakat Komplek

Batu Benawa 2 RT.15 Kec. Banjarmasin Barat Banjarmasin yang

akan menjadi tempat penelitian.

1.1 Tahap pelaksanaan

Setelah instrumen dinyatakan vali dan reliabel, tahap

selanjutnya adalah pengumpulan data dengan menyebar kuesioner

tersebut kepada responden. Penelitian dilaksanakan pada tanggal 28

Januari sampai dengan 05 Februari 2023.


60

Setelah mendapatkan izin penelitian dari Ketua RT. Peneliti

mulai membagikan kuesioner melalui door to door. Setelah bertemu

dengan responden peneliti menjelaskan maksud dan tujunan peneliti,

kemudian peneliti menyerahakan lembaran persetujuan menjadi

responden untuk ditandatangani, setelah responden menandatangani

informed consent kemudian peneliti menjelaskaan cara pengisian

kuesioner, setelah semua responden mengerti maka peneliti meminta

responden mengisi kuesioner dengan jujur, jelas dan lengkap. Untuk

pengisian kuesioner diberikan waktu ± 30 menit dengan didampingi

peneliti.

Setelah semua kuesioner diisi. Peneliti mengumpulkan semua

kuesioner dan melakukan pengecekkan kelengkapan pengisian

kuesioner. Karena semua kuesioner telah diisi dengan jelas dan

lengkap maka tahap selanjutnya yaitu peneliti melakukan

pengolahan data.

Pengolahan data pada penelitian ini mengunakan bantuan

komputerisasi, maka langkah berikutnya adalah peneliti melalukan

pengkodean yakni mengubah data berbentuk kalimat atau huruf

menjadi data angka. Dalam pengolahan data dengan kompuerisasi

semua variabel diberi kode. Setelah tahap pengkodean, selanjutnya

peneliti memasukan semua data yakni jawaban-jawaban dari masing-

masing responden yang dalam bentuk kode angka kedalam program

komputer. Sebelum dilakukan analisa data, semua data dari setiap


61

responden yang telah dimasukan dilakukan pengeckan kembali,

mencegah adanya kesalahan dan ketidaklengkapan data apabila ada

kekeliruan segara dikoreksi. Tahap ini disebut juga tahap

pembersihan data.

Setelah melalui tahap pengolahan data, tahap selanjutnya

adalah analisa data, ada karakteristik responden, serta dua analisa

data yang dilakukan yaitu analisa data univariat dengan

menggunakan komputer. Analisis univariat terdiri dari variabel

gambaran pengetahuan masyarakat tentang penanganan pertama

pada kasus luka bakar di Komplek Batu Benawa 2 RT.15 Kec.

Banjarmasin Barat Banjarmasin, analisis ini menghasilkan distribusi

frekuensi dan prosentasi dari setiap variabel.

Setelah melalui tahap pengolahan data dan analisa data maka

langkah selanjutnya yang dilakukan oleh penelit yaitu membahasan

hasil penelitian dan penarikan kesimpulan.

1.2 Tahap pelaporan

Tahap pelaporan hasil penelitian dilakukan setelah data di

proses dan dianalisis kemudian disajikan dalam bentuk angka.

Pelaporan penelitian yang telah dilakukan dalam bentuk seminar

hasil penelitian dan disetujui oleh pembimbing dan penguji

penelitian.
62

1.3 Cara Analisis Data

1. Pengumpulan Data

Data dikumpulkan melalui hasil yang di dapat dari kuesioner. Data

yang diambil meliputi gambaran pengetahuan masyarakat tentang

penanganan pertama pada kasus luka bakar di Komplek Batu Benawa 2

RT.15 Kec. Banjarmasin Barat Banjarmasin. Dalam melakukan analisis

data terlebih dahulu data harus diolah dengan tujuan mengubah data

menjadi informasi. Langkah-langkah proses pengolahan data, dapat

dilakukan sebagai berikut:

a. Seleksi data (Editing)

Peneliti melakukan pemeriksaan terhadap kelengkapan data

sehingga tidak ada kekeliruan dalam pengolahan data.

1.1 Pengelompokkan data (Tabulating)

Hasil kuesioner dikelompokkan dengan teliti dan teratur lalu

dihitung dan dijumlahkan, kemudian dituliskan dalam bentuk tabel-

tabel.

1.2 Pemberian nilai (Scoring)

Memberikan penilaian terhadap item-item yang perlu

diberikan penilaian atau skor. Dari data yang didapat, peneliti

menghitung dan mengkategorikan hasil kuesioner serta mengolah

dan menganalisis data yang telah terkumpul. Untuk pernyataan

pengetahun peneliti memberikan skor sebagai berikut:

a) Skor 1, apabila responden menjawab Benar


63

b) Skor 0, apabila responden menjawab Salah

1.3 Pemberian Kode data (Coding)

Pada tahap ini, jawaban responden yang sama dikelompokkan

dengan teliti dan teratur lalu dihitung dan dijumlahkan, kemudian

dituliskan dalam bentuk kode-kode sesuai dengan klasifikasi sebagai

berikut:

a. Baik, apabila skor total responden sebesar 76-100% diberikan

kode 3.

b. Cukup, apabila skor total responden sebesar 56-75% diberikan

kode 2.

c. Kurang, apabila skor total responden sebesar <56% diberikan

kode 1.

2. Analisis Data

Dalam melakukan analisis, khususnya terhadap data

penelitianmenggunakan ilmu statistik terapan yang disesuaikan dengan

tujuan yang hendak dianalisis. Analisis data terdiri dari analisis univariat.

Analisis univariat digunakan untuk mengetahui gambaran dan distribusi

masing-masing variabel meliputi frekuensi dan persentase. Dalam

penelitian ini yang menjadi bahan untuk analisis univariat yaitu

persentase gambaran pengetahuan masyarakat tentang penanganan

pertama pada kasus luka bakar di Komplek Batu Benawa 2 RT.15 Kec.

Banjarmasin Barat Banjarmasin. Hasil dari identifikasi kuesioner

dihitung dengan menggunakan rumus:


64

Ʃf
p= x100%
n

Keterangan:

p =Persentase

Ʃ = Jumlah

f = Frekuenasi yang diperoleh

n = total responden

1.4 Etika Penelitian

Penelitian adalah upaya untuk menemukan kebenaran. Etika dalam

proses penelitian menjadi bagian yang esensial dalam upaya menemukan

kebenaran, maka segi etika penelitian harus diperhatikan yang meliputi :

1. Ethical Clereance

Kelayakan etik suatu penelitian kesehatan ditandai dengan adanya

surat rekomendasi persetujuan etik dari suatu komisi penelitian etik

kesehatan. Penelitian ini mendapatkan surat persetujuan etik.

2. Ijin Tempat Penelitian

Peneliti mengurus perizinan penelitian pada pihak bidan.

Pengambilan data sekunder dilakukan setelah memperoleh izin dari

Ketua RT dalam pengambilan data pada responden.

3. Informed Consent

Informed Consent adalah lembar persetujuan yang diberikan

kepada subjek penelitian. Peneliti harus menjelaskan tentang manfaat,

tujuan, prosedur dan dampak yang akan timbul akibat dari tindakan yang
65

dilakukan. Jika subjek penelitian setuju maka lembar informed consent

harus ditandatangani oleh subjek penelitian yang bersangkutan.

4. Confidentiallity

Confidentiality adalah menjaga kerahasiaan informasi yang

diperoleh dari subjek penelitian . Beberapa kelompok data yang

diperlukan akan dilaporkan dalam hasil penelitian. Data yang dilaporkan

merupakan data yang dapat menunjang hasil penelitian. Peneliti harus

mampu memberi jaminan kerahasiaan seluruh data dan informasi yang

diterima.

5. Benefit

Peneliti melaksanakan penelitian sesuai dengan prosedur

penelitian guna mendapatkan hasil yang bermanfaat semaksimal

mungkin bagi subyek penelitian dan dapat digeneralisasikan di tingkat

populasi (beneficence). Peneliti meminimalisasi dampak yang merugikan

bagi subyek (nonmaleficience).

6. Justice

Penelitian dilakukan secara jujur, hati-hati, professional,

berperikemanusiaan dan memperhatikan faktor-faktor ketetapan,

keseksamaan dan kecermatan. Menekankan kebijakan penelitian,

membagikan keuntungan dan beban secara merata atau menurut

kebutuhan, kemampuan, kontribusi dan pilihan bebas masyarakat

(Notoatmodjo, 2020).
66

1.5 Kesulitan Penelitian

1. Hambatan Penelitian

Responden yang menjadi responden penelitian mempunyai

aktivitas yang cukup banyak, khusunya mulai pagi pukul 10:00 wita

sehingga peneliti harus mecari waktu yang tepat untuk melakukan

penelitian agar tidak mengganggu aktiviitas warga dan warga dapat

secara maksimal untuk menjawab kuesioner yang disebarkan dan

memiliki waktu luang untuk bertanya jika ada yang tidak dipahami.

2. Keterbatasan

Selama proses berlangsungnya penelitian, peneliti menemukan

kelemahan dalam penelitian ini yaitu pada cara pengambilan data,

seharusnya cara pengambilan data pada penelitian ini menggunakan

kuesioner dan observasi agar hasilnya lebih akurat dan terpercaya, namun

pada penelitian ini cara pengambilan datanya hanya menggunakan

kuesioner saja.
DAFTAR PUSTAKA

Kementerian Kesehatan RI. 2022. Keputusan Menteri Kesehatan Republik


Indonesia Nomor Hk.01.07/Menkes/555/2019 Tentang Pedoman Nasional
Pelayanan Kedokteran Tata Laksana Luka Bakar. Jakarta: Kemenkes RI.

WHO. Burns. 2022 https://www.who.int/news-room/fact-sheets/detail/burns

Brunner & Suddarth, (2013). Buku Ajar Keperawatan Medikal Bedah Edisi 8
Volume 2. Jakarta EGC

Brunner & Suddart (2013). Tingkat pengetahuan siswa kelas VIII terhadap
pertolongan pertama pada cedera di lingkungan smp pajang bantul tahun
2019. Caring Nursing Journal ISSN: 2580-0078, 1(1)

Rachmawati, WC. 2019. Promosi Kesehatan Dan Ilmu Perilaku. Malang: Wineka
Media.

Wulandari, A. (2019). Panduan Lengkap Pertolongan Pertama Pada Darurat


Klinis. Yogyakarta: Araska

Notoatmodjo, S. 2014. Kesehatan Masyarakat. Jakarta: Rineka Cipta

Wawan Dan Septiarini A. (2018). Teori & Pengukuran Pengetahuan Sikap Dan
Perilaku Remaja . Yogyakarta: Nuha Medika.

Singer, P. W., & Friedman, A. (2014). Cybersecurity: What Everyone Needs To


Know. Oup Usa.

Sugiyono. (2019). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif R&D. Bandung:


Alfabeta.

Thygerson, A., Gulli, B., & Krohmer, J. R. (2009). First Aid : Pertolongan
Pertama (Edisi 5). Jakarta: Penerbit Erlangga.

Hudak dan Gallo. 2010. Keperawatan Kritis Pendekatan Holistik. Jakarta: EGC.

Mansjoer. 2000. Kapita Selekta Kedokteran, Edisi 3 Jilid 2. Jakarta : EGC

Notoatmodjo, S. 2007. Prinsip – prinsip Dasar Ilmu Kesehatan Masyarakat,


Cetakan kedua. Jakarta : Rineka Cipta.

67
68

Wood, M. F., Phillips, M., Jovic, T., Cassidy, T. J., Cameron, P., & Edgar, W. D.
(2016). Water First Aid Is Beneficial In Humans Post Burn : Evidence
From A Bi-National Cohort Study. Retrieved From
Https://Doi.Org/10.1371/Journa.Pone.014725

World Health Organization (2018). WHO fact sheet on burns.


http://www.who.int/en/news-room/fact-sheets/detail/burns. - Di akses
Januari 2023.

Yosephine, E. (2021) Gambaran Tingkat Pengetahuan Dan Sikap Terhadap


Pertolongan Pertama Pada Luka Bakar Derajat I Dan II Di Desa Ronggur
Nihuta Kabupaten Samosir. Medan : Universitas Sumatra.
LAMPIRAN

69
JADWAL PENELITIAN

Tahun 2022-2023
JENIS
KEGIATAN November Desember Januari Februari Maret
KEGIATAN
I II III IV I II III IV I II III IV I II III IV I II III IV

1. Menelaah kepustakaan,
observasi kondisi yang                                      
PERSIAPAN menjadi masalah.
2. Pengajuan masalah
                                       
yang akan diteliti.
1. Pengajuan Bab I
                                       
PENYUSUNAN (Pendahuluan).
PROPOSAL 2. Pengajuan Bab II                                        
3. Pengajuan Bab III                                        
PENGUMPULAN Pengumpulan data primer
                                       
DATA dan sekunder
1. Editing data                                        
PENGOLAHAN
2. Tabulasi data                                        
DATA
3. Analisis data                                        
A. Pembuatan Draft                                        
PENULISAN
B. Penulisan Awal                                      
LAPORAN
C. Editing                                        
AKHIR
D. Penulisan Final                                        
|Lampiran 2. Formulir Judul
36

Lampiran 3. Surat Ijin Studi Pendahuluan dari LPPM UNISM


37
38

Lampiran 4. Surat balasan dari tempat penelitian


39

Lampiran 5

PERMOHONAN PERSETUJUAN MENJADI RESPONDEN

Yang Terhormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama : KRISTIAN SEPTIYADI
NIM : 113063C117019
Peneliti adalah mahasiswa Program Sarjana Keperawatan Sekolah Tinggi Ilmu
Kesehatan Suaka Insan Banjarmasin yang sedang melaksanakan penelitian
mengenai “Gambaran pengetahuan masyarakat tentang penanganan pertama pada
kasus luka bakar di Komplek Batu Benawa 2 RT.15 Kec. Banjarmasin Barat
Banjarmasin“.
Bersama ini saya mohon kesediaan menadatangani lembar persetujuan untuk
menjawab pertanyaan-pertanyaan dalam penelitian. Jawaban bapak/ibu berikan
akan saya jaga kerahasiaannya dan hanya digunakan sebagai penelitian yang tidak
memberikan dampak negative pada ibu/bapak.
Atas kesediaan dan kerjasamanya Anda ucapkan terima kasih.

Banjarmasin, Januari 2023


Responden Peneliti

KRISTIAN SEPTIYADI
(…………………………) 113063C117019
Lampiran 6

LEMBAR PERSETUJUAN RESPONDEN

Saya mengerti tujuan pengumpulan data ini murni digunakan hanya untuk
kepentingan pendidikan dalam menyelesaikan Program Sarjana Keperawatan
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Suaka Insan Banjarmasin yang sedang
melaksanakan penelitian mengenai.
Saya yang bertanda tangan dibawah ini bersedia menjadi responden penelitian
yang dilakukan mahasiswa:
Nama : KRISTIAN SEPTIYADI
NIM : 113063C117019

Judul Penelitian : Gambaran pengetahuan masyarakat tentang penanganan


pertama pada kasus luka bakar di Komplek Batu
Benawa 2 RT.15 Kec. Banjarmasin Barat Banjarmasin
Data yang dihasilkan dalam penelitin ini akan dirahasiakan dan semua berkas
yang tercantum nama identitas subyek penelitian hanya akan digunakan untuk
keperluan pengolahan data dan bila sudah tidak digunakan akan dimusnahkan,
hanya peneliti yang dapat mengetahui kerahasiaan data.
Demikian tanpa ada unsur paksaan dari siapapun secara sukarela saya bersedia
menjadi responden dalam penelitian ini.

Banjarmasin, Januari 2023


Responden

(..................................)
Lampiran 7

PENGETAHUAN MASYARAKAT TENTANG PENANGANAN


PERTAMA PADA KASUS LUKA BAKAR DI KOMPLEK BATU
BENAWA 2 RT.15 KEC. BANJARMASIN BARAT
BANJARMASIN

Kuesioner ini bertujuan untuk mengetahui Gambaran pengetahuan masyarakat


tentang penanganan pertama pada kasus luka bakar di Komplek Batu Benawa 2
RT.15 Kec. Banjarmasin Barat Banjarmasin. Semua jawaban bersifat sangat
rahasia dan hasilnya akan dianalisa sebagai jawaban kelompok dan tidak bersifat
perseorangan. Oleh karena itu mohon untuk diisi dengan teliti dengan jujur dan
sebenar-benarnya. Terima kasih atas partisipasi saudara dalam penelitian ini
A. Karakteristik Responden
1. Nomor Responden :
2. U m u r : Tahun
3. Pendidikan
a. Tidak Sekolah :
b. Tamat SD :
c. Tamat SLTP :
d. Tamat SLTA :
e. Tamat Sarjana :
4. Pekerjaan :
a. Tidak Bekerja :
b. ASN :
c. Pegawai Swasta :
d. Wirausaha :
KUESIONER

PRODUKSI ASI

PETUNJUK PENGISIAN :

1. Isilah lembar kuesioner ini dengan sejujur-jujurnya sesuai dengan keadaan


yang pernah anda alamil anda lihat, dan anda ketahui.
2. Pengisian dilakukan dengan memberikan tanda centang (√) pada salah satu
jawaban pertanyaan yang dianggap tepat.
3. Setiap pertanyaan hanya dapat diisi satu jawaban.
4. Periksa kembali jawaban dari setiap pertanyaan agar tidak ada pertanyaan
yang kosong.

Ya Tidak
No. Aspek yang Dinilai
(Skor 1) (Skor 0)
Apakah menurut anda pengertian luka bakar
1 adalah rusak atau hilangnya jaringan yang    
disebabkan kontak dengan sumber panas?
Apakah menurut anda pasta gigi baik
2    
digunakan untuk mengobati luka bakar?
Apakah menurut anda pasta gigi
3 mengandung bahan yang dapat merusak    
kulit?
Apakah menurut anda es batu baik
4    
digunakan untuk mengobati luka bakar?
Apakah menurut anda minyak baik
5    
digunakan untuk mengobati luka bakar?
Apakah menurut anda mengaliri luka bakar
6 dengan air mengalir bersih dapat digunakan    
untuk mengobati luka bakar?
Apakah menurut anda jika menggunakan
bahan-bahan seperti es batu, pasta gigi,
7
minyak, dll untuk luka bakar dapat
meningkat risiko terjadi infeksi?
Apakah menurut anda jika menggunakan air
8 mengalir untuk luka bakar dapat mengurangi
rasa perih?
Apakah menurut anda jika menggunakan air
9 mengalir untuk luka bakar dapat membantu
agar luka bakar tidak semakin parah?
Total Skor    
Sumber: Rizqi Febrianti, 2022)
RANCANGAN MASTER TABEL PENELITIAN
Gambaran pengetahuan masyarakat tentang penanganan pertama pada kasus luka bakar
di Komplek Batu Benawa 2 RT.15 Kec. Banjarmasin Barat Banjarmasin

Karakteristik Responden Produksi ASI


Ke
No. R Umu P f % Kode
Pendidikan Pekerjaan P1 P2 P3 P4 P5 P6 P8 P9 t
r 7
1                                
2                                
3                                
4                                
5                                
6                                
7                                
8                                
9                                
10                                

Anda mungkin juga menyukai