Anda di halaman 1dari 10

TUGAS

PROPOSAL USAHA

Dosen Pembimbing : Dr. Rosnani Said, M.si


Mata Kuliah : Kewirausahaan

Disusun Oleh:
Vira Karera Saputri
19 320 025

PROGRAM STUDI AKUNTANSI

FAKULTAS EKONOMI

UNIVERSITAS DAYANU IKHSANUDDIN

BAUBAU 2022
BAB I
PENDAHULUAN

1.1   LATAR BELAKANG


Semakin meningkatnya kebutuhan masyarakat dalam memenuhi kebutuhannya, maka
semakin meningkatnya pula keanekaragaman kebutuhan mereka terutama dalam hal makanan. Setiap
wilayah atau daerah memiliki karakteristik tersendiri, dilihat dari segi budaya, geografis, maupun
kebiasaan dalam kehidupan sehari-hari. Semua itu dipengaruhi oleh keadaan alam, lingkungan
tempat tinggal bahkan penghasilan yang berbeda-beda. Di Daerah Istimewa Baubau kuliner menjadi
daya tarik tersendiri khususnya bagi masyarakat Baubau, wisatawan lokal maupun wisatawan asing.
Dimana begitu banyak kuliner yang dijajankan dipinggir-pinggir jalan, mulai dari roti bakar, jagung
bakar, aneka jus.

Dilihat dari latar belakang yang ada, disini saya akan membuat jajanan yang tidak asing
lagi didengar atau dijumpai disetiap daerah yaitu “Q Tela-tela”. Selain rasa dan ukuran yang
bervariasi, jajanan ini sangat popular bagi kaum muda. Apalagi di Baubau sendiri banyak kaum
muda yang menimba ilmu di perguruan tinggi atau yang sudah bekerja maupun wisatawan yang
sedang berkunjung. Sehingga jajanan ini akan menjadi daya tarik tersendiri.

1.2  KONSEP USAHA
Usaha penjualan “Q Tela-tela” ini merupakan usaha kecil yang dijalankan untuk sementara
waktu dan hanya buka pada siang sampai malam, selain itu usaha ini sebagai batu loncatan. Sehingga
apabila usaha ini banyak diminati oleh masyarakat, maka saya sebagai pemilik usaha akan membuka
cabang khususnya untuk wilayah Baubau.

1.3   VISI
“Menciptakan produk makanan unggulan dengan rasa bervariasi yang diminati masyarakat”

1.4  TUJUAN
Adapun tujuan dibukanya usaha pejualan “QTela-tela” adalah sebagai berikut :
1. Memperoleh penghasilan
2. Memenuhi kebutuhan masyarakat
3. Menciptakan lapangan kerja
4. Memanfaatkan peluang usaha yang ada
BAB II

ASPEK PEMASARAN

2.1  PASAR KESELURUHAN
Makanan “Q Tela-tela” ini saya tujukan untuk semua golongan baik tua maupun muda yang
berdomisili di Baubau maupun wisatawan yang sedang berkunjung baik itu wisatawan lokal maupun
wisatawan asing.

2.2   SEGMEN PASAR


Makanan “Q Tela-tela” ini saya tujukan untuk semua golongan baik tua maupun muda yang
berdomisili di Baubau.

2.3   FAKTOR KOMPETITIF


Dilihat dari segi peluang yang ada , usaha ini berpotensi baik untuk kedepanya, karena
dilihat dari cita rasa dan berbagai bervariasi rasa. Sehingga peluang mendapat pelanggan yang
banyak sangat besar.

2.4   RENCANA PENJUALAN


Saya akan memasang sepanduk di gerobak saya dan lampu kerlap-kerlip yang akan saya buat
semenarik mungkin sehingga dapat mencuri perhatian masyarakat karena lokasinya di Kota mara
(Kotmar).

2.5  PENETAPAN HARGA
Untuk harga “Q Tela-tela” saya menyediakan tiga produk jajanan yaitu :
PRODUK RASA HARGA
Tela Crispi Balado Rp. 3.500
Tela Crispi Keju Rp. 3.500
Tela Crispi Pizza Rp. 3.500
Tela Crispi Pedas Manis Rp. 3.500
Tela Crispi Campur Rp. 3.500
Kentang Crispi Balado Rp. 5.000
Kentang Crispi Keju Rp. 5.000
Kentang Crispi Pizza Rp. 5.000
Kentang Crispi Pedas Manis Rp. 5.000
Kentang Crispi Campur Rp. 5.000
Jamur Crispi Balado Rp. 4.000
Jamur Crispi Keju Rp. 4.000
Jamur Crispi Pizza Rp. 4.000
Jamur Crispi Pedas Manis Rp. 4.000
Jamur Crispi Campur Rp. 4.000
BAB III

PRODUK DAN OPERASI

3.1 JENIS PRODUK


Jenis produk yang saya jual yaitu berupa makanan yang berasal dari Tela, Kentang , serta
Jamur dengan cita rasa yang bervariasi, sehingga banyak masyarakat yang ingin mencoba rasa dari
“Q Tela-tela” produk saya.

3.2 PERLATAN
Dalam pembuatan “Q Tela-tela” ini saya membutuhkan peralatan yang akan memperlancar
produksi serta pemasaran saya, diantaranya :
a. Gerobak
b. Penggorengan
c. Alat Penggorengan
d. Kompor + Gas
e. Tempat penyampur bumbu
f. Kabel 2
g. Stop Kontak
h. Colokan
i. Lampu Philips
j. Lampu kerlap-kerlip

3.3 BAHAN BAKU


Bahan baku dari Q Tela-tela adalah sebagai berikut :
a. Tela
b. Kentang
c. Jamur
d. Bumbu balado
e. Bumbu Keju
f. Pizza
g. Pedas Manis

3.4 LOKASI USAHA


Usaha “Q Tela-tela” ini terletak di Kotmar, karena tempatnya sangat strategis selain itu
juga banyak wisatawan yang berkunjung ketempat tersebut.
BAB IV

BENTUK USAHA

4.1 NAMA USAHA


Usaha ini saya beri nama “Q Tela-tela Cinta”. Dengan nama ini diharapakan bisa menarik
perhatian khususnya kalangan muda dan masyarakat, serta agar dapat dengan mudah mengenal dan
mengingat.

4.2 BENTUK BADAN USAHA


Usaha ini merupakan usaha yang dikelola  perseorangan.
BAB V

KEBUTUHAN KEUNGAN

Total biaya pembangunan usaha Q Tela-tela tersebut Rp. 3.393.000 dengan rincian sebagai berikut :
5.1 BIAYA TETAP
Gerobak                                  : Rp. 2.500.000
Penggorengan                         : Rp. 60.000
Alat Penggorengan                  : Rp. 20.000
Kompor Singgle + Gas : Rp. 175.000
Tempat penyampur bumbu     : Rp. 2.500
Kabel                                      : Rp. 10.000
Stop Kontak                            : Rp. 1.000
Colokan                                   : Rp. 7.500
Lampu Philips                          : Rp. 21.000
Lampu kerlap-kerlip                : Rp. 35.000
Listrik/bulan                           : Rp. 10.000
Pajak/bulan (Tempat)             : Rp. 50.000
TOTAL                                   : Rp. 2.847.000

5.2 BIAYA VARIABEL


Kertas penyajian               : Rp. 55.000
Tela                                   : Rp. 115.000
Kentang                              : Rp. 130.000
Jamur                                  : Rp. 120.000
Bumbu balado                  : Rp. 30.000
Bumbu Keju                      : Rp. 32.000
Bumbu Pizza                      : Rp. 34.000
Bumbu Pedas Manis            : Rp. 30.000
TOTAL                                : Rp. 546.000

5.3 DAFTAR HARGA


PRODUK RASA HARGA
Tela Crispi Balado Rp. 3.500
Tela Crispi Keju Rp. 3.500
Tela Crispi Pizza Rp. 3.500
Tela Crispi Pedas Manis Rp. 3.500
Tela Crispi Campur Rp. 3.500
Kentang Crispi Balado Rp. 5.000
Kentang Crispi Keju Rp. 5.000
Kentang Crispi Pizza Rp. 5.000
Kentang Crispi Pedas Manis Rp. 5.000
Kentang Crispi Campur Rp. 5.000
Jamur Crispi Balado Rp. 4.000
Jamur Crispi Keju Rp. 4.000
Jamur Crispi Pizza Rp. 4.000
Jamur Crispi Pedas Manis Rp. 4.000
Jamur Crispi Campur Rp. 4.000

5.4 PERKIRAAN PENJUALAN NORMAL DALAM 1 BULAN


Tela Crispi 10 porsi x 3.500 x 30 hari   = 1.050.000
Kentang Crispi 10 porsi x 5.000 x 30 hari     = 1.500.000
Jamur Crispi 10 porsi x 4.500 x 30 hari = 1.350.000
Jadi pendapatan bulan pertama                     = 3.900.000
Pengeluaran perbulan                                  = 1.344.000
Jumlah keuntungan per bulan                         = 2.556.000
BAB VI

FOTO PRODUK
BAB VII

PENUTUP

Untuk melakukan sebuah usaha dituntut untuk serius dan fokus, saya tidak bisa memulai sebuah
bisnis dengan setengah-setengah, dan dikerjakan dengan sungguh-sungguh meskipun usaha tersebut
berupa usaha sampingan. Kegagalan usaha bukan disebabkan oleh orang lain melainkan dari diri saya
sendiri. Sehingga saya dituntut untuk berani mengambil sebuah keputusan dengan pemikiran-pemikiran
yang kreatif untuk menghindari resiko yang lebih besar. Sudah saatnya saya memulai usaha dan belajar
kepada mereka yang lebih sukses agar saya dapat memilah mana yang pas dan mana yang kurang pas.
Dengan demikian saya akan terhindar dengan resiko yang lebih besar.
                 
Baubau, 28 Mei 2022
Mahasiswa                                                                               Dosen Pembimbing

Vira Karera Saputri                                                                       Dr. Rosnani Said, M.si


NIM. 19320025                                                                 

Anda mungkin juga menyukai