Anda di halaman 1dari 2

SOAL UJIAN AKHIR SEMESTER GANJIL 2022/2023

Pelaksana Akademik Mata Kuliah Universitas


PAMU
Universitas Esa Unggul
Mata Kuliah : UNV115 – PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
Dosen : Tim Dosen PAI
Hari : Waktu : 12 Jam
Tanggal : Seksi :
Sifat Ujian : Open book (Modul PAI)
Kolom Verifikasi Soal
Tanggal dan Tanda Tangan Dosen Tanggal dan Tanda Tangan Ketua Jurusan

Petunjuk ujian:
a. Mulai dan akhiri ujian ini dengan membaca do’a !
b. Jawaban harus sesuai dengan instruksi dan sistematis, dijawab dengan penjabaran yang
tepat dan mudah dimengerti.
c. Diperbolehkan membuka Modul Pendidikan Agama Islam dan bahan bacaan lainnya.

Soal:
1. Masjid memiliki peran sebagai pusat kegiatan ummat. Oleh karena itu, memakmurkan
masjid merupakan tanggung jawab ummat atau bersama. Berikan 1 (satu) contoh
masjid di sekitar kalian yang memurut kalian belum optimal peran masjid terse-
but dan berikan alasannya! Bagaimana solusinya menurut anda? Lalu, kon-
tribusi apa yang dapat anda lakukan dalam upaya memakmurkan masjid terse-
but?
2. Pendidikan agama adalah salah satu upaya dalam mengatasi dekadensi akhlak atau
moral. Namun, lembaga pendidikan agama atau madrasah tidak lagi menjadi pilihan
utama bagi sebagian masyarakat. Mereka lebih cenderung memilih lembaga pen-
didikan atau sekolah umum. Bagaimana anda menyikapi peristiwa tersebut?
Menurut anda, solusi apa yang harus dilakukan dalam upaya mengatasi
dekadensi akhlak di era digital sekarang ini!

3. Islam pernah mengalami puncak peradaban Islam pada masa dinasti Abbasiyah. hal
tersebut ditandai kemajuan dalam bidang sains dan teknologi. sementara itu, salah
satu perkembangan teknologi saat ini yang masih harus dikaji dalam penggunaannya
adalah perkembangan teknologi metaverse. Metaverse menjadi perbincangan hangat
di semua kalangan tak hanya dikalangan para ahli dibidang IT melainkan semua para
ahli sedang membicarakan hal ini. Menurut anda, bagaimana seharusnya seorang
muslim menyikapi perkembangan teknologi tersebut? Apakah umat Islam bisa
bangkit mencapai puncak kejaannya kembali seperti masa abbasiyah? Berikan
alasan atau argumen anda!
4. Islam tidak memisahkan diri dengan politik, bahkan Islam lah yang yang mengatur
bagaimana politik itu sesuai dengan syariah agama yang pastinya untuk kemaslahatan
manusia. Menurut anda apakah penting berpolitik bagi umat Islam? Mengapa?
Dalam konteks politik di Indonesia umat Islam berkontribusi terhadap
kehidupan politik di Indonesia, jelaskan kontribusi tersebut!
5. Islam adalah agama yang menyeluruh. Ajarannya meliputi berbagai aspek, termasuk
aspek kesehatan. Bahkan, dalam aktivitas keagamaan atau ibadah memiliki manfaat
bagi kesehatan. Berikan analisa anda terkait hubungan antara aktivitas
keagamaan dan kesehatan!
6. Moderasi beragama merupakan program yang sedang gencar disosialisasikan oleh Pe-
merintah dalam hal ini Kementerian Agama RI saat ini, program ini fokus pada pen-
didikan toleransi dalam beragama di Indonesia. Apakah menurut anda masyarakat
di Indonesia sudah menerapkan konsep moderasi beragama? Berikan alasan
atau argumen anda!
7. Dari empat pembahasan dalam kapita selekta PAI ( LGBT, Narkoba, Radikalisme,
Korupsi) pilihlah satu pembahasan, kemudian buatlah sebuah analisa tentang hal
tersebut yang meliputi :
a. Faktor Penyebabnya
b. Hukum dalam Perspektif Agama (sertakan dalil)
c. Solusi permasalahan tersebut

-----SELAMAT MENGERJAKAN-----

Anda mungkin juga menyukai