Anda di halaman 1dari 2

Konflik China-India, dari Perbatasan hingga Perang Teknologi

Tentara China dan India terlibat bentrokan berdarah di Garis Kontrol Aktual (Line of Actual
Control/LAC) atau perbatasan kedua negara di Lembah Galwan, daerah Aksai-Chin-Ladakh
sekitar pegunungan Himalaya yang menjadi sengketa kedua negara. Bentrokan bermula ketika
China menyebut tiga tentara India melewati perbatasan LAC sekitar pertengahan Juni lalu.
China menyebut bahwa tentara India melintasi area perbatasan hingga dua kali pada Senin
(15/6). Beijing menuturkan tentara India melakukan provokasi dan menyerang tentara China
hingga mengakibatkan bentrokan fisik yang tidak terhindarkan antara pasukan di daerah
perbatasan. Sementara itu, India mengklaim 20 tentaranya tewas dalam bentrokan selama dua
hari itu.

Pada hari pertama saat bentrokan terjadi, India melaporkan tiga tentara tewas. Namun sehari
kemudian, jumlah tentara yang tewas bertambah 17. Di sisi lain, China tak menyebutkan jumlah
pasukan mereka yang menjadi korban dalam bentrokan tersebut. Sejak itu, kedua negara
berupaya menyelesaikan konflik di perbatasan dengan jalur diplomasi. Pejabat tinggi kedua
negara pun saling bertemu untuk meredam konflik. Meski begitu, ketegangan dan perlombaan
senjata terus berlanjut. Kedua negara terus saling mengerahkan pasukan dan sejumlah alat
utama sistem pertahanan ke perbatasan. Konflik di perbatasan itu pun menyulut sentimen
negatif dari masyarakat kedua negara. Di India, sekelompok warga membakar bendera China
dan foto Presiden Xi Jinping.

Ketegangan kembali terjadi pada September lalu. Militer India dan China saling menuduh telah
melontarkan tembakan dan melintasi perbatasan. Hal itu memicu pengerahan puluhan ribu
pasukan dari kedua negara ke perbatasan yang terletak di ketinggian lebih dari 4 ribu meter itu.
Di bulan yang sama, militer India menuduh tentara China menculik lima warga sipilnya di
Ladakh Utara dekat perbatasan yang disengketakan. Tuduhan itu dilayangkan India setelah
kelima orang tersebut hilang.Sengketa perbatasan di Himalaya antara China dan India memang
menjadi batu ganjalan relasi kedua negara selama ini. Kedua negara saling klaim kendali atas
wilayah tersebut sejak medio 1960-an. Awalnya, kedua negara sempat terlibat perang singkat
pada 1962. Kala itu, China mengambil alih wilayah perbatasan tersebut dari India. Sejak saat itu,
ketegangan tak pernah hilang dari perbatasan antara China-India. Namun, bentrokan besar
yang melibatkan senjata terakhir kali terjadi pada 1975. Bentrokan pada Juni lalu menjadi
konflik pertama yang paling mematikan antara angkatan bersenjata kedua negara di perbatasan
sejak 1975.

Anda mungkin juga menyukai