Anda di halaman 1dari 2

KEUNIKAN CAPUNG

DAN MANFAATNYA BAGI MANUSIA

Capung adalah salah satu serangga purba. Capung sudah ada di Bumi sejak 300 juta
tahun lalu. Fosil capung terbesar yang pernah ditemukan memiliki lebar sayap hingga 3 meter.
Capung terlihat sebagai makhluk yang cantik yang senang terbang di dekat air.
Ternyata, capung adalah predator ganas yang memiliki rahang tajam.

Taksonomi capung

Capung pertama kali diteliti taksonominya oleh ilmuwan asal Denmark yaitu Johann
Christian Fabricius. Dia terkenal karena sering meneliti taksonomi serangga berdasarkan bentuk
mulutnya, Capung dimasukkan ke dalam ordo “Odonata”. Odonata berarti gigi. Istilah ini
merujuk pada struktur geligi yang kuat pada rahang bawah capung.

Tubuh capung

Tubuh capung memiliki beberapa keunikan. Bagian kepala capung hampir semuanya
merupakan mata. Capung memiliki sudut pandang hingga hampir 360 derajat. Yang tidak bisa
dilihat oleh capung hanya yang ada tepat di belakang mereka. Dalam fase awal sebagai larva,
capung bisa hidup di bawah air hingga 2 tahun. Namun, setelah menjadi capung dewasa,
umurnya sangat singkat, yaitu hanya 7 sampai 56 hari saja.

Manfaat capung
Daur hidup capung membutuhkan air dan tumbuhan. Pada fase awal hidupnya, capung
hidup sebagai larva di dalam air. Setelah dewasa, capung akan terbang ke udara.
Baik dalam bentuk larva maupun dewasa, capung adalah predator yang memangsa
hewan yang lebih kecil darinya. Dalam bentuk larva, capung memangsa jentik nyamuk dan larva
serangga. Setelah dewasa, capung memangsa nyamuk dan serangga kecil yang bisa
membahayakan.
Dilansir dari Litbang (Penelitian dan pengembangan) Kementerian Kesehatan,
semakin banyak capung yang hidup di suatu daerah, maka itu menunjukkan lingkungan yang
bersih. Selain itu, menunjukkan bahwa air di lingkungan tersebut bersih dan bebas polusi.

KESIMPULAN
Keunikan capung yaitu bagian kepala capung hampir semuanya merupakan mata.
Capung memiliki sudut pandang hingga hampir 360 derajat. Yang tidak bisa dilihat oleh capung
hanya yang ada tepat di belakang mereka. Dan juga capung dapat digunakan sebagai parameter
kebersihan suatu lingkungan yang bebas polus serta kebersihan air di lingkungan tersebut, di
mana semakin banyak capung yang hidup di tempat tersebut menunjukkan bahwa lingkungaan
tersebut bersih.

Anda mungkin juga menyukai