Anda di halaman 1dari 1

Amanda Putri Hana Fadhilla // 12 IPS 1

PIDATO DAMPAK PEMBELAJARAN JARAK JAUH

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Selamat pagi dan salam sejahtera untuk kita semua.

Yang terhormat Ibu Hani Handari selaku penguji ujian praktik Bahasa Indonesia. Serta teman teman yang
saya cintai dan saya banggakan.

Mari kita panjatkan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas rahmat dan karunianya kita
dapat berkumpul disini.

Semenjak diberlakukannya masa darurat Covid-19 pada tanggal 16 Maret 2020, hampir seluruh sekolah
di Indonesia mengambil kebijakan untuk pembelajaran via daring atau disebut dengan pembelajaran
jarak jauh. Dengan adanya pembelajaran jarak jauh guru dan peserta didik sama-sama belajar untuk
memanfaatkan teknologi sebagai media pembelajaran.

Dalam melaksanakan pembelajaran daring dengan berbagai keterbatasan dan kemampuan, sarana dan
prasarana berupa handphone, laptop dan jaringan internet. Serta kemampuan yang masih terbatas
dalam pemanfaatan teknologi membuat pelaksanaan pembelajaran jarak jauh harus tetap diupayakan
berjalan agar proses transformasi ilmu pengetahuan kepada peserta didik tidak terganggu.

Guru sebagai ujung tombak pendidikan melakukan berbagai upaya dalam menerapkan pembelajaran
jarak jauh melalui media Group Whatsapp, Google Classroom, dan aplikasi belajar online lainnya. Untuk
pembelajaran secara sinkronus guru juga memanfaatkan media Google Meet, Zoom Meeting, dan lain
sebagainya.

Kendala yang dihadapi peserta didik dan juga guru dalam pembelajaran jarak jauh antara lain tidak
memiliki handphone, paket data dan jaringan internet. Kendala tersebut bisa menjadi hambatan dalam
proses pembelajaran. Namun guru tentu memaklumi keadaan tersebut dan memberikan solusi terhadap
permasalahan yang dihadapi kepada peserta didik agar peserta didik tetap bisa mengikuti proses
pembelajaran. Tugas dapat dikumpulkan disekolah saat kondisi aman dan tetap mematuhi protokol
kesehatan. Terkait dengan gangguan jaringan guru dapat memberikan rentang waktu pengerjaan yang
lebih lama sehingga pengerjaan tugas tidak menjadi beban yang berat.

Dengan berbagai keterbatasan yang ada diperlukan kolaborasi yang baik antara guru, peserta didik dan
orang tua peserta didik agar dapat memaksimalkan proses pembelajaran.

Mungkin itu saja yang dapat saya sampaikan, mohon maaf jika ada salah kata, semoga kita semua
diberikan kesehatan dan kesejahteraan, akhir kataAkhir saya ucapkan Wassalamu'alaikum
Warohmatullaahi Wabarokaatuh.

Anda mungkin juga menyukai