Anda di halaman 1dari 8

MATERI MANAJEMEN BISNIS DARI HALAMAN 36-78

FUNGSI PERENCANAAN
1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan perencanaan dan apa saja manfaat dengan adanya sebuah
perencanaan?
Jawab: Perencanaan adalah proses penentuan bagaimana organisasi mencapai tujuan atau
merealisasikan tujuannya. Manfaat adanya perncanaan yaitu sebagai berikut:
1) Membantu para manajer untuk berorientasi ke masa depan
Para manajer akan dipaksa untuk memiliki pemikiran yang visioner (jangka panjang) dimana
mampu melihat masalah-masalah dan peluang-peluang yang mungkin timbul dan yang akan
dihadapi di masa mendatang.
2) Akan meningkatkan koordinasi dalam pengambilan keputusan
Tidak akan ada keputusan yang dibuat untuk hari ini tanpa adanya pemikiran akan pengaruh
keputusan tersebut terhadap keputusan yang akan diambil dikemudian hari. Sehingga
mendukung manajer untuk selalu konsisten dengan keputusan yang telah diambil
sebelumnya.
3) Perencanaan akan menekankan kepada tujuan organisasi
Dengan adanya perencanaan, maka manajer akan selalu ingat atau diingatkan mengenai
tujuan organisasi yang harus dicapai.

2. Mengapa perencanaan menjadi salah satu fungsi dan peran manajer?


Jawab: Perencanaan menjadi salah satu fungsi dan peran manajer karena perencanaan
merupakan tahapan awal dari proses manajemen. Manajer akan menentukan struktur
organisasi, mengalokasikan sumber daya, apabila telah melalui proses perencanaan.

3. Keberhasilan dalam melaksanakan sebuah sistem perencanaan tidak akan dicapau dengan
mudah, terdapat hal-hal yang dapat menjamin bahwa proses perencanaan dapat mencapai
efektivitas. Jelaskan!
Jawab: Adapun hal-hal yang dapat menjamin bahwa proses perencanaan dapat mencapai
efektivitas, yaitu:
1) Mendapatkan dukungan manajemen puncak, dimana berupa perhatian yang jelas dan
berkelanjutan
2) Proses perencanaan yang didesain dengan baik, yang berarti memiliki kejelasan, mampu
diukur pencapaiannya, bersifat fleksibel dan dapat disesuaikan guna merespon kondisi
perencanaan yang kemungkinan dapat berubah (tidak kaku)
3) Perencanaan yang berfokus pada implementasi. Rencana hanya akan efektif jika
implementasinya membantu tercapainya tujuan organisasi. Sehingga setiap rencana harus
memberikan hasil akhir berupa tindakan yang berdasar pada sasaran yang diinginkan
4) Mengikutsertakan orang-orang yang tepat. Dalam merencanakan, sebaiknya
mengikutsertakan para manajer dalam bidang-bidang fungisonal dalam organisasi sehingga
dapat memperoleh informasi yang relevan dan akurat

4. Jelaskan tujuan perencanaan yang paling esensial!


Jawab: Tujuan perencanaan yang paling esensial adalah meminimalisasi resiko atau hambatan
serta ancaman yang mengelilingi organisasi sehingga memberikan ketidakpastian dalam
pencapaian tujuan. Perencanaan dilakukan agar memberi kekuatan positif untuk mencapai
tingkat keberhasilan yang baik. Jika perencanaan terlaksana dengan baik, maka proses
koordinasi dan efesiensi atau tidak ada pemborosan sumber daya akan terpenuhi secara
signifikan.

5. Sebutkan langkah-langkah atau tahapan perencanaan menurut Samuel Certo!


Jawab: Menurut Samuel Certo, perencanaan terdiri dari 6 tahapan, yaitu:
1) Menyatakan tujuan organisasi
2) Menyusun alternatif cara mencapai tujuan
3) Menyusun asumsi untuk setiap alternatif
4) Memilih alternatif yang terbaik
5) Menyusun rencana untuk alternatif terpilih
6) Mengubah rencana menjadi tindakan

FUNGSI PENGORGANISASIAN
1. Jelaskan pengorganisasian menurut S.C Certo!
Jawab: Pengorganisasian menurut S.C Certo diartikan sebagai “proses terciptanya penggunaan
secara tertib terhadap semua sumber daya yang dimiliki oleh sistem manajemen”. Secara tertib
menekankan bahwa penggunaan itu berdasarkan pada tujuan dan penggunaan sumber daya
yang benar sehingga tidak menyebabkan pemborosan sumber daya dalam proses pencapaian
tersebut.

2. Tuliskan tahapan dari proses pengorganisasian!


Jawab: Tahapan-tahapan dalam pengorganisasian, yaitu:
1) Merefleksikan rencana dan tujuan
2) Menetapkan tugas-tugas utama, yaitu merinci seluruh pekerjaan yang harus dilaksanakan
organisasi agar sesuai dengan visi dan misinya
3) Membagi tugas-tugas utama
4) Mengalokasikan sumber daya dan arahan untuk tugas-tugas, dimana pada tahapan ini dalam
mengkombinasikan antar pekerjaan secara logis dan efisien serta menetapkan suatu
mekanisme untuk mengorganisasikan antar pekerjaan
5) Mengevaluasi hasil-hasil strategi pengorganisasian yang telah dilaksanakan

3. Jelaskan peranan pengorganisasian?


Jawab: Pengorganisasian yang baik akan mampu menciptakan dan memelihara hubungan
diantara semua sumber daya organisasi dengan menunjukan sumber daya mana yang harus
digunakan untuk suatu aktivitas tertentu, kapan digunakan, di mana, serta bagaimana cara
menggunakannya.

4. Jelaskan 4 atribut yang menjadi pendorong organisasi yang baik dan maju!
Jawab: Atribut pendorong organisasi yang baik dan maju yaitu antara lain:
1) Appropriateness, organisasi harus dapat mempermudah proses pencapaian tujuan.
2) Adequacy, organisasi harus dapat mempermudag pemecahan masalah.
3) Effectiveness, organisasi harus dapat mewadahi proses-proses usaha dan proses-proses
manajemen yang diperlukan untuk mencapai suatu hasil.
4) Efficiency, organisasi harus dapat mendukung terjadinya proses-proses untuk mendapatkan
hasil yang maksimal dengan pengorbanan yang minimum.

5. Dalam proses manajemen, terdapat tahapan organizing atau fungsi pengorganisasian. Sebutkan
dan jelaskan prinsip-prinsip pengorganisasian!
Jawab: Adapun prinsip-prinsip yang terdapat dalam pengorganisasian yaitu sebagai berikut:
1) Kekuasaan dan Tanggung Jawab
Kekuasaan selalu terkait dan diikuti oleh tanggung jawab.
2) Disiplin
DIsiplin adalah rasa hormat pada aneka kesepakatan yang mungkin berbentuk kepatuhan,
kerja keras serta pengorbanan. Tumbuhnya disiplin diperlukan pemimpin yang baik dalam
semua tingkatan.
3) Kesatuan Perintah
Setiap orang dalam organisasi hanya menerima perintah dari satu orang atasan saja.
4) Keterpaduan Arah
Setiap kelompok aktivitas yang memiliki tujuan yang sama harus memiliki seorang pemimpin
dan rencana.
5) Subordinasi Kepentingan
Subordinasi kepentingan pribadi pada kepentingan organisasi.
6) Remunerasi
Remunerasi dan cara pembayaran harus adil dan memberikan kepuasan kepada semua
pihak baik karyawan maupun atasan atau pemimpin.
7) Sentralisasi
Tingkat pemusatan atau penyebaran kekuasaan.
8) Rantai Kekuasaan
Rantai kekuasaan dimulai dari tingkat tertinggi sampai dengan tingkat terendah harus
disesuaikan dengan kebutuhan dan kalau memungkinkan lebih baik dipersingkat.
9) Keteraturan
Keteraturan yang diatur dalam aturan main organisasi, dimaksudkan agar setiap orang punya
tugas dan tanggung jawab, serta hak masing2 yang mendukung tercapainya tujuan
organisasi.
10)Keadilan
Aturan main dan pelaksanaannya, dimana peranan pemimpin menjadi penting, dibuat seadil
mungkin, sehingga akan membangkitkan pengabdian dan kesetiaan para karyawan.
11)Stabilitas Hubungan Kerja
Manajemen yang baik akan meminimalisasikan terjadinya keluar-masuknya karyawan “turn
over” pada tingkat wajar sehingga tidak terlalu mengganggu kinerja organisasi.
12)Inisiatif
Insisiatif dikaitkan dengan proses untuk memikirkan serta melaksanakan rencana. Organisasi
harus mendorong anggota organisasi untuk berinisiatif, agar mereka menjadi puas.
13)Team Work
Kerjasama tim adalah sangat penting bagi organisasi dimana komunikasi perlu
dikembangkan untuk membentuk team work.
6. Sebutkan karakteristik umum organisasi sebagai entitiy!
Jawab: Terdapat 3 karakteristik umum organisasi sebagai entitiy, yaitu:
1) Terdiri dari sejumlah manusia
2) Mempunyai tujuan tertentu yang ingin dicapai
3) Memiliki formalitas yang mengatur peranan dari setiap orang

FUNGSI PENGARAHAN
1. Jelaskan deifinisi pengarahan!
Jawab: Pengarahan diartikan sebagai “proses menuntun kegiatan-kegiatan para anggota
organisasi ke arah yang tepat”. Yang dimaksud adalah arah yang dapat mengantarkan pada
tercapainya tujuan dari sistem manajemen. Pengarahan merupakan bagian yang kritis dari tugas
seorang manajer.

2. Apa pengertian dari pengarahan dan komponen dalam pengarahan!


Jawab: Pengarahan adalah proses menuntun kegiatan-kegiatan para anggota organisasi ke arah
yang tepat untuk mencapai tujuan dari sistem manajemen. Dalam proses pengarahan perlu
melibatkan 4 komponen, yaitu:
1) Memimpin
2) Memotivasi
3) Mempertimbangkan kelompok-kelompok
4) Berkomunikasi

3. Jelaskan 4 komponen dalam proses pengarahan!


Jawab: Dalam proses pengarahan perlu melibatkan 4 komponen, yaitu sebagai berikut.
1) Kepemimpinan (Leadership)
Kepemimpinan merupakan salah satu fungsi manajemen yang sangat vital bagi
terlaksananya fungsi-fungsi manajemen yang lain. Kepemimpinan adalah proses dimana
seorang individu mempunyai pengaruh terhadap orang lain dan mengilhami, memberi
semangat, memotivasi, dan mengarahkan kegiatan-kegiatan mereka guna membantu
tercapainya tujuan kelompok dan organisasi.
2) Memotivasi
Motivasi adalah kondisi di dalam (diri) yang menyebabkan seseorang bertingkah laku
tertentu yang memastikan terlaksananya suatu tujuan tertentu.
3) Dinamika Kelompok
Sebuah kelompok didefinisikan sebagai dua orang atau lebih yang berinteraksi satu sama lain
untuk merealisasikan tujuan tertentu atau memenuhi kebutuhan tertentu.
4) Komunikasi
Komunikasi dapat diartikan sebagai proses berbagi informasi diantara dua orang atau lebih
ataupun kelompok untuk mencapai pengertian bersama.

4. Sebutkan dan jelaskan gaya kepemimpinan dari seorang manajer?


Jawab: Gaya kepemimpinan dari seorang manajer dapat dibedakan menjadi 3, yaitu antara lain:
1) Gaya otokratis atau pendekatan SAYA atau I, yaitu seorang manajer akan bergaya otokratis
dan tidak membagikan wewenang pembuatan keputusan kepada bawahannya. Ia membuat
keputusan kemudian mengumumkannya.
2) Gaya partisipatif atau pendekatan KITA atau WE, manajer bergaya partisipatif akan berbagi
wewenang untuk membuat keputusan kepada bawahannya. Tingkat pembagian bersama
berkisar dari penyajian keputusan bersama oleh manajer yang sifatnya masih bisa berubah
sehingga membiarkan kelompok atau bawahan untuk berpartisipasi dalam membuat
keputusan.
3) Gaya bebas terkendali atau pendekatan MEREKA atau THEY, gaya ini memberdayakan
individu atau kelompok untuk menjalankan tugas atau kemauan mereka, tanpa keterlibatan
dari seorang manajer secara langsung.

5. Apa yang dimaksud dengan kepemimpinan?


Jawab: Kepemimpinan adalah proses di mana seorang individu mempunyai pengaruh terhadap
orang lain dan mengilhami, memberi semangat, memotivasi, dan mengarahkan kegiatan-
kegiatan mereka guna membantu tercapainya tujuan kelompok dan organisasi.

6. Buatlah hubungan antara manajemen dan komunikasi!


Jawab: Adapun hubungan antara manajemen dan komunikasi adalah sebagai berikut.
Tugas-tugas Manajemen Komunikasi

Perencanaan  Melakukan pertemuan


Pengorganisasian  Memberikan informasi
Pengarahan  Melakukan wawancara
Pengendalian  Menulis laporan
 Menulis memorandum
 Mengumumkan melalui papan pemberitahuan
 Panggilan telepon
 Pembicaraan tatap muka

FUNGSI PENGENDALIAN
1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan pengendalian serta sebutkan fungsi pokok dari sebuah
pengendalian?
Jawab: Pengendalian merupakan proses pemantauan aktivitas untuk menjamin bahwa standar
dapat terlaksana sebagaimana yang direncanakan dan melakukan langkah koreksi terhadap
penyimpangan yang berarti. Fungsi pokok dalam pengendalian yaitu sebagai berikut:
1) Mencegah terjadinya penyimpangan-penyimpangan atau kesalahan
2) Memperbaiki berbagai penyimpangan yang terjadi
3) Mendinamisasikan organisasi
4) Mempertebal rasa tanggung jawab

2. Apa saja jenis-jenis pengendalian dalam manajemen?


Jawab: Terdapat beberapa jenis pengendalian dalam manajemen, yaitu:
1) Metode Pengendalian Umpan Maju (mengantisipasi masalah sebelum terjadi)
Metode ini memerlukan berbagai standar kualitas dan kuantitas yang layak dari berbagai
masukan (input), seperti material, modal, sumber daya manusia, mesin,dsb.
2) Metode Pengendalian Berjalan dan Bersamaan (mengelola masalah pada saat terjadi)
Metode ini memerlukan standar perilaku, kegiatan dan pelaksanaan dari aktivitas secara
layak
3) Metode Pengendalian Umpan Balik (mengelola masalah setelah terjadi)
Metode ini memerlukan standar kuantitas dan kualitas yang layak dari keluaran yang
diharapkan (output).

3. Dalam fungsi pengendalian terdapat 4 langkah proses pengendalian, sebutkan!


Jawab: Ada 4 langkah dalam proses pengendalian, yaitu:
1) Penetapan standar dan metode untuk pengukuran prestasi (evaluasi kinerja)
2) Pengukuran prestasi/kinerja nyata
3) Membandingkan kinerja nyata dengan standar yang ditetapkan
4) Mengambil tindakan jika diperlukan, terutama apabila prestasi di bawah standar

PERUSAHAAN BISNIS GLOBAL


1. Jelaskan strategi bisnis yang diterapkan perusahaan bisnis global yang kelompok saudara teliti!
Jelaskan faktor-faktor yang membuat perusahaan tersebut bisa menjadi sukses sampai hari ini!
Jawab: Nivea merupakan salah satu produk perawatan kulit terkemuka di dunia dan kini telah
tersebar di seluruh negara, termasuk Indonesia yang sudah ada sejak tahun 1911. Di negara
asalnya, yaitu Jerman, produk Nivea masih menjadi nomor satu sedangkan di Indonesia, Nivea
hanya menguasai 3,8% dari pasar lotion Indonesia. Perusahaan Beiersdorf berusaha
memposisikan produk Nivea ke dalam benak konsumen agar produk tersebut dapat bersaing
dengan produk lain dengan cara menggunakan beberapa strategi bisnis yaitu sebagai berikut.
1) Target Pemasaran
Nivea memproduksi produk yang berkaitan dengan kategori kecantikan seperti face
cleaning, lip care, hand and body care, sun lotion dan sebagainya yang mana hal ini identik
dengan segmen wanita remaja, dewasa, bahkan lansia karena para gadis umumnya sangat
memperhatikan kencantikan. Selain itu Nivea juga cocok digunakan oleh pria, karena Nivea
telah berinovasi dengan memproduksi berbagai macam kebutuhan kosmetik pria seperti
deodoran, pelembab, cukur dan sebagainya.
2) Promosi
Nivea telah menjadi merek terkenal di area global karena kebijakan iklannya yang sangat
baik. Nivea telah mengadopsi teknik di atas garis untuk memasarkan produk mereka dengan
meluncurkan beberapa kampanye iklan melalui media cetak, sosial, dan digital. Merek ini
juga banyak beriklan melalui portal elektronik dan situs web resminya seperti Facebook,
Twitter, dan YouTube. Nivea juga mengikuti teknik di bawah garis dengan berpartisipasi aktif
dalam acara promosi dan pameran dagang dengan menggandeng selebriti atau aktris papan
atas.
3) Distribusi (Impor /Ekspor)
Nivea mendistribusikan penawaran merek dengan bantuan 17.000 karyawan dari
perusahaan induk Beiersdorf dan lebih dari 170 afiliasi di seluruh dunia. Produk perawatan
kulit yang dikembangkan oleh merek disesuaikan dengan kebutuhan lokal dan
mempertimbangkan faktor-faktor demografis dan lingkungan. Nivea mendistribusikan
produknya ke enam benua, yaitu Amerika Utara, Australia, Asia, Eropa, Afrika, dan Amerika.
Nivea hadir di 50 negara secara keseluruhan.
4) Brand Equity (Ekuitas Merek)
Untuk meraih pangsa pasar yang lebih besar dalam industri perawatan, Nivea telah
menciptakan citra pelembab, tanpa bahan kimia dan merek yang menarik. Saat ini, lebih dari
jutaan pelanggan menggunakan produk dari merek dengan jenis kulit dan kondisi iklim yang
berbeda.
5) Analisis Pasar
Meningkatnya penetrasi jejaring sosial mengakibatkan orang-orang menjadi gila atas
penerimaan kepribadian mereka di masyarakat sehingga ada peningkatan dalam industri
perawatan kulit dan perawatan kecantikan. Nivea telah mengikuti perluasan lini produk,
pengembangan pasar dan strategi pengembangan produk seperti memperkenalkan produk
perawatan bayi Nivea, lotion tubuh ekstrak licorice di India pada tahun 2017, detoksifikasi
Urban Skin, Deep Moisture Serum dan tabir surya dengan efek pendinginan.
6) Analisis Pelanggan
Pelanggan Nivea adalah mereka yang memberi perawatan ekstra untuk warna,
pembersihan, pelembutan dan penutrisian kulit mereka. Mayoritas pelanggan Nivea berada
dalam kelompok usia 20-45 tahun dan Nivea telah berfokus pada produk perawatan Pria dan
Wanita untuk pelanggan yang berada di kelas sosial kelompok menengah ke atas dan kelas
atas.

Hal-hal yang membuat Nivea menjadi sukses sampai hari ini yaitu sebagai berikut.
1) Awareness (Kesadaran)
Mayoritas orang mengenal Nivea karena beberapa alasan. Pertama, Nivea ada selama 106
tahun dan kebanyakan orang telah tumbuh dengan merek tersebut. Alasan kedua adalah
arsitektur mereknya. Ketiga, Nivea banyak berinvestasi dalam komunikasi merek (misalnya
tempat TV, iklan cetak, dan promosi penjualan).
2) Sympathy (Simpati)
Nivea dianggap sebagai merek simpatik. Alasan utama untuk ini adalah karena warisan yang
kuat, rasio harga-kinerja dan komunikasi mereknya. Nivea menawarkan produk-produknya
dengan harga yang wajar dengan rasio harga-kinerja yang baik yang membuatnya menjadi
merek untuk massa. Konsumen dapat membeli produk dan komunikasi, Nivea juga
membantu membangun simpati dan identifikasi pelanggan dengan merek.
3) Image (Citra)
Nivea memiliki citra yang kuat. Merek ini mewakili kedekatan, kepercayaan, keaslian,
kealamian, dan kualitas. Fokusnya juga pada nilai-nilai keluarga, sebagai perlindungan dan
keamanan bagi seluruh keluarga, dan warisan merek yang kuat.
4) Uniqueness (Keunikan)
NIVEA adalah merek yang unik. Salah satu alasannya adalah warisan yang kuat dan sejarah
yang panjang. Tidak banyak merek yang sudah diketahui konsumen dari kakek-nenek dan
orang tua mereka. Ini adalah aspek yang sangat penting yang mengarah pada kepercayaan
merek. Selain itu, unggulan merek, krim NIVEA, memiliki aroma yang unik dan kemasan khas
kaleng biru. Logo, tipologi dan warna putih dan biru, yang secara konsisten digunakan Nivea
dalam komunikasi merek, juga berkontribusi pada keunikan merek.
5) Satisfaction (Kepuasan)
Kepuasan konsumen setelah membeli produk Nivea dijamin oleh kualitas produk yang baik
dan harga yang wajar. Selain itu, konsumen menerima pengalaman pembelian yang
memuaskan karena ketersediaan produk yang tinggi. Produk Nivea telah memuaskan
harapan pelanggan karena mereka hampir menggunakan produk dari Nivea selama
bertahun-tahun.

Anda mungkin juga menyukai