Anda di halaman 1dari 2

1) Angka Stunting

Stunting adalah kondisi gagal tumbuh pada anak akibat dari kekurangan gizi kronis pada
1000 HPK, yang gejalanya baru nampak setelah anak berumur 2 tahun. Ditandai oleh tinggi badan
anak tidak sesuai dengan umurnya.
Angka Stunting menggambarkan jumlah anak (umur 0-2 tahun) yang tinngi badan tidak
sesuai dengan umur disuatu wilayah tertentu selama 1 tahun diantara jumlah total anak usia 0-2
tahun di wilayah dan pada kurun waktu yang sama. Angka Stunting di wilayah UPTD Puskesmas
Purwoasri adalah :
Grafik 2.12 Prevalensi Stunting
di Wilayah UPTD Puskesmas Purwoasri Kabupaten Kediri
Tahun 2018 – Tahun 2022

Prevalensi Stunting
di Wilayah UPTD Puskesmas Purwoasri Kabupaten Kediri
Tahun 2019 – Tahun 2022
25.00%
20.64%
20.00% 18.73% 18.00%

15.00% 13.06% Stunting

10.00%

5.00%

0.00%
2019 2020 2021 2022

Sumber : Data Primer, UPTD Puskesmas Purwoasri 2022


Grafik diatas menunjukkan bahwa Angka Stunting di wilayah UPTD Puskesmas Purwoasri
cenderung turun, yaitu 18,73 pada tahun 2019 menjadi 13,06 pada tahun 2022. Angka ini lebih
rendah dari standart WHO yang kurang dari 20% dan angka stunting nasional yang 37%.
Stunting di UPTD Puskesmas Purwoasri disebabkan adanya kesalahan tehnik mengukur
dan penggunaan alat ukur yang kurang terstandart pada tahun 2018, pola asuh
yang kurang tepat seperti pemberian makan bayi dan anak yang tidak sesuai dengan
usianya, tingkat ekonomi yang kurang sehingga kurang akses makanan bergizi/gizi
seimbang, hygine sanitasi kurang serta penyakit infeksi.
Stunting menjadi prioritas nasional memobilisasi upaya penurunan secara masif
melibatkan peran dari banyak sektor seperti PKH, PLKB, Pemerintah Desa dan dinas
lainnya. Upaya tersebut melalui pelatihan pengukuran antropometri, penggunaan alat ukur
yang standart serta upaya intervensi terintegrasi dengan Inovasi Gemanting menyeluruh
semua sektor sehingga terjadi penurunan dalam 3 tahun terakhir. Akan tetapi angka tersebut
masih lebih tinggi dari angka kabupaten yaitu 13% dari yang ditargetkan Pemerintah
Daerah kabupaten Kediri yaitu 10%.

Anda mungkin juga menyukai