Anda di halaman 1dari 6

TUGAS PSIKOLOGI

REVIEW FILM

RONI TANDI LINOK

210020301024

PENDIDIKAN TEKNOLOGI DAN KEJURUAN

PROGRAM PASCASARJANA

UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR

2021
1. Berdasarkan teori psikologi bagaimana pandangan anda terhadap tokoh utama

“Will” kaitannya dengan berfikir, intelegensia, motivasi, dan kretivitas?

Jelaskan!

a. Berfikir, cara berfikir Will adalah melihat segala sesuatu dari sisi

negative, sulit bagi Will untuk berinteraksi dengan orang-orang dan

mempercayai orang lain.

b. Intelegensia, Will di kenal dengan anak yang genius, meski begitu

dengan kepintaran yang dia miliki belum bisa menyelesaikan berbagai

masalah yang Dia hadapi.

c. Motivasi, dalam kehidupan Will tidak ada alasan yang kuat yang bisa

membangunnya menjadi yang lebih baik, dia merasa cukup dengan

teman-teman yang dia miliki, dan pekerjaannya sebagai kuli

bangunan.

d. Kretivitas, tidak pernah terfikirkan oleh Will hal-hal yang membuat

hidupnya berwarna, dia hanya fokus pada satu hal. Dia tidak

memanfaatkan potensi yang ada pada diriNya.

2. Berdasarkan teori psikologi bagaimana pandangan anda terhadap tokoh utama

“Will” kaitannya dengan konseptual dasar individu, perbedaan individu,

perbedaan kepribadian, perbedaan gaya belajarnya? Ceritakam dan jelaskan!

a. perbedaan individu, Will adalah seorang yang yatim piatu, hidup

dengan keluarga angkatnya yang dipenuhi dengan kekesarasan dan

penelantaran, dia juga bukan orang yang memiliki banyak harta


hidupnya penuh dengan kesederhanaan namun di balik itu semua dia

adalah seorang yang sangat pintar melebihi professor.

b. perbedaan kepribadian, Will memiliki masa lalu yang buruk, hal itu

yang membuat will menjadi mudah terpacu emosi tetapi belum

memasuki tahap brutal

c. Gaya belajar, Otodidak

3. Berdasarkan teori psikologi bagaimana pandangan anda terhadap tokoh utama

“Will” kaitannya dengan teori belajar? Yang mana yang sesuai?

Teori Belajar Kognitif, dimana setiap pengetahuan yang Ia miliki adalah

aktivitas internal melalui proses, seperti: pemahaman, mengingat, mengelola

informasi.

4. Berdasarkan teori psikologi bagaimana pandangan anda terhadap tokoh utama

“Will” kaitannya dengan diagnosis kesulitan belajar, penyebab kesulitan

belajar? Jelaskan!

Will terlalu takut dengan masa lalunya, dia menjadi penakut

pemikirannya menjadi sempit sehingga Dia tidak memanfaatkan potensi

yang ada pada diriNya.

5. Berdasarkan teori psikologi bagaimana pandangan anda terhadap tokoh utama

“SEAN” kaitannya dengan pendidik/seseorang yang membantu mengenali

kesulitan belajar, penyebab kesulitan belajar? Jelaskan!

SEAN adalah seseorang yang penuh dengan ketekunan dan ketulusan,

mencoba memahami setiap kesulitan yang di hadapi oleh Will dan


berusaha memberi pemahaman yang baik, tidak terburu buru dalam

mengambil tindakan tetapi sabar menghadapi Will hingga Will sadar

akan dirinya sendiri.

6. Berdasarkan teori psikologi bagaimana pandangan anda terhadap tokoh utama

“Professor Lambeau” kaitannya dengan ambisi prestasi? Jelaskan!

Berambisi tinggi, berani melalukan berbagai cara agar Sesutu yang di

harapkan bias tercapai, seperti mengeluarkan Will dari penjara dengan

dibawa asuhannya demi untuk memecahkan soal matematika yang tidak

bisa Ia jawab.

7. Berdasarkan teori psikologi bagaimana pandangan anda terhadap tokoh utama

“Professor Lambeau” kaitannya dengan peran guru sebagai pribadi kunci,

peran guru sebagai pelajar dan peran guru sebagai pembimbing? Jelaskan!

a. peran guru sebagai pribadi kunci, Professor Lambeau membimbing

dan mengarahkan anak didik agar menjadi manusia yang berilmu

pengetahuan di masa depan.

b. peran guru sebagai pengajar, Professor Lambeau bisa dikatakan

pengajar yang baik karena, mengajarkan ilmu kepada anak didiknya,

dengan menyampaikan materi pada proses pembelajaran

menggunakan strategi dan metode tertentu.

c. peran guru sebagai pembimbing, Professor Lambeau belum bisa

menjadi pembimbing yang baaik, dimana saat Will berada pada

asuhanNya, Ia tidak berusaha membimbing Will agar dapat


menemukan potensi yang dimilikinya, namu memaksa Will

melakukan yang yang Will tidak sukai.

8. Bagaimana kepribadian masing-masing tokoh “SEAN” dan “Prof. Lambeau”

berperan sebagai pengajar dan pembimbing? Jelaskan

a. SEAN, adalah pengajar yang santai, namun berusaha memahami

setiap kesulitan yang dihadapi oleh anak didiknya, dan membuka

fikiran anak didiknya tentang potensi yang ada pada diri mereks.

b. Prof. Lambeau, adalah pengajar yang memiliki ambisi yang sangat

tinggi, sering kali Ia menyobongkan apa yang sudah Ia capai, bahkan

ia memaksakan kehendaknya.

9. Apakah tokoh “SEAN” dan “Prof. Lambeau” dapat dikatakan ciri ciri Guru

professional? Jelaskan!

Kadang keduanya masih terlalu terbawa suasana dalam menghadapi

anak didik, misalnya emosi dalam menghadapi anak didiknya, namun

mereka bisa mengatasi itu.

10. Apakah tokoh “SEAN” dan “Prof. Lambeau” dapat dikatakan ciri ciri Guru

efektif? Jelaskan!

Keduanya adalah guru yang efektif karena memotivasi peserta didik

untuk belajar dan meningkatkan semangat belajar yang tumbuh dari

kesadaran peserta didik, bukan karena takut pada gurunya.

11. Bagaimana kesimpulan anda terhadap film tersebut ditinjau dari aspek

psikologi? Jelaskan!
Film Good Will Hunting merupakan film yang sangat cocok untuk para

remaja yang sedang mencari jati diri mereka yang sebenarnya.

Anda mungkin juga menyukai