Anda di halaman 1dari 2

Sekolah Tinggi Teknologi Bina Tunggal

JL . H. Wahab Affan, No. 1 Jaka Sampurna, Bekasi Barat, Bekasi Jawa Barat 17134

Telp. 021 8854353 / 021 8844812 Fax 0218840861

Nama : Sandi Ferdiana


NIM : 22130009 ( Teknik Industri )
Mata Kuliah : Pengetahuan Material Pertemuan ke 7 (UTS)
Dosen : Ir. Ediwan, M.Si

Soal
1. Untuk Meningkatkan sifat suatu material logam adalah dengan mengatur komposisi, dilakukan Paduan
(Alloys) dan Di Heattreatment Jelaskan apakah Proses Anelling pada heattreatment serta untung ruginya
2. Mengapa material baja dijadikan paduan, padahal baja sudah cukup kuat dan keras
3. Pada konstruksi pesawat terbang, tidak menggunakan baja, mengapa dan jelaskan hal ini
4. Mengapa kita perlu mempelajari struktur mikro dari logam, seperti struktur baja, jelaskan hal ini
5. Sebutkan logam non erro yang banyak digunakan sebagai konstruksi dan jelaskan Industri yang
banyak menggunakannya
Jawaban UTS
1. Proses annealing merupakan proses perlakuan panas terhadap logam atau paduan dengan
memanaskan logam tersebut pada temperatur tertentu, menahan pada temperatur tadi beberapa
saat dan mendinginkan logam tadi dengan laju pendinginan yang sangat lambat. Proses perlakuan
panas yang diberikan bertujuan untuk memperbaiki sifat mekanik dari logam atau paduan. Ber-
dasarkan hal tersebut maka dilakukan penelitian ini yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh
yang ditimbulkan pada baja St.42 setelah dilakukan pengelasan dan mengalami
proses annealing terhadap kekerasan dan struktur mikro yang dihasilkan. Penelitian ini
merupakan penelitian eksperimental. Bahan yang digunakan yaitu baja St.42, diberikan perlakuan
pengelasan kemudian di proses annealing pada variasi temperatur 5000C, 6000C dan 7000C
dengan holding time 1 jam. Selanjutnya dilakukan pengujian kekerasan dan pengamatan struktur
mikro. Hasil analisa data menunjukkan bahwa nilai rata-rata kekerasan tertinggi pada
temperatur annealing 5000C yaitu 170,03 HVN. Sedangkan pada temperatur annealing 7000C
mempunyai nilai rata-rata kekerasan terendah yaitu 125,13 HVN.  

Keuntungannya
 Mendapatkan baja yang mempunyai kadar karbon tinggi, tetapi dapat dikerjakan mesin
atau pengerjaan dingin.
 Memperbaiki keuletan.
 Menurunkan atau menghilangkan ketidak homogenan stuktur.
 Memperhalus ukuran butir.
 Menghilangkan tegangan dalam.

Kerugiannya :
 pada proses Annealing memiliki respon yang lambat dan overshoot yang besar

2. Karena Baja paduan adalah baja yang selain mengandung karbon juga mengandung
unsur paduan lainnya, agar didapat sifat-sifat khusus sesuai dengan yang dikehendaki,
seperti tahan karat (korosi), tahan panas dan dingin serta tahan erosi atau keausan. Jadi
sifat baja ini selain dipengaruhi kadar karbon juga dipengaruhi elemen paduannya.

3. Baja memiliki bobot lebih berat dari alumunium, sehingga alumunium jadikan bahan yang lebih
diminati untuk pesawat terbang. Menurut The Aluminium Association, aluminium kira-kira
sepertiga berat baja. Untuk perusahaan manufaktur kedirgantaraan, sifat aluminium yang ringan
memungkinkan konstruksi pesawat yang lebih ringan dan lebih efisien. Jika sebuah perusahaan
manufaktur kedirgantaraan menggunakan baja, pesawat terbangnya akan lebih berat dan,
karenanya, membutuhkan lebih banyak bahan bakar untuk bertahan di udara.
Aluminium lebih terlindungi dari korosi daripada baja. Faktanya, aluminium benar-benar
terlindungi dari karat. Kemudian biaya alumunium lebih murah di bandingkan menggunakan
baja,

4.  Karena kinerja dan sifat material terutama sifat mekanik logam ditentukan oleh struktur mikro,
dengan menganalisis struktur mikro material maka kinerja dan keandalan saat digunakan dapat
dipahami dengan lebih baik. Dan untuk mengetahui isi unsur kandungan yang terdapat didalam
spesimen baja yang akan diuji. Dengan menggunakan spesimen uji yang telah dihaluskan agar
dapat terlihat kandungan didalam benda uji tersebut.

5. Alumunium, magnesium, Seng/Zn, Titanium, Timah hitam/Pb, Timah putih/Sn, Perak/Ag,


Emas/Au
Industri yang menggunakan non ferro yaitu industry pesawat terbang, industry sparepart
kendaraan yang banyak menggunakan alumunium dan seng,industry percetakan uang logam
menggunakan perak dan emas

Anda mungkin juga menyukai