Anda di halaman 1dari 4

Indonesia merupakan negara kepulauan yang memiliki tingkat kepadatan

penduduk tertinggi keempat di dunia, setelah amerika serikat. Populasi penduduk


di indonesia mencapai 276 juta jiwa dengan rata-rata pertumbuhan penduduk 1,00
persen per tahun. Hal ini merupakan suatu kebanggaan tersendiri bagi kita.

Meskipun demikian hal tersebut juga menimbulkan permasalahan tersendiri,


dengan laju pertumbuhan Indonesia yang termasuk tinggi dan jumlah lapangan
pekerjaan yang terbatas membuat pertumbuhan ekonomi melambat sehingga
tingkat kemiskinan dimasyarakat pun ikut meningkat.

Kurangnya lapangan pekerjaan disebabkan karena rendahnya tingkat


Pendidikan serta minimnya pengalaman yang dimiliki dan yang menjadi
penyumbang pengangguran teresar adalah para generasi milenial yang merupakan
lulusan SMA/SMK yang bingung ingin melanjutkan karir nya dimana ataupun
para fresh graduate yang tidak memiliki pengalaman kerja sehingga sulit
bergabung di perusahaan.

Kemiskinan juga biasanya disebabkan oleh upah minimum yang tidak


memadai dengan kebutuhan pokok masyarakat yang terus meningkat dari waktu
ke waktu sehingga tingkat kemiskinan pun meningkat.

Oleh karena itu, kami memberikan sebuah gagasan yang merupakan solusi
dari masalah terkait mengentaskan kemiskinan esktrim untuk seluruh masyarakat
di dunia (Target SDGs 1.1), pada tahun 2030, mencapai penyerapan
ketenagakerjaan yang produktif dan menyeluruh serta pekerjaan yang layak bagi
seluruh perempuan dan laki-laki termasuk pemuda dan penyandang disabilitas,
serta kesetaraan upah untuk pekerjaan yang bernilai setara. (Target SDGs 8.5).

Solusi dari kami adalah membuat sebuah inovasi yang membantu dalam
mencari pekerjaan sesuai minat dan bakat seseorang, memberikan simulasi VR
untuk menambah pengalaman dalam dunia pekerjaan dan menerima pekerjaan
dari sebuah perusahaan lalu menawarkannya pada orang yang mampu di bidang
tersebut dan memberikan upah yang setara dengan pekerjaan yang dilakukan.

Solusi ini dapat membantu mengurangi jumlah orang yang tidak memiliki
pekerjaan dan menurunkan angka kemiskinan di masyarakat.
2.2

Berdasarkan dari permasalahan-permasalahan yang telah disebutkan


sebelumnya, kami memberikan suatu gagasan untuk mengatasi keresahan
masyarakat terutamanya fresh graduate dalam mencari lapangan pekerjaan. Solusi
yang kami berikan yaitu “ ”. Solusi/gagasan yang kami berikan ini akan sangat
berpotensi pada masa mendatang untuk membantu mendapatkan pengalaman
terkait dunia kerja meskipun hanya secara visual.

Gagasan yang kami berikan menawarkan sejumalah solusi seperti sebagai


tempat mencari pengalaman dalam dunia kerja secara virtual, membantu dalam
proses pembelajaran di bidang tertentu dengan memberikan beberapa misi/tugas.
Dengan adanya inovasi tentang mencari pengalaman dalam dunia kerja
secara virtual, pihak perusahaan tidak perlu lagi merasa takut akan memiliki
pegawai yang kurang pengalaman atau pegawai yang memerlukan waktu yang
lama untuk beradaptasi di lingkungan kerja. Karena dengan adanya inovasi ini
kedua hal tersebut dapat teratasi.

Contohnya saat seorang Fresh Graduate yang belum memiliki pengalaman


bergabung dalam sebuah instansi atau perusahaan, dia bingung tentang bagaimana
cara dia beradaptasi di lingkungan tersebut, bagaimana cara bekerja dalam tim,
bagaimana membangun komunikasi dan hubungan yang baik dengan rekan kerja
atau atasan dan banyak lagi.

Tetapi dengan melakukan simulasi dalam lingkungan kerja dan melakukan


semua itu secara virtual melalui beberapa simulasi dan saat orang tersebut telah
terbiasa dan diterapkan ke dunia nyata maka, orang tersebut tidak lagi merasa ragu
ataupun bingung karena telah terbiasa akan situasi dan kondisi lingkungan kerja.

Inovasi ini juga dapat membantu mengembangkan keahlian dan


pengetahuan melalui beberapa misi atau tugas yang mengasah kemampuan orang
tersebut hingga dia memiliki kompetensi yang memadai untuk mencari pekerjaan.
Misi-misi yang tersedia ditentukan berdasarkan minat seseorang pada kompetensi
yang dipilih. Contohnya saat seseorang ingin menjadi Front End Developer maka
dia perlu belajar tentang html,css, dan javascript. Dan jika ingin menguasai ketiga
Bahasa tersebut orang tersebut harus menyelesaikan tugas yang diberikan untuk
menuju tahap berikutnya.

Source : https://www.fortuneidn.com/news/eko-wahyudi/10-negara-berpenduduk-
terbanyak-dunia-indonesia-peringkat-ke-4

Pict : freecodecamp.org

https://telset.id/wp-content/uploads/2022/11/Interview-VR.jpg

https://miro.medium.com/max/890/1*QCV8K6HtX1O5O5fqVaJXjg.jpeg

Anda mungkin juga menyukai