Anda di halaman 1dari 1

NAMA : NOVAN MAHENDRA PRATAMA

NIM : 140111100250

KELAS : HUKUM RKB B 203

MATA KULIAH : BAHASA INDONESIA

DOSEN PENGAMPU : OCTO DENDY ANDRIYANTO

TUGAS MKU BAHASA INDONESIA

ARTIKEL TENTANG

KESEHATAN DAN LINGKUNGAN

Beberapa dari kita terasa sangat faham tentang besarnya manfaat mengkonsumsi air
putih. Air putih amat berguna untuk kesehatan serta tubuh manuaisa. Pasalnya, tubuh
manusia memiliki kandungan 55% sampai 78% air, bergantung dari ukuran tubuh. Oleh
karena itu, tubuh membutuhkan 1-7 liter air setiap hari untuk bekerja dengan baik serta
terhindar dari dehidrasi.

Jumlah yang pas bergantung pada tingkat kegiatan, suhu, kelembapan, serta faktor
yang lain. Pada umumnya manusia mengkonsumsi minimal lebih kurang 2 liter ( 6 sampai 7
gelas ) air putih setiap hari. Beberapa keuntungan mengkonsumsi air putih setiap hari dengan
jumlah minimal adalah untuk melindungi kesehatan kulit, karena jika meminum air putih
dalam jumlah yang cukup dapat melindungi kulit serta tidak dehidrasi.

Selain itu juga masih terdapat keuntungan-keuntungan yang lain, antara lain untuk
menurunkan berat badan. Hal tersebut telah diungkapkan pada suatu penelitian dari American
Chemical Society yang menjelaskan bahwa jika orang dewasa yang minum dua gelas air
sebelum sarapan, makan siang, makan malam disertai makan 75 sampai 90 kalori sepanjang
tiga bulan dapat menurunkan berat badan rata-rata 2,5 kg daripada orang yang diet biasa.

Disamping itu masih banyak juga manfaat-manfaat yang terkandung didalam air
putih, manfaatnya pun sangat baik bagi tubuh kita. Oleh sebab itu marilah kita
mengkonsumsi air putih minimal kurang lebih 2 liter setiap hari agar tubuh dapat bekerja
dengan baik dan dapat menghindarkan kita dari dehidrasi.

Anda mungkin juga menyukai