Anda di halaman 1dari 4

MAKALAH PENGANTAR MANAJEMEN

ORGANISASI DAN MANAJEMEN

Dosen Pengampu :Suryani.MM

Disusun Oleh:
Meylinda Defriyola
Pengertian dari Manajemen Organisasi

Manajemen merupakan suatu proses pengelompokan, perencanaan, pelaksanaan dan juga


pemantauan terhadap seluruh sumber daya dari sebuah organisasi atau perusahaan agar bisa
mencapai tujuan.

Sementara organisasi ialah sekelompok orang yang saling bekerjasama dan juga berinteraksi
untuk menjalankan fungsi, peran juga tanggung jawabnya terhadap organisasi tersebut.

Jadi, manajemen organisasi bisa diartikan sebagai proses perencanaan, pengelompokan,


pemantauan dalam sebuah organisasi.Jadi setiap individu di dalamnya memiliki peran
masing-masing untuk bisa lebih cepat mewujudkan tujuan dari organisasi atau perusahaan.

Tujuan dari Manajemen Organisasi

1. Mewujudkan Efektivitas Kerja

Tujuan yang pertama yakni menciptakan kinerja yang efektif serta terarah. Sebab dengan
efektivitas kerja yang baik, maka akan mempermudah suatu organisasi untuk bisa mencapai
tujuannya dengan efektif pula.

2. Semua Bagian dalam Organisasi dapat Terkoordinasi

Efisiensi serta efektifitas kerja hanya bisa diwujudkan ketika setiap bagian dalam organisasi
dapat saling berkoordinasi dengan baik. Sedangkan koordinasi yang baik dapat tercipta
dengan adanya manajemen di dalam organisasi.

Sebab itulah tujuan adanya manajemen dalam organisasi selanjutnya yaitu mengkoordinir
setiap individu dan juga divisi. Dengan begitu operasional dapat berjalan lebih lancar serta
tertata.

3. Membentuk Lingkungan Kerja yang Kondusif

Dua poin sebelumnya dapat terwujud hanya ketika setiap individu dalam organisasi merasa
nyaman dengan lingkungan kerjanya. Hal itu juga menjadi bagian dari tujuan adanya
manajemen dalam organisasi.

Fungsi Manajemen Organisasi

1. Perencanaan/Planning

Fungsi yang pertama ini diperuntukkan sebagai persiapan segala aktivitas dalam organisasi.
Fungsi ini juga membantu dalam menentukan besarnya anggaran bagi aktivitas yang rutin
dilaksanakan ataupun tidak.

2. Pengarahan/Directing

Fungsi yang berikutnya yaitu mengarahkan. Setelah membuat perencanaan yang matang,
perlu adanya pengarahan agar rencana tersebut dapat tetap on track.
3. Pengawasan/Controlling

Fungsi pengawasan ini diperlukan untuk menyempurnakan fungsi pengarahan. Dengan


adanya pengawasan, maka kesalahan yang terjadi dalam operasional lebih mudah dan cepat
terdeteksi.

4. Pengelompokan/Organizing

Mengorganisir atau mengelompokkan adalah salah satu fungsi yang amat diperlukan dari
manajemen dalam sebuah organisasi. Mengapa? Karena dengan organizing atau
pengelompokan, kinerja SDM dapat lebih maksimal

5. Motivasi/Motivation

Fungsi yang kelima ini kerap terlewat karena dianggap tidak penting karena dinilai lebih
kepada kebutuhan individual.

6. Kepegawaian/Staffing

Fungsi kepegawaian dibutuhkan untuk menjalankan struktur organisasi yang ada. Tujuannya
yakni menempatkan individu karyawan di posisi atau jabatan sesuai dengan keahliannya.

Fungsi ini juga mempengaruhi kenyamanan lingkungan kerja. Oleh karenanya penting untuk
dijalankan sesuai dengan tujuannya.

Adapun beberapa proses yang menjadi bagian dari fungsi ini diantaranya adalah:

 Rencana penerimaan tenaga kerja baru


 Perekrutan setelah melalui proses seleksi dan sekaligus dengan penempatan
 Training atau masa pelatihan kerja
 Pemberian gaji, insentif dan juga bonus
 Evaluasi kinerja karyawan
 Promosi kenaikan jabatan

7. Manajemen Waktu

Manajemen waktu dapat mempengaruhi kelancaran dan juga perkembangan sebuah


organisasi. Maka dari itu, penting untuk memiliki manajemen waktu yang baik.

.
KESIMPULAN

Kesimpulan

manajemen organisasi adalah suatu proses perencanaan dan pengorganisasian serta


pengendalian
terhadap sumber daya sebuah organisasi dengan maksud untuk mencapai tujuan organisasi
secara
efektif dan efisien. Tujuan setiap organisasi tentunya bisa berbeda dan bermacam-macam,
tergantung dari organisasi itu sendiri. Dengan adanya manajemen organisasi dalam
perusahaan,
diharapkan dapat membentuk kinerja karyawan yang lebih efektif terutama dalam hal
koordinasi
antar departemen atau divisi. Sebagai catatan, manajemen organisasi yang akan dimaksud di
sini
berkaitan dengan pengelolaan sumber daya di dalam bisnis atau perusahaan. Sehingga
manajemen organisasi lebih dikaitkan dengan seni untuk mengelola sumber daya manusia di
suatu perusahaan, dalam hal ini adalah karyawan.
Ada tiga alasan utama diperlukannya manajemen dalam organisasi, yaitu,
1) untuk mencapai tujuan, manajemen dibutuhkan untuk menapai tujuan organisasi,
2) untuk menjaga keseimbangan di antara tujuan-tujuan, sasaran-sasaran dan kegiatan yang
saling bertentangan dari pihak-pihak yang berkepentingan dalam organisasi , dan
3) untuk mencapai efisiensi dan efektifitas, yaitu upaya pencapaian tujuan dengan metode
yang
benar dan hasil yang baik.

Anda mungkin juga menyukai