Anda di halaman 1dari 2

Sejarah Kedatangan Bangsa Eropa ke Indonesia

Rombongan penjelajah Eropa dari Bangsa Portugis pertama kali sukses masuk
wilayah Indonesia pada tahun 1511 Masehi, dengan dipimpin Alfonso de Albuerque.
Sejarah mencatat orang-orang Portugis merupakan bangsa Eropa pertama yang
memasuki wilayah Nusantara, tepatnya di kesultanan Malaka.

Keberhasilan Spanyol merupakan wilayah baru membuat Raja Portugis yakni


Manuel I penasaran. Sang Raja menitahkan Vasco da Gama untuk berlayar dan
menemukan daerah yang kaya akan rempah-rempah. Elane Sanceu dalam Good
Hope: the Voyage of Vasco Da Gama (1967). Mengungkapkan perjalanan Vasco da
gama dimulai melalui rute Tanjung Harapan, Afrika. Mereka selanjutnya
mengembangkan layar menuju Lautan Hindia.

Tahun 1498, Vasco da Gama beserta awak kapalnya tiba di Goa, pantai
sebelah barat india. Di negeri ini, Portugis membangun kantor dagang beserta
benteng pertahanan, Vasco da Gama di berikan hak kuasa atas daerah Goa oleh Raja
Portugis. Rombongan Portugis berikutnya dipimpin oleh Alfonso de Albuquerque
untuk melanjutkan upaya dari Vasco da Gama. Pelayaran Alfonso de Albuquerque
akhirnya sampai di Malaka, kawasan barat Nusantara.

Tujuan utama ekspedisi Portugis itu mencari rempah-rempah yang menjadi


barang mahal di Eropa. Bangsa Barat menggunakan rempah-rempah sebagai bahan
baku obat, parfum, dan yang paling penting adalah untuk pengawet makanan dan
bumbu masakan. Pengawetan makanan termasuk kebutuhan vital di Eropa saat
musim dingin tiba. Ada juga tujuannya untuk mencari kekayaan atau kekuasaan dan
juga menyebarkan agama.

Anda mungkin juga menyukai