Anda di halaman 1dari 2

TUGAS FILSAFAT

LATAR BELAKANG FENOMENA KRIMINALITAS


NAMA : NI PUTU EKA DARMINI
PRODI : ILMU KOMUNIKASI
NIM : 22072110033

LATAR BELAKANG

Kriminalitas atau tindak kejahatan adalah suatu tindakan yang melanggar hukum,
undang-undang, norma, dan nilai yang berlaku dalam masyarakat. Tindak kejahatan tersebut
dapat merugikan dan mengancam keselamatan serta jiwa seseorang. Kejahatan sangat
berpengaruh dalam kehidupan masyarakat dan banyak faktor yang dapat mempengaruhi
seseorang untuk melakukan suatu tindak kejahatan tersebut. Dewasa ini tindak kejahatan
seperti hal yang sudah biasa di masyarakat, ketika seseorang tidak perlu lagi berpikir panjang
untuk melakukan tindak kejahatan dan para pelaku tidak lagi memikirkan konsekuensi yang
terjadi dari perbuatanya tersebut, sehingga para pelaku juga tak segan-segan untuk melukai
bahkan membunuh para korbannya.
Faktor ekonomi menjadi salah satu hal yang mendasari seseorang untuk melakukan
tindak kejahatan, biasanya para pelaku tindak kejahatan adalah mereka yang berpenghasilan
rendah, berstatus sebagai seorang pengangguran atau penduduk miskin. Kebutuhan dasar
sehari-hari seperti sadang, pangan dan papan tidak dapat terpenuhi dengan penghasilan yang
terbilang paspasan atau tidak mencukupi. Sedangkan kebutuhan keluarga yang semakin hari
semakin meningkat, dan jumlah tanggungan keluarga yang tidak sedikit. Dengan kondisi
seperti ini memaksa mereka untuk melakukan berbagai cara untuk mendapatkan penghasilan
tambahan dimana keterampilan dan pendidikan yang mereka miliki sangat rendah. Oleh
karena itu, jalan satu-satunya untuk mendapatkan penghasilan tambahan yaitu dengan
melakukan tindak kejahatan seperti melakukan pencurian, perampokan, penipuan yang dapat
merugikan harta benda atau hilangnya nyawa seseorang.
Kejahatan lintas negara dipandang sebagai salah satu ancaman serius dalam keamanan
global. Selain kejahatan lintas negara, kriminalitas juga terjadi sebagai akibat dari kehidupan
pada era globalisasi. Kriminalitas yang dilakukan saat ini seolah ikut memanfaatkan arus
globalisasi. Bahkan, perkembangan media hiburan, media massa atau media sosial lain turut
berperan dalam memicu terjadinya tindakan kriminal di kalangan masyarakat.

Faktor penyebab terjadinya kriminalitas


Faktor penyebab terjadinya kriminalitas adalah: Pertentangan dan persaingan
Perbedaan ideologi politik Kepadatan dan komposisi penduduk Perbedaan kekayaan dan
pendapatan Mentalitas yang labil. Banyaknya kriminalitas yang terjadi mengakibatkan
dampak yang tidak sedikit. Adapun akibat dari kriminalitas di antaranya: Merugikan pihak
lain baik material maupun imaterial Merugikan masyarakat secara keseluruhan Merugikan
negara Mengganggu stabilitas keamanan masyarakat
Solusi kriminalitas
Kriminalitas yang makin banyak terjadi dalam masyarakat mengharuskan berbagai
pihak berpikir mencari cara pemecahan yang dianggap efektif. Adapun solusi yang dapat
dilakukan seperti berikut: Menegakkan sangsi hukum yang tegas dan tanpa pandang bulu.
Mengaktifkan peran orang tua dan lembaga pendidikan dalam mendidik anak. Selektif
terhadap budaya asing yang masuk agar tidak merusak nilai budaya bangsa. Menjaga
kelestarian dan kelangsungan nilai dan norma dalam masyarakat.

Definisi kejahatan
Ketika berbicara tentang kejahatan, sebenarnya banyak hal yang dapat diulas. Paling
tidak dimulai dengan definisi kejahatan. Kejahatan sering diartikan sebagai perilaku
pelanggaran aturan hukum akibatnya seseorang dapat dijerat hukuman. Kejahatan terjadi
ketika seseorang melanggar hukum baik secara langsung maupun tidak langsung, atau bentuk
kelalaian yang dapat berakibat pada hukuman. Dalam perspektif hukum ini, perilaku
kejahatan terkesan aktif, manusia berbuat kejahatan. Namun sebenarnya “tidak berperilaku”
pun bisa menjadi suatu bentuk kejahatan, contohnya: penelantaran anak atau tidak melapor
pada pihak berwenang ketika mengetahui terjadi tindakan kekerasan pada anak di sekitar kita.
Adapula perspektif moral. Perilaku dapat disebut sebagai kejahatan hanya jika
memiliki 2 faktor:  mens rea (adanya niatan melakukan perilaku), dan  actus reus (perilaku
terlaksana tanpa paksaan dari orang lain). Contohnya: pembunuhan disebut kejahatan ketika
pelaku telah memiliki niat menghabisi nyawa orang lain, serta ide dan pelaksanaan perilaku
pembunuhan dimiliki pelaku sendiri tanpa paksaan dari orang lain. Jika pelaku ternyata
memiliki gangguan mental yang menyebabkan niatnya terjadi diluar kesadaran, contoh:
perilaku kejahatan terjadi pada saat tidur atau tidak sadar, maka faktor mens rea-nya dianggap
tidak utuh, atau tidak bisa secara gamblang dinyatakan sebagai kejahatan, karena orang
dengan gangguan mental tidak bisa dimintai pertanggungjawaban atas perilakunya (Davies,
Hollind, & Bull, 2008).

Bentuk kejahatan
Selanjutnya, ketika membicarakan kejahatan kita juga perlu mengidentifikasi pelaku
dan korban. Pelaku adalah orang yang melakukan tindakan melanggar hak dan kesejahteraan
hidup seseorang, sedangkan korban adalah orang yang terlanggar hak dan kesejahteraan
hidupnya. Pada kasus pidana, identifikasi akan berkaitan dengan pembuatan tuntutan dan
pertanggungjwaban hukum. Walaupun begitu, terkadang tidak mudah mengidentifikasi
pelaku dan korban, terutama pada kasus dimana pelaku adalah korbannya juga, contohnya:
pelaku prostitusi sebenarnya juga adalah korban dari perilakunya.
Kejahatan secara umum dapat dibedakan dalam beberapa macam: kejahatan personal
(pelaku dan korban kejahatan adalah sama), interpersonal (ada pelaku yang merugikan orang
lain), dan kejahatan sosial masyarakat (efek kejahatan pelaku merugikan kehidupan orang
banyak di masyarakat). Dari segi pelaksanaannya kejahatan juga bisa dibagi menjadi
kejahatan terorganisir (sering disebut kejahatan “kerah putih” yang memiliki sistem dan
perencanaan serta keahlian dalam melakukan kejahatan) dan tidak teroganisir (kejahatan yang
dilakukan tanpa perencanaan dan dilakukan oleh orang yang belum punya keahlian khusus
atau amatir). Secara pidana, ada beberapa contoh perilaku kejahatan: pembunuhan, tindak
kekerasan, pemerkosaan, pencurian, perampokan, perampasan, penipuan, penganiayaan,
penyalahgunaan zat dan obat, dan banyak lagi yang lain.

Anda mungkin juga menyukai