Anda di halaman 1dari 7

TUGAS TUTORIAL 3

PENELITIAN TINDAKAN KELAS

NAMA: AINI NUR ROHMAH


NIM: 858737781
1. Paparkan hasil penelitian tindakan perbaikan pembelajaran Anda dan jelaskan hasil

penelitian tersebut  dengan pembahasan berdasarkan teori-teori atau kajian pustaka serta

hasil penelitian yang relevan untuk mendukung tulisan ilmiah Anda! (skor maksimal 40)

Jawab :

Berdasarkan hasil pengamatan awal sebelum metode eksperimen bahan alam,

kemampuan mengenal konsep bilangan pada anak kelompok B di TK Muttaqin Al

Mubarok belum terstimulasi secara maksimal. Sebagian besar anak belum terampil

dalam menuli lambang bilangan, mengisi lambang bilangan yang kosong,

menghubungkan lambang bilangan dengan benda-benda dan menyebutkan atau

menunjukan bilangan secara acak. Berdasarkan observasi awal yang dilakukan, pada

umumnya kemampuan mengenal konsep bilangan anak sebagian besar masih kurang

optimal, adapun data yang menggambarkan mengenai kondisi kemampuan mengenal

konsep bilangan pada anak kelompok B di TK Muttaqin Al Mubarok diuraikan sebagai

berikut:

Grafik pengamatan kemampuan awal siswa dalam


mengenal konsep bilangan
10

0
Anak mampu menghitung benda nyata dan menyandingkan dengan angka yang sesuai
dengan jumlah benda
Anak mampu menghitung jumlah benda nyata namun masih sering keliru menemukan
konsep angka yang
sesuai dengan jumlah benda
anak mampu menghitung jumlah benda nyata namun belum mengenal konsep angka
yang sesuai jumlah benda
anak belum menghitung jumlah benda nyata dan mengenal konsep angka yang sesuai
jumlah benda
Gambar 2. Grafik Kemampuan Mengenal Konsep Bilangan Sebelum Tindakan

Berdasarkan Gambar 2 tersebut dapat diketahui bahwa kemampuan anak mengenal

konsep bilangan sebelum dilaksanakan tindakan adalah 1 anak (9%) tergolong dalam

kategori baik yaitu mampu menghitung benda konkrit dan memasangkan dengan angka

yang sesuai, 1 anak (9%) tergolong dalam kategori cukup yaitu mampu menghitung

benda konkrit, namun masih keliru dalam memasangkan dengan angka yang sesuai, 2

anak (18 %) tergolong dalam kategori kurang yaitu mampu menghitung benda nyata

namun belum mampu memasangkan dengan angka yang sesuai dan 7 anak (63 %)

tergolong kedalam kategori anak belum bisa menghitung jumlah benda nyata dan

mengenal konsep angka yang sesuai jumlah benda. Hal ini disebabkan karena ketika

kegiatan pembelajaran berlangsung anak tidak tertarik untuk melakukan kegiatan yang

diberikan guru dan lebih senang melakukan aktivitas lain selama pembelajaran seperti

memainkan benda-benda yang ada di dalam kelas sehingga menyebabkan rendahnya

kemampuan anak dalam mengenal mengenal konsep bilangan dengan metode

eksperimen bahan alam. Kondisi tersebut menjadi sebuah alasan yang kuat diadakannya

pelaksanaan tindakan untuk meningkatkan mengenal konsep bilangan melalui metode

eksperimen bahan alam. Pelaksanaan tindakan ini dilakukan dalam satu siklus dengan

masing-masing siklus terdiri dari 4 tahap yaitu: perencanaan, pelaksanaan, pengamatan

dan refleksi. Refleksi dari pelaksanaan siklus yang pertama menjadi dasar bagi

perencanaan siklus berikutnya. Dalam pelaksanaan siklus I didapatkan hasil sebagai

berikut:
Grafik pengamatan kemampuan awal siswa dalam
mengenal konsep bilangan
10

0
Anak mampu menghitung benda nyata dan menyandingkan dengan angka yang sesuai
dengan jumlah benda
Anak mampu menghitung jumlah benda nyata namun masih sering keliru menemukan
konsep angka yang
sesuai dengan jumlah benda
anak mampu menghitung jumlah benda nyata namun belum mengenal konsep angka
yang sesuai jumlah benda
anak belum menghitung jumlah benda nyata dan mengenal konsep angka yang sesuai
jumlah benda

Gambar 3. Grafik Kemampuan Mengenal Konsep Bilangan Siklus I

Berdasarkan gambar 3 dapat diketahui tingkat pencapaian anak dalam kemampuan

anak dalam mengenal mengenal konsep bilangan dengan metode eksperimen bahan alam

pada siklus I menunjukkan bahwa 6 anak (55%) tergolong dalam kategori baik yaitu

mampu menghitung benda konkrit dan memasangkan dengan angka yang sesuai, 2 anak

(18%) tergolong dalam kategori cukup yaitu mampu menghitung benda konkrit, namun

masih keliru dalam memasangkan dengan angka yang sesuai, 1 anak (9%) tergolong

dalam kategori kurang yaitu mampu menghitung benda nyata namun belum mampu

memasangkan dengan angka yang sesuai dan 1 anak termasuk kategori anak belum bisa

menghitung jumlah benda nyata dan mengenal konsep angka yang sesuai jumlah benda.

Hal ini menunjukkan peningkatan kemampuan anak untuk mengenal konsep bilangan

semakin baik. Keberhasilan ini disebabkan karena anak merasa senang dengan kegiatan

bermain melalui metode eksperimen bahan alam yang bervariasi dan tidak monoton,

kegiatan yang dilakukan anak berbeda dari kegiatan yang dilakukan sebelumnya
sehingga anak selalu mendapatkan hal baru dan pengalaman yang baru melalui kegiatan

bermain yang dilakukan, namun tujuan utama dari setiap kegiatan adalah sama yaitu

untuk meningkatkan kemampuan anak mengenal konsep bilangan. Namun dalam

pelaksanaan siklus yang ke pertama ini belum mencapai target keberhasilan yang

ditentukan karena ketika kegiatan pembelajaran ada beberapa anak yang tidak fokus.

Karena penelitian hanya dilakukan satu siklus maka tidak bisa mencapai target

keberhasilan 80% dalam meningkatkan kemampuan anak untuk mengenal konsep

bilangan dengan metode ekserimen bahan alam.


2. Bagaimana kesimpulan hasil penelitian tindakan perbaikan pembelajaran Anda

berdasarkan hasil penelitian tersebut! (skor maksimal 30)

Jawab

KESIMPULAN

Dari hasil penelitian dan pembahasan yang dilakukan, dapat diambil simpulan

bahwa metode eksperimen bahan alam dapat meningkatkan kemampuan mengenal

konsep bilangan pada anak kelompok B TK Muttaqin Al Mubarok Dusun Singget Desa

Pucangan Kecamatan Palang Kabupaten Tuban.

Peningkatan tersebut terbukti berdasarkan adanya kenaikan presentasi kemampuan

mengenal konsep bilangan, memang penelitian ini belum berhasil mencapai presentasi

keberhasilan tapi dibandingkan dengan kempuan sebelum tindakan dan sesudah adanya

tindakan, memampuan anak mengenal konsep bilangan mengalami kenaikan.

3. Bagaimana saran yang dapat Anda sampaiakan dari penelitian tersebut!

Jawab

SARAN

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, maka peneliti memberikan saran sebagai

berikut:

1. bagi guru yaitu sebagai seorang guru harus kreatif, mampu membuat inovasi

pembelajaran, mengembangkan metode pembelajaran inovatif dengan media yang

menarik sehingga anak tertarik untuk belajar untuk dapat mengembangkan

kemampuannya secara maksimal. Salah satu kegiatan yang dapat dilakukan adalah

metode eksperimen bahan alam.


2. Bagi peneliti selanjutnya hasil dari penelitian yang telah dilakukan ini dapat

dijadikan referensi untuk pelaksanaan penelitian selanjutnya yang berkaitan dengan

kemampuan mengenal konsep bilangan.

3. Hasil penelitan belum maksimal maka seharusnya penelitian dilakukan dengan

beberapa siklus agar peningkatan kemampuan dalam mengenal konsep bilangan bisa

sesuai dengan target.

Anda mungkin juga menyukai