Anda di halaman 1dari 1

ECO ENZYME

Ekoenzim atau ecoenzyme atau garbage enzyme adalah larutan kompleks hasil
fermentasi dari limbah organik seperti limbah buah dan sayuran dengan gula merah
atau molase dan air dengan bantuan mikroorganisme

Eco Enzyme ini pertama kali diperkenalkan oleh Dr. Rosukon Poompanvong yang
merupakan pendiri Asosiasi Pertanian Organik Thailand. Gagasan proyek ini adalah
untuk mengolah enzim dari sampah organik yang biasanya kita buang ke dalam tong
sampah sebagai pembersih organik.

Eco Enzyme bisa menjadi cairan multiguna dan aplikasinya meliputi rumah tangga,
pertanian dan juga peternakan. Pada dasarnya, eco enzyme mempercepat reaksi bio-
kimia di alam untuk menghasilkan enzim yang berguna menggunakan sampah buah
atau sayuran

Bahan Bahan & Alat Alat Eco Enzyme


 Alat
 3 toples
 Sendok sayur
 Timbangan

 Bahan
 Gula jawa 500 gram
 Limbah rumah tangga (kulit jeruk, kulit wortel, batang bayam, kulit pepaya )
masing-masing 300 gram
 Air 1 liter

 Langkah-Langkah Pembuatan Eco Enzyme


1. Ukur air sebanyak 1 liter
2. Ukur gula jawa sebanyak 100 gram
3. Masukkan air kedalam toples
4. Masukkan gula jawa ke toples dan aduk hingga larut atau rata
5. Ukur limbah rumah tangga sebanyak 300 gram
6. Masukkan limbah rumah tangga ke dalam toples
7. Aduk langsung dan ditutup dengan rapat
8. Amati dan catat perubahannya setiap hari.

Jadi, itu cara pembuatan eco enzyme, semoga bermanfaat, sekian dari kami maaf jka
ada kalimat yg salah mohon di maafkan

***

Anda mungkin juga menyukai