Anda di halaman 1dari 6

UJIAN TENGAH SEMESTER

METODOLOGI PENELITIAN
Dosen : Assoc. Prof. Dr. Lia Warlina, M.Si, Ir

Disusun Oleh :
10120138 – Falentinus kebubun
Kelas : IF – 4

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA


FAKULTAS TEKNIK DAN ILMU KOMPUTER
UNIVERSITAS KOMPUTER INDONESIA
2023
1. Bagaimana karakteristik umum dari penelitian?
Jawab :
Setiap akan melakukan penelitian ada beberapa karakteristik yang harus terpenuhi,
yaitu:
a. Penelitian mengumpulkan pengetahuan baru atau data dari sumber primer atau
tangan pertama.
b. Penelitian menekankan akan penemuan dari prinsip umum.
c. Merupakan penyelidikan yang pasti, sistematis dan akurat.
d. Menggunakan alat pengumpuln daya yang valid.
e. Penelitian bersifat logis dan objektif.
f. Peneliti dari penelitian dapat menahan godaan untuk menemukan data (hasil
penelitian) yang mendukung/menjawab tujuan penelitian (“pesanan”).
g. Peneliti mencoba untuk Menyusun data secara kuantitatif.
h. Merupakan kegiatan yang membutuhkan kesabaran dan tidak tergesa-gesa.
i. Peneliti mau megikuti prosedur ke kesimpulan yang tidak popular dan
mengakibatkan ketidaksetujuan masyarakat/sosial.
j. Penelitian secara hati-hati direkam dan diacat (log book).
k. Kesimpulan dan generalisasi diperoleh secara hati-hati dan saksama.

2. Apa perbedaan dan persamaan metode penelitian dan metodologi penelitian,


jelaskan!?

Metodologi : metode ilmiah : langkah-langkah yang sistematis untuk memperoleh ilmu


Pembahasan mengenai konsep teoritik berbagai metode, kelebihan dan kekurangannya.
Dalam penelitian menuju pemilihan metode.

Sendangkan

Metode: prosedur atau cara mengetahui sesuatu dengan langkah sistematis tersebut.

Mengemukakan secara teknis cara atau metode yang digunakan dalam penelitian

3. Apa kesalahan yang sering terjadi dalam perumusan masalah? Berikan salah satu
contoh!
Jawab: Kesalahan yang sering terjadi dalam perumusan masalah, yaitu: masalah yang
terlalu luas, masalah terlalu sempit, masalah mengandung emosi, prasangka, atau
unsur-unsur yang tidak ilmiah. Salah satu contohnya membuat aplikasi edukasi
pendidikan dan social yang terlalu luas dan juga sudah ada yang meneliti sebelumnya
karena lingkup penelitiannya luas dan juga penelitiann menghasilkan hasil yang
kurang kongkrit dikarenakan menggandung emosi prasangka dan unsur-unsur yang
tidak ilmiah

4. Berdasarkan proposal penelitian yang akan anda tulis, jelaskan keadaan atau rencana
penelitian dengan menjawab 5 Ws dari usulannya.
Jawab:
1. Apa penelitian saya?
Penelitian saya terkait tentang pemanfaatan aplikasi market place dan media
informasi bagi umkm dengan membangun Aplikasi Android bernama Your soda
sebagai media promosi dan pendataan. Tujuan penelitian ini adalah untuk
mengevaluasi strategi promosi UMKM dalam bidang kuliner dan penyedia minuman
soda berbasis Android dan dampaknya terhadap penjualan. Penelitian ini
menunjukkan bahwa promosi UMKM berbasis aplikasi sangat membantu dalam
meningkatkan penjualan. Pemilik UMKM yang menggunakan strategi promosi
berbasis aplikasi website memperoleh keuntungan dalam hal peningkatan jumlah
pelanggan dan penjualan. Strategi promosi berbasis Aplikasi Android meliputi
penggunaan media sosial, konten yang menarik dan aplikasi yang mudah digunakan.
Selain itu, aplikasi UMKM juga dapat membantu membangun citra merek yang
positif dan meningkatkan kepercayaan pelanggan.

1. Mengapa saya ingin melakukan penelitian? Alasan (justifikasi), mengapa


penting.
Jawaban:
Ada beberapa alasan mengapa penelitian tentang strategi promosi UMKM
berbasis Android penting dilakukan:
1. Perkembangan teknologi informasi yang pesat, telah membuat penggunaan
website semakin populer sebagai media promosi bisnis. Oleh karena itu, penting
untuk mengevaluasi strategi promosi UMKM berbasis Aplikasi Android dan
dampaknya terhadap penjualan.
2. Penelitian tentang strategi promosi UMKM berbasis Aplikasi Android dapat
memberikan wawasan bagi pemilik UMKM tentang bagaimana memanfaatkan
Aplikasi Android sebagai media promosi dan membantu membangun citra merek
yang positif.
3. Dalam era digital yang semakin maju, penelitian tentang strategi promosi UMKM
berbasis Aplikasi Android dapat memberikan manfaat bagi para pemangku
kepentingan, seperti pemerintah, organisasi bisnis, dan masyarakat umum dalam
memahami konsep promosi bisnis berbasis website.

2. Siapa partisipan penelitian saya (bila ada)?


Jawaban:
Partisipan pada penelitiaan saya yaitu pemilik Bar soda dan juice

3. Di mana saya akan melakukan penelitian?


Jawaban:
Penelitian ini akan dilakukan di Bar soda & juice,Eltoean . Bagusrangin no.8, Kab.
Bandung.
4. Kapan saya akan melakukan penelitian?
Jawaban :
Penelitian akan dimulai saat libur semester ganjil (7) dengan janfgka waktu 4 bulan
untuk sampai di implementasi aplikasi berbasis android ini “ Your soda:
5. Berdasarkan topik penelitian anda, apa yang menjadi research gap (kesenjangan
penelitian)?
Jawaban:
Race in the Marketplace and COVID-19
Mengangkat pengembangan dan pengunaan aplikasi berbasis web di amerika serikat yang
berisi informasi produk dan penjualan baik bidang kuliner hingga kesehatan,perbedaan dari
penelitian race in the marketplace and covid-19 dengan penelitian pemanfaatan media
digital berupa aplikasi berbasis android bagi umkm “Your Soda “ yang dibangun nanti oleh
saya adalah aplikasih Your soda hanya di lingkup umkm penyedia bar soda&juice kemudian
dari segi fitur yang terdapat dapat diakses melalui android dan ios serta fitur yang tersedia
adalah transaksi produk,transaksi pemesanan tempat ,delivery dan promosi yang membuat
aplikasi yang akan dibangun memiliki lingkup khusus hanya untuk umkm yantg menyediakan
bar soda&juice saja .
6. Berkaitan dengan soal nomor 5, sebutkan bagaimana rumusan masalah penelitian
anda?

-Bagaimana Penerapan Aplikasi berbasis Android dapat Meningkatkan Aktivitas


penyebaran informasi dan membranding produk Soda bagi UMKM?
- Bagaimana Penerapan Aplikasi berbasis Android dapat Meningkatkan Aktivitas
penjualan Soda bagi UMKM?

7. Berdasarkan topik proposal penelitian anda, buat kerangka pemikiran penelitian

8. Berdasarkan topik proposal penelitian anda, jelaskan metode penelitian atau desain
penelitian yang akan dilakukan. Jelaskan secara singkat saja.
Jawaban:
metode dan desine penelitian yang saya pakai adalah survai, untuk persiapan dan
pelaksanaan penelitian pembangunan aplikasi berbasis android Your soda
mengumpulkan informasi bagi semua pelaku umkm di bidang kuliner penyedia
soda&juice dengan melakukan eksploratif,deskriptif,dan eksperimental, pengumpulan
data dapat dilakukan mulai dari observasi tempat yang sudah di tentukan titik umkm
penyedia bar soda & juice di kota bandung,melakukan wawancara terhadap pemilik
bar soda,menyebarkan kuesioner kepada para penyedia dan juga para konsumen dari
produk soda&juice di kota bandung dan melakukan analisa serta pembangunan
aplikasi yang berangkat dari beberapa faktor untuk menyediakan aplikasi bagi umkm
terkhusus di bidang kuliner penyedia Bar Soda&Juice.

Anda mungkin juga menyukai