Anda di halaman 1dari 2

TUGAS TUTORIAL 2

Mata Kuliah : Pendidikan IPS di SD

Nama : Dyah Arum Larasati

NIM : 857982327

1. Indonesia sebagai bagian masyarakat dunia merasakan gelombang globalisasi dalam segala
segi kehidupan masyarakat. Dan Indonesia juga merupakan negara yang berkeragaman
budaya. Bagaimana seharusnya pembelajaran globalisasi dan keragaman budaya dalam IPS
di SD?
Pembelajaran IPS dalam era globalisasi dan keragaman budaya dalam proses
pembelajarannya harus mampu mengembangkan sikap hormat dan menghargai akan
tanggung jawab sebagai warga negara sekaligus menerima keanekaragaman budaya di
dalamnya. Pembelajaran keragaman dalam IPS harus memiliki tujuan antara lain :
 Mampu mentranformasikan bahwa “sekolah” akan memberika pengalaman dan
kesempatan yang sama kepada semua peserta didik
 Membimbing peserta didik untuk mengembangkan sikap-sikap positif dalam
mendekati masalah perbedaan ras, budaya, etnik dan kelompok agama
 Mendorong peserta didik untuk tidak menjadi kelompok yang dirugikan dengan cara
memberikan ketrampilan dalam mengambil keputusan dan mengembangkan sikap-
sikap sosial
 Membimbing peserta didik mengembangkan kemampuan memahami saling
keterhubungan dan ketergantungan budaya dan mampu melihatnya dari pandangan
yang berbeda-beda
Sementara pembelajaran globalisasi dalam IPS harus memiliki tujuan antara lain :
 Mampu menanamkan pengertian bahwa sekalipun mereka berbeda, tetapi sebagai
manusia memiliki kesamaan-kesamaan
 Membantu peserta didik untuk mengembangkan kemampuan pemahaman bahwa
bumi dihuni oleh manusia yang memiliki saling ketergantungan dan lebih banyak
memiliki kesamaan budaya daripada perbedaannya
 Membantu peserta didik memahami kenyataan bahwa ada masalah-masalah yang
dihadapi bersama, yaitu masalah kelebihan penduduk bumi, pencemaran air dan
udara, kelaparan dan masalah globl lainnya
 Membantu peserta didik mengembangkan kemampuan berpikir kritis terhadap
masalah-masalah dunia dan ketrampilan menganalisis informasi yang diterimanya
2. Masalah-masalah hukum , ketertiban, dan kesadaran hukum merupakan hal yang sangat
penting untuk diajarkan pada peserta didik di SD. Apa hubungan masalah hukum ,
ketertiban, dan kesadaran hukum dengan pendidikan IPS?Jelaskan!
Masalah hukum adalah suatu keadaan yang memperlihatkan ketidakselarasan antara
kepentingan suatu individu/kelompok dengan individu/kelompok lain,yang ditandai dengan
pelanggaran terhadap tatanan hukum yang berlaku. Di sinilah pentingnya kesadaran hukum
dimiliki oleh setiap individu atau anggota masyarakat sehingga suasana tertib,aman dan
damai dapat terwujud. Peran pendidikan IPS dalam hal tersebut adalah membentuk warga
negara yang baik, melalui pemahaman terhadap pengethuan dan kemampuannya di dalam
berinteraksi secara positif dan sktif dengan lingkungannya. Di dalam interaksi dengan
lingkungan itulah, aspek-aspek tentang hukum, ketertiban dan kesadaran hukum penting
dimiliki oleh siswa sebagai anggota masyarakat.
3. Tujuan Pendekatan Social Science Inquiry (Penelitian Ilmu Sosial) untuk SD adalah
mengenalkan dan melatih anak cara berfikir ilmu sosial. Tentukanlah masalah, hipotesis,
data dan kesimpulan sesuai dengan langkah-langkah Pendekatan Social Science Inquiry yang
sesuai dengan data berikut :
Kelas : IV
Muatan Pelajaran :IPS
KD : 3.3 Mengidentifikasi kegiatan ekonomi dalam meningkatkan
kehidupan masyarakat di bidang pekerjaan, sosial, dan budaya di lingkungan sekitar sampai
provinsi.
a. Masalah : Melambungnya harga ikan nila dan mujair
b. Rumusan masalah : Bagaimana harga ikan bisa melambung tinggi?
c. Hipotesis :
 Musim penghujan yang panjang
 Jumlah ikan yang diperoleh nelayan menurun
d. Data
 Informasi diperoleh dari hasil jaring ikan nelayan setiap hari
 Melihat langsung proses menjaring ikan di waduk
 Melakukan wawancara dengan nelayan
e. Kesimpulan : Terjadinya curah hujan yang tinggi berdampak pada jumlah
tangkapan ikan yang diperoleh para nelayan menjadi berkurang sehingga harga jual
semakin tinggi.
f. Konsep : Ikan, Harga
g. Generalisasi : Pada musim penghujan pendapatan ikan para nelayan menurun
mengakibatkan harga ikan mengalami kenaikan.

Anda mungkin juga menyukai