Anda di halaman 1dari 7

ANALISIS UNSUR BATIN PUISI “DOA" KEPADA TUHAN DAN

KARYA

NAMA: RIDHO AFRILA SAKTIANA PUTRA

NIS: 69214401

SMK MUHAMMADIYAH 04 PARUNG

2023
ANALISIS UNSUR BATIN PUISI “DOA" KEPADA TUHAN DAN
KARYA

Nama: Ridho Afrila Saktiana Putra

Nis: 69214401

Email: ridhoafrila29@gmail.com

SMK MUHAMMADIYAH 04 PARUNG

ABSTRAK

Puisi adalah karya sastra yang didalamnya mengandung berbagai jenis


permasalahan seorang penyair. Penyair disini ingin menumpahkan berbagai
masalah kedalam tulisan contohnya karya Chairil Anwar yang berjudul
“doa” yaitu seseorang yang meminta permohonan kepada sang penciptanya.
Puisi juga ada beberapa jenis yaitu puisi lama dan puisi baru. Puisi lama
yang masih terikat aturan seperti bait, irama, dan rima, sedangkan puisi baru
tidak terikat aturan dan bentuknya lebih bebas dalam mengekspresikannya.
Struktur puisi ada dua macam yaitu struktur batin yang terdir dari tema,
nada, rasa, dan amanat dan struktur fisik yaitu diksi, imajeri, bahasa
figuratif, kata konkret, ritme, dan rima. Dan ketika ingin menulis puisi ini
yang harus di perhatikan dalam penulisannya yaitu kita mulai dari hal
sederhana terlebih dahulu, memahami inti dan bagian-bagian dalam puisi,
mencari referensi di internet untuk mempermudah kita dalam menulis puisi
dan satu lagi munculkan perasaan dan imajinasi kita.

ABSTRACT

Poetry is a literary work which contains various types of problems of a poet.


The poet here wants to pour various problems into writing, for example,
Chairil Anwar’s work entitled “Prayer”, namely someone asking for a
request from the creator. There are also several types of poetry, namely old
poetry and new poetry. Old poetry that is still bound by rules such as
stanzas, rhythm, and rhyme, while new poetry is not bound by rules and
forms are more free in expressing it. There are two types of poetry
structures, namely the inner structure consisting of theme, tone, feeling, and
message and the physical structure, namely diction, imagery, figurative
language, concrete words, rhythm, and rhyme. And when you want to write
this poem, what you have to pay attention to in writing is that we start from
simple things first, understand the essence and parts of the poem, look for
references on the internet to make it easier for us to write poetry and one
more thing, bring up our feelings and imagination.

PENDAHULUAN

Puisi adalah karya sastra pemikiran dari penyair yang dipadukan dengan
Imajinasi dan di susun dengan semua kekuatan pengkonsentrasian
menggunakan struktur fisik dan batin. Secara umum gambaran puisi adalah
penyair yang mengekspresikan diri lewat kata-kata yang indah dan
menggunakan imajinasi, sehingga pembaca seolah-olah merasakan
mendengar apa yang penyair tulis.

Topik yang di bahas dalam penelitian ini unsur-unsur yang terdapat di


dalam puisi karya Chairil Anwar yang berjudul “doa”. Tujuan penelitian ini
adalah untuk mengetahui apa makna yang terdapat di dalam puisi yang
berjudul “doa” tersebut.

METODE PENELITIAN
Metode penelitian ini adalah untuk mengetahui apa makna yang terdapat di
dalam puisi karya Chairil Anwar yang berjudul “Doa” dan bagaimana
penyair tersebut mengekspresikan diri nya lewat puisi

HASIL DARI PENELITIAN

Hasil dari penelitian yang terdapat di dalam puisi karya Chairil Anwar yang
berjudul “doa” yaitu bagaimana seseorang meminta permohonan atas apa
yang telah dia lakukan. Dan Puisi yang berjudul doa ini mengajak kita untuk
selalu dekat dengan sang pencipta dan bahwasanya manusia tidak bisa
berpaling dengan tuhan yang maha esa. Penyair untuk mengekspresikan
dirinya dia menggunakan kata-kata yang amat dalam artinya. Di dalam puisi
yang berjudul “doa” ini penyair menggunakan kata Tuhanku yaitu sebuah
hubungan antara tuhan dan hambanya. Sebuah puisi terdiri dari beberapa
unsur dan struktur meliputi:

PUISI

Puisi adalah karya sastra yang yang mengutamakan keindahan diksi,


hasil ungkapan penyair dengan terikat dengan rima, irama, mantra,
penyusunan larik bait. Ungkapan hati pikiran si penyair tersebut di tuangkan
dalam sebuah puisi. ada beberapa unsur pembangunan yang ada di dalam
puisi yaitu unsur fisik dan unsur batin:

A. Unsur fisik puisi


1. Diksi
Diksi adalah sebuah pemilihan kata yang estetis atau indah. Di
dalam membuat suatu puisi penyair harus mempertimbangkan diksi
yang ada supaya pemilihan katanya indah dan enak di dengar
2. Imaji
Yaitu sebuah sususan kata yang menimbulkan imajinasi atau
khayalan. Dengan imaji pembaca dapat merasakan, mendengar,
melihat sesuatu yang di lakukan oleh penyair tersebut.
3. Kata Konkret
Kata Konkret bertujuan untuk menimbulkan sebuah imajinasi si
pembaca dan penyair dalam membaca puisi.
4. Bahasa Figuratif (Majas)
Majas adalah bahasa yang digunakan oleh penyair, untuk
membandingkan suatu hal dengan yang lainya.

5. Verifikasi
verifikasi adalah suatu unsur pembentuk dalam keindahan sebuah
puisi ketika dibacakan. Ketika kita sedang membaca puisi, pasti kita
akan menikmati irama, rima, metrum yang terdapat di puisi tersebut.
6. Tipografi
Tipografi adalah suatu pembeda antara puisi, prosa dan drama.
Tipografi merupakan bentuk puisi yang halamannya tidak di penuhi
kata-kata. Hal tersebut dapat menentukan pemaknaan suatu puisi.

B. Analisis Unsur Do'a Kepada Tuhan Dan Karya


1. Tema
Tema puisi karya Chairil Anwar ini adalah ketuhanan. Kita dapat
melihat bahwa kosakata yang digunakan sangat sarat dengan kata-
kata bermakna tentang tuhan. Di sini Chairul Anwar menggunakan
kata “tuhanku”. Di sini kita belajar bahwa arti kata “Tuhanku”
adalah hubungan antara hamba dengan Tuhannya.
2. Rasa
Rasa yang bisa dikatakan sebagai masalah puisi yang ditulis oleh
seorang penyair. Suasana puisi yang ditulis oleh Chairil Anwar itu
mengharukan sekaligus miris. Perasaan ini terlihat dari kata yang
digunakan yaitu “termenung”
3. Nada
Nada yang di dalam puisi karya Chairil Anwar yaitu sedih dan
terharu karena di dalam puisi tersebut ada sebuah pesan dan
penyesalan di dalamnya.
4. Amanat
Pesan yang terdapat di dalam puisi karya Chairil Anwar adalah
bahwa manusia tidak luput dari kesalahan.

Penyelesaian

Tahapan ini merupakan solusi kepada penyair, yaitu jangan pernah


berpaling kepada sang tuhan yang telah menciptakan kita dengan
sempurna.

Kode

Bagian ini adalah sebuah pilihan yang mungkin ada atau tidak yang
terdapat di dalam puisi tersebut.

KESIMPULAN DAN SARAN


Kesimpulan dari puisi karya Chairil Anwar yang berjudul “doa” ini
sangat bagus terhadap manusia yang penuh penyesalan dalam
dirinya karena manusia memang tidak luput dari kesalahan. Namun
di balik semua itu ada pengampunan bagi hambanya yang ingin
bertobat dan kembali kejalan yang benar. Saran saya kurangi kata-
kata yang membuat pembaca tidak mengerti artinya.
DAFTAR PUSTAKA

Analisis Puisi “Doa” Kepada Tuhan dan Karya

Makna Puisi “Doa” Kepada Tuhan Dan karya Halaman All –


Kompas.com

Anda mungkin juga menyukai