Anda di halaman 1dari 3

Nama : Fransiska Pangkey

Semester/Kelas : II B

Dosen : Sandy Sakati SKM, M.Kes.

DASAR KESLING
Tugas : ( Cari pengertian dan informasi terinci dari Klasifikasi Lingkungan! )

KLASIFIKASI LINGKUNGAN

1. Klasifikasi Lingkungan secara umum


a) Lingkungan Litosfer
Litosfer adalah kulit terluar dari planet berbatu. Litosfer berasal dari kata Yunani, lithos
yang berarti berbatu, dan sphere yang berarti padat. Litosfer berasal dari kata lithos artinya
batuan, dan sphere artinya lapisan. Secara harfiah litosfer adalah lapisan bumi yang paling luar
atau biasa disebut dengan kulit bumi. Pada lapisan ini pada umumnya terjadi dari senyawa
kimia yang kaya akan Si 02, itulah sebabnya lapisan litosfer sering dinamakan lapisan silikat
dan memiliki ketebalan rata-rata 30 km yang terdiri atas dua bagian, yaitu Litosfer atas
(merupakan daratan dengan kira-kira 35% atau 1/3 bagian) dan Litosfer bawah (merupakan
lautan dengan kira-kira 65% atau 2/3 bagian).

b) Lingkungan Hidrosfer
Hidrosfer adalah lapisan air yang ada di permukaan bumi. Kata hidrosfer berasal dari
kata hidros yang berarti air dan sphere yang berarti lapisan. Hidrosfer di
permukaan bumi meliputi danau, sungai, laut, lautan, salju ataugletser, air tanah dan uap air
yang terdapat di lapisan udara.
Hampir tiga per empat bumi ditutupi oleh air dengan jumlah yang tetap dan hanya mengalami
perubahan bentuk. Hal ini terjadi karena air mengalami siklus yang disebut daur idrologi atau
water cycle.
Bentangan air yang terdapat di daratan dipelajari dalam ilmu hidrologi. Bentangan air yang
terdapat di lautan ddipelajari dalam ilmu oceanografi. Bentangan air yang terdapat di atmosfer,
yang mempengaruhi iklim dan cuaca, dipelajari dalam ilmu meteorology dan klimatologi.

c) Lingkungan Atmosfer
Atmosfer adalah lapisan gas yang melingkupi sebuah planet, termasuk bumi, dari permukaan
planet tersebut sampai jauh di luar angkasa. Di bumi, atmosfer terdapat dari ketinggian 0 km di
atas permukaan tanah, sampai dengan sekitar 560 km dari atas permukaan bumi. Atmosfer
tersusun atas beberapa lapisan, yang dinamai menurut fenomena yang terjadi di lapisan tersebut.
Transisi antara lapisan yang satu dengan yang lain berlangsung bertahap. Atmosfer tidak
mempunyai batas mendadak, tetapi agak menipis lambat laun dengan menambah ketinggian,
tidak ada batas pasti antara atmosfer dan angkasa luar.
2. Klasifikasi Lingkungan menurut persmasalahannya
a) Lingkungan Makro
Lingkungan makro merupakan berbagai kekuatan yg dekat dengan perusahaan yang
mempengaruhi kemampuannya untuk melayani pelanggan, terdiri dari :
a. Perusahaan
b. Pemasok
c. Perantara
d. Pelanggan
e. Pesaing
f. Masyarakat (publik)
Yaitu suatu kelompok yg memiliki minat nyata atau potensial yg berpengaruh
terhadap kemampuan organisasi untuk mencapai sasarannya.
Tujuh jenis publik yg mengelilingi perusahaan antara lain :
- publik keuangan
- publik media
- publik pemerintah
- publik kekuatan warga
- publik local
- publik umum
- publik internal

b) Lingkungan Meso
Lingkungan Meso meliputi lingkungan individual dan kelompok di dalam lingkungan skala
menengah. (klasifikasi teori sosiologi bersama dengan makro dan mikro)

c) Lingkungan Mikro
Lingkungan makro merupakan kekuatan masyarakat yg lebih luas yg mempengaruhi
seluruh lingkungan mikro pemasaran perusahaan yang mempunyai pengaruh tidak
langsung terhadap pemasaran.

Lingkungan makro terdiri dari :


a. Demografi
b. Geografi
c. Ekonomi
d. Lingkungan Teknologi
e. Politik
f. Lingkungan Budaya

3. Klasifikasi Lingkungan menurut wujudnya


a) Lingkungan Fisik
Lingkungan fisik, atau yang disebut dengan lingkungan abiotik merupakan lingkungan yang
bersifat benda mati dan berada di sekeliling manusia,dimana lingkungan ini memiliki dampak
secara langsung maupun tidak langsung terhadap lingkungan biologis disekitarnya. Contohnya
seperti udara, rumah,kantor, sawah.
b) Lingkungan Biologi
Lingkungan biologis, atau yang disebut dengan lingkungan biotik
merupakan lingkungan yang berada di sekeliling manusia dimana di lingkungan ini
terdapat berbagai kelompok makhluk hidup, seperti produsen, konsumen, dan
dekomposer. Contohnya seperti tumbuhan, kupu – kupu, laba – laba, cacing.

c) Lingkungan Sosial
Lingkungan Sosial, Merupakan lingkungan / kegiatan dimana manusia melakukan interaksi
sosial / bersosialisasi baik antar makhluk lingkungan biologis maupun lingkungan fisik.

4. Klasifikasi Lingkungan menurut ruang


a) Lingkungan Eksternal
Lingkungan eksternal adalah faktor-faktor luar (ekstern) yang dapat mempengaruhi pilihan
arah dan tindakan suatu perusahaan serta mempengaruhi struktur organisasi dan proses
internalnya.

b) Lingkungan Internal
Lingkungan Internal adalah semua sumber daya manusia dan fisik yang mempengaruhi
organisasi. Pihak yang berkepentingan internal yaitu organisasi itu sendiri. Unsur-unsur
dari lingkungan internal antara lain: Semakin berkembangnya organisasi maka karyawan
dituntut untuk lebih meningkatkan ketrampilan dan kemampuannya.

Anda mungkin juga menyukai