Anda di halaman 1dari 6

LAPORAN KULIAH KERJA NYATA (KKN)

SISTEM INFORMASI PERENCANAAN PENJUALAN DAN


DISTRIBUSI BARANG PADA CV TULUS JAYA SEJAHTERA

Disusun oleh :
SYARIFA LALA NAJUA CHAIKAL
(2003010010)

PROGRAM STUDI MANAJEMEN


FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
UNVERSITAS BUMIGORA
MATARAM
2023

1
KATA PENGANTAR
Puji dan syukur kami panjat kan kepada Tuhan Yang Maha Esa atas berkat
dan rahmat nya sehingga kami dapat menyelesaikan laporan ini disusun untuk
memenuhi salah satu syarat memperoleh gelar Sarjana (S1) pada Fakultas Ekonomi
dan Bisnis Universitas Bumigora Mataram.
Penulis menyadari tanpa dukungan dan bimbingan dari berbagai pihak
sangatlah sulit bagi penulis untuk menyelesaikan laporan ini. Oleh karena itu, pada
kesempatan ini penulis ingin menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak
yang telah memberikan semangat, dukungan, dan saran yang sangat berarti dalam
penulisan laporan ini di antaranya :
1. Terimakasih kepada Allah swt Tuhan Yang Maha Esa karena dengan
Rahmat-Nya semua ini dapat dilakukan dengan baik.
2. Ibu Rini Anggriani, S.E., M.M selaku Kepala Program Studi
Manajemen Universitas Bumigora.
3. Ibu Baiq Dinna Widiyasti, S.E., M.M selaku Dosen Pengajar Mata
Kuliah Pemasaran Jasa.
4. Kedua orang tua saya serta keluarga yang selalu memberikan doa dan
dukungan selama proses penyusunan laporan ini.
5. Teman – teman seperjuanganku yang telah berjuang bersama – sama
dalam menyelesaikan penyusunan laporan ini.
6. Serta semua pihak yang telah berkontribusi yang tidak dapat
disebutkan satu per satu oleh penulis. Penulis menyadari bahwa
laporan ini masih terdapat kekurangan. Oleh karena itu, kritik dan
saran yang membangun sangat dibutuhkan. Akhir kata, penulis
berharap semoga laporan ini berguna bagi para pembaca dan pihak-
pihak lain yang berkepentingan.

Mataram, 26 Mei 2023

Syarifa Lala Najua Chaikal


Nim. 2003010011

2
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR....................................................................................................................2
BAB I.........................................................................................................................................3
PENDAHULUAN........................................................................................................................3
A. Latar Belakang..................................................................................................................3
B. Rumusan Masalah............................................................................................................5
C Tujuan Riset......................................................................................................................6

BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
CV Tulus Jaya Sejahtera adalah perusahaan yang bergerak pada bidang
distributor barang, CV Tulus Jaya Sejahtera menjadi pemasok barang utama di
Lombok. Selain di mataram, CV Tulus Jaya juga mempunyai anak perusahan yang

3
berada di Lombok Timur. Barang yang dijual oleh cv Tulus Jaya ini sangat beragam,
mulai dari Hit, Stela, Marimas, Yupi, Sasa, Caplang, Agar-agar Sriti, minyak goreng,
sabun hotel, dll. Dengan total keseluruhan 1046 jenis item.

pendiri CV Tulus Jaya Sejahtera adalah Ibu Melisa dan bapak Heri Suryanto
CV Tulus Jaya sejahtera berdiri dari tahun 70-an yang berawal dari keinginan Ibu
Melisa beserta suaminya untuk memulai bisnis, setelah pertimbangan yang panjang
kedua pasangan ini memilih untuk menjalankan bisnis distributor barang, karena
resiko kerugian yang sangat minim.

Perkembangan dunia teknologi dan informasi yang semakin pesat membuat


setiap perusahaan berusaha menerapkan teknologi sebagai upaya efisiensi biaya.
Selain mempermudah dan mempercepat proses komunikasi dan informasi, teknologi
informasi juga dimanfaatkan dalam kegiatan bisnis. Bahwa teknologi informasi
memperoleh kedekatan antara pebisnis dengan pelanggannya, karena ini
mempersingkat jarak dan waktu sehingga akan mengurangi kesenjangan jarak dan
waktu permintaan konsumen dan pemenuhan kebutuhannya. Dengan adanya
kemajuan teknologi informasi maka kegiatan yang dilakukan manusia bagi
perusahaan dikelola secara lebih efektif dan efisien sehingga mendapatkan hasil yang
maksimal.

Selama ini CV Tulus Jaya Sejahtera (TJS) sudah menerapkan pendekatan


Distribution plann saat melakukan distribusi suatu barang. Dengan adanya
Distribution plan dapat menciptakan ketersediaan masing-masing jenis dan jumlah
stock barang ter-manage secara optimal baik di gudang pabrik dan juga gudang
distributor. Penerapan suatu perencanaan yang dilakukan CV TJS sudah
menggunakan sebuah aplikasi bernama FLAXS NOTE, aplikasi yang tentunya hanya
dimiliki oleh CV TJS itu sendiri.

FLEXS NOTE merupakan sebuah sistem terkomputerisasi yang dapat


mengolah data distribusi, penjualan, penagihan, pelunasan, dan masih banyak lagi,
sehingga dapat membantu kelancaran proses pendistribusian CV TJS karena

4
tersedianya data dan laporan-laporan yang akurat, Sehingga pada saat membuat
perencanaan distribusi yang diserahkan kepada bagian gudang tidak terjadi
kesalahpahaman data atas permintaan dan persediaan barang-barang. Dengan
demikian permintaan pelanggan yang akan lebih mendorong peningkatan penjualan
serta kepuasan pelanggan baik dari sisi ketepatan watu dan tepat jumlah barang.

Gambar 1. 1 CV Tulus Jaya Sejahtera, Nusa Tenggara Barat

Untuk itu penulis tertarik untuk melakukan Kuliah Kerja Nyata yang
membawa penulis pada suatu pengalaman nyata dengan dunia kerja serta penulis juga
melakukan mini riset terkait brand equity dan promosi yang dimiliki untuk
meningkatkan loyalitas pelanggan dan kualitas layanan yang diberikan oleh CV Tulus
Jaya Sejahtera. Kuliah Kerja Nyata ini memberikan manfaat bagi penulis untuk dapat
mengimplementasikan teori-teori yang selama ini telah dipelajari selama perkuliahan.

B. Rumusan Masalah
1. Bagaimana brand equity yang dimiliki CV Tulus Jaya Sejahtera?
2. Bagaimana konsep promosi yang diterapkan CV Tulus Jaya Sejahtera?
3. Bagaimana kesesuaian permintaan dan persediaan pada CV Tulus Jaya Sejahtera?
4. Apa saja strategi untuk meningkatkan loyalitas pelanggan CV Tulus Jaya Sejahtera
dan bagaimana tingkat loyalitas pelanggan CV Tulus Jaya Sejahtera?

5
5. Bagaimana sistem layanan yang diterapkan CV Tulus Jaya Sejahtera?
C Tujuan Riset
1. Untuk mengetahui brand equity yang dimiliki CV Tulus Jaya Sejahtera
2. Untuk mengetahui konsep promosi yang diterapkan CV Tulus Jaya Sejahtera
3. Untuk mengetahui kesesuaian permintaan dan persediaan pada CV Tulus Jaya
Sejahtera
4. Untuk mengetahui strategi untuk meningkatkan loyalitas pelanggan CV Tulus Jaya
Sejahtera dan tingkat loyalitas pelanggan CV Tulus Jaya Sejahtera
5. Untuk mengetahui sistem layanan yang diterapkan CV Tulus Jaya Sejahtera

Anda mungkin juga menyukai