Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN BANYUMAS

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS I AJIBARANG
Jl. Ajibarang-Purwokerto, Kec. Ajibarang Kab.
Banyumas
Telp. (0281) 571297 Kode Pos 53163, email : puskes1ajb@gmail.com

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS I AJIBARANG

NOMOR : 031 / SK / V / 2017

TENTANG

PENANGANAN DAN PEMBUANGAN BAHAN BERBAHAYA

KEPALA PUSKESMAS I AJIBARANG

Menimbang : a. bahwa bahan dan limbah berbahaya perlu


diintentifikasi dan dikendalikan, yang meliputi bahan
kimia, bahan gas dan uap berbahahaya serta limbah
meedis dan infeksius lain sesuai kebutuhan, maka
harus disusun rencana pengendalian bahan dan
limbah berbahaya;
b. bahwa untuk melaksanakan seperti tersebut pada
huruf a, perlu ditetapkan dengan keputusan Kepala
Puskesmas I Ajibarang.

Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 36 tahun 2009 tentang


kesehatan;
2. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 101
tahun 2014 tentang Pengelolaan Limbah, Bahan
Berbahaya dan Beracun;
3. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 876/MENKES/SK/VIII/2001 tentang Pedoman
Teknis Analisis Dampak Kesehatan Lingkungan;
4. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 1428/MENKES/SK/XII/2006 tentang Pedoman
Penyelenggaraan Kesehatan Lingkungan Puskesmas.
5. Peraturan Menteri Kesehaan Republik Indonesia Nomor
75 Tahun 2014 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS I AJIBARANG


TENTANG PENANGANAN DAN PEMBUANGAN BAHAN
BERBAHAYA.
Kesatu : Penanganan dan pembuangan bahan berbahaya
dilaksanakan sesuai prosedur yang benar sebagaimana
tercantum dalam lampiran yang merupakan bagian tidak
terpisahkan dari keputusan ini.
Kedua : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan
ketentuan apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan
dalam penetapan keputusan ini, akan ditinjau dan
diadakan perubahan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Ajibarang
Pada tanggal : 10 Mei 2017

Kepala Puskesmas I Ajibarang,

EDI
LAMPIRAN KEPUTUSAN KEPALA
PUSKESMAS I AJIBARANG
NOMOR 031 / SK / V / 2017
TENTANG
PENANGANAN DAN PEMBUANGAN
BAHAN BERBAHAYA

PENANGANAN DAN PEMBUANGAN BAHAN BERBAHAYA

A. Pengelolaan Limbah
1. Limbah padat, terdiri dari limbah / sampah umum dan limbah khusus
seperti benda tajam, limbah infeksius, limbah sitotoksik, limbah toksik,
limbah kimia, limbah B3, dan limbah plastik.
Fasilitas pembuangan limbah padat :
a. Tempat pengumpulan sampah
 Terbuat dari bahan yang kuat, cukup ringan, tahan karat, kedap
air, dan mempunyai permukaan halus pada bagian tutupnya.
 Mempunyai tutup yang mudah dibuka dan ditutup, minimal satu
buah untuk satu kegiatan.
 Kantong plastik yang melapisi bagian dalamnyadiangkat setiap hari
atau apabila 2/3 bagian telah terisi sampah.
 Setiap tempat pengumpulan sampah harus dilapisi plastik sebagai pembungkus sampah
dengan warna dan label sebagai berikut :

Warna tempat/
No Katagori Lambang
kantong plastik

1 Radio aktif Merah

2 Infeksius Kuning

3 Sitotoksik Ungu

4 Umum Hitam “DOMESTIK”


Warna putih

b. Tersedia penampungan sampah sementara


Tempat penampungan sampah sementara dibersihkan dan
dikosongkan dalam waktu sekurang-kurangnya satu kali 24 jam.
c. Tempat pembuangan sampah akhir
 Sampah infeksius, sampah toksik dan sitotoksik dikelola ssuai
prosedur dan ketentuan yang berlaku.
 Sampah umum dibuang ke tempat pembuangan akhir sesuai
dengan ketentuan yang berlaku.
2. Limbah cair, terdiri dari limbah cair umum/ domestic, limbah cair
infeksius dan limbah cair kimia.
Cara menangani limbah cair :
a. Limbah cair umum/ domestik dialirkan masuk kedalam septictank.
b. Limbah cair infeksius dan kimia dikelola sesuai dengan ketentuan
yang berlaku.

Kepala Puskesmas I Ajibarang,

EDI

Anda mungkin juga menyukai