Anda di halaman 1dari 4

MAKALAH KONSEP PENDAPATAN NASIONAL

KELOMPOK 1

D
I
S
U
S
U
N

OLEH:
Ketua : Nayla Eka Syaputri
Sekertaris : Aulia Tsabitah
Anggota : 1. Lorenza Alisya Saputri
2. Amelia Nurafila
3. Excel Louise F.S
4. M Revan Faseh

Kelas XI IPS 5

Guru Pembimbing:
Asrul Sani, S.pd ,MM

SMA NEGERI 22 PALEMBANG


TAHUN AJARAN 2021/2021
Perumusan Masalah
1. Faktor apa saja yang memengaruhi pendapatan nasional?
2. Sebutkan rumusan pendapatan nasional dalam perhitungan pi?
3. Mengapa produk nasional neto mengandung nilai depresiasi?
4. Jelaskan konsep pendapatan nasional?
5. Sebutkan konsep pendatan nasional?

Pembahasan Masalah
Pengertian pendapatan nasional :

Pendapatan nasional adalah hasil yang diterima dari setiap anggota masyarakat ataupun rumah
tangga keluarga yang langsung digunakan maupun dikonsumsi pada waktu tertentu atau satu
tahun.

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mendefinisikan pendapatan nasional adalah nilai seluruh barang
dan jasa yang diterima oleh masyarakat sebagai pendapatan dalam menghasilkan barang dan jasa
selama jangka waktu tertentu, biasanya satu tahun (national income).

Manfaat pendapatan nasional :

beberapa manfaat pendapatan nasional adalah sebagai berikut:

-Mengetahui perkembangan suatu negara, terutama dari faktor ekonomi,

-Mengetahui tingkat kemakmuran suatu negara,

-Mengevaluasi kinerja perekonomian dalam skala tertentu,

-Mengukur perubahan perekonomian suatu negara secara berkala,

-Memudahkan dalam membandingkan kinerja ekonomi dari setiap sektor,

-Sebagai indikator kualitas hidup masyarakat di suatu negara,

-Sebagai indikator perbandingan kinerja antar negara,

-Sebagai indikator perbandingan kualitas standar hidup antar negara,

-Sebagai indikator dan perbandingan tingkat pertumbuhan ekonomi dari waktu ke waktu dan

Sebagai indikator dan perbandingan pertumbuhan ekonomi dan kekayaan dari suatu negara.

Dengan adanya pendapatan nasional, sebuah negara dapat membuat kebijakan serta strategi yang
tepat untuk meningkatkan kinerja.
Faktor yang mempengaruhi pendapatan nasional

Adapun beberapa faktor yang memengaruhi pendapatan nasional adalah sebagai berikut:

1. Konsumsi dan tabungan

Konsumsi adalah bagian pendapatan masyarakat yang digunakan untuk membeli barang dan jasa
sebagai pemenuhan kebutuhan hidup manusia.

Tabungan merupakan pendapatan masyarakat yang tidak dibelenjakan untuk kebutuhan


konsumsi. Naiknya konsumsi dan tabungan masyarakat dapat meningkatkan pendapatan
nasional.

2. Investasi

Investasi mempunyai dampak besar terhadap pertambahan pendapatan nasional. Peningkatan


investasi dalam negeri akan meningkatkan produksi nasional. Kondisi ini mempengaruhi tingkat
pendapatan nasional selama periode tertentu.

3. Keseluruhan permintaan dan penawaran

Keseluruhan permintaan (agregrate demand) adalah kesuluruhan permintaan masyarakat


terhadap barang maupun jasa pada tinggkat harga tertentu.

Sedangkan keseluruhan penawaran (agregrate suply) adalah keseluruhan penawaran barang


maupun jasa yang ditawarkan oleh produsen pada tingkat harga tertentu. Kedua hal tersebut
dapat meningkatkan pendapatan nasional.

Konsep pendapatan nasional

1. Produk Domestik Bruto (GDP)

Produk domestik bruto (Gross Domestic Product) merupakan jumlah nilai produk berupa barang
dan jasa yang dihasilkan oleh unit-unit produksi di dalam batas wilayah suatu negara (domestik)
selama satu tahun.

2. Produk Nasional Bruto (GNP)

Produk Nasional Bruto (Gross National Product) atau PNB meliputi nilai produk berupa barang
dan jasa yang dihasilkan oleh penduduk suatu negara (nasional) selama satu tahun

Rumus pendapatan nasional dalam perhitungan GNP ini adalah sebagai berikut:

GNP = Pendapatan WNI DN + Pendapatan WNI LN (luar negeri) – Pendapatan Asing DN


3. Produk Nasional Neto (NNP)

Produk Nasional Neto (Net National Product) adalah nilai barang yang didalamnya mengandung
nilai depresiasi (penyusutan) karena harus mengganti barang modal yang sudah using atau
menambah stok.

4. Pendapatan Nasional Neto (NNI)

Pendapatan Nasional Neto (Net National Income) adalah pendapatan yang dihitung menurut
jumlah balas jasa yang diterima oleh masyarakat sebagai pemilik faktor produksi. Besarnya NNI
dapat diperoleh dari NNP dikurang pajak tidak langsung.

5. Pendapatan Perseorangan (PI)

Pendapatan perseorangan (Personal Income) adalah jumlah pendapatan yang diterima oleh setiap
orang dalam masyarakat, termasuk pendapatan yang diperoleh tanpa melakukan kegiatan
apapun.

Rumus pendapatan nasional dalam perhitungan PI ini adalah sebagai berikut:

PI = NNI – Pajak Perusahaan – Iuran – Laba Ditahan + Transfer Payment

6. Pendapatan Siap Dibelanjakan (DI)

Pendapatan yang siap dibelanjakan (Disposable Income) adalah pendapatan yang siap untuk
dimanfaatkan guna membeli barang dan jasa konsumsi dan selebihnya menjadi tabungan yang
disalurkan menjadi investasi.

Rumusan pendapatan nasional

dalam perhitungan DI ini adalah sebagai berikut:

DI = PI – Pajak Langsung

Kesimpulan
pendapatan nasional dalam pertumbuhan ekonomi negara adalah untuk mengukur tingkat
kemakmuran dan melakukan evaluasi terhadap perkembangan perekonomian dalam skala
tertentu.

Anda mungkin juga menyukai