Anda di halaman 1dari 5

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Satuan pendidikan: SMA N 1 Grabag


Mata Pelajaran : Matematika
Kelas / Semester : XI / I
Materi Pokok : Trigonometri
Alokasi Waktu : 2 ×45=90 (2JP)

A. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

Kompetensi Dasar Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian


Pengetahuan Keterampilan Kompetensi
3.1 Menjelaskan dan 4.1 Memodelkan dan 3.1.1 Menentukan
menentukan penyelesaian Menyelesaikan himpunan penyelesaian
persamaan trigonometri masalah yang berkaitan persamaan trigonometri
dengan bentuk cos x=cos α
persamaan trigonometri 3.1.2 Menentukan impuna
peelesaian persamaan
trigonometri bentuk
a cos ( bx+ c ) + d=0
4.1.2. Menyelesaikan
masalah yang berkaitan
dengan persamaan
trigonometri bentuk
a cos ( bx+ c ) + d=0

B. Tujuan Pembelajaran
Melalui pendekatan scientific dengan model Discovery Learning berbantuan LKPD dan
Microsoft powerpoint pada materi trigonometri diharapkan peserta didik dengan benar
dapat menentukan himpunan penyelesaian persamaan trigonometri bentuk cos x=cos α
dan bentuk a cos ( bx+ c ) + d=0. Serta pada proses diskusi, peserta didik dapat
menunjukan sikap tanggung jawab dalam menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan
persamaan trigonometri bentuk a cos ( bx+ c ) + d=0

C. Materi Pembelajaran
Fakta
sudut (∠), derajat (° ), radian ( π ¿, kurang dari sama dengan (≤ ¿, alpha ( α ) .
Konsep
Persamaa Trigoometri adalah persamaan dengan variabel dalam bentuk sin x ,cos x , tan x
Prinsip
Jika cos x=cos α , maka :
Untuk satuan derajat x=± α + k .360°
Untuk satuan radian x=± α + k .2 π
Prosedur
Menemukan penyelesaian persamaan trigonometri bentuk cos x=cos α
Menemukan penyelesaian persamaan trigonometri bentuk a cos ( bx+ c ) + d=0

D. Metode Pembelajaran

Pendekatan : Scientific

Model : Discovery Learning

Metode : Diskusi kelompok, tanya jawab dan penemuan.

E.Langkah-langkah pembelajaran

SINTAK DL DESKRIPSI KEGIATAN ALOKASI


WAKTU
PENDAHULUAN
1. Guru membuka pembelajaran dengan mengucapkan 10 menit
salam dan mempersiapkan peserta didik untuk
berdoa dipimpin salah satu peserta didik.

2. Guru menanyakan kabar peserta didik dan kehadiran


peserta didik.

3. Guru menyiapkan peserta didik secara psikis dan


fisik untuk mengikuti proses pembelajaran

4. Guru menginformasikan materi yang akan dipelajari


yaitu menentukan persamaan trigonometri bentuk
cos x=cos α dan a cos ( bx+ c ) + d=0

5. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang akan


dipelajari pada hari ini.

6. Guru memberikan motivasi kepada peserta didik


dengan cara menyampaikan manfaat yang diperoleh
dari mempelajari materi persamaan trigonometri.

7. Guru menjelaskan tahapan kegiatan pembelajaran


yang akan dilakukan peserta didik pada hari ini.

8. Guru memberikan apersepsi kepada peserta didik


terkait materi sebelumnya yaitu sudut-sudut
istimewa, sudut-sudut berelasi, dan rasio
trigonometri.

KEGIATAN INTI

1. Peserta didik dikelompokkan menjadi beberapa


kelompok yang terdiri dari 1-4 orang dengan cara
berhitung 1 sampai 5.

Memberi Stimulus 2. Peserta didik ditayangkan masalah berupa informasi


berita kapal terdampar dalam Ms. Powerpoint oleh
guru terkait persamaan trigonometri
bentuk cos x=cos α dan a cos ( bx +c ) +d=0

3. Peserta didik diberikan LKPD dan mulai mengamati


kegiatan yang ada dalam LKPD.(Literation)

Mengidentifikasi 4. Setelah peserta didik mengamati diharapkan peserta


masalah didik mampu merumuskan pertanyaan seperti:
- Bagaimana cara menolong orang-orang didalam
kapal itu?
- Berapa jarak kapal dengan tepi pantai?
- Berapa sudut yang terbentuk antara tim SAR dan
kapal tersebut?

Mengumpulkan 5. Peserta didik mengumpulkan informasi dari soal yang


data ada. (Critical thinking)

6. Peserta didik berdiskusi kelompok dengan eksplorasi


tentang rasio trigonometri, sudut-sudut berelasi,
pythagoras dan sudut-sudut istimewa pada kelas X.
(Collaboration)

Mengolah data 7. Peserta didik menentukan cara penyelesaian soal


LKPD menggunakan rasio trigonometri pada cosinus,
sudut berelasi dan pythagoras. (Creative)

8. Guru berkeliling ke semua kelompok untuk melihat


diskusi yang dilakukan peserta didik, melihat
keterlibatan semua peserta didik dalam kelompok
serta mengarahkan jika ada kelompok yang kurang
memahami.

9. Guru mendampingi peserta didik dalam menentukan


penyelesaian soal.

Memverifikasi 10. Perwakilan salah satu kelompok menyampaikan


hasil diskusi didepan kelas.(Communication dan
tanggung jawab)

11. Peserta didik dari kelompok lain diberikan


kesempatan untuk bertanya atau mengomunikasikan
pendapat dan tanggapan dari masalah yang
dipresentasikan.

12. Guru Mengkonfirmasi dari hasil diskusi peserta didik

13. Guru memberikan apresiasi terhadap hasil kerja


peserta didik.

Meyimpulkan 14. Guru menyimpulkan jawaban di kegiatan mengenai


persamaan trigonometri bentuk cos x °=cos α dan
a cos ( bx+ c ) + d=0

15. Peserta didik diminta mengumpulkan LKPD.

PENUTUP

1. Guru memberikan LTPD untuk mengetahui 25 menit


pemahaman peserta didik terhadap materi

2. Selesai mengerjakan LTPD, peserta didik bersama-


sama mengkoreksi hasil pengerjaan teman sebangku
didampingi guru.

3. Dengan bantuan presentasi, guru menayangkan apa


yang telah disimpulkan dan dipelajari materi hari ini.
(Reflection)

4. Guru menyampaikan materi yang akan dipelajari


pada pertemuan selanjutnya yaitu persamaan
trigonometri bentuk. tan x=tan α dan
a tan ( bx+ c ) + d=0

5. Memberi salam.

F. Media Pembelajaran
Alat : White board, LCD proyektor, LKPD (Lembar Kerja Peserta Didik), LTPD
(Lembar Tugas Peserta Didik), snowman boardmarker.

Media : Microsoft powerpoint


G. Sumber Belajar
Nur Cahyo Adi, Prastowo Anjas,dkk 2017 “Belajar Praktis Matematika Mata
Pelajaran Peminatan Matematika Untuk SMA/MA Kelas XI Semester I”, Viva Pakarindo.

Sembiring, Suwah dkk. 2014. “Matematika untuk SMA/MA Kelas X


Kelompok peminatan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam”. Bandung : SEWU

Suparmin, Nuraini sa’adah, 2016 “Buku Siswa Matematika Peminatan


Kurikulum 2013 Edisi Revisi Untuk SMA/MA XI”.Surakarta: Mediatama.

H. Penilaian Hasil Pembelajaran

No Aspek yang dinilai Teknik Penilaian Waktu Penilaian

1. Sikap (tanggung jawab) Observasi Selama pembelajaran

2. Pengetahuan Tes tertulis (LTPD) Kegiatan inti dan


penutup

3. Keterampilan Tes tertulis (LTPD) Akhir pembelajaran

Grabag, 1 Juli 2022


Mengetahui,
Kepala SMA N 1 Grabag Guru Matematika

Drs. Tatak Setyono Nur Utami, S.Pd


NIP. 19951215 199103 1 017 NIP. 19900216 202221 2 012

Anda mungkin juga menyukai