Anda di halaman 1dari 1

Inilah 5 Kemuliaan Bulan

Muharam
REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK – Bulan Muharam 1439 H tiba besok,
Kamis (21/9). Inilah tanda datangnya tahun Islam, yakni 1439
Hijriyah. Menurut Ustaz A Saefullah MA, ada banyak keistimewaan
atau kemuliaan bulan Muharam.

“Paling tidak, ada lima kemuliaan bulan Muharam,” kata Ustaz


Saefullah kepada Republika.co.id, Rabu (20/9).

Anggota Tim Asatidz Majelis Az-Zikra yang dipimpin Ustaz


Muhammad Arifin Ilham itu menyebutkan,

pertama, bulan Muharam adalah bulan pertama dalam kalender


Hijriyah.

Kedua, bulan Muharam  termasuk salah satu dari empat bulan yang
dijadikan Allah  sebagai bulan haram (QS At-Taubah: 36).

Ketiga,  bulan ini dijadikan awal bulan dari tahun baru Islam.
Keempat, pada  bulan ini disunahkan untuk berpuasa.  Dari Abu
Hurairah ra, Rasulullah saw bersabda, "Puasa yang paling utama
setelah Ramadhan adalah puasa di bulan Muharam." (HR. Muslim).

Kelima, pada  bulan Muharam  terdapat Hari Asyura'. “Rasulullah


SAW menyatakan puasa pada Hari Asyura (10 Muharam)
menghapus dosa setahun yang lalu,” kata Saefullah mengutip salah
sath hadits Rasulullah SAW.

“Semoga kita dijadikan  hamba Allah  yang dapat meraih keutamaan


bulan Muharam dengan melaksanakan ibadah di dalamnya. Aamiin,”
tutur Ustaz Saefullah MA.

Anda mungkin juga menyukai