Anda di halaman 1dari 2

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarokatuh.

Alhamdulilah, alhamdulillahirabbil’alamin,
wasshalatu washshalamu'ala asyrafil ambiya'i walmursalin
wa'alaa alihi wa shohbihi ajma'iin, amma ba'du.

Yth...................

Pertama2 mari kita memanjatkan puji syukur kehadirat Allah swt,


karena limpahan rahmat dan karunianya kita dapat berkumpul
di ruangan sederhana ini dalam keadaan sehat wal'afiat.
Shalawat dan salam senantiasa terlimpahkan kepada junjungan alam Nabi Muhammad SAW
dengan ucapan Allahumma shalli 'ala sayyidina Muhammad wa'ala ali sayyidina Muhammad

Bpk ibu hadirin rahimakumullah.


Pada kesempatan ini izinkan saya menyampaikan tausiah dengan judul
"KEUTAMAAN BULAN MUHARAM"

Alhamdulillah, tidak terasa kita telah berada di bulan Muharram, yang berarti kita telah memasuki
tahun baru Hijriah yang merupakan Tahun Baru Islam.
Bulan Muharram adalah bulan istimewa bagi umat Islam, bukan hanya karena dipilih menjadi
bulan awal dalam penanggalan Hijriah, tapi bulan Muharram ini memiliki keutamaan luar biasa.
Diantara 12 bulan, hanya bulan Muharram yang memiliki julukan Syahrullah atau bulannya Allah,
Bahkan diantara bulan haram lainnya yaitu Dzulhijjah, Dzulqaidah dan Rajab, bulan Muharram ini
lebih baik dan utama, sesuai dengan artinya Muharram yaitu yang memiliki kemuliaan.

Bapak ibu dan rekan2 yg dirahmati Allah,


Ada 5 keutamaan luar biasa di bulan Muharram ini yang perlu kita ketahui agar tidak hilang
kemuliaannya, karena hakikat dipilihnya bulan Muharram sebagai bulan awal Tahun Baru Islam
karena bulan inilah bulan yang paling Allah cintai hingga menjadi waktu terbaik untuk kita
memperbaiki diri.

Yang pertama :
Bulan Muharram termasuk salah satu dari 4 asyharul hurum atau bulan-bulan mulia yaitu
Dzulqaidah, Dzulhijjah, Muharram dan Rajab, ini adalah bulan-bulan mulia yang memiliki limpahan
pahala, pengampunan dosa dan pengabulan doa terbaik.

Maka dengan janji tersebut, umat Islam harus menggunakan waktu-waktu istimewa ini dengan
memperbanyak amal sholeh, kebaikan2 dan menghindari perbuatan dosa.

Allah berfirman, yang artinya :


“Sesungguhnya jumlah bulan menurut Allah ialah dua belas bulan, (sebagaimana) dalam
ketetapan Allah pada waktu Dia menciptakan langit dan bumi."
"Di antaranya ada empat bulan haram. Itulah (ketetapan) agama yang lurus, maka janganlah kamu
menzalimi dirimu dalam (bulan yang empat) itu,”
(Surat At-Taubah ayat 36).

Yang kedua :
Bulan Muharram adalah bulan haram yang paling mulia

Hasan Al Basri seorang ulama besar Islam asal Persia sampai mengatakan,
"Tidak ada bulan dalam setahun setelah Ramadhan yang lebih mulia di sisi Allah daripada bulan
Muharram."

Saking luar biasanya bulan Muharram ini,


sampai-sampai bulan ini begitu sunyi karena orang2 sholeh terdahulu menggunakan bulan ini
hanya untuk beribadah, mulai dari puasa hingga amal sholeh lainnya.
Yang ketiga : 
Bulan Muharram ini mendapat sebutan dari Rasulullah sebagai bulan Allah yaitu Syahrullah

Seperti hadist Rasulullah SAW yang menyebut bulan Muharram ini sebagai bulan Allah yaitu
dalam sebuah riwayat An-Nasa'i, Abu Dzar bertanya kepada Rasulullah SAW,
“Bulan dan malam apa yang yang paling baik, wahai Rasulullah?”
Lalu Rasul menjawab, "Malam terbaik adalah pertengahan malam, dan bulan terbaik adalah bulan
Allah yang kamu sebut Muharram."

Jadi kita menyebutnya bulan Muharram tapi sebenarnya bulan ini adalah Syahrullah atau bulannya
Allah, dan hanya Muharram yang memiliki nama ini.

Yang keempat :
Terdapat hari A'syura yang bila kita berpuasa di hari itu maka Allah akan menghapus dosa kita
selama setahun kemarin.

Dalam hadist Rasulullah SAW, Imam Muslim meriwayatkan dalam shohihnya, dari Abu Qotadah:
"Seorang laki-laki datang bertanya kepada Rasulullah SAW tentang pahala puasa hari ‘asyura."
Maka Rasulullah menjawab, “Aku berharap kepada Allah agar menghapus dosa-dosa setahun
yang lalu."

Rasulullah SAW menganjurkan kita menunaikan puasa Asyura pada 10 Muharram,


dan ditambah puasa Tasu’a pada 9 Muharram, untuk membedakan puasa orang Yahudi dan
Nashrani, ini dikarenakan mereka juga berpuasa pada Tanggal 10 Muharam.

Yang kelima : 
Bulan Muharram adalah bulan awal dalam kalender Hijriah sebagai tahun baru bagi umat Islam

Jangan hanya dipandang Tahun Baru berarti penuh dengan kemeriahan saja, tapi ada peristiwa
hijrahnya Nabi SAW di sana untuk menyadarkan kita umat Islam, agar selalu berusaha
memperbaiki diri.

Selain itu nilai hijrah memiliki arti perjuangan untuk menjadi lebih baik, karena Rasulullah SAW,
para sahabat dan kaum muslimin saat itu rela melakukan hijrah dari Mekkah ke Madinah.
Mereka tinggalkan harta benda, tempat tinggal dan kerabat yang berbeda keyakinan,
bahkan meninggalkan tanah kelahiran mereka, untuk menjadikan Islam agama yang kuat,
yang besar dan menyebar ke seluruh dunia.

Hadirin sekalian, maasyirol muslimin rahimakumullah.


Itulah beberapa hal yang mengingatkan kita akan keutamaan bulan Muharram, agar kita
memanfaatkan bulan ini dengan sebaik-baiknya dan bahagia dengan hadirnya bulan Muharram.

Bukan karena tahun barunya saja, tapi kandungan keutamaan luar biasa didalamnya hingga kita
bisa beribadah, melakukan amal sholeh dan muhasabah diri menyongsong tahun baru Islam.

Demikian saja yang dapat saya sampaikan pada kesempatan ini,


Yang baik datangnya dari Allah SWT, dan yang salah dari diri saya sendiri, untuk itu saya mohon
ampun kepada Allah SWT dan saya memohon maaf kepada hadirin sekalian.

Bunga selasih buat hiasan


Rentak dan silat kami suguhkan
Terima kasih saya ucapkan
Salah dan silap mohon dimaafkan

Akhirul kalam, Wabillahi taufik walhidayah


Asalamu'alaikum warahmatullahi wabarokatuh.

Anda mungkin juga menyukai