Anda di halaman 1dari 4

MAKALAH

Karakteristik Sistem Pendidikan TPQ ( Taman Pendidikan Qur’an ) Al-Hidayat


Pohpayung - Malang

Makalah Ini Disusun Untuk Memenuhi Tugas Mata kuliah Manajemen Pendidikan Non-
Formal Kelas PAI E

Dosen pengampu : Dr. H. M. Hanief, M.Pd.I

Disusun Oleh :
Nirwanto. 22001011024

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM


FAKULTAS AGAMA ISLAM
UNIVERSITAS ISLAM MALANG
2022
Karakteristik Sistem Pendidikan TPQ ( Taman Pendidikan Qur’an ) Al-Hidayat
Pohpayung - Malang

Kata Pengantar

Karakteristik adalah sebuah nilai atau gagasan inti dalam suatu hal sesuai dengan hasil dan
kebiasaannya, sedangkan pendidikan adalah suatu proses secara sadar dalam menciptakan
suasana pembelajaran yang bertujuan mendewasakan yang terdidik. Jadi, karakteristik
pendidikan adalah nilai-nilai karakter yang bisa digali dalam suatu pembelajaran yang
bertujuan mendewasakan yang terdidik
Menurut mustafa kamil (2010 : 33) karakteristik pendidikan mencakup aspek tujuan, waktu
penyelenggaran, program, proses belajar dan pembelajaran dan pengendalian program.

Taman Pendidikan Qur’an ( TPQ ) Al-Hidayat adalah sebagai wadah pendidikan non formal
yang bernuansa islami yang berpahamkan aswaja ( ahlus sunnah wal jama’ah ) yang
berpegang teguh pada ajaran salafi. TPQ ini bertempat di RW 03 Kelurahan Tunggulwulung ,
kesekretariatan : jln. Seruling 22, Pohpayung, Tunggulwulung Kota Malang.
TPQ ini banyak mengalami perubahan baik dari segi pengajar dan lain nya, dengan telah
mengalami 3x perubahan pengajar. Tak dapat dipungkiri bahwa TPQ ini masih sangat kental
dengan adat dan budayanya.
TPQ ini terbilang sebagai pendidikan yang tak begitu besar dengan bertempat di sebuah
masjid di pohpayung yang bernama masjid al hidayat. Dengan bertujuan menanamkan ilmu
pengetahuan dan menjadi generasi penerus bangsa yang senantiasa menghidupkan masjid
masjid. Pada TPQ ini peserta didiknya berjumlah sekitar < > 30 orang.

Pada makalah ini, fokus penelitian kami tertuju pada karakteristik pendidikan menurut
mustafa kamil ( 2010 : 33 ) dengan beberapa pembagian atau substansi, yang nantinya
dikaitkan dan dianalisa pembagian atau substansinya sesuai dengan karakteristik yang ada di
TPQ Al-Hidayat Pohpayung. Dengan penjabaran penelitiannya sebagai berikut :
Karakteristik Sistem Pendidikan TPQ ( Taman Pendidikan Qur’an ) Al-Hidayat
Pohpayung - Malang

1. Karakteristik segi tujuan :


a. Untuk memberikan pengetahuan berupa agama agar menjadi generasi muda yang
intelektual dan bermanfaat bagi masa kini dan masa yang akan datang.
b. Untuk menumbuhkan dan memperbaiki sikap, akhlak dan karakteristik dalam
lingkungan secara umum.
c. Untuk bisa menerapkan ilmu atau hasil pembelajaran yang telah dipelajari secara
langsung dalam kehidupan di lingkungan bergaulnya atau masyarakat sekitar.
d. Untuk mampu mengamalkan pengetahuan agama yang telah dipelajari dalam
kehidupan dirinya baik dalam ibadah atau ketakwaan kepada Allah SWT.

2. Karakteristik segi waktu penyelenggaraan :


a. Relatif singkat dan berfokus pada pembelajaran Al Qur'an, pemberian materi dan
penghafalan jika memungkinkan.
b. Menggunakan waktu secara penuh dan sebaik baiknya. waktu biasanya ditetapkan
dengan situasi dan keadaan peserta didik. dan memiliki kemungkinan melakukan
pembelajaran diluar kelas atau dilakukan sambil bermain.
c. Waktu pembelajaran terbatas mulai dari ba’da ashar hingga maghrib.
d. Pembelajaran didalam kelas dilakukan dengan memfokuskan pada kebutuhan peserta
didik yang bertumpu pada materi sesuai jadwal pelajaran.

3. Karakteristik program :
a. Program yang dilakukan dominan lebih bernuansa Islami. yang berkaitan dengan nilai
nilai ajaran agama islam mengingat dan mempelajari serta berefleksi.
b. Berkaitan dengan nilai Edukatif ( Pembelajaran ) dengan mengingat, mempelajari /
memahami serta berefleksi.
c. Berkaitan dengan nilai Rekreatif ( Hiburan ) yang menjadi nilai seni dalam
pertunjukan dan termasuk sebagai refreshing diri untuk peserta didik.
Karakteristik Sistem Pendidikan TPQ ( Taman Pendidikan Qur’an ) Al-Hidayat
Pohpayung - Malang

4. Karakteristik segi proses belajar dan pembelajaran :


a. Proses pembelajaran dilakukan dengan fleksibel dan beraneka ragam dalam
mengelola metode dan jenisnya. sehingga proses pembelajaran mendapatkan
jangkauan yang lebih luas dan lebih diterima peserta didik dengan baik.
b. Proses pembelajaran dilakukan dengan 2 metode yaitu metode jibril dan qiroati.
metode jibril menekankan pada bacaan seorang guru dan kemudian ditirukan oleh
peserta didik baik dalam pembacaan alquran dan materi pembelajaran, sedangkan
qiroati menekankan langsung pada latihan membaca. dengan menggunakan metode
ini diharapkan dapat mempermudah peserta didik dalam membaca al qur'an dan
memahami materi
c. Penyampaian materi dilakukan secara kompleks, berpedoman pada nada berupa
( nyanyian atau lagu ) dan permainan ( menciptakan kegembiraan ) yang berhubungan
dengan bahan ajar yang ingin disampaikan. untuk memudahkan peserta didik dalam
memahami dan menghafal materi yang disampaikan oleh guru.
d. Setiap jenjang memiliki pembelajaran yang berbeda sesuai usia, karakter dan
tingkatan peserta didik. setiap guru memiliki rancangan pembelajaran serta penilaian
materi yang akan disampaikan.
e. Pembelajaran dilakukan didalam dan diluar TPQ. Alam digunakan sebagai objek
dalam pembelajaran bertujuan untuk menumbuhkan rasa syukur peserta didik.

5. Pengendalian program :
a. Dilaksanakan oleh pelaksana program dan peserta didik
b. Setiap program lebih bersifat universal ( umum )
c. Program dominan dilaksanakan dengan mengedepankan waktu luang peserta didik
dan pelaksana program
d. Menampilkan suatu keterampilan, seni atau capaian hasil pembelajaran kepada
khalayak ramai.

Anda mungkin juga menyukai