Anda di halaman 1dari 3

Nama : Rika Astia

NIM : 04832483
UPBJJ JAKARTA
SOAL DAN JAWABAN TUGAS 2
1. Apa yang dimaksud dengan surat dinas, dan apa saja komponen yang harus ada dalam surat
dinas?
Jawab :
Surat dinas adalah surat yang tidak dibuat individu atau seseorang. Tujuan surat dinas adalah
untuk keperluan kedinasan, baik pemerintah maupun swasta. Bahasa yang digunakan dalam surat
dinas bersifat resmi yaitu menggunakan bahasa Indonesia baku ragam resmi.
Adapun komponen-komponen yang harus ada dalam surat dinas meliputi:
a. kepala surat
b. nomor surat
c. tanggal surat
d. lampiran
e. perihal
f. isi surat
g. penutup
h. tanda tangan dan nama pengirim

2. Apa yang dimaksud dengan memo, dan bagaimana cara membuat memo yang efektif?
Jawab :
Memo adalah sebuah pesan singkat yang biasanya digunakan untuk menyampaikan keputusan
atau prosedur keseluruh pegawai ataupun pihak dalam suatu organisasi atau perushaan. Memo
juga dikenal sebagai memorandum atau pengingat. Sebelumnya memo dibagi menjadi dua yaitu
memo itu bersifat resmi dan tidak resmi. Memo yang bersifat resmi biasanya ditulis oleh
perusahaan dengan konteks atau urusan penting. Sementara pada memo yang bersifat tidak resmi,
ditulis secara pribadi. 
Cara membuat memo yang efektif yaitu :
1. ketahui audiens dari memo
2. pastikan memo bebas dari typo
3. tulisan subjek yang to the point
4. membuat memo tetap simple
5. jangan tuliskan salam
6. gunakan list atau point-point
7. tuliskan lampiran atau attachment
8. meminta feedback

3. PT. XYZ adalah sebuah perusahaan besar yang bergerak di bidang produksi dan penjualan
elektronik. Perusahaan tersebut ingin menjalin kerjasama dengan perusahaan saudaranya di
Jepang, yaitu PT. ABC. Anda adalah seorang staf dari PT. XYZ yang ditugaskan untuk
mengirimkan surat permintaan kerjasama kepada PT. ABC. Buatlah surat permintaan kerjasama
yang tepat berdasarkan prinsip-prinsip korespondensi bisnis!
Jawab :
SURAT PERMINTAAN KERJASAMA

PT. XYZ
Jalan Imam Bonjol No. 70 Jakarta
No. Telp 021- 632817
Jakarta, 15 Mei 2023
Kepada Yth,
Pimpinan PT. ABC
Jalan Yokohamashi No. 15
Tokyo 12345
Jepang
Hal : Permohonan Kerjasama
Lampiran : 1 buah

Dengan hormat,

Kami dari PT. XYZ, sebuah perusahaan yang bergerak di bidang produksi dan penjualan elektronik di


Indonesia, ingin menjalin kerjasama dengan perusahaan saudara kami di Jepang, yaitu PT. ABC.Kami
percaya bahwa kerjasama ini akan memberikan manfaat yang besar bagi kedua perusahaan.Adapun jenis
kerjasama yang kami harapkan adalah kolaborasi dalam bidang riset dan pengembangan
produk elektronik, serta pengadaan bahan baku dan komponen untuk produksi produk elektronik. Kami
berharap dapat memperluas jangkauan pasar kami dan meningkatkan daya saing produk kami di pasar
internasional. Sebagai langkah awal, kami ingin mengundang perwakilan dari PT. ABC untuk
mengunjungi fasilitas produksi kami di Indonesia pada bulan depan. Kami berharap dapat membicarakan
lebih lanjut tentang peluang kerjasama dan berbagi informasi tentang bisnis kami. Kami akan sangat
menghargai jika Bapak/Ibu dapat memberikan konfirmasi mengenai keikutsertaan PT. ABC dalam
kerjasama ini dan mengirimkan perwakilan ke Indonesia. Kami siap menyediakan segala fasilitas yang
diperlukan untuk menjamu perwakilan PT. ABC dengan baik selama kunjungan mereka.

Demikian surat permohonan kerjasama ini kami sampaikan. Atas perhatian dan kerjasamanya, kami
ucapkan terimakasih.

Hormat Kami,

Pimpinan PT. XYZ

Budi Susanto
4. Andi akan melakukan presentasi bisnis tentang produk baru yang ingin dijual oleh perusahaan
tempatnya bekerja. Uraikan hal penting apa saja yang perlu dipersiapkan Andi untuk menyajikan
presentasi bisnis yang efektif?
Jawab :
Presentasi bisnis ini menjadi kunci utama dalam menawarkan produk atau kerjasama bisnis
supaya mampu berkembang secara pesat. Hal yang perlu dipersiapkan untuk menyajikan
presentasi bisnis yang efektif yaitu :
1. penguasaan topik atau materi yang akan diperesentasikan
2. persiapkan alat bantu presentasi dengan baik
3. harus mampu menganalisis audiens
4. harus mampu menganalisis lingkungan dan tempat lokasi

Sumber : https://www.kompas.com/skola/read/2021/03/02/080000469/pengertian-tujuan-ciri-ciri-
dan-format-surat-dinas-dalam-bahasa-indonesia?page=all.
https://www.gramedia.com/literasi/pengertian-memo/
https://lezgetreal.com/contoh-surat-permohonan-kerjasama/#!

https://stekom.ac.id/artikel/hal-hal-yang-harus-diperhatikan-saat-presentasi

Anda mungkin juga menyukai