Anda di halaman 1dari 1

Vivi : Assalamu’alaikum wr.wb. Selamat malam kepada pak dimas dan teman-teman semuanya.

Perkenalkan nama saya vivi selaku perwakilan tim dari webinar ini. Pertama-tama saya ucapkan
selamat datang kepada teman-teman semua di webinar kami yang bertemakan “STOP! Nonton Fim
Bajakan di Platform Ilegal”. Sebelumnya saya ingin bertanya, apakah teman-teman disini masih ada
yang suka menonton di platform ilegal? Kalau ada silahkan angkat tangan. ……. Boleh diceritakan
sedikit alasan kamu masih suka menonton di platform ilegal.

Baik, terimakasih (indah) atas kejujurannya/jawabannya. Jadi, sebenarnya menonton di plalform


ilegal itu tidak baik teman-teman, karena dapat merugikan diri kita sendiri dan juga orang lain. Itulah
kenapa kita mengangkat tema ini, tujuannya untuk mengedukasi teman-teman yang ada disini agar
tidak menonton film bajakan di platform ilegal.

Okee untuk mempersingkat waktu kita langsung ke pembahasan pertama yang akan di sampaikan
oleh pemateri pertama kita yaitu Risky. Kepada risky saya persilahkan

Risky : Baik terimakasih vivi. Perkenalkan saya risky. Disini saya akan menjelaskan apasih platform
ilegal itu? Platform ilegal itu adalah sebuah platform yang tidak resmi dan tidak sesuai dengan
peraturan perundang-undangan atau hukum. Platform ilegal dibuat oleh oknum-oknum yang tidak
bertanggung jawab dengan mencuri sebuah karya milik orang lain dan diunggah ke platform
tersebut. …. Baik materi selanjutnya akan dijelaskan oleh rekan saya ika. Kepada ika dipersilahkan.

Ika : Terimakasih vivi. Perkenalkan saya ika. Disini saya akan menjelaskan beberapa dampak
menonton film bajakan di platform ilegal. Dampak yang pertama yaitu merugikan banyak pihak
terutama pelaku industri film. Kenapa bisa begitu? Karena di dalam industri perfilman, ada
perputaran bisnis yang begitu besar. Seperti biaya yang dikeluarkan dalam memproduksi atau
menayangkan sebuah film itu cukup besar. Jadi apabila masyarakat masih suka menonton di
platform ilegal itu akan sangat merugikan bagi para pelaku industri film. Dan tidak menutup
kemungkinan dimasa yang akan datang kualitan suatu film akan menurun. So buat kalian yang masih
ingin menikmati film-film dengan kualitas maksimal, maka wajib hukumnya untuk tidak menonton
film bajakan di platform ilegal. Selain itu menonton di platform ilegal juga merugikan pemerintah loh
teman-teman. Yaitu memberikan citra buruk bagi negara karena pelanggaran hak cipta dan
mengurangi pendapatan negara karena berkurangnya jumlah penonton di bioskop dan platform
yang legal.

Dampak yang kedua yaitu merugikan diri sendiri. Karena dalam platform ilegal terdapat malware
yang berisi virus dan berpotensi meracuni komputer atau perangkat pengguna. Bahayanya adalah
virus yang sudah menjalar di perangkat si penonton bajakan itu bisa membuat komputer atau laptop
dikendalikan dan disalah gunakan oleh orang yang tak bertanggung jawab. Demikian materi dari
saya. Untuk materi selanjutnya akan dijelaskan oleh rekan saya vivi. Kepada vivi dipersilahkan.

Anda mungkin juga menyukai