Anda di halaman 1dari 3

Tugas 2. Ilmu Sosial dan Budaya Dasar 269.

Nama : Gentha Anugerah Ramadhani

NIM : 043126608

Indonesia merupakan salah satu negara multikultural terbesar di dunia,


hal ini dapat dilihat dari kondisi sosio kultural maupun geografis yang begitu
beragam dan luas, selain itu, Indonesia termasuk salah satu dari sekian puluh
negara berkembang.

Multikulturalisme adalah istilah yang digunakan untuk menjelaskan


pandangan tentang ragam kehidupan di dunia, atau kebijakan kebudayaan
yang menekankan penerimaan tentang adanya keragaman, kebhinekaan,
pluralitas, sebagai realitas utama dalam kehidupan masyarakat menyangkut
nilai-nilai, sistem sosial- budaya, dan politik yang mereka anut (Roald, 2009).

Banyak definisi mengenai multikulturalisme, diantaranya


multikulturalisme pada dasarnya adalah pandangan dunia yang dapat
diterjemahkan dalam berbagai kebijakan kebudayaan yang menekankan
tentang penerimaan terhadap realitas keragaman, pluralitas, dan multikultural
yang terdapat dalam kehidupan masyarakat. Multikulturalisme dapat juga
dipahami sebagai pandangan dunia yang kemudian diwujudkan dalam “politics
of recognition” (Azyumardi Azra, 2007).

Globalisai adalah proses pertumbuhan negara-negara maju, yaitu


Amerika, Eropa dan jepang yang melakukan ekspansi besar-besaran.
Kemudian berusaha mendominir dunia dengan kekuatan, globalisa juga
merupakan proses yang berlangsung panjang dan bergerak maju secara
dramastis dalam kurun waktu beberapa tahun terakhir ini, dikendalikan oleh
banyak kekuatan termasuk teknolgi baru dan bertambahnya arus modal secara
bebas (Zaenal, 2005).

Multikulturalisme dalam era Globalisasi yaitu budaya dimasyarakat.


Diakibatkan salah satunya oleh globalisasi, karena globalisasi atau mendunia,
menyebabkan masuknya budaya asing atau luar negeri masuk kesuatu negara
tertentu. Masuknya budaya asing itu menyebabkan munculnya pencampuran
budaya asing dengan budaya asing, atau juga bisa menambahkan budaya
asing ke daerah tertentu, hingga munculnya banyak ragam budaya yang
disebut multikuluralisme. Contoh: musik DJ, yang berasal dari negara asing
atau negara lain, yang masuk negara indonesia, sehingga orang indonesia ada
yang mengikutinya. Maka musik DJ tersebut di indonesia berkembang.
Sehingga menambah ragam budaya musik di indonesia.

Salah satu macam multikularisme yaitu Multikulturalisme otomatis,


masyarakat yang plural di mana kelompok kultural yang utama berusaha
mewujudkan kesetaraan dan menginginkan kehidupan otonom dalam
kerangka politik secara kolektif dan dapat diterima. Contoh: dari multikultural
ini adalah masyarakat Muslim yang berada di Eropa yang menginginkan
anaknya untuk memeroleh pendidikan yang setara dan pendidikan anaknya
sesuai dengan kebudayaannya.(Mubit Rizal, 2016)
DAFTAR PUSTAKA

Roald, Anne Sofie. 2009. Multiculturalism and Pluralism in Secular Society:


Individual or Collective Rights?. Michelsen Institute Press

Azra, Azyumardi, 2007. Identitas dan Krisis Budaya, Membangun


Multikulturalisme Indonesia.

Arifin, Thoha, Zaenal, 2005. Kenylenehan Gusdur, Jakarta: Gama Media,

Mubit rizal., 2016. Peran Agama Dalam Multikulturalisme Masyarakat


Indonesia. Pascasarjana IAIN Tulungagung

Anda mungkin juga menyukai