Anda di halaman 1dari 2

TUGAS PERTEMUAN KE-13

EVALUASI PENDIDIKAN DI SD

Nama : Andri Nurjaman


NIM : 60403070121216
Kelas : RPL PGSD Semester V

Jawablah Pertanyaan dibawah ini!

1. Jelaskan yang dimaksud KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal)?


KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal) adalah kriteria paling rendah untuk menyatakan
peserta didik mencapai ketuntasan. KKM harus ditetapkan diawal tahun ajaran oleh
satuan pendidikan berdasarkan hasil musyawarah guru mata pelajaran di satuan
pendidikan atau beberapa satuan pendidikan yang memiliki karakteristik yang hampir
sama. Pertimbangan pendidik atau forum MGMP secara akademis menjadi pertimbangan
utama penetapan KKM.
Seperti pada uraian diatas bahwa penetapan KKM dilakukan oleh guru atau kelompok
guru mata pelajaran. Adapaun langkah dan tahapan penetapan KKM antara lain:
a. Guru atau kelompok guru menetapkan KKM mata pelajaran dengan
mempertimbangkan tiga aspek kriteria, yaitu kompleksitas, daya dukung, dan
intake peserta didik. Hasil penetapan KKM indikator berlanjut pada KD, SK
hingga KKM mata pelajaran.
b. Hasil penetapan KKM oleh guru atau kelompok guru mata pelajaran disahkan
oleh kepala sekolah untuk dijadikan patokan guru dalam melakukan penilaian
c. KKM yang ditetapkan disosialisaikan kepada pihak-pihak yang berkepentingan,
yaitu peserta didik, orang tua,dan dinas pendidikan
d. KKM dicantumkan dalam laporan hasi belajar atau rapor pada saat hasil penilaian
dilaporkan kepada orang tua/wali peserta didik.
Jadi yang menjadi pertimbangan dalam menentukan KKM adalah kompleksitas, daya
dukung, dan intake. Kompleksitas mengacu pada tingkat kesulitan Kompetensi Dasar
yang bersangkutan. Daya dukung meliputi kelengkapan mengajar seperti buku, ruang
belajar, laboratorium (jika diperlukan) dan lain-lain. Sedangkan Intake merupakan
kemampuan penalaran dan daya pikir peserta didik.
(https://sites.google.com/site/pkbmn24/daftar-guru/kkm)

2. Jelaskan yang dimaksud Kompetensi Dasar?


Kompetensi dasar adalah bentuk penguasaan peserta didik terhadap pengetahuan,
perilaku, keterampilan, dan sikap setelah mendapatkan materi pembelajaran pada jenjang
pendidikan tertentu. Kompetensi ini dikembangkan berdasarkan karakteristik peserta
didik dan harus mengacu pada kompetensi inti yang telah dirumuskan.
(https://www.quipper.com/id/blog/info-guru/kompetensi-dasar/)
3. Jelaskan yang dimaksud Kompetensi Inti?
Kompetensi inti adalah kompetensi utama yang diuraikan ke dalam beberapa aspek, yaitu
aspek sikap, pengetahuan, dan keterampilan dan harus dipelajari oleh peserta didik di
setiap jenjang dan mata pelajaran.
Menurut Permendikbud Nomor 24 Tahun 2016, kompetensi inti pada kurikulum 2013
adalah kemampuan untuk mencapai standar kompetensi lulusan yang harus dimiliki
peserta didik setiap tingkat kelas.
Kompetensi ini tidak diajarkan langsung dalam pembelajaran, melainkan setiap mata
pelajaran harus memiliki tujuan yang sama dengan rumusan kompetensinya.
Pada KTSP, kompetensi ini biasa disebut sebagai standar kompetensi. Lantas apa
perbedaannya dengan kompetensi dasar? Kompetensi inti merupakan kemampuan yang
ingin dicapai melalui kompetensi dasar.
(https://www.quipper.com/id/blog/info-guru/kompetensi-inti/)

4. Jelaskan apa yg dimaksud penilaian harian harian, PTS, PAS, PAT, PKK ?
Penilaian Harian (PH, sebelumnya disebut Ulangan Harian/UH) adalah proses
pengumpulan dan pengolahan informasi hasil belajar peserta didik yang digunakan untuk
menetapkan program perbaikan atau pengayaan berdasarkan tingkat penguasaan
kompetensi dan memperbaiki proses pembelajaran (assessment as dan for learning), dan
mengetahui tingkat penguasaan kompetensi serta menetapkan ketuntasan penguasaan
kompetensi (assessment of learning).
Penilaian Tengah Semester (PTS, sebelumnya disebut Ulangan Tengah Semester/UTS)
adalah penilaian yang dilaksanakan pada pekan ke-8 atau ke-9 dalam satu semester.
Adapun materi PTS meliputi semua KD yang sudah dipelajari sampai dengan pekan ke-7
atau ke-8.
Penilaian Akhir Semester (PAS, sebelumnya disebut Ulangan Akhir Semester/UAS)
adalah penilaian yang dilaksanakan pada akhir semester gasal dengan materi semua KD
pada semester tersebut.
Penilaian Akhir Tahun (PAT, sebelumnya disebut Ulangan Kenaikan Kelas/UKK) adalah
penilaian yang dilaksanakan pada akhir semester genap dengan materi semua KD pada
semester genap.
Kenaikan kelas didasarkan pada penilaian hasil belajar pada semerter genap,
denganpertimbangan seluruh SK/KD yang belum tuntas pada semester ganjil, harus
dituntaskansampai mencapai KKM yang ditetapkan, sebelum akhir semester genap.

Anda mungkin juga menyukai