Anda di halaman 1dari 5

LEMBAR KERJA (LAPORAN) PRAKTIKUM IPA SD

PDGK4107 MODUL 1 MAKHLUK HIDUP


GERAK PADA TUMBUHAN
A. Tujuan
1. Mengamati gerak seismonasti
2. Mengamati gerak niktinasti
3. Mengamati gerak geotropisme negatif pada tumbuhan.
B. Alat dan Bahan
1. Seismonasti dan Niktinasti
a. Tanaman putri malu dalam pot 1 buah.
b. Kotak karton warna hitam atau kardus dilapisi kertas hitam 1 buah.
c. Stop watch atau jam tangan 1 buah.
d. Alat-alat tulis dan penggaris.
2. Geotropisme
a. Pot berukuran kecil 2 buah
b. Tanah yang subur secukupnya
c. Biji kacang merah secukupnya
d. Air secukupnya
C. Cara Kerja
1) Seismonasti dan Niktinasti
a. Seismonasti
1. Sediakan alat dan bahan yang diperlukan seperti pot yang berisi
tanaman putri malu, lembar kerja, alat-alat tulis, dan penggaris.
2. Pot putri malu, sebaiknya Anda siapkan Beberapa hari sebelumnya,
sehingga ketika akan dilakukan percobaan pot tersebut dalam keadaan
segar. Caranya carilah tanaman putri malu ukutan sedang selanjutnya
Anda ambil tanaman tersebut dengan menyodoknya dengan scop atau
alat lainnya sehingga tanaman tersebut dapat Anda pindahkan ke
dalam pot tanpa mengganggu bagian akarnya.
3. Letakkan pot putri malu yang telah Anda siapkan di atas meja,
selanjutnya lakukan sentuhan halus hingga sentuhan paling kasar
terhadap daun-daun putri malu tersebut dengan menggunakan
penggaris.
4. Catatlah hasil pengamatan Anda pada Lembar Kerja (Tabel 1.2)
dibagian akhir modul 1.

b. Niktinasti
1. Sediakan dua buah pot putri malu.
2. Berilah tanda A pada pot pertama dan tanda B pada pot kedua.
3. Letakkan pot A di tempat terang dan terbuka.
4. Simpanlah pot B di atas meja dan tutuplah dengan menggunakan
kotak karton atau kardus yang kedap cahaya dengan hati-hati agar
tidak menyentuhnya.
5. Biarkan pot B tertutup selama lebih kurang setengah jam.
6. Setelah ditutup lebih kurang setengah jam, bukalah dengan hati-hati
( tidak menyentuh tanamannya ).
7. Amati apa yang terjadi dengan daun putri malu pada pot A.
8. Catatlah hasil pengamatan Anda dan tuangkan hasilnya pada lembar
kerja (Tabel 1.3) dibagian akhir modul ini.

2) Gerak tropisme (Geotropisme Negatif)


1. Buatlah 2 buah pot tanaman kacang merah. Caranya tanamlah 3 biji
kacang merah dalam setiap pot ukuran kecil (atau botolair kemasan
yang dipotong dan diberi lubang dibagian alasnya) 1-2 minggu
sebelum percobaan dimulai. Pembuatan pot tanaman kacang merah ini
sebaiknya dilakukan ditempat terbuka sehingga tanaman yang
dihasilkan berdiri dengan tegak.
2. Jika anda sudah mendapatkan dua pot tanaman kacang merah yang
cukup baik dan berdiri dengan tegak, selanjutnya beri label A untuk
pot pertama dan label B untuk pot yang lainnya.
3. Letakkan B secara horizontal (arah mendatar), sedangkan pot A
dibiarkan berdiri (vertikal) dan simpanlah keduanya ditempat terbuka.
4. Lakukan pengamatan setiap pagi dan sore selama 1 minggu.
5. Tuangkan hasil pengamatan anda pada lembar kerja (tabel 1.4)
dibagian modul 1.

D. Pertanyaan.
1) Sebutkan dua jenis tanaman lain yang dapat melakukan niktisi! Jelaskan
alasan anda memilihnya!
2) Apa perbedaan antara niktisi dengan seismonasti pada percobaan yang
telah anda lakukan ? Jelaskan!
3) Pada percobaan geotropisme yang telah anda lakukan sebenarnya anda
juga sekaligus telah membuktikan adanya gerak fototropisme. Mengapa?
Jenis fototropisme apakan yang terjadi? Jelaskan!
E. Hasil Pengamatan
1) Seismonasti dan Niktinasti
Tabel 1.2
Hasil Pengamatan Seismonasti

No Jenis Sentuhan Pada


Reaksi Daun Putri Malu Keterangan
. Daun Putri Malu
Dengan sentuhan halus
Daun
pada daun putri malu
mengalami
maka daun akan
ransangan dan
menerima rangsangan
daun akan
1. Halus yang ditunjukkan dengan
kembali
menutupnya daun putri
membuka
malu secara perlahan dan
setelah beberapa
sedikit saja hanya terkena
saat kemudian.
sentuhan saja.
Dengan sentuhan yang
sedang pada daun putri
Daun
malu maka daun putri
mengalami
malu akan menerima
rangsangan dan
rangsangan yang
daun akan
2. Sedang ditunjukkan dengan
membuka
menutupnya daun
kembali setelah
dibagian yang terkena
beberapa menit
sentuhan, sedangkan daun
kemudian.
pada bagian batang yang
lain tidak ikut menutup.
3. Kasar Dengan sentuhan yang Daun
mengalami
rangsangan pada
kasar pada daun putri
keseluruhan dan
malu maka daun akan
semua daun
menerima rangsangan
akan menutup
yang ditunjukkan dengan
secara sempurna
menutupnya daun secara
dan keseluruhan.
keseluruhan, bahkan daun
Daun akan
yang ada dibagian batang
kembali
lainnya juga ikut menutup
membuka
secara keseluruhan.
setelah beberapa
menit kemudian.

Tabel 1.3
Hasil Pengamatan Niktinasti

No Reaksi daun Putri Malu


Pot Putri Malu
. Mula-mula ½ Jam Kemudian
Setelah ½ Jam
Daun putri malu
kemudian daun putri
yang disimpan
malu yang disimpan
ditempat terbuka
1. Disimpan di tempat terang di tempat terbuka,
mula-mula daun
daun putri malu
putri malu terbuka
tetap terbuka secara
dengan sempurna.
sempurna.
Setelah ½ Jam
Daun putri malu
kemudian daun putri
yang ditutup
malu yang ditutup
dengan penutup
Ditutup dengan penutup dengan penutup
2. yang kedap cahaya
yang kedap cahaya yang kedap cahaya,
mula-mula daun
daun putri malu
putri malu terbuka
akan menutup secara
dengan sempurna.
keseluruhan.

2) Geotropisme
Tabel 1.4
Hasil Pengamatan Geotropisme Negatif

Pengamatan Hari Ke-


Jenis Pot Keterangan
1 2 3 4 5 6 7
A
B
F. Pembahasan
Dari tabel 1.2 hasil pengamatan seismonasti dapat kita ketahui bahwa :
Pada saat kita melakukan Sentuhan halus yang pada daun putri malu maka
akan mengakibatkan daun putri malu yang terkena sentuhan akan mengalami
rangsangan menutup/mengatup sedikit dan tidak terlalu rapat, kemudian pada saat
kita melakukan sentuhan sedang pada daun putri malu maka daun putri malu akan
menutup/mengatup lebih rapat dan sedikit lebih cepat, dan pada saat kita
melakukan sentuhan kasar pada daun putri maka daun putri malu akan menutup
secara keseluruhan dan dengan cepat.

Dari tabel 1.3 hasil pengamatan niktinasti dapat kita ketahui bahwa :
Daun putri malu yang disimpan ditempat terbuka mula-mula daun putri malu
terbuka dengan sempurna, setelah ½ jam kemudian daun putri malu yang
disimpan di tempat terbuka, daun putri malu tetap terbuka secara sempurna. Dan
Daun putri malu yang ditutup dengan penutup yang kedap cahaya mula-mula
daun putri malu terbuka dengan sempurna, Setelah ½ Jam kemudian daun putri
malu yang ditutup dengan penutup yang kedap cahaya, daun putri malu akan
menutup secara keseluruhan.

G. Kesimpulan

Setelah kita selesai melakukan percobaan diatas maka dapat kita simpulkan
bahwa tumbuhan dapat bergerak karena adanya rangsangan atau pengaruh dari
lingkungan sekitar, misalnya dari sentuhan manusia dan sinar matahari.

H. Jawaban Pertanyaan
1. Pohon Petai Cina , kerena pohon petai cina mengalami rangsangan
terhadap suasana/keadaan gelap. Yang kedua ialah tanaman daun kupu-
kupu karena tanaman tersebut akan menutup pada saat malam hari dan
akan membuka kembali pada saat hari siang.
2. Perbedaan antara Niktinasi dan Seismonasti ialah kalau Niktinasti
menutupnya daun putri malu disebabkan karena pengaruh suasan/keadaan
gelap. Sedangkan seismonasti menutupnya daun putri malu karena
disebabkan sentuhan.
3. Pada saat kita melakukan percobaan geotropisme diatas kita juga telah
membuktikan fototropisme karena arah tumbuh batang menuju ke arah
cahaya matahari. Jenis fototropisme yang terjadi adalah fototropisme
positif karena arah tumbuh batang menuju sumber rangsang cahaya.

Anda mungkin juga menyukai